Anda di halaman 1dari 2

Nama : Muhammad bilal

Kelas : R3K
Mata Kuliah : Instrumentasi non tes

Konsep dasar asesmen dalam BK


Asesmen bisa diartikan proses mengumpulkan, menganalisis, dan menginterpretasikan data atau
informasi tentang peserta didik dan lingkungannnya. Dan asesmen mempunyai 3 fungsi, salah satunya
adalah Membantu melengkapi dan mendalami pemahaman tentang peserta didik.
Kedudukan Instrumen Dalam Program BK
Dalam program bk di sekolah, siswa di harapkan dapat memperoleh bantuan untuk mengenali siapa
dirinya, seperti apa kehidupannya, dan mampu mengetahui kemampuan pada dirinya. Bukan hanya
pada diri individu, tetapi para sisswa akan dibantu dalam berbaur atau bergaul dengan masyarakat
umum. Instrument sendiri mempunyai fungsi, ada fungsi bagi siswa dan bagi guru bk tersebut.
fungsi bagi siswa antara lain :

• Pemahaman diri (self Understanding)


• Penilaian diri (self evaluation)
• Penerimaan diri ( self acceptance)
Dan fungsi bagi guru BK antara lain :

• Sebagai suatu alat prediksi


• Suatu bantuan diagnosis
• Suatu alat pemantau (monitoring)
• Suatu alat evaluasi
Prediksi
Instrumen dapat membantu dalam memprediksi keberhasilan atau ke tingkat keberhasilan tertentu,
yaitu individu memungkinkan memiliki harapan dalam bidang studi, pekerjaan, jabatan atau karier
tertentu ataupun dalam bidang suatu usaha tertentu. Dalam kategori ini instrumen digunakan dalam
rangka pemilihan (seleksi) atau menjaring orang-orang tertentu untuk dikerjakan atau ditempatkan
dalam suatu pekerjaan atau jabatan tertentu
Diagnosis
Hasil intrumen dimanfaatkan dalam diagnosis. Fungsi diagnosis yang dimaksud disini adalah
perumusan masalah yang dihadapi siswa (nama masalah) dan perkiraan penyebabnya. Siswa dapat
dibantu untuk memahami dengan baik pengetahuan dan ketrampilan tertentu yang dimilikinya
sehingga siswa memiliki wawasan yang jelas dalam bidang-bidang tertentu yang memungkinkan
dapat diraihnya dengan cepat dan tepat.
Monitoring
Para Guru BK/Konselor dan staf sekolah dapat mengamati dan memantau sampai sejauh mana
kemajauan yang telah dicapai siswasehingga mereka secara langsung dapat mengambil manfaat dari
hasil instrumen. Adapun caranya dengan mengupayakan beberapa perubahan : perilaku, sikap
keterampilan-keterampilan siswa
Evaluasi
Hasil instrumen juga dapat digunakan sebagai alat evaluasi. Salah satu dari beberapa jenis pekerjaan
konselor/guru bk ialah menyusun beberapa tujuan yang sesuai dengan kebutuhan siswa dan
merencanakan beberapa cara untuk mengetahui sampai seberapa jauh tujuan itu dapat tercapai. Cara
lain untuk meninjau evaluasi yang sesuai dengan peranannya terutama dalam melibatkan beberapa
orang dalam pelayanan bimbingan dan konseling yaitu meningkatkan efektivitas layanan bimbingan
dan konseling di sekolah dengan memadukan informasi yang lain yang relevan tentang siswa agar
konselor berhasil meningkatkan kualitas pelayanannya.

Anda mungkin juga menyukai