Anda di halaman 1dari 7

NARASI PENUTUPAN DEMONSTRASI MANTAN SERLAT

BELA NEGARA CALON ASN PUPR 2022


SIGAP MEMBANGUN NEGERI

1. Assalamu'alaikum Wr. Wb., Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua,Shalom,

Om Swastyastu, Namo Budhaya, Salam Kebajikan. Selamat datang kami ucapkan kepada

yang terhormat Bapak Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat RI Dr. Ir. M.

Basuki Hadimujiono, M.Sc dan yang kami hormati Komandan Pusdiklatpassus

Kopassus, Brigadir Jenderal TNI Agus Sasmita, serta seluruh tamu undangan yang

berbahagia.

2. Pada kesempatan upacara penutupan Latihan Bela negara Calon Aparatur Sipil Negara

Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat RI akan kita saksikan bersama persembahan

demonstrasi yang terdiri dari Peraturan Baris Berbaris, Bela diri Militer demonstrasi Kalestenik,

Lempika, Mountenering, Bongkar Pasang Senjata dengan mata tertutup, Survival,Pematahan

Besi dragon dan hebel serta defile.

(untuk menyambut acara pada siang hari-ini, Marilah kita saksikan bersama video kilas balik

para Calon Aparatur Sipil Negara Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat RI Tahun 2022

selama melaksanakan latihar di Pusdiklatpassus Kopassus. Dan kami

mengucapkan....selamat menyaksikan)

KALISTEKNIK , PBB , DAN BDM

Hadirin yang berbahagia, marilah kita saksikan bersama disebelah kiri lapangan Para mantan

peserta Latihan yang sedang melaksanakan demonstrasi kalisteknik. Kalisteknik merupakan

olahraga untuk membangun otot tubuh yang bisa dilakukan hanya dengan menggunakan

berat tubuh dan gaya gravitasi. Gerakan ini juga divariasikan dengan beberapa Gerakan
Sparko. Ini dilatihkan guna para mantan peserta Latihan, memiliki kesiapan fisik yang prima

sehingga dapat mendukung pelaksanaan tugas.

Kemudian beralih ketengah lapangan, kita saksikan Bersama demonstrasi Peraturan Baris

Berbaris. Kegiatan ini merupakan rangkaian gerakan yang dilakukan secara bersama

sama,teratur dan harmonis sehingga memiliki nilai keindahan, kerapihan dan keseragaman.

Selain harus memiliki konsentrasi yang tinggi,mereka juga harus memiliki jiwa korsa yang baik-

sehingga gerakan ini terlihat lebih selaras dan seragam. Ini membuktikan,bahwa para mantan

peserta latihan memiliki tingkat kecerdasan diatas rata-rata. Di dalam demonstrasi ini, mereka

dituntut untuk tidak bergantung kepada orang lain. Sehingga tercipta pribadi yang mandiri dan

bertanggung jawab.

Beralih ke sebelah kanan lapangan, dapat kita saksikan Bersama demonstrasi Bela Diri t. Bela

diri ini dilatihkan guna Calon Aparatur Sipil Negara Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat

RI memiliki kesiapan fisik, mental dan gerak refleks, untuk menghadapi segala hambatan dan

tantangan didalam melaksanakan tugas.

Dan marilah kita saksikan bersama, beladiri berhadapan. gerakan ini bertujuan untuk melatih
reflek pada saat berhadapan langsung dengan musuh.Setiap gerakan terlihat penuh tenaga
dan keyakinan sehingga tidak ada keraguan dalam menyerang musuh. Dengan latihan yang
tekun dan sungguh sungguh, para Calon Pegawai Negeri sipil Badan intelijen Negara gelombang 3
tahun anggaran 2022 akan menjadi pribadi yang kuat, berani dan percaya diri.

Selain membutuhkan latihan yang keras para para mantan peserta latihan juga harus memiliki
keberanian dan fokus yang tinggi, sehingga dapat memutuskan dengan cepat, tepat dan
2

berhasil. Mereka juga diajarkan untuk menyerang di bagian vital agar dapat melumpuhkan
musuh dengan cepat. Ini membuktikan bahwa ilmu beladiri memberikan peran yang sangat
penting bagi keselamatan dan,keberhasilan suatu tugas.

Selain itu mereka juga dibekali dengan ilmu Kesehatan Lapangan. Dapat kita saksikan
atihan, mereka dengan sigap memberikan pertolongan kepada personel yang cedera.
Kesehatan lapangan ini berupa pembidaian dan Resusitasi Jantung Paru. Ini dilatihkan guna
para mantan peserta Latihan dapat memberikan pertolongan pertama sehingga mengurangi
resiko kerugian personel.

Dan itulah demonstrasi kalisteknik, demonstrasi Peraturan Baris Berbaris, demonstrasi


Beladiri militer dan Kesehatan Lapangan………..Mohon Beri tepuk tangan yang meriah…

MOUNTENERING
Hadirin yang kami hormati, marilah kita alihkan pandangan kita sejenak kearah videotron
untuk menyaksikan secara langsung Demonstrasi Mountenering. Demonstrasi ini meliputi
Demonstrasi ini memerlukan ketangkasan dan kemampuan fisik yang baik…sehingga mereka
mampu melewati rintangan dengan penuh keyakinan. Ini diajarkan guna para mantan peserta
Latihan memiliki keberanian dan mampu melaksanakan tugas dengan segala jenis medan
yang sulit sekalipun. Disana ditower ketinggian....telah siap para mantan peserta latihan yang
akan melaksanakan demonstrasi Rapling dan Running. Kemampuan ini merupakan
kemampuann khusus yang dimiliki oleh Prajurit Satuan tempur dan biasanya digunakan
didalam pelaksanaan tugas operasi atau infiltrasi dari ketinggian.
3 orang pertama siap melaksanakan Rapling………dan meluncur dengan sempurna….
Disambung dibelakangnya, 3 orang berikutnya……….dengan gagah berani meluncur
melaksanakan running, Luar Biasa………Mohon beri applause yang meriah

Hadirin yang kami hormati, dihadapan kita telah siap para mantan peserta Latihan yang akan
menampilkan demonstrasi Bongkar Pasang Senjata dengan Mata Tertutup, Demontrasi
Lempar Pisau dan Kapak, Demonstrasi Survival serta Demonstrasi pematahan besi
dragon dan hebel.

Demonstrasi bongkar pasang senjata ini, menggunakan senjata laras pendek jenis Pistol Sig
Sauer dan senjata laras Panjang jenis SS2 V1. Kegiatan ini diawali dengan tindakan
keamanan pengosongan senjata, dan dilanjutkan dengan pembongkaran dan pemasangan
senjata. Serta diakhiri dengan pengecekan cara kerja senjata. Selain membutuhkan
keterampilan khusus, bongkar pasang senjata ini juga harus disertai dengan ketelitian dan
kecepatan. Keterampilan ini ditujukan agar para mantan peserta atihan memiliki bekal dasar
penggunaan senjata sehingga apabila suatu waktu negara membutuhkan, mereka siap
mendukung dan melaksanakan tugas sebagai salah satu komponen pertahanan negara.

Dan dapat kita saksikan Bersama, satu persatu mereka telah menyelesaikan pembongkaran
dan pemasangan senjata. Dan…..berhasil dengan Sempurna..mohon berikan tepuk tangan
yang meriah….

LEMPIKA
Hadirin yg berbahagia, disebelah kanan dan kiri panggung telah siap para mantan peserta
Latihan yang akan melaksanakan demonstrasi Lempar Pisau dan Kapak. Lempar pisau dan
kapak merupakan salah satu keahlian prajurit Kopassus yang diajarkan kepada para mantan
peserta latihan. Keahlian ini membutuhkan reflek yang cepat serta teknik yang benar sehingga
dapat tepat sasaran. Ini dilatihkan guna para mantan peserta Latihan memiliki keterampilan
tambahan sehingga mereka memiliki kreatifitas didalam melaksanakan tugas.

SURVIVAL

Kemudian beralih tepat dibelakangnya, marilah kita saksikan Bersama Demonstrasi Survival.
Demonstrasi ini mengajarkan tentang bagaimana cara bertahan hidup di alam bebas. Selain
itu demonstrasi ini juga menunjukkan cara mempertahankan diri dari berbagai ancaman di
alam bebas. Diantaranya yaitu ancaman hewan berbisa berupa ular. Ular yang digunakan
didalam demonstrasi ini yaitu ular jenis Sanca (Pythonidae), Ular jenis Koros (Ptyas Korros)
dan Ular jenis Cincin (Boiga Dendrophila). Ini dilatihkan guna para mantan peserta Latihan
memiliki Kemampuan dan jiwa bertahan hidup di alam bebas sehingga tercipta jiwa yang tidak
mudah menyerah.

Dan mohon beri tepuk tangan yang meriah.....

PEMATAHAN BESI DRAGON DAN HEBEL

Hadirin yang kami hormati, Selanjutnya Marilah kita saksikan bersama demonstrasi
pematahan Hebel dan Besi Dragon…

Didalam demonstrasi ini, para mantan peserta latihan telah dibekali dengan ilmu tenaga dalam
yang dipelajari melalui teknik pernafasan dan pemusatan pikiran yang tinggi secara khusus
yang kami sebut dengan MERPATI PUTIH. Selain itu para mantan peserta latihan juga harus
berlatih dengan keras sehingga teknik ini diharapkan dapat melumpuhkan musuh dan
menekan mental musuh secara tidak langsung. Dan sebagai bukti bahwa besi dragon ini
asli....kami perkenankan kepada hadirin tamu undangan untuk mengecek secara
langsung.

Marilah kita saksikan bersama...


Pematahan besi dragon secara massal yang dilakukan oleh 12 orang mantan peserta Latihan.
Pematahan ini, menggunakan tenaga dalam yang dipusatkan dibagian kaki. Dan kita saksikan
bersama satu persatu telah berhasil melakukan patahan……….
Mohon beri tepuk tangan yang meriah...

(Dan dapat kita saksikan bersama para mantan peserta latihan memiliki jiwa berjuang
yang tinggi sehingga meskipun mengalami kegagalan, mereka tidak mudah menyerah
untuk terus mencoba sampai berhasil)
4

Selanjutnya marilah kita saksikan pematahan hebel dengan menggunakan kekuatan tangan,
pematahan hebel dengan menggunakan kepala dan dengan menggunakan kekuatan siku.
Ini membuktikan bahwa mereka mempelajari ilmu tenaga dalam dengan baik. Selain
membentuk keberanian, ini juga diharapkan dapat membentuk karakter yang Tangguh
sehingga mereka memiliki mental yang kuat dan percaya diri.
Dan luar biasa………..mereka berhasil melakukan demonstrasi patahan………..
Mohon beri tepuk tangan yang meriah..

Selanjutnya marilah kita saksikan Pematahan besi dragon dengan menggunakan ilmu
kekebalan yang dipelajari melalui Teknik pernafasan dan olah tenaga dalam. Besi ini
dipatahkan dengan cara dipukulkan ke bagian tubuh yang sebelumnya telah dsiapkan dengan
baik..dan berhasil…..Mohon beri tepuk tangan yang meriah…

Dan demikianlah beberapa demonstrasi yang telah ditampilkan oleh Para Mantan peserta
latihan. Mohon berikan tepuk tangan yang meriah…………
Dan sebagai pamungkas dari seluruh rangkaian demonstrasi ini, marilah kita saksikan
bersama.......Demonstrasi Defile yang akan dipersembahkan oleh para Calon Aparatur Sipil
Negara Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat RI.

DEFILE

9. Hadirin yang kami hormati,selama 15 hari berlatih di Pusdiklatpassus Kopassus yang


dipimpin oleh Brigadir Jenderal TNI Agus Sasmita, ,dengan komandan latihan Mayor Inf
Alzaki, M.B.A., M.M.A.S yang selalu memegang teguh pada motto Pusdiklatpassus Kopassus
Bekerja Dengan Prinsip Kehormatan Sebagai Dasar. Di bawah binaan Pusdiklatpassus
Kopassus para Calon Aparatur Sipil Negara Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat Tahun
2022 diharapakan sudah siap melaksanakan tugas dengan pribadi yang baik.

10. Hadirin tamu undangan yang kami hormati,sesaat lagi marilah kita saksikan bersama
“Defile" yang akan dilaksanakan oleh Calon Aparat Sipil Negara Pekerjaan Umum Dan
Perumahan Rakyat Tahun 2022. Derap langkah yang gagah dan kompak, menunjukkan
bahwa calon Calon Aparat Sipil Negara Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat Tahun
2022 memiliki jiwa korsa dan disiplin yang tinggi.

11. Dimohon dengan hormat kepada Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat
Dr. Ir. M. Basuki Hadimujiono, M.Sc didampingi oleh Komandan Pusdiklatpassus Kopassus,
Brigadir Jenderal TNI Agus sasmita berkenan untuk menerima penghormatan dari pasukan
defile.

12. Hadirin yang kami hormati....Marilah kita saksikan bersama Sesaat lagi, akan melintas
di hadapan kita barisan kompi satu,Bertindak selaku komandan kompi satu CPNS Rifqi
Anugrah
Dan Sesaat lagi, akan melintas di hadapan kita barisan kompi dua.bertindak selaku komandan
kompi dua CPNS Trevi Arga

Tepat dibelakangnya, marilah kita saksikan bersama barisan Kompi Tiga. Bertindak selaku
komandan kompi tiga CPNS Fami Qur’ani

Dan sesaat lagi melintas dihadapan Kita……Barisan kompi Empat. Bertindak selaku
komandan kompi 4 CPNS Widi Lesmana

13. Hadirin yang berbahagia, selama melaksanakan seluruh kegiatan di Pusdiklatpassus


Kopassus, kami hilangkan rasa sakit, rasa takut, rasa sedih,rasa rindu dan semua rasa. Yang
ada di dalam diri mereka hanyalah satu rasa,yaitu SEMANGAT YANG MEMBARA.

14. Rangkaian demonstrasi yang ditampilkan INI menunjukkan keterampilan, kemampuan,


serta ketangkasan seluruh Calon Aparatur Sipil Negara Pekerjaan Umum Dan Perumahan
Rakyat RI Tahun 2022.

Demi Pengabdian pada bangsa dan negara, Kami siap ditempatkan dimana saja.
Terimakasih Kopassus, PUPR……….KOMANDO!!!

Dan Bendera merah putih yang dibawa oleh Para mantan peserta Latihan
melambangkan : bahwa mereka Siap mengabdi untuk membangun Negeri.

PUPR…….SIGAP MEMBANGUN NEGERI

15. Pada puncak acara demonstrasi hari ini, marilah kita saksikan bersama teriakan-
teriakan heroik dari para mantan peserta latihan. Teriakan heroik ini, merupakan simbol dari
semangat yang membara untuk mengabdi dan melaksanakan tugas demi bangsa dan negara.
Mohon beri tepuk tangan yang meriah.

17. Demikianlah seluruh rangkaian upacara penutupan Calon Aparat Sipil Negara
Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat Tahun 2022 telah selesai dilaksanakan. Kami
mengucapkan,

WASPADA,
KOMANDO !!!!!
Hadirin Ykh….Acara selanjutnya yaitu pemberian cinderamata dari Menteri Pekerjaan Umum
Dan Perumahan Rakyat RI kepada Komandan Pusdiklatpassus Kopassus.

Dan selanjutnya Cinderamata yang kedua yaitu Cinderamata dari Komandan Pusdiklatpassus
Kopassus kepada Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat RI.

Dimohon dengan Hormat kepada Dr. Ir. M. Basuki Hadimujiono, M.Sc dan Brigadir
Jenderal TNI Agus Sasmita berkenan untuk mengambil tempat,,,,,,,,,,kami silahkan

Anda mungkin juga menyukai