Anda di halaman 1dari 6

Asesmen Kompetensi Minimum Kemampuan Literasi

Bacalah wacana berikut dengan saksama.


Analis merekomendasikan beli emas batangan bersertifikat di Logam Mulia milik PT Aneka
Tambang (Persero) Tbk (ANTM) untuk diinvestasikan dalam jangka pendek, di saat tren kenaikan harga.
Mengutip situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam, Senin (26/8/2019) berada di Rp
774.000 sentuh rekor tertingginya sepanjang masa. Perang dagang yang kembali berkobar setelah Presiden
Amerika Serikat (AS), Donald Trump mengumumkan akan menaikkan tarif impor barang dari China senilai
250 miliar dollar AS menjadi sebesar 30 persen dari tarif 25 persen saat ini yang berlaku mulai 1 Oktober
2019. Aksi Trump tersebut dilakukan setelah China juga meluncurkan tarif barang AS senilai 75 miliar
dollar AS.
Analis Monex Investindo Faisyal mengatakan, perang dagang AS dan China yang kembali
memanas membuat pelaku pasar memburu emas sebagai aset safe haven. Rupiah yang termasuk sebagai
aset berisiko juga dijauhi pelaku pasar. Tak heran, bila harga emas Antam bergerak naik. Tercatat, mengutip
Bloomberg di pasar spot, Senin, nilai tukar rupiah melemah 0,22 persen ke Rp 14.247 per dollar AS. Faisyal
memproyeksikan harga emas Antam dalam jangka pendek masih berpotensi naik, sehingga pelaku pasar
baiknya tidak menjual emas Antam di waktu dekat ini. "Masih banyak faktor yang membuat harga emas
Antam naik lagi dalam jangka pendek," kata Faisyal.
Beberapa faktor yang membuat harga emas Antam bisa bergerak naik adalah eskalasi perang
dagang AS dan China, ketidakpastian persoalan Brexit, dan tren pelonggaran moneter. Jadi, pelaku pasar
masih bisa beli emas Antam. Namun, Faisyal juga mengatakan sentimen negatif yang bisa membuat harga
emas Antam berbalik turun masih ada. Contohnya, datang dari kebijakan moneter Bank Sentral AS (The
Fed) yang mayoritas tidak berjalan sesuai dengan keinginan pasar. "Ekspektasi pasar, The Fed akan pangkas
suku bunga di September dan akhir tahun ini, takutnya kebijakan tersebut tidak sesuai proyeksi pasar dan
bisa membuat harga emas melemah, jadi beli untuk jangka pendek sambil melihat perkembangan global,"
kata Faisyal. Dalam sepekan ini, Faisyal optimis harga emas Antam masih cenderung bergerak naik di
rentang Rp 750.000 per gram hingga Rp 800.000 per gram. (Kompas)

1. Berdasarkan paragraf 1, manakah di bawah ini pernyataan yang sesuai dan tidak sesuai? Berikanlah
tanda √ pada kolom yang sesuai

Pernyataan Sesuai Tidak Sesuai

1. Rekomendasi untuk membeli emas dalam bentuk perhiasan


lebih menguntungkan jika diinvestasikan dalam jangka pendek.

2. Pada hari Senin, 26 Agustus 2019 harga emas mengalami


kenaikan tetapi tidak lebih tinggi dari tahun-tahun sebelumnya.

3. Tarif ekspor barang dari China senilai 250 miliar dollar AS


mengalami kenaikan 5% dari sebelumnya.

4. Kenaikan tarif impor barang dari China sebesar 5% berlaku


mulai 1 Oktober 2019.

5. Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump merespons


kebijakan tarif import barang dari China.

Page |1
2. Berdasarkan paragraf 2, Faisyal memproyeksikan harga emas Antam dalam jangka pendek masih
berpotensi naik, sehingga pelaku pasar baiknya tidak menjual emas Antam di waktu dekat ini. Ternyata
setelah 4 bulan banyak pelaku pasar yang menjual emas. Simpulan yang tepat dari pernyataan di atas
adalah?
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________

3. Berdasarkan kasus pada soal nomor 2 tulislah kaitan kasus tersebut dengan peribahasa berikut asal ada
kecil pun pada. Jelaskan kaitan antara kedua hal tersebut.
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________

Pilihlah satu pilihan jawaban yang paling tepat untuk nomor 4—5!

4. Berdasarkan paragraf 3, manakah pernyataan di bawah ini yang PALING MUNGKIN benar mengenai
harga emas Antam?

(A) Tidak akan ada sentimen negatif yang bisa membuat harga emas Antam berbalik turun.
(B) The Fed akan menambah suku bunga di September dan akhir tahun ini, agar kebijakan tersebut
sesuai proyeksi pasar
(C) Faisyal pesimis harga emas Antam masih cenderung bergerak turun.
(D) Beberapa faktor yang membuat harga emas Antam bisa bergerak naik adalah eskalasi perang
dagang AS dan China, serta adanya momen hari raya.
(E) Keinginan pasar selalu selaras dengan kebijakan moneter Bank Sentral AS.

5. Manakah yang merupakan salah satu faktor yang membuat harga emas turun menurut teks di atas

(A) Banyaknya permintaan membuat pasar melemah dan harga emas turun.
(B) The Fed akan pangkas suku bunga di September dan akhir tahun ini.
(C) Banyaknya penawaran membuat harga emas bersaing dan akhirnya turun.
(D) Pasokan emas baru akan didatangkan dari AS dan China agar ketersediaannya melimpah.
(E) Tren permintaan pasar akan emas mulai berkurang karena beralih untuk berinvestasi ke saham.

Page |2
Perhatikan teks berikut untuk menjawab soal nomor 6—10!
Istilah "stres" dalam definisi klasik diartikan sebagai respons tubuh dan pikiran terhadap tuntutan
yang diberikan kepadanya, serta interpretasi yang pada tuntutan itu. Respons itu selanjutnya yang mengarah
pada divergensi fisik, psikologis atau perilaku seseorang yang mengalaminya.
Secara umum, stres tampaknya negatif, meskipun sebenarnya juga memiliki dimensi positif. Ketika
stres positif, hal itu dikenal sebagai "eustress" yang sering dipandang sebagai motivator. Dianggap positif
karena stres bisa memaksa seseorang memprioritaskan tugas-tugasnya dengan cara yang memungkinkan
untuk mulai menangani pekerjaan yang paling penting terlebih dahulu. Sebaliknya, stres dikatakan sebagai
sesuatu yang negatif saat sudah terkait dengan hal-hal buruk, seperti penyakit jantung, gangguan hubungan
sosial, penyalahgunaan narkoba, alkoholisme, dan lain sebagainya.

Berikut ini, terdapat enam perbedaan kunci antara stres kerja biasa dengan sindrom burnout:
1. Durasi stres secara definisi, stres diartikan sebagai respons individu terhadap situasi eksternal yang
disebabkan oleh keadaan yang tidak menguntungkan. Sementra burnout merupakan keadaan kelelahan
mental atau emosional yang terjadi akibat paparan stres yang terus-menerus.
2. Dampak stres saat stres biasa, orang akan merasa cemas, murung, hingga menyalahkan diri sendiri. Di
sisi lain, dalam kondisi burnout, orang merasa hipertensi, depresi mental, tidak sabar, mudah
tersinggung, dan lain-lain.
3. Level kelelahan pada stres biasa, individu tersebut mengalami kelelahan sedangkan pada burnout orang
tersebut mengalami kelelahan kronis.
4. Sikap pada pekerjaan stres biasa mengakibatkan ketidakpuasan terhadap pekerjaan, tetapi burnout
dapat menyebabkan kebosanan dan sinisme terhadap pekerjaan.
5. Komitmen kerja saat mengalami stres biasa, komitmen kerja seseorang jatuh, tetapi seringkali akan
bangkit lagi. Tidak seperti burnout, di mana orang yang mengalaminya merasa secara mental terpisah
dari organisasi.
6. Dampak ke kesehatan seseorang bisa mengalami perubahan fisiologis saat sedang stres biasa, seperti
tekanan darah dan detak jantung yang meningkat. Sebaliknya, keluhan psikosomatik seringkali
ditemukan pada orang yang mengalami burnout.
Sumber : "Mengenal Perbedaan Burnout dengan Stres Kerja Biasa", https://tirto.id/fTE7

6. “Sebuah batu sandungan bagi pesismis adalah batu loncatan bagi optimis."

Kata bijak berikut memiliki kaitan dengan teks di atas

 Ya
 Tidak

Berikanlah penjelesanmu beserta kalimat pendukung dari teks di atas


_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________

Page |3
7. Gagasan utama paragraf kedua pada teks di atas adalah

(A) Stres tampaknya negatif.


(B) Stres tampaknya negatif, meskipun memiliki dimensi positif.
(C) Stres memiliki dimensi positif
(D) Stres dipandang positif karena sebagai motivator.
(E) Stres dikatakan negatif karena berkaitan dengan hal-hal buruk.

8. Berikanlah tanda √ pada contoh gangguan hubungan sosial yang tepat untuk menggambarkan dampak
negatif stres

Pernyataan Tanda
Menyendiri di dalam kamar.
Merasa cemas berlebihan.
Berselisih paham dengan teman karena hal sepele.
Mengonsumsi obat penenang tanpa anjuran dokter.
Tersinggung dengan perkataan orang lain

9. Contoh dari tindakan eustress yang tepat berdasarkan teks di atas adalah

Pernyataan Tanda
Kesulitan mempelajari bahasa Jepang membuat Ikhsan mengikuti les tambahan.
Mendapatkan hadiah lotre membuat Felix berbahagia.
Sania senang melancong ke berbagai negara.
Bosan pergi ke bengkel Rian membetulkan sendiri motornya yang rusak.
Rizki senang menggunakan kaos band idolanya.

10. Makna sindrom burnout dari teks di atas dapat diartikan sebagai

(A) Sindrom burnout membuat kelelahan yang sama dengan dengan stres kerja biasa.
(B) Sindrom burnout berdampak positif.
(C) Sindrom burnout berkaitan dengan eustress.
(D) Sindrom burnout memiliki tingkatan stres yang lebih tinggi dibandingkan stres kerja biasa.
(E) Sindrom burnout sama saja dengan stres kerja biasa.

Berikanlah penjelasan berdasarkan teks di atas!


_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________

Page |4
Perhhatikan teks berikut untuk menjawab soal nomor 11—15!

(1) Ahli fisiologi dan ahli biokimia Joseph G. Kunkel dari Universitas Massachusetts Amherst
mempelajari perkembangan kecoa. (2) Beliau mengatakan untuk memahami kenapa kecoak dan beberapa
serangga lain bisa hidup tanpa kepala. (3) Sebaiknya kita memahami dahulu tentang manusia tidak bisa
hidup tanpa kepala.
(4) Pertama, saat kepala manusia dipenggal akan mengakibatkan kehilangan banyak darah dan
penurunan tekanan darah. Ini menghambat pengangkutan oksigen dan nutrisi ke jaringan vital. (5) "Anda
akan mati kehabisan darah," kata Kunkel. (6) Selain itu, manusia bernapas melalui mulut atau hidung, dan
otak mengontrol fungsi penting tersebut. (7) Ketika manusia tidak memiliki kepala, pernapasan otomatis
akan terhenti.
(8) Kecoak tidak memiliki jenis sistem peredaran darah yang sama dengan banyak makhluk hidup.
(9) Agar darah dapat mengalir melalui jaringan pembuluh darah makhluk hidup yang luas, dan terutama
melalui pembuluh kapiler kecil, tekanan yang cukup harus dijaga. (10) Sistem pembuluh darah kecoak jauh
lebih luas dan tidak memiliki kapiler kecil, catat Kunkel, sehingga tekanan bisa jauh lebih rendah. (11)
"Ketika kepala kecoak lepas, leher mereka menutup dengan pembekuan," tambah Kunkel seperti dilansir
Scientific American. "Tidak ada pendarahan yang tidak terkontrol."
Selain itu, hama yang kuat bernapas melalui spirakel, atau lubang kecil di setiap segmen tubuh.
Otak kecoak tidak mengontrol pernapasan dan darah tidak membawa oksigen ke seluruh tubuh. Sebaliknya,
spirakel menyalurkan udara langsung ke jaringan melalui satu set tabung yang disebut trakea.
Kecoak juga bersifat poikilothermic, atau berdarah dingin. Akibatnya, mereka tidak mengeluarkan
energi untuk menghangatkan diri sehingga dapat bertahan dengan makanan yang jauh lebih sedikit daripada
yang dibutuhkan manusia. Kunkel berkata, kecoak dapat bertahan selama berminggu-minggu hanya dengan
sekali makan. "Selama beberapa predator tidak memakannya, mereka akan tetap diam dan hidup."
Ahli entomologi Christopher Tipping dari Delaware Valley College pernah meneliti bagaimana
kecoak hidup tanpa kepala. Dia memutuskan kepala kecoak Amerika (Periplaneta americana) dan
mengamatinya di bawah mikroskop. "Kami menutup luka dengan dental wax agar tidak mengering.
Sepasang kecoak bertahan selama beberapa minggu di dalam toples," kata Tipping.
Kecoak dan banyak serangga lainnya memiliki gumpalan ganglia — aglomerasi jaringan saraf —
tersebar di dalam setiap segmen tubuh, dan gumpalan tersebut mampu melakukan fungsi saraf dasar yang
bertanggung jawab untuk refleks. "Jadi tanpa otak, tubuh masih dapat berfungsi dan melakukan sesuatu
yang sederhana seperti bergerak," kata Tipping.

Sumber:https://www.kompas.com/sains/read/2020/08/16/170200823/serba-serbi-hewan--kenapa-kecoak-
bisa-hidup-tanpa-kepala-?page=all#page2.

11. Cocokanlah beberapa pernyataan dengan informasi yang tersedia dari teks di atas!

Pernyataan Manusia Kecoak


1. Tekanan darah dalam pembuluh harus dijaga tekanannya
2. Memiliki spirakel
3. Berdarah panas
4. Memiliki gumpalan ganglia
5. Fungsi saraf dasar dan refleks diatur oleh otak

Page |5
12. Tentukan semua pernyataan mengenai kecoa dan manusia berikut dengan teks di atas

Pernyataan Benar Salah

1. Gumpalan ganglia berfungsi untuk melakukan sesuatu yang


sederhana seperti bergerak.

2. Makhluk hidup yang berdarah dingin mampu bertahan hidup dengan


sedikit makanan.

3. Kecoa bernapas melalui spirakel yang disalurkan ke spirakel.

4. Joseph G. Kunkel dari Universitas Massachusetts Dartmouth.

13. Judul yang tepat untuk bacaan tersebut adalah

(A) Kecoak Sangat Kuat dalam Bertahan Hidup


(B) Perbedaan antara Kecoak dan Manusia
(C) Kemampuan Kecoak yang Tidak Dimiliki Makhluk Lain
(D) Organ Tubuh Istimewa pada Kecoak
(E) Kecoak Hewan Menjijikan yang Mampu bertahan Hidup dalam Kondisi Ekstrem.

14. Pernyataan yang tersirat dalam teks tersebut adalah

(A) Kecoak dapat bertahan hidup berminggu-minggu hanya dengan sekali makan.
(B) Terdapat hewan lain yang bernapas menggunakan spirakel.
(C) Percobaan terhadap kecoak dilakukan dengan memutuskan kepalanya dan diolesi dental wax.
(D) Kecoak hewan yang berdarah dingin.
(E) Leher kecoak menutup karena pembekuan saat kepalanya terputus.

15. Dari bacaan di atas dapat disimpulkan

(A) Kecoak dapat bertahan hidup lebih lebih baik dari manusia.
(B) Kecoa tergolong pada hama yang kuat.
(C) Kecoak dapat hidup beberapa minggu tanpa kepalanya.
(D) Kecoak memiliki kemampuan yang membuatnya dapat bertahan hidup lebih lama.
(E) Kecoak dapat bergerak walaupun tanpa kepala.

Page |6

Anda mungkin juga menyukai