Anda di halaman 1dari 2

NOTA DINAS

Nomor : 20.201/015-DIR/MAS/V/2021
Kepada : Senior Manager
Dari : Direktur
Sifat : Segera
Lampiran :-
Hal : Pengaturan Sistem Kerja Pegawai PT Menara Antam Sejahtera

Sehubungan dengan belum berakhirnya masa pandemi COVID-19 khususnya di Provinsi DKI
Jakarta dan pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat oleh Pemerintah, serta
memperhatikan kebutuhan operasional PT Menara Antam Sejahtera, maka dengan ini
Direktur menetapkan pengaturan sistem kerja pegawai PT Menara Antam Sejahtera untuk
periode 1 Juni s/d 14 Juni 2021 dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Senior Manager agar menentukan pengaturan sistem kerja pegawai dengan skema
bekerja di kantor dan libur untuk periode 1 Juni s/d 14 Juni 2021 menyesuaikan
kebutuhan operasional perusahaan;

2. Pegawai yang mendapatkan jadwal libur, jika memasuki tempat kerja tanpa surat tugas
dan tanpa persetujuan dari Direktur maka akan diperintahkan untuk segera pulang dan
akan diberikan sanksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku;

3. Direktur mengimbau agar pekerjaan tetap dapat dilaksanakan secara terkendali dan
bertanggung jawab demi tetap berjalannya kegiatan operasional perusahaan terutama
memperhatikan kondisi perusahaan yang saat ini memerlukan dukungan dan kontribusi
positif demi kebaikan bersama. Perusahaan akan menindak tegas pegawai yang
menyalahgunakan atau tidak mengikuti ketentuan maupun protokol kesehatan terkait
antisipasi pencegahan penyebaran COVID-19 yang berlaku;

4. Direktur memerintahkan kepada pegawai berdasarkan Nota Dinas ini untuk tidak
melakukan perjalanan ke luar wilayah Jabodetabek demi mencegah diri masing-masing,
keluarga, maupun pihak lain dari terpapar bahaya COVID-19 maupun terisolasi di
wilayah-wilayah yang menerapkan isolasi/karantina wilayah. Bagi pegawai yang
melanggar akan dikenakan sanksi sesuai ketentuan yang berlaku, pengecualian terhadap
ketentuan ini diberikan kepada pegawai yang mendapatkan tugas (SPPD), mengambil
cuti tahunan atau izin ketentuan lain yang dapat dipertanggungjawabkan;

5. Dalam rangka efektivitas dan efisiensi perusahaan, maka pegawai yang mendapatkan
jadwal libur tidak diwajibkan untuk melakukan penerapan kehadiran dan tidak
diperhitungkan untuk pemberian tunjangan tidak tetap yang berkaitan dengan
kehadiran;

6. Memerintahkan kepada seluruh Pimpinan Satuan Kerja untuk:


a. memastikan kegiatan operasional, pelaksanaan tugas dan proses administrasi tetap
berjalan dengan tata cara yang ditentukan masing-masing pimpinan satuan kerja,
b. melakukan kontrol secara rutin dipagi hari dengan staf untuk memberikan
penugasan dan pendistribusian pekerjaan serta melakukan pengawasan atas
pelaksanaan tugas harian,
c. Memastikan dan mengawasi keberadaan pegawai masing-masing dibawah satuan
kerjanya,
d. melakukan pengawasan dan melaporkan setiap dugaan penyalahgunaan maupun
kelalaian terhadap pelaksanaan protokol kesehatan terkait antisipasi pencegahan
COVID-19 yang berlaku,
e. Melaporkan dengan segera kepada call center COVID-19 PT Menara Antam Sejahtera
dinomor 0877-8634-8030 dalam hal terdapat pegawai maupun keluarga yang
mengalami gejala terjangkit COVID-19 serta apabila di sekitar wilayah tempat tinggal
pegawai terdapat kasus dugaan atau positif COVID-19;

7. Direktur mengimbau kepada para pegawai dan keluarga agar melakukan physical
disctancing dengan disiplin, berdiam diri di rumah/tempat tinggal masing-masing ( stay
at home) di wilayah Jabodetabek jika tidak ada keperluan yang mendesak, membiasakan
diri dengan perilaku 5R, menggunakan masker dan mematuhi protokol kesehatan yang
berlaku serta menerapkan gerakan hidup bersih dengan selalu menjaga kebersihan diri
pribadi, keluarga, dan lingkungan sekitar.

Demikian Nota Dinas ini diberikan untuk dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab.

Jakarta, 27 Mei 2021


PT Menara Antam Sejahtera

Aji Priyo Anggoro


Direktur

Anda mungkin juga menyukai