Anda di halaman 1dari 2

KEJAKSAAN NEGERI POLEWALI

“UNTUK KEADILAN”
SURAT DAKWAAN
NOMOR REG. PERKARA : PDM- /POLEWALI/00/2022
A. TERDAKWA :
Nama lengkap : WIDODO
Tempat lahir : Sidodadi
Umur : 30 Tahun / 1 Januari 1990
Jenis kelamin : Laki-laki
Kebangsaan : Indonesia
Tempat tinggal : Dsn Bluro, Desa Sidodadi, Kec. Wonomulyo
Agama : Islam
Pekerjaan : Buruh
Pendidikan : SD

B. PENAHANAN :
Ditahan oleh Penyidik Polres Polewali Mandar : 11 September 2021 s/d 30 September 2021
Perpanjangan Penahanan oleh Penuntut Umum : 30 September 2021 s/d 10 November 2021
Ditahan oleh Penuntut Umum : 11 November 2021 s/d 28 Novermber 2021
C. DAKWAAN :
KESATU :
Bahwa terdakwa Widodo pada hari 10 September 2021 sekitar pukul 21:00 WITA atau
setidaknya dalam tahun 2021, bertempat di sebuah Rumah yang terletak di Desa Sidodadi
Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar, atau setidaknya disuatu tempat yang
termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Polewali Mandar, Telah dengan sengaja
melakukan tindakan pemerkosaan terhadap korban Ani
Perbuatan tersebut dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut :
Pada suatu hari terdakwa melihat korban Ani yang merupakan anak seorang pengusaha
kaya raya di Desa Sidodadi yang memiliki wajah yang cantik sehingga terdakwa jatuh hati
terhadap korban Ani. Kemudian terdakwa memberanikan diri untuk mengungkapakan
perasaannya kepada korban Ani namun ternyata perasaan terdakwa bertepuk sebelah
tangan. Merasa kecewa dan marah karna cintanya ditolak oleh korban Ani, terdakwa gelap
mata merencanakan untuk mencelakai korban Ani di suatu hari.
Bahwa pada hari Sabtu tanggal 10 September 2021 sekitar pukul 21:00 WITA, terdakwa
awalnya mengajak korban untuk bertemu di Jalan Pendidikan Desa Sidodadi Kecamatan
Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar, kemudian korban menyetujuinya dan
mendatangi terdakwa dan dari belakang terdakwa memukul kepala korban Ani hingga
pingsan, kemudian korban Ani dibawa ke sebuah rumah kosong didekat Jalan Pendidikan
tersebut. Kemudian terdakwa langsung menyalurkan hasrat seksualnya kepada korban
Ani, akibat perbuatan terdakwa terhadap korban, korban Ani menderita luka pada area
kelamin.
Perbuatan Terdakwa sebagaimana diatur dan diancam Pidana dalam Pasal 285 Kitab Undang-
Undang Hukum Pidana.
KEDUA :
Bahwa terdakwa Widodo pada hari 10 September 2021 sekitar pukul 21:00 WITA atau
setidaknya dalam tahun 2021, bertempat di sebuah Rumah yang terletak di Desa Sidodadi
Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar, atau setidaknya disuatu tempat yang
termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Polewali Mandar, Telah dengan sengaja
melakukan tindakan pembunuhan terhadap korban Ani
Perbuatan tersebut dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut :
Bahwa setelah korban diperkosa oleh terdakwa, kemudian sempat korban berusaha untuk
melarikan diri dengan cara berteriak dengan keras, namun terdakwa bereaksi langsung
dengan menutup mulut korban dengan sebuah pakaian korban.
Kemudian terdakwa mengancam korban untuk tetap diam, namun korban tetap berusaha
melarikan diri.
Pada saat itu terdakwa panik dan takut ketahuan warga sekitar, kemudian korban terpaksa
mencekek leher korban hingga tewas atau meninggal dunia.
Perbuatan Terdakwa sebagaimana diatur dan diancam Pidana dalam Pasal 340 Kitab Undang-
Undang Hukum Pidana.

Demikian dakwaan pidan aini kami bacakan dan serahkan kepada Majelis Hakim di Persidangan
pada 08 Januari 2022.

Polewali, 08 Januari 2022


JAKSA PENUNTUT UMUM

PAIJO, S.H.
Ajun Jaksa Madya NIP. 19700508 199303 1 003

Anda mungkin juga menyukai