Anda di halaman 1dari 3

KAJIAN PERMINTAAN UNIT

1.LATAR BELAKANG
Rumah Sakit Umum Daerah Kemayoran yang diresmikan tanggal 2 April 2015
merupakan pemberi pelayanan kuratif, rehabilitatif, promotif, dan preventif, serta
menempati peran penting dalam sistem pelayanan kesehatan. Karena pentingnya
peran rumah sakit dalam sistem pelayanan kesehatan, maka berbagai upaya untuk
meningkatkan mutu pelayanan rumah sakit menjadi prioritas dalam pembangunan
bidang kesehatan. Dalam Peningkatan mutu pelayanan rumah sakit salah satunya
dilakukan dengan melengkapi kebutuhan obat-obtan dan alkes BHP di unit ICU
dan HCU, antara lain tersedianya beberapa obat-obatan emergency dan alkes
penunjang pelayanan untuk membantu kelancaran pelayanan yang ada di unit ICU
dan HCU, Obat – obatan dan alkes BHP tersebut adalah Catheter Mouth, Closed
Suction dan Asetilsistein Injeksi, dimana fungsi dari obat-obatan dan alkes BHP
tersebut adalah sebagai berikut :
a. Catheter Mouth
Catheter Mount adalah Adaptor yang menghubungkan Endotracheal Tube
(ETT) ke circuit breathing ventilator untuk menambah panjang dan memberikan
fleksibilitas ETT dan Circuit Breathing. Oleh karena itu sangat diperlukan untuk
kebutuhan tindakan penggunaan Ventilator.
b. Closed Suction
Closed Suction System digunakan untuk mencegah kontaminasi udara luar,
kontaminasi pada petugas dan pasien, mencegah kehilangan suplai udara
paru, mencegah terjadinya hipoksemia, mencegah penurunan saturasi oksigen
selama dan sesudah melakukan suction, menjaga tekanan positive pressure
ventilasi dan PEEP terutama pasien yang sensitif bila lepas dari ventilator
seperti pasien apnoe atau pasien yang butuh PEEP tinggi. Oleh karena itu
sangat diperlukan untuk kebutuhan tindakan penggunaan Ventilator.
c. Asetilsistein Injeksi
Acetylcysteine adalah penginduksi antioksidan dan glutathione yang
diindikasikan untuk terapi mukolitik dan pengobatan overdosis asetaminofen.
Oleh karena itu maka pemenuhan obat-obatan dan alkes BHP di harapkan
dapat mempelancar jalannya pelayanan yang ada di unit ICU dan HCU.
2. MAKSUD DAN TUJUAN
Maksud :
Maksud dari pengadaan Belanja Barang Jasa / Modal BLUD, untuk menunjang
dan meningkatkan mutu pelayanan terhadap pasien dan meningkatkan
pelayanan ICU dan HCU terhadap penanganan pasien, meningkatkan
kepuasan pasien serta meningkatkan kepuasan tim Intensive.
Tujuan :
1. Untuk memenuhi standart keamanan bagi pasien dan petugas.
2. Meningkatkan keamanan tindakan intensive dan high care dengan
menciptakan standarisasi obat dan alkes prosedur yang aman.
3. Mengurangi tingkat mortalitas, morbilitas, dan disabilitas/kecacatan akibat
komplikasi prosedur penggunaan Ventilator.
4. Menunjang dan mempelancar kegiatan operasional unit ICU dan HCU.

3. PERKIRAAN BIAYA
Jumlah Anggaran yang dibutuhkan Rp. 3.055.000,-

4. SPESIFIKASI TEKNIS
No Nama Spesifikasi Vol Peruntukan Penempatan Ket
Barang
1 ICU-HCU ICU-HCU
Catheter - Konektor siku putar 10 pcs/5
Mount ganda (double swivel bulan 30.000
elbow connector)
dengan port untuk
suction dan tutupnya
- fleksibilitas lebih baik

- 15mm I.D./22mm O.D.,


konektor cocok untuk
semua pipa trachea
2 - Kateter sistem tertutup
10 pcs/5 ICU-HCU ICU-HCU
Closed untuk melakukan bulan 270.000
Suction  suctioning pada pasien
yang terpasang
endotracheal tube
- Dilengkapi 2 port irigasi
dan panjang 40 cm
- No 10 fr, 12 fr, 14 fr.
3 Acetylcystei - asetilsistein infuse 5 vial/5 ICU-HCU ICU-
11.000
ne Injeksi 200mg/ml denga isi bulan HCU
bersih 25 ML

Jakarta, 06 Januari 2023

Mengetahui
Plt. Kepala Seksi Pelayanan Medik
Dan Keperawatan Penanggung Jawab Ruangan

Dini Utami Ningrum, Apt., MPH. Hermanus Bambang


NIP.198710282011012014 NIP.19890129201610001

Ka Sub Bagian Tata Usaha

Agus Ateng Setiawan, SE, MA

NIP. 196908081995031003

Anda mungkin juga menyukai