Anda di halaman 1dari 11

TEKS DESKRIPTIF DAN EKSPOSISI

Guru Pembimbing :
Roichanatul Jannah S.pd

Disusun Oleh :
Alzeyma Novita Sari [ 04 ]
Isna Yulaeni [ 09 ]
Jeni Retno Fadillah [ 10 ]
Maura Zahra Widiati [ 13 ]
Nafwa Fauziah R.[17]
Risma Amalia Putri [26]

MAN 1 TULUNGAGUNG
2022/2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami haturkan kehadirat ALLAH SWT yang telah melimpahkan rahmat
dan hidayahnya sehingga kami bisa menyelesaikan makalah tentang “TEKS DESKRIPTIF
DAN TEKS EKSPOSISI”.

Tidak lupa kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah turut memberika
informasi dalam penyusunan makalah ini. Sebagai penyusun kami menyadari bahwa masih
terdapat kekurangan baik dari penyusunan maupun tata Bahasa penyampaian makalah ini.
Oleh karena ituu kami,dengan rendah hati menerima kritik dan saran dari pembaca agar kami
dapat memperbaikimakalah ini. Kami berharap semoga makalah yang kami susun dapat
memberikan manfaat bagi pembaca.

Tulungagung,…. Maret 2023


DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR...............................................................................................
DAFTAR ISI ....................................................................................................
BAB I PENDAHULUAN..........................................................................................
A. Latar Belakang...................................................................................
B. Rumusan Masalah..............................................................................
C. Tujuan Masalah..................................................................................
BAB II PEMBAHASAN
A. Pengertian Teks Deskriptif.................................................................
B. Ciri – ciri Teks Deskriptif..................................................................
C. Fungsi Teks Deskriptif.......................................................................
D. Struktur dan Jenis Teks Deskriptif.....................................................
E. Contoh Teks Desktiptif......................................................................
F. Pegertian Teks Eksposisi....................................................................
G. Ciri – ciri Teks Eksposisi...................................................................
H. Unsur – unsur Teks Eksposisi............................................................
I. Struktur Teks Eksposis.......................................................................
J. Kaidah Kebhasaan Teks Eksposisi.....................................................
K. Tujuan Teks Eksposisi.......................................................................
BAB III PENUTUP....................................................................................................
A. Kesimpulan........................................................................................
B. Saran...................................................................................................

DAFTAR PUSTAKA................................................................................................
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Teks Deskriptif adalah satu kaidah upaya pengolahan sata menjadi sesuatu yang dapat
diutarakan secara jelas dan tepat dengan tujuan agar dapat dimengerti oleh orang yang
langsung mengalaminya sendiri.Dalam Keilmuan,deskripsi diperlukan agar peneliti tidak
melupakan pengalamannya dan agar oengalaman tersebut dapat dibandungkan dengan
pengalaman peneliti lain,sehingga mudah untuk di lakukan pemeriksaan dan kontrol terhadap
deskripsi tersebut.
Teks eksposisi adalah karangan yang menyajikan sejumlah pengetahuan atau
informasi.Paragraf eksposisi bersifat ilmiah/non-fiksi.Sumber karangannya bisa diperoleh
dari hasil pengamatan, penelitian,atau pengalaman.

B. Rumusan Masalah
1.Apa Pengertian tes deskriptif dan teks eksposisi?
2.Apa Saja Ciri-Ciri Teks Deskriptif dan Teks Eksposisi?
3.Apa Fungsi Teks Deskriptif dan Teks Eksposisi?
4.bagaimama Struktur Teks Deskriptif dan Teks Eksposisi?
5.Bagaimana Contoh Teks Deskriptif dan Teks Eksposisi?

C. Tujuan Masalah
1.Untuk Mengetahui Apa Pengertian dari Teks Deskriptif dan Teks Eksposisi
2.Untuk mengetahui Apa Saja Ciri-Ciri dari Teks Deskriptif dan Teks Eksposisi
3.Untuk Mengetahui apa Fungsi Teks Deskriptif dan Teks Eksposisi
4.Untuk mengetahui bagaimana Struktur teks Deskripsi dan Teks Eksposisi
5.untuk mengetahui Contoh Teks Deskriptif dan Teks Eksposisi
BAB II
PEMBAHASAN

A. PENGERTIAN TEKS DESKRIPTIF

Teks yang menjelaskan tentang seseorang,benda,tempat tertentu secara jelas dan


terperinci,sehingga pembaca merasa bahwa ia tahu persis apa yang di
deskripsikan .deskripsi adalah suatu bentuk karangan yang melukiskan dan
menggambarkan sesuatu sesuai dengan keadaan sebenamya, sehingga pembaca dapat
mencitra (mendengar, melihat, mencium, dan merasakan) apa yang dilukiskan itu
sesuai dengan citra penulisnya. Maksudnya, penulis ingin menyampaikan kesan-kesan
tentang sesuatu, dengan sifat dan gerak-geriknya deskripsi adalah satu teknik menulis
menggunakan gambar dengan tujuan membuat pembaca seakan-akan berada di
tempat kejadian, ikut merasakan, mengalami, melihat dan mendengar mengenai satu
peristiwa atau adegan. Menulis deskripsi bisa membuat karakter yang digambarkan
lebih hidup gambarannya di benak pembaca.

Teks deskriptif yaitu teks yang menjelaskan gambaran seseorang atau benda.
Tujuannya adalah untuk menggambarkan atau mengungkapkan orang. tempat atau
benda tertentu. Kalimat deskripsi adalah kalimat yang dapat berisi gambaran sifat-
sifat benda yang dideskripsikan.

Dalam penulisan deskripsi ada satu kesan dominan yang jelas. Misalnya kalau kita
ingin menjelaskan mengenai materi hidup di masyarakat penting kita memilih dan
memberi tahu kepada siswa tentang hidup gotong royong atau membuang sampah
sembarangan. Kita harus memilih satu kesan dominan itu, tidak bisa dua-duanya.
Kesan dominan ini akan memandu kita memilih gambar dan ketika disusun dalam
kalimat akan menjadi jernih bagi pembaca.

B. CIRI - CIRI TEKS DESKRIPTIF

Ciri umum An Nashul Wasfi


 Berisikan penggambaran atau penjelasan suatu objek
 Penggambaran atau penjelasan suatu objek yang menjadi topik dituliskan secara
detail atau terperinci sehingga pembaca mengerti secara jelas apa yang
digambarkan didalam teks
 Pembaca seolah olah merasakan,melihat,mendengar atau mengalami langsung apa
yang disajikan dalam teks
 Menjelaskan objek dalam warna bentuk,ukuran,dan ciri ciri fisik maupun psikis
objek secara detail.
Ciri umum An Nashul Wasfi dari penggunaan bahasa
 .Menggunakan kata kata khusus untuk menggambarkan objek (warna dirinci
merah,kuning,hijau)
 Menggunakan kalimat rinci untuk menggambarkan objek
 .Menggunakan kata sinonim dengan emosi kuat
 .Menggunakan majas untuk melukiskan secara kongkret
 .Teks deskripsi yang memunculkan kata ganti orang.

C. FUNGSI TEKS DESKRIPTIF

Memberikan informasi yang rinci mengenai suatu objek .

D. STRUKTUR TEKS DESKRIPTIF

 Deskripsi umum : gambaran umum mengenai suatu objek.


 Deskripsi bagian : merupakan rincian bagian bagian dari suatu objek
 Kesimpulan : merupakan proporsi atau kalimat yang disampaikan dadi beberapa
ide pemikiran dengan aturan yang berlaku.
E. CONTOH TEKS DESKRIPTIF

F. PENGERTIAN TEKS EKSPOSISI


Teks eksposisi adalah sebuah bentuk teks atau tulisan yang memuat tentang informasi
maupun pengetahuan. Secara umum, teks eksposisi sendiri memiliki tujuan untuk
memberikan penjelasan atau uraian mengenai suatu ide, pokok pikiran, pendapat,
informasi, maupun pengetahuan kepada pembaca tanpa bermaksud memengaruhi.
G. CIRI - CIRI TEKS EKSPOSISI
 Memberikan Informasi atau Pengetahuan ( Seperti yang sudah dijelaskan
sebelumnya bahwa teks eksposisi bukanlah teks fiksi, tetapi berisi tentang teks
nonfiksi)
 Menggunakan Bahasa yang Baku ( Dikarenakan termasuk teks nonfiksi dan isinya
berupa informasi atau pengetahuan, maka penulisan teks eksposisi menggunakan
bahasa yang baku.)
 Berisi tentang Sebuah Fakta ( Teks eksposisi berisi tentang sebuah fakta yang
biasanya didukung dengan data-data yang akurat, sehingga keasliannya bisa
dipertanggungjawabkan.)
 Format Penulisannya Singkat, Jelas, dan Padat
 Bersifat Objektif dan Tidak Memihak.

H. UNSUR UNSUR TEKS EKSPOSISI


Memiliki Gagasan ( Teks eksposisi sendiri memiliki banyak gagasan seperti penilaian,
kOmentar, dan saran dari penulis terkait suatu topik yang sedang dibahas.)
Mengandung Fakta ( Unsur kedua dari teks eksposisi adalah mengandung fakta yang
sebenarnya. Sebagai teks nonfiksi, teks eksposisi menyajikan informasi hingga gagasan
sesuai fakta yang benar-benar terjadi. Fakta dalam teks eksposisi biasanya berupa
informasi, misalnya seperti waktu, tanggal, tempat peristiwa, bahkan juga pernyataan
yang dapat dibuktikan kebenarannya.)
I. STRUKTUR TEKS EKSPOSISI
a. Tesis : Bagian ini adalah bagian pertama sekaligus pembuka dari teks eksposisi.
Tesis sendiri dapat dipahami sebagai bagian yang memiliki fungsi untuk
menyajikan pengenalan isu, masalah, gagasan utama, hingga pandangan penulis
secara umum terkait topik atau masalah yang dibahas.
b. Rangkaian Argumen : Rangkain argumen dapat dipahami sebagai pendapat berupa
alasan yang logis, informasi sesuai hasil temuan, fakta yang terjadi, hingga
pernyataan para ahli.
c. Penegasan Ulang : Bagian terakhir dari struktur teks eksposisi yaitu penegasan
ulang. Setelah penulis menyampaikan isu atau masalah dan sudah didukung oleh
berbagai alasan atau pendapat yang sesuai fakta, berikutnya akan disajikan
penutup atau simpulan. Tujuan penegasan ulang sendiri adalah untuk memberikan
penegasan terhadap pendapat awal sekaligus menyajikan simpulan dan saran
terhadap keseluruhan masalah yang dibahas.

J. KAIDAH KEBAHASAAN TEKS EKSPOSISI

a. Kata-Kata Teknis : Teks eksposisi banyak memakai kata-kata teknis atau


peristilahan terkait suatu topik atau masalah yang dibahas. Misalnya saja seperti,
sektor kehutanan, penebangan liar, hutan lindung, kehutanan masyarakat,
ekowisata, dan lain sebagainya.
b. Kata-Kata yang Berkaitan dengan Argumentasi : Teks eksposisi banyak
memakai kata-kata yang menjelaskan dengan hubungan argumentasi. Misalnya
saja seperti, jika, karena, sebab, akibatnya, dengan demikian, oleh karena itu.
c. Kata-Kata yang Berhubungan dengan Kronologis contoh, akhirnya, namun,
sebelum itu, kemudian, sebaliknya, berbeda halnya.
d. Kata Kerja Mental : Teks eksposisi biasanya juga memakai kata kerja mental
yang digunakan untuk menggambarkan jiwa. Misalnya seperti menyimpulkan,
memperkirakan, mengharapkan. memprihatinkan, mengagumkan, menyedihkan,
menduga, mengasumsikan, menjelaskan, dan lain sebagaianya.
e. Kata-Kata Rujukan : Teks eksposisi banyak memakai kata-kata rujukan untuk
menghubungkan dengan suatu informasi atau pendapat seseorang.
f. Kata-Kata Persuasif : Teks eksposisi biasanya juga memakai kata-kata persuasif
untuk mengajak atau memengaruhi lawan tutur. Kata yang biasanya digunakan
untuk melakukan persuasif yaitu seperti sebaiknya, diharapkan, perlu,
hendaklah, harus.

K. TUJUAN TEKS EKSPOSISI


Berdasarkan pengertian teks eksposisi, maka tujuan teks eksposisi adalah untuk
menyampaikan informasi kepada pembaca melalui sudut pandang tertentu. Dengan
tujuan teks eksposisi tersebut, maka pembaca akan mudah memahami makna serta
pengetahuan yang terkandung di dalam teks tersebut.

BAB III
PENUTUP

A. KESIMPULAN
 Teks yang menjelaskan tentang seseorang,benda,tempat tertentu secara jelas dan
terperinci,sehingga pembaca merasa bahwa ia tahu persis apa yang di deskripsikan .
 Teks eksposisi adalah sebuah bentuk teks atau tulisan yang memuat tentang informasi
maupun pengetahuan. Secara umum, teks eksposisi sendiri memiliki tujuan untuk
memberikan penjelasan atau uraian mengenai suatu ide, pokok pikiran, pendapat,
informasi, maupun pengetahuan kepada pembaca tanpa bermaksud memengaruhi

B. SARAN
Kami sebagai penulis berharap dengan dibuatnya makalah ini dapat bermanfaat bagi
pembaca. Pembaca juga diharapkan dapat memahami dan menyusun teks deskripsi dan teks
eksposisi. Kami sebagai penulis makalah ini menyadari dalam pembuatan makalah ini masih
banyak terdapat kesalahan dan jauh dari kata sempurna. Dengan demikian, kami sangat
mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari semua pihak untuk dapat menulis
makalah yang lebih baik lagi nantinya.
DAFTAR PUSTAKA

https://katabamtsn2cirebon.blogspot.com/2021/02/menentukan-model-teks-deskripsi-
pada.html?m=1

https://youtu.be/neVEHcHLbP4

https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-teks-eksposisi/amp/

buku bahasa arab kelas 11 kurikulum 2013

Anda mungkin juga menyukai