Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK TENGAH

DINAS KESEHATAN
UPT.BLUD PUSKESMAS AIKMUAL
Jln. Raya Praya-Mantang Kecamatan Praya Kabupaten Lombok Tengah

KERANGKA ACUAN GREBEK TBC


UPT BLUD PUSKESMAS AIK MUAL

1. Latar belakang
Tuberkulosis paru adalah penyakit menular yang di sebabkan oleh kuman
mycobacterium tuberculosis,sebagian kuman mycobacterium tuberculosis menyerang
paru dan dapat juga menyerang organ tubuh lainnya.
Sejak tahun 1995 program pemberantasan penyakit tuberculosis paru telah
dilaksanakan dengan strategi DOTS (Directhy Observed Treatment Short Course yang di
rekomendasikan oleh WHO .
Penyakit tbc merupakan penyebab kematian nomor 1 dari golongan penyakit
infeksi.Diperkerikan setiap 100.000 penduduk Indonesia terdapat 130 penderita baru bta
positif.Penyakit tbc sebagian besar menyerang kelompok usia kerja produktif,kelompok
ekonomi lemah dan berpendidikan rendah.
Pada tahun 2019, puskesmas aikmual menemukan suspek sebanyak 340 orang
dengan tb bta positif 34 orang ,dari target 70 orang bta positif atau baru mencapai 40,6,1
%.Dan begitu juga di tahun 2020, puskesmas aikmual menemukan suspek sebanyak 320
orang dengan tb bta positif 32 orang ,dari target 60 orang bta positif atau baru mencapai
40,6 %.
Adapun permasalahan program yang di hadapi adalah:
- Penemuan suspek yang belum mencapai target.
- Penemuan penderita bta positif belum mencapai target.
- Kerjasama baik lintas program maupun lintas sektoral belum maksimal.
- Pengetahuan masyarakat tentang penyakit tb paru masih rendah.
Karena itulah diperlukan terobosan / inovasi baru program sehingga cakupaan
yang diharapkan biasa maksimal,yang salah satunya ialah pelaksanaan cba di tiap
wilayah sehingga semua suspek bisa terjaring.
2. Tujuan
1. Tercapainya penemuan suspek sesuai dengan target.
2. Tercapainya penemuan tb bta positif sesuai dengan target.
3. Kerjasama lintas program maupun lintas sektoral bisa maksimal yakni dibuktikan
dengan terlibatnya semua unsur terkait.
4. Masyarakat mengerti dan paham tentang penyakit tb paru.
3. Jadwal dan Tempat pelaksanaan

1. Jadwal pelaksanaanya Tanggal : Kamis, 26 Agustus 2021


2. Tempat pelaksanaanya : kantor desa Aik Mual

4. Peserta
1. Peserta terdiri dari : Aikmual, Montong Terep, Jago, Mekar Damai, Bunut Baok,
Mertak tombok masing-masing desa 10 orang.
2. Jumlah nara sumber sebanyak 3 orang
- Koordinator program Puskesmas Aikmual
-Petugas Tb Puskesmas Aikmual

Demikian kerangka acuan cba ini dibuat untuk dapat dipergunakan sebagaimana
mestinya.

Aikmual, Tgl 26 Agustus


2021
Koordinator Program,

( Anang Muslehuddin,S.Kep )
NIP. 19731231 1994011004

Anda mungkin juga menyukai