Anda di halaman 1dari 1

1. Era orde lama, pada era ini saya tidak merasakan langsung.

Tetapi saya mengetahui


sedikit berdasarkan cerita dari orang tua saya, kakek dan nenek. Berdasarkan
penuturan mereka, pada era ini harga barang pokok terbilang stabil, meskipun masih
banyak kekurangan karena era ini terjadi pada awal mula kemerdekaan negara
Indonesia.
Era orde baru, pada era ini saya merasakan bahwa ekonomi terbilang stabil dan
meningkat jauh. Meskipun pada era ini, KKN (korupsi, kolusi, dan nepotisme) banyak
terjadi di mana-mana, dan kebebasan berpendapat sangat terbatas.
Era reformasi, pada era ini menurut saya masuk ke zaman yang lumayan sulit, karena
dari yang saya rasakan banyak kenaikan yang terjadi dan utang negara mulai
menumpuk. Meskipun begitu, kebebasan berpendapat di era ini bagus karena
demokrasi sudah di jalankan dengan baik.
Era sekarang, pada era ini politik menurut saya sangat tidak baik, karena ada terlihat
bibit-bibit KKN (korupsi, kolusi, dan nepotisme). Banyak juga masalah bangsa dan
negara yang terjadi akan tetapi yang menjadi pimpinan malah lepas tangan (tidak
bertanggung jawab).
2. Pesan dan kesan saya pada era orde lama yaitu pesan saya pada era ini karena saya
tidak merasakan langsung, akan tetapi berdasarkan cerita yang saya dengar banyak hal
yang seharusnya bisa diselesaikan dengan cepat agar tidak berkepanjangan karena
pada era ini Indonesia baru merdeka. Kesan saya pada era ini berdasarkan cerita yang
saya dengar baik karena pada zaman ini persatuan kita sebagai bangsa dan negara
yang baru merdeka sangat baik, tidak adanya kubu pemecah belah bangsa.
Pesan dan kesan saya pada era orde baru yaitu pesan saya pada era ini yaitu praktik
KKN ini lah yang menjadi masalah bangsa yang harus diberantas akan tidak terjadi
kemunduran pada bangsa dan negara Indonesia serta sulitnya berpendapat bagi
masyarakat sangat tidak baik sehingga demokrasi yang dianut negara kita menjadi
hilang seharusnya sebagai presiden harus siap menerima kritik dari masyarakatnya.
Kesan saya para era orde baru ini baik karena ekonomi terbilang stabil karena
masyarakat sejahtera.
Pesan dan kesan saya pada era reformasi, pesan saya yaitu pemerintah seharusnya
tidak terlalu banyak berhutang kepada negara asing karena akan berdampak kepada
bangsa dan negara Indonesia ke depannya. Kesan saya pada era ini baik karena pada
zaman ini untuk kebebasan berpendapat sudah baik dan perkembangan pembangunan
Indonesia sudah baik meskipun didapat dari hasil pinjaman dari negara lain.
Pesan dan kesan saya pada era sekarang ini, pesan saya yaitu pemerintah sebaiknya
tidak menjadikan hutang kepada negara lain sebagai pokok utama untuk melakukan
pembangunan yang terbilang tidak penting. Kesan saya pada era ini kurang baik,
karena pada era ini saya merasakan sangat sulit khususnya di bidang ekonomi yang
semakin naik dari tahun ke tahun.
3. Kondisi yang saya harapkan tentang realitas kehidupan berbangsa dan bernegara yaitu
pada zaman sekarang ini menurut saya bangs akita sekarang terpecah belah karena
adanya kelompok-kelompok buzzer yang sering menyebarkan hoax-hoax sehingga
terjadinya perpecahan pada bangsa dan negara kita. Untuk para pejabat, sebaiknya
focus kepada tugasnya sebagai pejabat negara bukan sibuk mencalonkan dirinya
kembali.

Anda mungkin juga menyukai