Anda di halaman 1dari 1

BURNOUT DALAM BELAJAR

Burn out itu istilah yang digunakan untuk menggambarkan kondisi kelelahan atau stress berat
dipicu oleh rutinitas yang sedang dilakukan. Salah satunya adalah burn out dalam belajar. Burn
out memang tidak termasuk gangguan mental, tapi jika burn out yang dibiarkan berlarut dapat
memengaruhi kesehatan fisik dan mental.

Biasanya, burn out terjadi karena kondisi berikut:


★ Aktivitas yang terlalu padat
★ Persaingan dan kurangnya kepercayaan diri
★ Tugas yang terlalu banyak atau menumpuk

Orang yang mengalami burn out cenderung memiliki ciri-ciri berikut:


➔ Hilangnya motivasi belajar
➔ Performa belajar yang menurun
➔ Mudah sakit
➔ Lelah berkepanjangan
➔ Lelah mental
➔ Mudah cemas dan kewalahan
➔ Insomnia
➔ Lebih tempramen
➔ Mudah terganggu atau sensitif

Terus, gimana dong cara ngatasinnya? Berikut cara mengatasi burn out antara lain:
❖ Istirahat yang cukup
❖ Buat rencana belajar dan cicil tugas
❖ Tentukan prioritas
❖ Pahami kapasitas dan kemampuan diri (beri batasan untuk diri sendiri)
❖ Tingkatkan motivasi
❖ Hangout sama teman
❖ Salurkan hobi (cari hal yang disuka)
❖ Journaling

Ada waktunya untuk gas terus belajarnya. Tapi kalau udah ngerasa capek, stop dulu, istirahat
dulu, bisa juga minta bantuan dari teman. Selingi rutinitas belajar dengan hal yang disukai.

Sumber:

● https://pahamify.com/blog/pahami-tips/buat-belajar/cara-mengatasi-burn-out-saat-belajar/
● https://www.detik.com/edu/edutainment/d-5864294/6-tips-atasi-burnout-saat-belajar-siswa-sudah-t
erapkan#:~:text=Burnout%20adalah%20perasaan%20lelah%20akibat,menyegarkan%20kembali%
20fisik%20dan%20pikiran.
● https://www.brainacademy.id/blog/mengenal-academic-burnout-lelah-psikis-dalam-belajar
● https://www.instagram.com/p/CgHorWROb9l/?utm_source=ig_web_copy_link
● https://www.instagram.com/p/Cft6gZLM3dj/?utm_source=ig_web_copy_link

Anda mungkin juga menyukai