Anda di halaman 1dari 5

TUGAS PENJAS 2

Nama : Gabriella Ramadhani Putri Irawan


Kelas : XI DKV 1
Materi : Bola Volly

SMK NEGERI 1 KOTA BENGKULU


TAHUN AJARAN 2022/2023
A. Pengertian Bola Voli
adalah olahraga yang dimainkan oleh dua tim yang dipisahkan oleh
net. Permainan bola voli dimainkan oleh dua tim atau regu secara
berlawanan. Jumlah pemain bola voli dalam satu regu adalah enam orang
yang berada di lapangan. Kedua tim harus melewatkan bola di atas net
agar jatuh ke area lawan, dan selama permainan berlangsung, kedua tim
dapat memantulkan bola sebanyak tiga kali untuk mengembalikan bola.
Tujuan permainan bola voli adalah memainkan bola dengan melewati net,
agar jatuh di area lawan untuk menghasilkan poin.

B. Sejarah Lompat Jangkit


Permainan bola voli kali diciptakan oleh William G. Morgan pada tahun
1985. Morgan merupakan seorang guru di Young Men Christian
Association (YMCA) sejak tahun 1895. Awalnya, Morgan memberi nama
olahraga bola voli sebagai Mintonette. Olahraga ini merupakan gabungan
dari beberapa jenis olahraga lainnya, seperti bola basket, baseball, tenis,
dan bola tangan (handball). Nama Mintonette akhirnya berubah jadi
volleyball (bola voli) pada demostrasi pertandingan pertamanya di
International YMCA Training School, 1896. Beberapa tahun setelahnya,
YMCA di tahun 1922 mengadakan kejuaraan nasional bola voli di Amerika
Serikat. Di Perang Dunia I pun, para terntara sekutu menyebarluaskan
permainan bola voli ke negara-negara Asia dan Eropa, terutama di Jepang,
Cina, India, Filipina, Perancis, Rusia, Estonia, Latvia, Cekoslovakia,
Rumania, Yogoslavia, dan Jerman.
C. Teknik Dasar Bola Voli
1. Servis

Servis adalah pukulan permulaan yang dilakukan dari luar lapangan


untuk memulai reli dalam pertandingan. Servis dalam bola voli
terdiri dari empat jenis, yaitu servis lompat, servis bawah, servis
atas, dan juga servis samping.

2. Passing

Passing adalah teknik untuk memberikan umpan kepada rekan


setim atau langsung mengarahkan bola ke area lawan. Untuk
melakukan teknik passing ini ada dua caranya, yaitu melakukan
passing atas dan passing bawah..

3. Smash

Teknik dasar yang satu ini menjadi kunci utama untuk meraih poin
ketika pertandingan berlangsung. Smash adalah teknik menyerang
pertahanan lawan dengan pukulan keras agar bola segera
menyentuh area permainan lawan. Untuk melakukan smash, ada
lima jenis pukulan yang bisa dipilih, yaitu quick smash, semi smash,
push smash, ace smash, dan pull smash.

4. Blocking

Blocking adalah teknik menahan serangan lawan, khususnya


smash agar bola tidak melewati net. Untuk melakukan bloking ini
hanya boleh dilakukan oleh para pemain yang berada di area depan
garis serang. Agar serangan lawan bisa dihalau, dibutuhkan
pemain yang berpostur tinggi sehingga bola akan kembali ke area
permainan lawan.
D. Cara Melakukan Servis Atas dan Servis Bawah

1. Servis Bawah
 Pertama tentunya berdiri di area yang memang digunakan untuk
servis.
 Mengambil sikap awal yakni dengan memajukan kaki kiri, lebih maju
dibandingkan dengan kaki kanan.
 Bola voli kemudian dipegang pada tangan kiri yang diarahkan ke
dapan.
 Tangan kanan mengepal dan kemudian diayunkan dari arah
belakang.
 Bola voli yang ada di tangan kiri dilambungkan ke atas dan kemudian
tangan kanan diayunkan ke depan hingga memukul tepat pada
bagian bawah bola.
 Bola dipukul keras hingga melewati net ke daerah lawan, namun
tidak sampai keluar garis karena akan dianggap gagal.
2. Servis Atas
 Mengambil sikap awal yakni dengan meletakkan kaki kiri lebih depan
dibandingkan dengan kaki kanan.
 Memegang bola dengan menggunakan salah satu tangan.
 Bola dilambungkan ke atas dan tangan satunya memukul bola bagian
belakang dengan menggunakan bagian telapak tangan dengan kuat
hingga melewati net hingga ke daerah lawan.

E. Lapangan Bola Voli

Anda mungkin juga menyukai