Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN

SUPERVISI TENAGA PENDIDIK (GURU)


SMK NEGERI 11 PANDEGLANG
TAHUN PELAJARAN 2021-2022

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


PROVINSI BANTEN
CABANG DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
WILAYAH KABUPATEN PANDEGLANG
2021
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN
SUPERVISI TENAGA PENDIDIK (GURU)
SMK NEGERI 11 PANDEGLANG
TAHUN PELAJARAN 2021-2022

Mengesahkan, Pandeglang, 30 November 2021


Pengawas Sekolah, Kepala Sekolah/Supervisor

Marzuki Rahman, M.Pd. Drs. H. Abdurohman, M.Pd.


NIP. 197006011998021001 NIP. 19660103 199512 1 001

i
DINA PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
PROVINSI BANTEN
UNIT PELAKSANA TEKNIS
SMK NEGERI 11 PANDEGLANG
Jln. Raya Pasar Cimanuk Km. 07 Mekarjaya Pandeglang – Banten Telp. 085779948041
Kode Pos : 42252 E-Mail : smkn11pandeglang@gmail.com Website : www.smkn11pandeglang.sch.id

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur  dipersembahkan ke hadirat Allah Yang Maha Kuasa , atas rahmat dan
karunia-Nya jugalah kami dapat menyelesaikan Laporan Pelaksanaan Pengawasan
Pembelajaran Tahun Pelajaran 2021-2022.

Permendikbud No 6 tahun 2018 tentang penugasan guru sebagai kepala sekolah secara
jelas dan rinci mengamanatkan tugas pokok dan fungsi kepala sekolah meliputi tugas
manajerial supervisi dan kewirausahaan. Pelaksanaan pengawasan pembelajaran saat ini
menjadi hal yang sangat penting untuk dilaksanakan dengan baik. Kegiatan ini
dimaksudkan sebagai upaya peningkatan kualitas proses pembelajaran di dalam kelas
kepada guru yang bersangkutan, peningkatan kualitas tata administrasi dan pencapaian
tujuan pembelajaran sesuai dengan standar nasional pendidikan.

Pelaksanaan pengawasan pembelajaran sebagai upaya membantu mengembangkan


profesionalisme dan kompetensi guru tidak lepas dari kegiatan supervisi dan pemantauan
pelaksanaan pembelajaran. Dalam pelaksanaannya supervisi pembelajaran menuntut
adanya teknik supervisi dan instrumen yang mendukung ketercapaian tujuan supervisi
pembelajaran yang sejalan dengan visi misi dan tujuan sekolah yang telah dirumuskan
bersama. Penentuan model supervisi pembelajaran dan teknik supervisi akan sangat
menentukan ketercapaian program tindak lanjut dari supervisi pembelajaran yang telah
dirumuskan berdasarkan analisi supervisi yang telah dilaksanakan.

Harapan kami semoga laporan pelaksanaan pengawasan pembelajaran ini bermanfaat


bagi peningkatan kualitas pembelajaran di SMK Negeri 11 Pandeglang khususnya dan
dunia pendidikan pada umumnya.

Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam pelaksanaan kegiatan ini
sehingga seluruh program dapat terlaksana dengan baik.

Pandeglang, 30 November 2021

Penyusun
ii
DAFTAR ISI

HALAMAN COVER ..............................................................................................

LEMBAR PENGESAHAN ....................................................................................i

KATA PENGANTAR..............................................................................................ii

DAFTAR ISI.............................................................................................................iii

BAB I PELAKSANAAN SUPERVISI PEMBELAJARAN ................................1

A. Pelaksanaan Kegiatan Supervisi Pembelajaran ..................................................1


1. Sosialisasi Supervisi Akademik ..................................................................1
2. Supervisi Pelaksanaan Rencana Pembelajaran ...........................................1
3. Supervisi Pelaksanaan Pembelajaran ..........................................................2
4. Supervisi Penilaian Pembelajaran ...............................................................4
5. Supervisi Administrasi ................................................................................5
B. Laporan Hasil Pemantauan Kegiatan ................................................................6
1. Hasil Pemantauan ........................................................................................6
2. Pembahasan Hasil .......................................................................................7
3. Tindak Lanjut ..............................................................................................8
BAB II PENUTUP....................................................................................................9

Lampiran-lampiran
1. Foto kegiatan

iii
BAB I
PELAKSANAAN SUPERVISI PEMBELAJARAN

A. Pelaksanaan Kegiatan Supervisi Pembelajaran


Pelaksanaan kegiatan supervisi pembelajaran di SMK Negeri 11 Pandeglang berjalan
sesuai dengan jadwal supervisi akademik sebagaimana tercantum di dalam program
supervisi. Kegiatan ini meliputi sosiali supervisi akademik, supervisi perencanaan
pembelajaran, supervisi pelaksanaan pembelajaran, supervisi penilaian pembelajaran
dan supervisi administrasi guru kelas dan guru mata pelajaran.
1. Sosialisasi Supervisi Akademik
Sosialisasi supervisi akademik dimaksudkan agar setiap pendidik mengetahui bahwa
pelaksanaan pengawasan pembelajaran (supervisi dan pemantauan) merupakan
kegiatan yang harus dilaksanakan dengan tujuan perbaikan dan pengembangan
pendidik dan tenaga kependidikan di lingkungan sekolah.
2. Supervisi Perencanaan Pelaksanaan Pembelajaran
Supervisi perencanaan pembelajaran adalah kegiatan pemantauan terhadap persiapan
administrasi pelaksanaan pembelajaran yang akan digunakan oleh pendidik dalam
pelaksanaan pembelajaran. Kegiatan ini meliputi telaah terhadap identitas mata
pelajaran, rumusan indikator, rumusan tujuan pembelajaran, identitas materi
pembelajaran, metode pembelajaran, pemilihan media pembelajaran, pemilihan
sumber belajar, skenario pembelajaran dan penilaian pembelajaran. Kegiatan ini
menggunakan instrumen telaah rencana pembelajaran. Berikut ini lampiran
instrumen telaah rencana pembelajaran yang digunakan dalam pelaksanaan
pengawasan pembelajaran SMK Negeri 11 Pandeglang.

KRITERIA NILAI
No URAIAN KEGIATAN
1 2 3 4
1 Menentukan identitas mata pelajaran
2 Menentukan kompetensi inti (KI)
Menentukan kompetensi dasar dan Indikator
3
Pencapaian Kompetensi
4 Menentukan tujuan pembelajaran
5 Menentukan materi pembelajaran
Menentukan pendekatan, metode, dan model
6
pembelajaran
7 Menentukan media pembelajaran
8 Menentukan sumber pembelajaran

1
Menentukan kegiatan pembelajaran (pendahuluan, inti,
9
penutup)
10 Menentukan penilaian
Jumlah skor yang dicapai = ……………….
Jumlah skor maksimum = 40 Klasifikasi
Nilai = …………………….. % …………………….

A : Baik Sekali : 86% - 100% Catatan: Nilai akhir dihitung dengan cara:
Jumlah skor diperoleh/ skor ideal X 100%
B : Baik : 76% - 85% Skor ideal adalah 10 x 4 = 40;
Contoh: skor yang diperoleh guru 30, maka Nilainya:
C : Cukup Baik : 56% - 75% 30/40 x 100% = 75 (klasifikasi cukup baik)
D : Kurang Baik : dibawah 55%

3. Supervisi Pelaksanaan Pembelajaran.


Supervisi pelaksanaan pembelajaran merupakan kegiatan pemantauan langsung
pelaksanaan pembelajaran yang dilaksanakan pendidik di dalam kelas. Kegiatan
ini memantau seluruh pelaksanaan perencanaan pembelajaran yang telah disusun
oleh guru. Dalam pelaksanaan kegiatan supervisor/penilai menggunakan
instrumen penilaian pelaksanaan pembelajaran. Instrumen ini terdiri atas
pengamatan kegiatan pendahuluan, kegiatan inti dan kegiatan penutup.
Pada kegiatan pendahuluan supervisor memantau aktivitas pendidik dan peserta
didik sebagaimana tertera dalam rencana pelaksanaan pembelajaran. Kegiatan
penyiapan peserta didik dalam mengawali pembelajaran, mengaikan materi,
motivasi terhadap peserta didik, pemberian tugas, penyampaian tujuan
pembelajaran, penyampaian garis besar materi ajar dan penjelasan kegiatan
merupakan rangkaian kegiatan yang semestinya dilaksanakan dalam kegiatan
pendahuluan.
Dalam kegiatan inti penilai memantau penguasaan materi ajar, penerapan strategi
ajar yang mendidik, penerapan pendekatan saintific, penerapan pembelajaran,
pemanfaatan media dan sumber belajar, melibatkan peserta didik dalam
pebelajaran, dan penggunaan bahasa yang benar dan tepat dalam pembelajaran.
Pada kegiatan penutup penilai memantau rangkaian kegiatan pendidik dan
peserta didik dalam kegiatan akhir sebagaimana rencana awal pembelajaran,
kegiatan ini meliputi kegiatan refleks atau membuat rangkuan bersama peserta
didik, memberikan tes sesuai dengan penilaian autentik, penilaian berdasarkan
indikator pembelajaran, penilaian sesuai dengan pedoman penskoran,
2
melaksanakan kegiatan tindak lanjut dengan pemberian tugas baik individu
maupun kelompok, serta penyampaian kegiatan yang akan dilaksanakan pada
pertemuan berikutnya.
Berikut ini lampiran instrumen yang digunakan dalam supervisi pelaksanaan
pembelajaran.

KRITERIA NILAI
No ASPEK YANG DINILAI
1 2 3 4
I PRA PEMBELAJARAN (KEGIATAN AWAL)
1 Memeriksa Kesiapan Siswa
2 Melakukan kegiatan apersepsi
II KEGIATAN INTI PEMBELAJARAN
A Penugasan Materi Pembelajaran
3 Menunjukan penguasaan materi pembelajaran
Mengaitkan materi dengan pengetahuan lain yang
4
relevan
Menyampaikan materi dengan jelas dan sesuai dengan
5
hierarki belajar
6 Mengaitkan materi dengan realitas kehidupan
B Pendekatan/Strategi Pembelajaran
Melaksanakan pembelajaran sesuai dengan kompetensi
7
(tujuan) yang akan dicapai
8 Melaksanakan pembelajaran secara runtut
9 Menguasai kelas
10 Melaksanakan pembelajaran yang kontekstual
Melaksanakan pembelajaran yang memungkinkan
11
tumbuhnya kebiasaan positif
Melaksanakan pembelajaran sesuai dengan alokasi
12
waktu yang direncanakan
C Pemanfaatan Sumber Belajar/Media Belajar
13 Menggunakan media secara efektif dan efisien
14 Menghasilkan pesan yang menarik
15 Melibatkan siswa dalam pemanfaatan media
Menumbuhkan partisipasi aktif siswa dalam
16
pembelajaran
17 Menunjukkan sikap terbuka terhadap respon siswa
Menumbuhkan keceriaan dan antusias siswa dalam
18
belajar
D Penilaian Proses dan Hasil Belajar
19 Memantau kemajuan belajar selama pembelajaran
20 Melakukan penilaian akhir sesuai dengan tujuan

3
E Penguasaan Bahasa
Menggunakan bahasa lisan dan tulis secara jelas, baik
21
dan benar
22 Menyampaikan pesan dengan gaya yang sesuai
F KEGIATAN AKHIR (PENUTUP)
Melakukan refleksi atau membuat rangkuman dengan
23
melibatkan siswa
24 Melakukan tindak lanjut dengan memberikan arahan,
atau kegiatan, atau tugas sebagai remidi/pengayaan
Jumlah skor yang dicapai = ……………….

Jumlah skor maksimum = 96 Klasifikasi

Nilai = …………………….. % …………………….

A : Baik Sekali : 86% - 100% Catatan: Nilai akhir dihitung dengan cara:
Jumlah skor diperoleh/ skor ideal X 100%
B : Baik : 76% - 85% Skor ideal adalah 24 x 4 = 96;
Contoh: skor yang diperoleh guru 60, maka Nilainya:
C : Cukup Baik : 56% - 75% 60/96 x 100% = 62 (klasifikasi cukup baik)
D : Kurang Baik : dibawah 55%

4. Supervisi Penilaian Proses Pembelajaran


Supervisi penilaian proses pembelajaran dilaksanakan untuk memantau penilaian
pembelajaran yang dilaksankan oleh guru. Kegiatan ini teriri dari penilaian
terhadap rancangan alat evaluasi untuk mengukur kemajuan dan keberhasilan
belajar peserta didik, penggunakan berbagai strategi dan metode penilaian untuk
memantau kemajuan dan hasil belajar peserta didik dalam mencapai kompetensi
tertentu sebagaimana yang tertulis dalam RPP, serta pemafaatan berbagai hasil
penilaian untuk memberikan umpan balik bagi peserta didik tentang kemajuan
belajarnya dan bahan penyusunan rancangan pembelajaran selanjutnya.
Berikut ini lampiran instrumen yang digunakan dalam supervisi penilaian proses
pembelajaran.
No KONDISI SKOR
KOMPONEN
. YA TDK 4 3 2 1
Guru merancang alat evaluasi untuk mengukur kemajuan
A.
dan keberhasilan belajar peserta didik
1 Menilai ketercapaian indikator hasil belajar
Alat tes dirancang untuk dapat mengukur kemajuan belajar
2 peserta didik dari aspek sikap, pengetahuan dan
keterampilan
Rencana penilaian porto folio peserta didik minimal 1 kali
3
per semester

4
No KONDISI SKOR
KOMPONEN
. YA TDK 4 3 2 1
Hasil analisis penilaian sebelumnya, digunakan untuk
kebutuhan program perbaikan (remidial, pengayaan, dan /
4
atau penyempurnaan rencana dan / atau pelaksanaan
pembelajaran)

Guru menggunakan berbagai strategi dan metode penilaian


untuk memantau kemajuan dan hasil belajar peserta didik
B.
dalam mencapai kompetensi tertentu sebagaimana yang
tertulis dalam RPP

Menggunakan teknik penilaian ontentik (kuis, pertanyaan


1 lisan, pemberian tugas, dsb) untuk memantau kemajuan
belajar peserta didik
Menggunakan teknik penilaian (Ulangan harian, tengah
2 semester, dan ulangan semester) disusun untuk mengukur
sikap, pengetahuan dan keterampilan
Menerapkan penilaian porto folio dalam bentuk berbagai
3
tugas terstruktur
Menggunakan alat penilaian yang sesuai dengan tujuan
4 pembelajaran dan materi ajar sebagaimana diatur dalam
RPP
Guru memafaatkan berbagai hasil penilaian untuk
memberikanumpan balik bagi peserta didik tentang
C.
kemajuan belajarnya dan bahan penyusunan rancangan
pembelajaran selanjutnya

Menggunakan hasil analisis penilaian untuk


mengidentifikasi topik / kompetensi dasar yang mudah,
1 sedang dan sulit sehingga diketahui kekuatan dan
kelemahan masing - masing peserta didik untuk kebutuhan
remidial dan pengayaan

Menggunakan hasil evaluasi untuk menyempurnakan


2
rencana dan / atau pelaksanaan pembelajaran
Melaporkan kemajuan dan hasil belajar peserta didik
3 kepada orang tua, teman guru dan bagi peserta didik
sebagai refleksi belajarnya
Memanfaatkan hasil penilaian secara efektif untuk
mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, tantangan dan
4
masalah potensial untuk peningkatan keprofesian dalam
menunjang proses pembelajaran
JUMLAH SKOR
TOTAL SKOR (TS)
NILAI PERENCANAAN PEMBELAJARAN

5. Supervisi Administrasi Guru


Supervisi administrasi guru adalah kegiatan pemantauan terhadap berbagai
administrasi pendukung guru dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran dan
adminsitrasi pendukung lain yang menjadi tugas pokok dan fungsi guru.
Berikut ini adalah lampiran instrumen penilaian administrasi guru.

5
KRITERIA NILAI
No URAIAN KEGIATAN
1 2 3 4
1 Kalender Pendidikan
2 Program Tahunan
3 Program Semester 
4 Silabus
5 RPP 
6 Bahan Ajar/Buku  Guru dan Buku Siswa
7 Jadwal Pelajaran
8 Program Penilaian
9 KKM
10 Daftar Nilai
11 Agenda Harian
12 Absensi Peserta Didik
13 Buku Pedoman Guru
Jumlah skor yang dicapai = ……………….
Jumlah skor maksimum = 52 Klasifikasi
Nilai = …………………….. % …………………….

A : Baik Sekali : 86% - 100% Catatan: Nilai akhir dihitung dengan cara:
Jumlah skor diperoleh/ skor ideal X 100%
B : Baik : 76% - 85% Skor ideal adalah 13 x 4 = 52;
Contoh: skor yang diperoleh guru 40, maka Nilainya:
C : Cukup Baik : 56% - 75% 40/52 x 100% = 76 (klasifikasi baik)
D : Kurang Baik : dibawah 55%

B. Laporan Hasil Pemantauan Kegiatan.


1. Hasil Pemantauan
Berdasarkan hasil pemantauan kegiatan supervisi pembelajaran yang terdiri dari
pemantauan rencana pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, penilaian
pembelajran dan administrasi guru dapat kami sampaikan rekapitulasi kegiatan
pengawasan pembelajaran sebagai berikut :

Perencanaan Pelaksanaan Penilaian Rata-


No NAMA GURU Adm
Pembelajaran Pembelajaran Pembelajaran Rata
1. Novandi Kurnia, S.T. 88,44 86,30 77,08 78,75 82,64
2. Engkos Kosasih, M.Pd. 85,03 89,73 81,25 85,00 85,25
3. Isnaeni Al-Iman, M.Pd. 90,48 88,36 93,75 78,75 87,83
4. Moh. Choirul Anam, S.T. 85,03 81,51 77,08 80,00 80,91
5. Muhammad Nasirudin, S.Pd. 88,44 85,62 85,42 81,25 85,18
6. Robby Zainullah, SS. 89,80 91,10 85,42 81,25 86,89

6
7. Jumaedi, S.Pd.I. 89,80 89,73 72,92 82,50 83,73
8. Rahmat Ridwanudin, S.Pd. 90,48 88,36 93,75 78,75 87,83
9. Akhmad Fahruroji, S.Pd. 88,44 86,30 77,08 78,75 82,64
10. Rita Ningsih, S.Pd. 85,03 89,73 81,25 85,00 85,25
11. Riki Mardiana, S.Kom. 90,48 88,36 93,75 78,75 87,83
12. Aziz Zatnika , S.Pd. 85,03 81,51 77,08 80,00 80,91
13. Nurul Apipah, S.Pd. 88,44 85,62 85,42 81,25 85,18
14. Lia Herlinda, S.Pd.I. 89,80 91,10 85,42 81,25 86,89
15. Ady Saputra, S.Kom. 89,80 89,73 72,92 82,50 83,73
16. Lia Dahlia Nurmalasari, SS. 85,03 81,51 77,08 80,00 80,91
17. Christian Lesmana, S.Pd. 90,48 88,36 93,75 78,75 87,83
18. Asep Tiar Cucu Wijaya, S.Ip. 85,03 81,51 77,08 80,00 80,91
19. Nadiyya Chaerunnisa, S.Pd. 88,44 85,62 85,42 81,25 85,18
20. Ade Suhendi, S.Pd. 86,39 77,40 72,92 77,50 78,55
21. Arif Nurrohman, S.T. 89,80 89,73 72,92 82,50 83,73
22. Enur Kurniasih, SS. 86,39 77,40 72,92 77,50 78,55

2. Pembahasan Hasil
Berdasarkan hasil rekapitulasi pelaksanaan supervisi dari 22 guru di SMK Negeri
11 Pandeglang dapat kami gambaran sebagai berikut :
a. Rata – rata nilai supervisi dari keseluran guru berada pada kisaran 84,01.
Angka ini diambil dari total rata-rata tiap guru dibagi dengan dua puluh dua,
sehingga secara umum jika menggunakan rentang nilai nol sampai dengan
seratus maka predikat supervisi guru ada pada predikat “Baik”.
b. Dari keseluruhan guru terdapat tujuh orang guru yang mendapatkan predikat
“Baik” sedangkan sisanya mendapatkan predikat “Amat Baik”.
c. Kemampuan guru dalam merencanakan pelaksanaan pembelajaran
menunjukan enam orang mendapat nilai “Baik” dan enam belas orang
mendapatkan nilai “Amat Baik”.
d. Analisis pelaksanaan pembelajaran menunjukan terdapat sembilan orang
dengan nilai “Baik”, dan tiga belas orang mendapatkan predikat nilai “Amat
Baik”.

7
e. Berdasarkan penilaian pembelajaran terdapat empat orang mendapat predikat
nilai “Amat Baik”, lima orang mendapatkan predikat nilai “Cukup”, dan tiga
belas orang mendapatkan predikat nilai “Baik”.
f. Hasil pemantauan administrasi guru dalam supervisi menunjukan semua
orang mendapat predikat nilai “Baik”.
3. Tindak Lanjut
Berdasarkan hasil supervisi diatas dapat dilaksanakan tindak lanjut hasil
supervisi sebagai berikut :
a. Bagi guru dengan predikta nilai “Cukup” harus dibina dan diberikan program
peningkatan kualitas guru guna peningkatan kualitas pembelajaran dan
pencapaian tujuan pembelajaran.
b. Bagi guru dengan predikat nilai “Baik” dan “Amat Baik”, akan mendapatkan
piagam penghargaan dan diberikan kesempatan mengikuti berbagai kegiatan
seminar dan diklat kependidikan guna peningkatan mutu dan kualitas
pembelajaran.

8
BAB II
PENUTUP

Demikian laporan pelaksanaan kegiatan supervisi tenaga pendidik (guru) ini dibuat.
Penyusun sadar adanya kekurangan dalam penysunan laporan ini, oleh karena itu
penyusun berharap kritik dan saran untuk kelengkapan dan kesempurnaan laporan
kegiatan selanjutnya.

Akhirnya semoga laporan ini dapat berguna khususnya dikalangan sendiri dan
umumnya didunia pendidikan yang sederajat. Amin.

9
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai