Anda di halaman 1dari 3

YAYASAN BADAN WAKAF SULTAN AGUNG UNIVERSITAS

ISLAM SULTAN AGUNG (UNISSULA)


Jl. Raya Kaligawe Km. 4 Semarang 50112 Telp. (024) 6583584 (8 sal) Fax (024) 6582455

FAKULTAS HUKUM Bismillah Membangun Generasi Khaira Ummah

UJIAN TENGAH SEMESTER GASAL TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Mata Ujian : Hukum Hak Tanggungan Dan Pemindahan Hak Atas Tanah

Hari/ Tanggal : Rabu, 27 Oktober 2021

Kelas : Unggulan

Waktu : 90 menit

Dosen : Dr. Umar Ma’Ruf, SH., Sp.N., M.Hum

Dr. Ratih Mega Puspasari, SH., M.Kn


Jawaban Ditulis Tangan

1. UUPA Mengatur kewajiban bagi pemegang hak milik, pemegang hak guna usaha dan
pemegang hak bangunan, untuk mendaftrakan hak atas tanahnya , Jelaskan beserta
landasan hukumnya ?
Diatur dalam pasal 23 UUPA yaitu :
- Hak milik : demikian pula setiap peralihan, hapusnya dan bebanannya dengan
hak-hak lain harus di daftarkan menurut ketentuan-ketentuan yang dimaksud
dalam pasal 19.
- Pendaftaran termasuk dalam ayat 1 merupakan alat pembuktian yang kuat
mengenai hapusnya hak milik serta sahnya peralihan dan pembebanan hak
tersebut.
Kewajiban bagi pemegang hak guna usaha untuk mendaftatkan tanahnya diatur dalam
pasal 32 UUPA yaitu :
- Hak guna usaha : termasuk syarat-syarat pemberiannya demikian juga setiap
peralihan dan penghapusan tersebut, harus didaftarkan menurut ketentuan-
ketentuan yang dimaksud dalam pasal 19.
- Pendaftaran termasuk ayat 1 merupakan alat pembuktian yang kuat mengenai
hapusnya hak milik serta sahnya peralihan dan pembebanan hak tersebut.
2. Jelaskan pengertian, asas, tujuan, dan manfaat pendaftran tanah ?
Pengertian pendaftaran tanah : suatu kegiatan administrasi yang dilakukan pemilik
terhadap hak atas tanah, baik dalam pemindahan hak ataupun pemberian dan
pengakuan hak baru. Kegiatan pendaftaran tersebut memberikan suatu kejelasan status
terhadap tanah.

Asas pendaftaran tanah:


Asas Sederhana : ketentuan2 pokok maupun prosedurnya yang mudah dipahami oleh
pihak2 yang berkepentingan, terutama para pemegang hak atas tanah.
Asas Aman : pendaftaran diselenggarakan secara teliti dan cermat sehingga hasilnya
dapat memberi jaminan kepastian hukum
Asas Terjangkau :
Asas Mutakhir : menunjuk pada kelengkapan yang memadai dalam pelaksanaannya
dan kesinambungan dalam pemeliharaan datanya.
Asas Terbuka : menuntut dipeliharanya data pendaftaran tanah secara terus menerus
dan kesinambungan sehingga data tersimpan dikantor pertahanan selalu sesuai dengan
keadaan nyata, dilapangan serta masyarakat dapat memperoleh keterangan mengenai
data yang benar setiap saat.

Tujuan pendaftaran tanah:


- Untuk memberikan kepastian hukum dan perlindungan hukum kepada pemegang
hak atas suatu bidang tanah
- Untuk menyediakan informasi hal ini informasi kepada pihak-pihak yang
berkepentingan termasuk pemerintah agar dengan mudah memperoleh data yang
diperlukan dalam mengadakan perbuatan hukum mengenai bidang-bidang tanah
dan juga satuan-satuan rumah susun yang sudah terdaftar.
Manfaat pendaftaran tanah :
Mendapat kepastian hukum dan perlindungan hukum kepada pemegang hak atas suatu
bidang tanah, satuan rumah susun, dan hak-hak lain.

3. Dari 2 bentuk peralihan hak atas tanah atau hak milik atas satuan rumah susun, coba
anda jelaskan dan sebutkan obyek peralihan haknya ?
Hak guna usaha
Hak guna bangunan
Hak pakai
Hak milik atas satuan rumah susun
4. Dalam kegiatan pendaftran tanah yang dilakukan oleh pemerintah menghasilkan 2
macam data, coba anda jelaskan ?
Data fisik : data keterangan mengenai letak, batas dan luas bidang tanah
Data yuridis : keterangan mengenai status hukum bidang tanah, pemegang hak serta
beban lain yang membebani.

5. Sebutkan dan jelaskan Pejabat lain yang membantu kepala kantor pertanahan
kabupaten atau kota untuk melaksankan kegiatan-kegiatan tertentu dalam pendaftaran
tanah ?
Pendaftaran tanah diselenggarakan oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN), dimana
tugas pelaksanaannya dilakukan oleh Kepala Kantor Pertanahan dengan dibantu oleh
Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) dan pejabat lain yang ditugaskan untuk
melakukan kegiatan-kegiatan tertentu

Anda mungkin juga menyukai