Anda di halaman 1dari 8

1. Gejala sakit yang ditemukan pada ternak masih hidup disebut ….

A. gejala klinis
B. gejala khusus
C. gejala umum
D. diagnosis
E. hipotesis

2. Salah satu metode penentuan umur pada sapi dilakukan melalui ….


A. pertumbuhan bobot badan
B. pertumbuhan tanduk
C. pertumbuhan tinggi badan
D. pertumbuhan lingkar dada
E. pertambahan panjang badan

3. Pemilihan bakalan sapi potong sebaiknya dipilih sapi-sapi yang berumur satu tahun, hal ini
ditandai dengan ….
A. gigi susu bergantu sepasang
B. gigi susu taggal sapasang
C. gigi susu belum berganti
D. gigi tetap mulai aus
E. gigi tetap tanggal sepasang

4. Penyuntikan yang dilakukan dengan cara mendeposisikan obat ke dalam jaringan daging
adalah teknik suntikan secara .....
A. sub cutan
B. intra vena
C. intra mamaria
D. intra muscular
E. intra para vertebrae

5. Bloat adalah penyakit yang disebabkan karena ....


A. terinfeksi bakteri
B. terinfeksi virus
C. kesalahan penanganan ternak
D. ternak jatuh saat pengangkutan
E. kesalahan pemberian pakan

6. Contoh bahan pakan sumber protein yaitu ....


A. bungkil kedelai, tepung ikan
B. oat, jagung, kacang hijau
C. bekatul, bungkil kedelai, gandum
D. tepung gandum, bungkil kedelai
E. jagung, oat, tepung ikan

7. Pada saat penyimpanan pakan, kerusakkan secara biologis disebabkan oleh ....
A. kelembaban
B. jamur
C. oksidasi lemak
D. panas matahari
E. cuaca

8. Seekor sapi mempunyai lingkar dada 110 cm. Bila dihitung menggunakan rumus Schorl,
berapa perkiraan berat badan sapi tersebut ...
A. 125 kg
B. 150 kg
C. 175 kg
D. 200 kg
E. 225 kg

9. Seekor sapi dengan bobot 225 kg dalam satu hari membutuhkan hijauan pakan ternak
sebanyak ...

PAKET A
A. 15 kg
B. 17 kg
C. 20 kg
D. 22 kg
E. 25 kg

10. Seekor sapi dengan bobot 200 kg dalam satu hari membutuhkan pakan konsentrat
sebanyak ...
A. 1 kg
B. 2 kg
C. 3 kg
D. 4 kg
E. 5 kg

11. Sistem penggemukkan sapi yang banyak dilakukan dinegara maju dengan
mengandangkan ternak dan memberinya pakan konsentrat dan hijauan pakan disebut
dengan ....
A. dry lot fattening
B. pasture fattening
C. kombinasi dry lot fattening dan pasture fattening
D. intensif
E. semi intensif

12. Dibawah ini adalah ciri-ciri stek yang paling baik adalah ....
A. batang muda, ujung tumpul, panjang 20-25 cm, terdiri 2 buku 1 ruas
B. panjang stek 20-25 cm, dari batang sehat, tua, terdiri minimal 2 ruas, 1 buku
C. batang sehat dan tua
D. panjang stek 20-25 cm, minimal mengandung 2 ruas 1 buku
E. batang sehat dan tua, cara pemotongan stek harus betul

13. Ciri-ciri pols (sobekan rumput) yang baik untuk dijadikan bibit HMT adalah ...
A. sobekan rumput sehat, terdiri atas 1 batang rumput sehat
B. bagian vegetatif tidak dipotong, mengandung banyak akar dan calon anakan baru
C. mengandung banyak akar dan calon anakan, minimal terdiri atas 2 -3 batang rumput
D. sobekan rumput sehat, bagian vegetatif dipotong
E. minimal terdiri atas 2-3 batang rumput

14. Disk mill merupakan bagian dari peralatan feed mill yang berguna untuk....
A. mencampur bahan pakan
B. mencacah bahan pakan
C. mengemas bahan pakan
D. menghancurkan bahan pakan
E. menimbang bahan pakan

15. Bagian dari mesin hammer mill terdiri atas ....


A. motor penggerak, penyaring, baling-baling
B. penyaring, piringan yang dilengkapi pemukul berputar
C. penyaring, motor penggerak, ruang pencampur
D. baling-baling, belt, inlet, rotor dan palu
E. inlet, pelat pemerah, rotor dan palu, screen (saringan), outlet

16. Pencampuran konsentrat secara manual yang benar adalah sebagai berikut...
A. pencampuran konsentrat disusun dan ditimbang dalam bentuk lingkaran dari bahan
yang paling banyak
B. pencampuran konsentrat disusun dan ditimbang dalam bentuk lingkaran dari bahan
yang paling sedikit
C. pencampuran konsentrat disusun dan ditimbang dalam bentuk lingkaran dari bahan
yang paling mahal
D. pencampuran konsentrat disusun dan ditimbang dalam bentuk lingkaran dari bahan
yang paling cepat rusak
E. bahan pakan ditimbang dalam bentuk lingkaran dari bahan yang paling cepat rusak

PAKET A
17. Bila kita akan menjinakkan ternak sapi jantan yang ganas, maka simpul atau tali yang
dipakai adalah ...
A. tali pathok
B. tali halter
C. simpul pangkal
D. tali sambung
E. simpul leher

18. Ukuran panjang tali yang digunakan untuk melakukan handling ternak adalah ...
A. 5 meter
B. 4 meter
C. 3 meter
D. 2 meter
E. 1 meter

19. Kapan seekor ternak tidak perlu diwaspadai tingkah lakunya yang ekstrim ....
A. saat musim kawin
B. saat baru datang
C. saat cuaca sangat terik
D. saat ternak selesai makan
E. sesaat setelah melahirkan

20. Faktor yang tidak menjadi pertimbangan dalam menentukan kapasitas muatan ternak
ruminansia dalam alat angkut adalah ...
A. ukuran dan besar ternak
B. adanya tanduk
C. waktu tempuh perjalanan
D. cuaca lingkungan
E. bangsa sapi

21. Kegunaan ventilasi dalam kendaraan pengangkutan ternak adalah untuk ...
A. mengontrol kelembaban
B. menyediakan ruang
C. tempat mengontrol kondisi ternak
D. membuang kotoran ternak
E. memberikan pakan selama perjalanan

22. Jenis timbangan yang dipakai untuk menimbang pakan hijauan adalah jenis timbangan ...
A. timbangan digital
B. timbangan platform
C. timbangan pegas
D. timbangan duduk
E. timbangan salter

23. Suhu penyimpanan susu yang paling baik jika susu akan disimpan dalam waktu lama
adalah ... oC.
A. < 0
B. 1 – 3
C. 3 – 4
D. 5 – 7
E. 8 – 10

24. Tujuan dilakukan penimbangan adalah sebagai berikut, kecuali ...


A. menentukan harga jual
B. menentukan dosisi obat
C. menentukan jumlah pakan
D. menentukan alat angkut
E. mengontrol pertumbuhan

PAKET A
25. Berat jenis (BJ) air susu sapi yang baik adalah ...
A. 1,005
B. 1,010
C. 1,015
D. 1,020
E. 1,027

26. Kandang yang hanya terdiri dari satu bangunan, tetapi digunakan untuk memelihara
ternak secara berkelompok disebut ....
A. kandang koloni
B. kandang tunggal
C. kandang ganda
D. kandang campuran
E. kandang head to head

27. Ciri-ciri eksterior sapi bakalan yang baik ialah ….


A. kaki kecil, pendek dan kokoh
B. bentuk tubuh segi empat, pertumbuhan tubuh bagian depan, tengah dan belakang
serasi, garis badan atas dan bawah sejajar
C. dada pendek, dalam serta menonjol kedepan
D. bentuk tubuh persegi, kepala lebar, kaki pendek dan kokoh
E. bentuk tubuh seperti baji, ambing besar dan nafsu makan tinggi

PAKET A
28. Penentuan bobot badan sapi yang terbaik dengan cara ….
A. estimasi
B. rumus modifikasi
C. penimbangan
D. judging
E. perkiraan

29. Berikut ini sapi yang berasal dari daerah sub tropis …
A. brahman
B. onggole
C. pernakan ongole
D. simental
E. benggala

30. Penimbunan nanah pada suatu rongga tubuh ternak disebut:


A. radang
B. luka
C. infeksi
D. oedem
E. absces

31. Nose Lead (penarik hidung) dapat digunakan untuk menuntun ternak …
A. sapi dewasa ganas
B. sapi dewasa jinak
C. sapi dewasa bunting
D. pedet
E. sapi dara

32. Cara merobohkan pedet yang benar adalah ….


A. menarik kedua kaki kanan pedet
B. menarik kedua kaki kiri pedet
C. menarik pangkal ekor
D. metode silang dada
E. menggunakan hidraulic table

33. Penyakit yang ditandai dengan pembengkakan ambing, dan bila diraba panas, susu
yang dihasilkan berwarna kuning/ hgijau disebut …
A. anthrax
B. titani
C. mastitis
D. tuberculosis
E. bloat

34. Metode pengawetan pakan berupa jerami yang dikeringakan hingga kadar air hijauan
menjadi 10 – 20% tanpa menggunakan probiotik dan NH3 disebut ….
A. Silase
B. Jerami fermentasi
C. Amoniasi jerami
D. Hay
E. Burger pakan sapi

35. Saat membuat silase, kadar air yang terkandung dalam rumput sebaiknya berkisar …
A. 40%
B. 50%
C. 60%
D. 70%
E. 80%

36. Berikut ini yang termasuk contoh sapi perah adalah ….


A. Yersey
B. Peranakan Ongole

PAKET A
C. Etawa
D. Angora
E. Sanen

37. Sapi pedaging yang banyak dikembangkan di Indonesia adalah ….


A. Fries Holland
B. Simental
C. Peranakan Etawa
D. Murrah
E. Red Sindhi

38. Meraba bagian belakang rahang bawah, atau meraba kira-kira 10 cm dari pangkal ekor
atau dapat dilakukan pada bagian kaki depan dekat ketiak adalah teknik untuk
mengetahui ….
A. pernafasan
B. suhu
C. denyut nadi
D. tingkat kesehatan
E. umur

39. Sapi yang sehat memilik tanda – tanda yang dapat kita amati dari luar. Salah satu ciri
sapi yang sehat adalah ….
A. Pandangan mata sayu
B. Nafsu makan tidak pernah naik
C. Ternak diam dan pasif
D. Moncong hidung lembab/basah
E. Cenderung memisahkan diri dari kelompoknya

40. Seekor sapi dewasa dikatakan sehat bila mempunyai suhu tubuh … oC.
A. 30
B. 32
C. 34
D. 36
E. 39

41. Kelebihan pencampuran bahan pakan menggunakan mixer adalah ….


A. homogen
B. murah
C. heterogen
D. protein tinggi
E. pakan tidak bercecer

42. Bahan kimia yang digunakan pada pemotongan tanduk sapi adalah … .
A. vaseline
B. kaustic soda
C. baking soda
D. asam sulfat
E. asam khlorida

43. Prinsip kerja mesin pemerah susu adalah ….


A. menghisap secara terus menerus
B. menghisap dengan jumlah sama
C. menghisap secara terputus putus
D. menghisap dengan waktu tetap
E. menghibas sampai tuntas

44. Pemerahan manual yang paling baik menggunakan cara ….


A. knevelens
B. stripping
C. herringbone

PAKET A
D. whole hand
E. all finger

45. Kegunaan dari pemberian ear tag, ear tatooing, pening, ear notching dan
stempel pada ternak sapi untuk ….
A. tanda pengenal
B. tanda pemberian nama sapi
C. asesoris
D. mempermudah domestikasi
E. mempermudah identifikasi

46. Hasil pengamatan sapi secara eksterior diperoleh data tubuh dalam besar
berbentuk balok kriteria tersebut menandakan sapi tipe ....
A. potong
B. perah
C. dwi guna
D. pekerja
E. kontes

47. Sapi dengan ciri eksterior warna bulunya putih dan hitam merupakan jenis
bakalan sapi ....
A. Grati
B. Friesh Holstein
C. Jersey
D. Sahiwal
E. Brown swiss

48. Hijauan yang termasuk kelompok leguminosa adalah ....


A. petai cina, turi, akasia dan kalopo
B. petai cina, turi, centro dan alkasia
C. petai cina, centro, albasia dan turi
D. petai ina, mahoni, albasia dan centro
E. petai cina, turi, mahoni dan kalopo

49. Prinsip pembuatan silase yaitu usaha untuk mencapai dan mempercepat….
A. keadaan anaerob dan terbentuknya susasana netral
B. keadaan aerob dan terbentuknya asam laktat
C. keadaan aerob dan terbentuknya asam sistrat
D. keadaan anaerob dan terbentuknya asam laktat
E. keadaan anaerob dan terbentuknya basa

50. Tali yang biasa dipasang dengan cara lingkaran depannya pas pada moncong
sapi dan lingkaran belakang atau yang agak lebar dipasang pada leher sapi
disebut tali … .
A. reef knot
B. rebah
C. laso
D. pathok
E. halter

PAKET A
51. Cara memenuntun ternak dewasa yang galak adalah ….
A. tangan kanan mencengkeram dagu bagian bawah dekat mulut, dan tangan
kiri memegang erat tanduk atau telinga
B. tangan kiri kita menarik ujung tali leher dan tangan kanan kita menarik tali
hidung (tali keluh), posisi kita sebaiknya di sebelah kiri ternak
C. tangan kiri kita menarik ujung tali leher dan tali halter sedangkan tangan
kanan kita menarik tali hidung dan pangkal tali halter, posisi kita sebaiknya di
sebelah kiri ternak
D. ibu jari ke lubang hidung bagian kanan dan jari telunjuk ke lubang sebelah
kiri sedangkan tangan kiri memegang tanduk atau telinga
E. tangan kiri kita menarik ujung tali leher dan tali halter sedangkan tangan
kanan kita menarik tali hidung dan pangkal tali halter, posisi kita sebaiknya di
sebelah kanan ternak

PAKET A

Anda mungkin juga menyukai