Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN TULUNGAGUNG

DINAS KESEHATAN
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. ISKAK
Jl. Dr. Wahidin Sudiro Husodo Telp. (0355) 322609 fax. 322165 Kode Pos 66224
TULUNGAGUNG

KEPUTUSAN

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. ISKAK TULUNGAGUNG


NOMOR : 188.4/ /Direktur/24.09/2023

TENTANG

TIM KENDALI MUTU KENDALI BIAYA PELAYANAN


PADA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. ISKAK TULUNGAGUNG

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. ISKAK TULUNGAGUNG,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka memperlancar proses pelayanan


medis dan administrasi serta sebagai upaya pelayanan
kesehatan yang bermutu tinggi kepada pasien peserta
BPJS Kesehatan khususnya dan masyarakat pada
umumnya di Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Iskak
Tulungagung, perlu mengedepankan prinsip
transparansi, akuntabilitas, dan provitabilitas;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud huruf a, maka perlu menunjuk Tim Kendali
Mutu Kendali Biaya Pelayanan pada Rumah Sakit Umum
Daerah Dr. Iskak Tulungagung yang ditetapkan dengan
Keputusan Direktur;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik


Kedokteran;
2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Kesehatan;
3. Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah
Sakit;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2005 tentang
Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum
sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah
Nomor 74 Tahun 2012;
5. Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018 tentang
Jaminan Kesehatan, sebagaimana telah dirubah
beberapak kali terakhir dengan Peraturan Presiden
Nomor 64 Tahun 2020;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 71 Tahun 2013
tentang Jaminan Kesehatan Nasional sebagaimana telah
diubah beberapak kali terakhir dengan Peraturan
Menteri Kesehatan Nomor 7 Tahun 2021;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 11 Tahun 2017
tentang Keselamatan Pasien;
8. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 79 Tahun 2018
tentang Badan Layanan Umum Daerah;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 16 Tahun 2019
tentang Pencegahan dan Penanganan Kecurangan
(Fraud) Serta Pengenaan Sanksi Administrasi Terhadap
Kecurangan (Fraud) Dalam Pelaksanaan Program
Jaminan Kesehatan;
10. Peraturan Daerah Kabupaten Tulungagung Nomor 8
Tahun 2010 tentang Penyelenggaraan Pelayanan Pada
Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Iskak Tulungagung;
11. Peraturan Bupati Tulungagung Nomor 7 Tahun 2021
tentang Tata Kelola Rumah Sakit Umum Daerah
Dr. Iskak Tulungagung;
12. Peraturan Bupati Tulungagung Nomor 8 Tahun 2021
tentang Tarif Layanan pada Rumah Sakit Umum Daerah
Dr. Iskak Tulungagung sebagaimana diubah dengan
Peraturan Bupati Tulungagung Nomor 82 Tahun 2022;
13. Peraturan Bupati Tulungagung Nomor 39 Tahun 2022
tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan
Fungsi serta Tata Kerja Unit Organisasi Bersifat Khusus
Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Iskak pada Dinas
Kesehatan Kabupaten Tulungagung;
14. Keputusan Bupati Tulungagung Nomor
188.45/554/031/2008 tentang Penetapan Rumah Sakit
Umum Daerah Dr. Iskak Tulungagung sebagai Badan
Layanan Umum Daerah;

MEMUTUSKAN :

Menetapkan :

KESATU : TIM KENDALI MUTU KENDALI BIAYA PELAYANAN PADA


RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. ISKAK TULUNGAGUNG.

KEDUA : Tim sebagaimana dimaksud Diktum KESATU tercantum


dalam Lampiran Keputusan ini.

KETIGA : Tim sebagaimana dimaksud Diktum KESATU mempunyai


tugas sebagai berikut :
1. Penanggungjawab :
Bertanggungjawab terhadap seluruh pelaksanaan
kegiatan terkait Kendali Mutu Kendali Biaya Pelayanan.

2. Ketua :
a. Mengkoordinasikan pelaksanaan pelayanan Kendali
Mutu Kendali Biaya;
b. Menyusun program kerja rutin atau incidental
berdasarkan hasil rapat dan masukan dari anggota;
c. Merekomendasikan pelaksanaan Kendali Mutu Kendali
Biaya terkait hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh
Satuan Tugas (Satgas) Kendali Mutu Kendali Biaya
Pelayanan kepada Direktur;
d. Melaporkan hasil dan memberikan rekomendasi
pelaksanaan tugas tim Kendali Mutu Kendali Biaya
kepada Direktur.

3. Sekretaris :
a. Membantu menyiapkan format program kerja rutin
atau incidental;
b. Mengagendakan surat masuk dan surat keluar;
c. Menghimpun dan membantu menyusun laporan
pelaksanaan tugas kendali mutu kendali biaya terkait
hasil pemeriksaan yang dilakukan Satuan Tugas
(Satgas) Kendali Mutu Kendali Biaya Pelayanan;
d. Membantu menyiapkan laporan hasil dan rekomendasi
pelaksanaan tugas Tim Kendali Mutu Kendali Biaya;
e. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Ketua.

4. Anggota :
a. Membantu Menyusun program kerja rutin atau
incidental bersama dengan Ketua;
b. Melakukan pemantauan pelayanan berorientasi
kendali mutu dan kendali biaya;
c. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Ketua.

KEEMPAT : Segala biaya yang timbul akibat diterbitkannya Keputusan


ini dibebankan pada Anggaran Fungsional Badan Layanan
Umum Daerah Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Iskak
Tulungagung.

KELIMA : Pada saat Keputusan ini berlaku maka :


1. Keputusan Direktur Nomor :
188.4/232/Direktur/206/2019 tentang Tim Kendali
Mutu Kendali Biaya Pelayanan pada Rumah Sakit Umum
Daerah Dr. Iskak Tulungagung; dan
2. Keputusan Direktur Nomor :
188.4/12/Direktur/206/2021 tentang Perubahan
Keputusan Direktur Nomor :
188.4/232/Direktur/206/2019 tentang Tim Kendali
Mutu Kendali Biaya Pelayanan pada Rumah Sakit Umum
Daerah Dr. Iskak Tulungagung;
dicabut dan dinyatakan tidak berlaku.

KEENAM : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Tulungagung
pada tanggal

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH


Dr. ISKAK TULUNGAGUNG

dr. SUPRIYANTO, Sp.B., M.Kes


Lampiran : Keputusan Direktur Rumah Sakit Umum
Daerah Dr. Iskak Tulungagung
Nomor : 188.4/ /Direktur/24.09/2023
Tanggal :

TIM KENDALI MUTU KENDALI BIAYA PELAYANAN


PADA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. ISKAK TULUNGAGUNG

NO JABATAN DALAM TIM NAMA/ JABATAN DALAM DINAS

1. Penanggungjawab dr. SUPRIYANTO, Sp.B., M.Kes.


Direktur

2. Ketua dr. MARTA DWI RIFKA, Sp.KK


Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin

3. Sekretaris dr. SEKAR PUSPITA LILASARI, Sp.KK


Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin

4. Anggota 1. SUJIANTO, S.Kep.Ners. MMRS


Kepala Bidang Pelayanan Penunjang
2. MOCHAMAD RIFANGI, S.Kep.Ners,
MH.Kes.
Kepala Bidang Pengendalian Pelayanan
3. HERU EKO SUSANTO, S.Kom.
Pranata Komputer Ahli Muda
4. GUNAWAN WICAKSONO, S.Kep.Ners
Manajer Pelayanan Pasien
5. Apt. BINTI MUZAYYANAH, M.Farm.Klin.
Kepala Instalasi Farmasi
6. dr. RENNY WIDIYA KUSUMANINGTYAS
Kepala Instalasi Jaminan Pembiayaan
7. drg. DONY CAHYA FIRMANSYA, Sp.KG
Dokter Gigi Spesialis Konservasi Gigi
8. ARI ROSLIANA, AMd. RMIK
Kepala Instalasi Rekam Medis
9. Seluruh Kepala Kelompok Staf Medis

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH


Dr. ISKAK TULUNGAGUNG

dr. SUPRIYANTO, Sp.B., M.Kes

Anda mungkin juga menyukai