Anda di halaman 1dari 6

NASKAH RADIO

STRATEGI DALAM MEMULAI USAHA


TERNAK KAMBING

OLEH :
MARHUM, S.Pt
(PENYULUH PERTANIAN MADYA)

DINAS PERTANIAN DAN KETAHANAN PANGAN


KABUPATEN KEPULAUAN SELAYAR
TAHUN 2022
NASKAH SIARAN PEDESAAN

Judul : Strategi dalam memulai usaha ternak kambing


Ruang : Pertaniaan
Bentuk : Naskah Uraian
Penulis : Marhum, S.Pt
Sumber : Dinas Pertanian Dan Ketahanan Pangan
Disiarkan Oleh : Radio Mapan Mandiri
Hari/Tanggal : 2 Agustus 2022

MUSIK : Indologo
NARATOR : Mitra pertanian yang berbahagia/ dimana saja hari ini/ anda dapat
menerima siaran kami/ di 103,8 FM Radio Mapan Mandiri/
Bagaimana kabar anda sekeluarga// harapan kami mudah-mudahan
anda semua dalam keadaan sehat walafiat/ dan semoga kita semua
dalam lindungan Yang Maha Kuasa// Sebagaimana biasanya setiap
hari ……………/ anda ikuti siaran pedesaan di ruang perkebunan/
kali ini kami hadirkan sebuah uraian dengan judul “Strategi dalam
memulai usaha ternak kambing”// nah, dari studio kami yang
bertugas/ mengucapkan selamat mengikuti//

MUSIK : Indologo
NARATOR : Mitra pertanian yang berbahagia// Usaha peternakan adalah Suatu
kegiatan dalam pemeliharaan ternak yang dilakukan secara terarah
dengan menggunakan derajat teknologi tertentu dan di dalamnya
terdapat unsur kegiatan bio industry// Komponen apa saja dalam
usaha tersebut :
 manusia/peternak/pengusaha (subjek).
 ternak (objek).
 lahan (basis ekologi).
 teknologi (alat) dan sarana prasarana
MUSIK : Indologo
NARATOR : Mitra pertanian yang setia// beberapa aspek keunggulan :/
 Budidaya relevan dengan pemberdayaan/penggerak ekonomi
masyaraka/
 Daging kambing sumber protein hewani sebagai penyedia dan/
penganekaragam selain daging ayam dan sapi/
 Agroekosistem di Indonesia cukup baik/
 Pembangunan peternakan berbasis budaya masyarakat/
 Budidaya peternakan untuk peningkatkan populasi/ dan
produktifitasnya dalam keberlanjutan usaha peternakan/
 Adanya peluang untuk mengisi pasokan pasar domestik
maupun ekspor//

MUSIK : Indologo
NARATOR : Mitra pertanian yang tercinta// fenomena yang sering terjadi pada
usaha ternak kambing dalam pengembangan yaitu :/
 Wawasan usaha beternak hanya sebatas/ berdasarkan
kemampuan sendiri/
 Pelaku jarang mendalami makna usaha yang sebenarnya,/ tetapi
hanya sebagai usaha sampingan/tabungan/
 Usaha yang dilakukan belum banyak mengarah bentuk
perusahaan/ untuk mendapatkan keuntungan yang layak/
 Penyediaan informasi dan teknologi masih kurang pada
pengguna, sosial, budaya, ekonomi di masyarakat/
 Peternak perlu mengenal jenis ternak kambing lokal Indonesia
(tipe daging, susu, dan dwiguna)/
 Kurangnya Keterampilan peternak terhadap suata usaha//

MUSIK : Indologo
NARATOR : Mitra pertanian yang budiman// Peran peternak dalam sistem
produksi sebagai berikut :
 Mampu bekerja dalam kondisi mekanisasi sulit dilaksanakan,
mahal, dan jarang dilakukan pada suatu wilayah/
 Fleksible dan mudah beradaptasi terhadap suatu perubahan
sistem,/ tetapi tetap memperoleh keuntungan (Inovasi dan
penemuan baru)/
 Mampu mengatasi krisis/ tekanan eksternal pada sistem
produksi/
 Mampu mengobservasi setiap perubahan mendadak (solusi)/
 Mampu bekerja lepas dari pengaruh bahan bakar minyak bumi/
yang merupakan peranan penting dalam sistem peternakan
intensif dan terkendali/
 Manusia sebagai manager dan dealer/

MUSIK : Indologo
NARATOR : Mitra pertanian yang berbahagia// strategi memulai usaha ternak
yaitu :/
 Bagaimana caranya usaha ini dapat menunjang atau memenuhi
kebutuhan protein hewani asal ternak bagi masyarakat ?/
 Bagaimana cara kerjasama yang dapat dilakukan dalam
mencapai tujuan usaha ?/
 Bagaimana perubahan pola konsumsi masyarakat modern saat
ini akan kebutuhan daging, susu, kulit dan wol dengan harga
yang ekonomis?/

MUSIK : Indologo
NARATOR : Mitra pertanian yang setia// Bagaimana strategi usaha ini dapat
menunjang atau memenuhi kebutuhan protein hewani asal ternak
bagi masyarakat ?/
 Tujuan usaha ternak kambing (daging, susu, kulit)/
 Daya dukung lingkungan (sosial, ekonomi, daya dukung
wilayah)/
 Skala usaha (tradisional dan Industri)/
 Potensi biologis dari komoditas yang diusahakan/
 Kemitraan dengan swasta, asosiasi nasional maupun
internasional/
 Peternak tanggap melihat perubahan sekecil apapun tentang
perkembangan peternakan/

MUSIK : Indologo
NARATOR : Mitra pertanian yang tercinta// Bagaimana strategi kerjasama yang
dapat dilakukan dalam mencapai tujuan usaha?
 Profesional/
 Adanya komitmen kedua belah pihak dalam melaksanakan
perjanjian kerja sama/
 Adanya Komunitas / Assosiasi / kemitraan dalam pemasaran//

MUSIK : Indologo
NARATOR : Mitra pertanian yang berbahagia// Bagaimana perubahan pola
konsumsi masyarakat modern akan produk peternakan?/
 Terapkan prinsip efisiensi dalam usaha (dari hulu sampai hilir)
agar harga terjangkau masyarakat/
 Inovasi teknologi dan prosesing yang baik/
 perkembangan selera dan budaya konsumen terhadap produk
peternakan/
 Kondisi daya beli masyarakat dalam produk2 peternakan//

MUSIK : Indologo
NARATOR : Mitra pertanian yang budiman// faktor yang mempengaruhi
keberhasilan usaha ternak/
 Penentuan bibit ternak kambing/
 Penyediaan dan pemberian pakan hijauan dan konsentrat yang
baik/
 Perencanaan kandang yang memenuhi persyaratan kesehatan/
 Pemeliharaan yang baik, system perkawinan yang baik/
 Pengawasan terhadap penyakit (disease control)/
 Teknologi dan marketing serta perencanaan produksi/

MUSIK : Indolog
NARATOR : Demikianlah Bapak/Ibu tani di mana saja berada/ telah kita simak
bersama siaran pedesaan dengan topik mengenai/ Strategi dalam
memulai usaha ternak kambing// Semoga apa yang telah kami
sampaikan/ dapat bermanfaat bagi bapak ibu tani// Sampai jumpa
lagi pada siaran pedesaan berikutnya Waalaikumsalam …….//

IN-UP-DOWN-UNDER
(LAGU DAERAH/SILJARA KALA’BIRANTA )

Anda mungkin juga menyukai