Anda di halaman 1dari 9

LAPORAN MINGGUAN

KEGIATAN MBKM – PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA

USAHA BUDIDAYA SAYURAN BERBASIS TEKNOLOGI AQUAPONIK


SEBAGAI SOLUSI USAHA PERTANIAN LAHAN SEMPIT
DI ADIPURA HIDROPONIK

Disusun Oleh :

Okta Aprianto J1B119034

PROGRAM STUDI TEKNIK PERTANIAN


JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS JAMBI
2022
DAFTAR ISI
DAFTAR GAMBAR .................................................................................................iii
BAB 1. PENDAHULUAN ..........................................................................................1
1.1 Latar Belakang ..................................................................................................1
1.2 Tujuan ..............................................................................................................1
BAB 2. PELAKSANAAN KEGIATAN PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA .....2
2.1 Hasil dan Dokumentasi Kegiatan ........................................................................2
2.2 Kendala Pelaksanaan Kegiatan ...........................................................................2
2.3 Pembahasan Kegiatan ........................................................................................2
BAB 3. RENCANA KEGIATAN MINGGU BERIKUTNYA .......................................4
BAB 4. KESIMPULAN ..............................................................................................5
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................6

ii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Hasil dan Dokumentasi Kegiatan........................................................2


Gambar 2. 3 Bagan Alir Kegiatan Sehari-Hari.…………………………………...3

iii
BAB 1. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pertanian organik kini kembali menjadi trend dikalangan masyarakat karena
dapat meminimalkan modal dan hasil panennya tidak mengandung bahan yang
dapat membahayakan tubuh. Dengan semakin berkembangnya zaman kini
pertanian organik ada yang tidak menggunakan media tanah sebagai media hidup
tanaman, salah satunya yaitu hidroponik. Hidroponik adalah suatu metode
menanam tanaman menggunakan air sebagai media hidup sekaligus sumber energi
tanaman.
Dari metode hidroponik tersebut munculah ide kreatif yang menggabungkan
budidaya tanaman secara hidroponik dengan budidaya ikan yang juga sama – sama
menggunakan air sebagai media hidup objek budidaya, yaitu akuaponik. Akuaponik
berasal dari kata akuakultur yang artinya budidaya ikan dan hidroponik yang artinya
budidaya tanaman menggunakan media tanpa tanah. Akuaponik ini dinilai sangat
bagus karena dapat memanfaatkan lahan yang harusnya hanya bisa dipakai untuk
akuakultur ternyata dapat pula digunakan untuk hidroponik secara bersamaan
dalam satu tempat.
Sistem akuaponik merupakan salah satu sistem terintegrasi antara akuakultur
dengan hidroponik dimana limbah budidaya ikan berupa sisa metabolisme dan sisa
pakan dijadikan sebagai pupuk untuk tanaman (Stathopoulo et al. 2018). Pada
sistem ini tanaman berfungsi sebagai biofilter sehingga air yang kembali menuju
kolam budidaya sudah dalam kondisi bersih. Hal ini sangat mendukung untuk
pertumbuhan dan kelangsungan hidup ikan yang dibudidayakan.
Teknik akuaponik tentu merupakan kabar gembira bagi petani atau
pembudidaya ikan yang ingin mendapatkan keuntungan yang lebih dari usaha
budidaya ikan sebelumnya. Hanya dengan menambah sedikit modal untuk media
tumbuh tanaman saja bisa melakukan tekhnik akuaponik dan tentu dapat menambah
pendapatan petani. Awalnya akuaponik dinilai tidak bisa menghasilkan seperti yang
diinginkan. Akan tetapi setelah dilakukan beberapa penelitian mengenai akuaponik
ternyata akuaponik tidaklah mustahil dilakukan, bahkan antara tanaman dan ikan
budidaya saling menguntungkan satu sama lain.

1.2 Tujuan
1. Dapat membangun softskill dan karakter wirausaha bagi Peserta PMW
2. Menyediakan komoditi sayuran hijau (sawi, bayam hijau, bayam merah dan
selada) organik yang dihasilkan melalui sistem aquaponik.
3. Menyediakan ikan lele yang baik yang dihasilkan melalui sistem aquaponik.
4. Menjadi sarana peningkatan keterampilan (softskill) berwirausaha dibidang
pembudidayaan ikan.

1
BAB 2. PELAKSANAAN KEGIATAN PROGRAM MAHASISWA
WIRAUSAHA

2.1 Hasil dan Dokumentasi Kegiatan


Pada kegiatan kali ini tim melakukan rapat, survey tempat dan membeli
perlengkapan untuk persiapan kegiatan

Gambar 2. 1 Hasil dan Dokumentasi Kegiatan

2.2 Kendala Pelaksanaan Kegiatan


Kendala yang dihadapi saat kegiatan berlangsung adalah minimnya modal
yang didapatkan. Dikarenakan uang dari Universitas Jambi belum cair, sehingga
masih menggunakan uang pribadi.

2.3 Pembahasan Kegiatan


Kegiatan MBKM kewirausahaan ini dilaksanakan pada tanggal 27 September
2022 sampai 27 November 2022. Kegiatan ini dimulai pada jam 08.00 WIB sampai
16.00 WIB, bertempat di Jalan Hutan Kota, Kenali Asam Bawah Perumahan
Mutiara Hijau No. 01, Blok H, Rt. 27 Kota Baru, Kota Jambi, Jambi. Kegiatan ini
dilaksanakan setiap hari Senin sampai dengan Sabtu. Kegiatan setiap hari yang saya
dan team lakukan dalam MBKM kewirausahaan ini yaitu, memberi pakan ikan lele,

2
mengecek ph air, mengecek bibit, memanen sayur, packing, dan melayani
konsumen.

Datang ketempat Mengontrol Memberi


Bersih-bersih
kegiatan pH air makan Ikan

Mengontrol
Packing Memanen sayur
sayuran

Melayani
konsumen

Gambar 2.3 Bagan Alir Kegiatan Sehari-Hari

3
BAB 3. RENCANA KEGIATAN MINGGU BERIKUTNYA

Rencana kegiatan untuk minggu berikutnya yaitu, perancangan instalasi


akuaponik

4
BAB 4. KESIMPULAN

1. Sistem akuaponik merupakan salah satu sistem terintegrasi antara


akuakultur dengan hidroponik dimana limbah budidaya ikan berupa sisa
metabolisme dan sisa pakan dijadikan sebagai pupuk untuk tanaman.
2. Akuaponik ini dinilai sangat bagus karena dapat memanfaatkan lahan yang
harusnya hanya bisa dipakai untuk akuakultur ternyata dapat pula digunakan
untuk hidroponik secara bersamaan dalam satu tempat

5
DAFTAR PUSTAKA

Stathopoulo P, Berillis P, Levizou E, Sakellariou-Makrantonaki M, Kormas AK,


Aggelaki A, Kapsis P, Vla hos N, Mente E. 2018. Aquaponics: A Mutually
Beneficial Relationship of Fish, Plants And Bacteria. Hydromedit. 1-5.

Anda mungkin juga menyukai