Anda di halaman 1dari 6

UJIAN TENGAH SEMESTER GANJIL TAHUN AJARAN 2021/2022

UNIVERSITAS MAHASARASWATI DENPASAR


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
Sekretariat : Jln. Kamboja No. 11 A Denpasar Telpn. 0361-262725
E-mail : fakultasekonomiunmas1@unmas.com

MATA KULIAH : MANAJEMEN PEMASARAN


SEMESTER/KELAS :III/REGULER PAGI I,J
HARI / TANGGAL :KAMIS, 4NOVEMBER2021
DOSEN :DR.NI PUTU CEMPAKA DHARMADEWI ATMAJA, SE., MM

Ada banyak sekali produk yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat saat ini. Perusahaan
tentunya harus mempunyai strategi yang baik untuk dapat memenubi kebutungan masyarakatnya.
Coba anda cari satu produk yang anda ketahui atau yang anda sukai dan uraikan dengan rinci dan
lengkap produk tersebut mengenai:

1. Sektor bisnis produk tersebut


2. Target pasar produk tersebut
3. Strategi dalam desain produk, merk kemasan dan layanan
4. Penetapan harga produk tersebut.

(Anda dapat menyajikan jawaban semenarik mungkin, bisa sertakan gambar, tabel atau lainnya )

Catatan

Jawaban UTS dibuat dalam bentuk PDF dan dikirimkan melalui Google Classroom pada kolom
Tugas paling lambat hari Kamis tanggal 4November 2021 Pkl.17.00 wita.
Lembar jawaban ada pada lembar halaman berikutnya

Bila terjadi kecurangan seperti plagiasi atau jawaban yang sama dengan peserta ujian lainnya
sehingga ada jawaban yang sama persis maka UTS akan saya batalkan.

SELAMAT BEKERJA
UJIAN TENGAH SEMESTER GANJIL TAHUN AJARAN 2021/2022
UNIVERSITAS MAHASARASWATI DENPASAR
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
Sekretariat : Jln. Kamboja No. 11 A Denpasar Telpn. 0361-262725
E-mail : fakultasekonomiunmas1@unmas.com

MATA KULIAH : Manajemen Pemasaran


NAMA : Dewa Ayu Diah Vidya Anjali
KELAS : Manajemen I Pagi
NO. ABSEN : 01
NIM : 2002612010297

UTS MANAJEMEN PEMASARAN

Analisis Pasar

Produk : Mie Setan Kober

1. Mie kober berdiri pada sektor makanan, industri makanan menjadi salah satu sektor manufaktur
andalan dalam memberikan kontribusi besar terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.
Kober Mie Setan telah berdiri selama 8 tahun, sejak 2010 dan pertama kali membuka outlet di Kota Malang,
tepatnya berada di Jl. Bromo. Sebelum berdiri, salah satu pengusaha muda yang membangun usaha ini yaitu
Gemmy alias Aris Ardiansyah memiliki sebuah komunitas yang diberi nama Kelompok Bermain (Kober).
Dari komunitas inilah Mie Kober tercetus. Seringya berkumpul dan saling berbagi ide, membuat mereka
akhirnya memutuskan untuk berbisnis dengan memodifikasi Mie khas Malang untuk dibuat sebagai mie
pedas.
2. Mie Setan Kober ditujukan bagi masyarakat yang memiliki gaya hidup praktis. Dari iklan akhir-
akhir ini, dapat kita ketahui bahwa target pasar dari mie kober adalah lebih kepada anak-anak dan keluarga.
Anak-anak juga dianggap sebagai penentu keputusan pembelian rumah tangga dalam hal selera makanan.

3. Desain produk harus disesuaikan dengan target pasar yang akan dibidik. Setiap kelas konsumen
memiliki karakteristik sendiri. Mulai dari bentuk, warna, grafis, merek, ilustrasi, huruf serta tata letak desain
akan berbeda di setiap kelas konsumen. Itulah mengapa desain kemasan harus disesuaikan. Desain kemasan
yang baik dari sebuah produk harus dapat tersampaikan dan dimengerti konsumen hanya melalui visual
desain tersebut.
Kualitas Pelayanan Salah satu faktor yang menentukan tingkat keberhasilan perusahaan adalah
kemampuan perusahaan dalam memberikan kualitas pelayanan kepada konsumen untuk mencapai kepuasan.
Menurut Goesth dan Davish (dalam Yamit, 2002:8) Dalam membahas kepuasan konsumentidak bisa lepas
dan ada kaitanya dengan kualitas pelayanan. Kualitas pelayanan terpusat pada upaya pemenuhan kebutuhan
dan keinginan konsumen serta ketepatan penyampaian jasa untuk mengimbangi harapan konsumen. Kualitas
pelayanan adalah tingkat keunggulan yang diharapkan dan pengendalian atas tingkat keunggulan tersebut
untuk memenuhi keinginan pelanggan (Tjiptono,2004:59). Ada dua faktor utama yang mempengaruhi
kualitas pelayanan perusahaan yaitu harapan pelanggan (expectation) dan kinerja perusahaan yang dirasakan
konsumen (performance). Kober Mie Setan Jember adalah salah satu kedai yang ada di Jember yang
menyediakan makanan berupa Mie yang telah meluaskan berbagai cabang di Jawa Timur dan juga daerah
lain, salah satunya di Jember, selain mengedepankan rasa pedas Kedai Kober Mie Setan Jember juga
mengedepankan kualitas pelayanan pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh Kualitas
Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Kedai Kober Mie Setan Jember. Pengukuran dimensi kualitas
pelayanan menggunakan lima dimensi, kualitas pelayanan yang terdiri atas dimensi tangibles (bukti fisik),
reliability (kehandalan), Responsiveness (ketanggapan), Assurance (jaminan), Empathy (empati). Intrumen
penelitian yang digunakan adalah kuesioneryang disebarkan kepada pelanggan kedai kober mie setan
Jember, data yang digunkan dianalisis menggunakan analisis regresi linier sederhana.Hasil dari penelitian ini
menunjukkan kelima variable kepuasan pelanggan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan di
Kedai Kober Mie Setan Jember dapat disimpulkan bahwa Kualitas Pelayanan berpengaruh kuat terhadap
kepuasan Pelangaan dan hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan adanya kualitas pelayanan yang terdiri
dari bukti fisik, kehandalan, daya tanggap, jaminan, dan empati yang baik, maka dapat memberikan rasa
puas kepada pelanggan.

4. Dalam menetapkan sebuah harga tidaklah mudah, dengan harga yang mahal hanya dapat
meningkatkan pendapatan jangka pendek, namun tidak terjangkau oleh konsumen. Selain itu, dengan harga
yang mahal akan memancing pesaing untuk masuk ke pasar perusahaan tersebut dengan permainan harga
yang relatif lebih rendah. Sedangkan bila harga terlampaui murah, maka pangsa pasar dapat melonjak. Akan
tetapi laba bersih yang didapat jadi amat kecil bahkan akan mengurangi kekuatan perusahaan untuk
mengekspansi pasar yang lebih luas, jadi harga merupakan salah satu bauran pemasaran yang membutuhkan
pertimbangan yang lebih cermat dan strategi puncak untuk mendapatkan keuntungan bagi perusahaan.
Konsep yang ditawarkan oleh rumah makan Kober Mie setan adalah semi-Urban Restaurant. Tempat ini
berbangga dengan gayanya sendiri, tidak memasang nama ‘warungnya’ di setiap outletnya di manapun.
Dalam menjalankan aktivitas usahanya Kober Mie Setan sangat memperhatikan kualitas serta harganya.
Pemilihan nama yang cukup unik dan kreatif, serta harga yang relatif murah dan sama pada setiap level yaitu
Rp.9.000,- sehingga konsumen tergoda untuk membeli level tinggi, Dari segi cita rasa memang Mie ini mie
‘bermerek’ paling enak yang saya rasakan, sehingga wajarlah 6 banyak orang siap mengantri berlama-lama
untuk menikmatinya. Hebatnya Mie ini tanpa kandungan micin (vetsin/MSG). Berdasarkan fenomena yang
terjadi diketahui bahwa sejak pertama berdiri hingga sekarang Kober Mie Setan tetap mempertahankan
kualitas makanannya, didukung dengan harga yang terjangkau di setiap kalangan sehingga membuat Kober
Mie Setan menjadi bukan hanya banyak diminati oleh mahasiswa namun juga banyak diminati oleh
masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai