Anda di halaman 1dari 5

ANALISIS DATA DAN FAKTA KUNJUGAN DI KOMPI PENJINAKAN

BAHAN PELEDAK

QW

OLEH:

MUHAMAD DAFFA AL RIDHO

2018.231

KECABANGAN

CZI

AKADEMI MILITER

MAGELANG
I. Data dan Fakta
a. Keberhasilan
 Operasi Tempur Dalam Negeri :
a) Pengamanan Kegiatan khusus berskala Nasional dan
Internasional, seperti Sidang Umum dan Sidang Istimewa
MPR, KTT Non Blok, APEC, KTT G-15, KTT 9 ASEAN
SUMMIT Bali.
b) Pengamanan Personel khusus VIP dan VVIP seperti
Presiden, Kepala Negara Asing, Kepala Staf Angkatan
Negara Asing dan Tamu Negara Asing lainnya.
c) Operasi Seroja di Timor Timur.
d) Operasi Pemulihan Keamanan Daerah Rawan Aceh.
e) Operasi Kemanusiaan Bencana Tsunami Daerah Rawan
Aceh pada tahun 2004–2005.
 Operasi Luar Negeri :
a) Satgas Yonzi Garuda XIV-A s.d XIV-C / Bosnia
Herzegovina tahun 1994–1996.Pembuatan Jalan 1964-
1969
b) Satgas Kompi Zeni Garuda XX-A / Kongo tahun 2003–
2004.
c) Satgas Kompi Zeni Garuda XX-B / Kongo tahun 2004–
2005.
d) Satgas Kompi Zeni Garuda XX-C / Kongo tahun 2005–
2006.
e) Satgas Kompi Zeni Garuda XX-D / Kongo tahun 2006–
2007.
f) Satgas Kompi Zeni Garuda XX-E / Kongo tahun 2007–
2008.Satgas pembangunan jalan Wamena mamugu di
Papua 2017-2018

b. Kendala
 Sarana dan Prasarana. Dalam pelaksanaan tugas pokok kompi
jihandak sarana dan prasarana yang disediakan sudah cukup baik
namun beberapa fasilitas ada yang rusak seperti air serta
kendaraan tempur yang sudah tua.
 Alat Peralatan. Alat peralatan yang digunakan dalam
penjinakan bahan peledak cukup lengkap namun beberapa dari
alat tersebut tidak memiliki suku cadang lebih karena tidak
tersedia di Indonesia.
 Anggaran. Dalam pengembangan teknologi khususnya dalam
penjinakan bahan peledak dibutuhkan anggaran untuk
pelaksanaan penelitian sehingga kedepan Kompi Jihandak
mampu melaksanakan tugas baik dalam negeri maupun luar
negeri.
 Personil. Personil yang berada di Kompi Jihandak kurang
terutama perwira karena memang satuan ini berbentuk kompi
dengan tugas yang cukup luas.
II. Analisis Data dan Fakta
a. Keberhasilan
Keberhasilan disini diidentifikasikan bahwa tugas yang dilakukan
berjalan dengan baik, sehingga analisis terhadap keberhasilan dalam hal
ini akan diarahkan mengenai penjelasan sebab akibat mengapa
keberhasilan ini didapatkan secara umum
 Sebab Dalam melaksanakan tugasnya, Kompi Jihandak
dilatar belakangi dengan unsur didalamnya yang professional dan
teliti sehingga setiap tugas yang berikan dapat berjalan dengan
baik serta rawannya tugas yang diberikan membuat prajurit berlatih
dengan sungguh-sungguh.
 Akibat Dengan banyaknya tugas yang dilaksanakan dalam
negeri maupun luar negeri memberikan banyak pengalaman
sehingga kedepan mampu menjalankan tugas pokok lebih baik.

b. Kendala
Penulis akan menganalisis kendala yang terjadi di Kompi Jihandak
terkait dengan sarana prasarana, alat peralatan, anggaran, personil.

 Internal
Dari data yang didapatkan oleh penulis mengenai kendala
yang terjadi di Kompi Jihandak bahwa faktor internal terkait adalah
kurangnya perhatian Angkatan Darat karena kompi jihandak
memiliki tugas pokok seperti penanganan ancaman yang
menggunakan bahan peledak rakitan (IED), penanganan bahan
peledak menggunakan bahan peledak standar (UXO) yang
memiliki resiko yang tinggi serta alat peralatan yang canggih.
Dalam menangani bahan peledak juga perlu dilakukan Latihan dan
penelitian terkait dengan ancaman peledakan yang belum
diketahui. Anggaran yang diberikan kurang dalam pelaksanaan
tugas pokok kompi jihandak sehingga dalam pelaksanaan tugas
pokok kompi jihandak harus benar-benar menghemat logistik yang
akan digunakan saat itu dan kedepannya.

 Eksternal

Faktor Eksternal disini akan penulis kerucutkan pada hal


yang tidak dapat direncanakan sepenuhnya atau biasa disebut
secara literal adalah Dinamika Lapangan. Karena tugas pokok
kompi jihandak memiliki resiko yang tinggi tentunya dalam
pelaksanaan tugas pokok kemungkinan gagal atau kehilangan
nyawa bisa terjadi kapanpun.
III. Kesimpulan
a. Keberhasilan
Keberhasilan dari tugas adalah keselamatan dari nyawa para
anggota itu sendiri. Dengan berbagai pengalaman yang ditempuh oleh
satuan Kompi Jihandak tentunya sebagai pendorong berkembangnya
Kompi Jihandak kedepan sehingga bisa mengatasi segala ancaman
Bahan Peledak yang baru dan bersaing di kanca Internasional.

b. Kendala
Kendala diatas merupakan analisis semata dari sudut pandang
penulis sehingga tulisan ini merupakan opini. Tulisan ini merupakan
masukan bagi satuan terkait karena masukan ini mungkin bisa menjadi
pertimbangan bagi satuan terkait mengenai kendala yang berada pada
tulisanp ini sarana prasarana, alat peralatan, personil, dan anggaran.

Anda mungkin juga menyukai