Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Oleh: Febrisa Yunaz, S. Pd

Nama Mata Pelajaran : Matematika Peminatan

Tema/Materi Pembelajaran : Distribusi Peluang Binomial

Tujuan Materi Pembelajaran : Melalui model pembelajaran Number Head Together (NHT), peserta
didik mampu menjelaskan dan menentukan distribusi peluang binomial
berkaitan dengan fungsi peluang binomial dan terampil menyelesaikan
masalah berkaitan dengan distribusi peluang binomial suatu percobaan
(acak) dan penarikan kesimpulannya dengan mengembangkan sikap
konsisten, keja keras dan komunikatif dengan baik.

Indikator Pembelajaran : 3.5.1 Menjelaskan konsep variabel acak


3.5.2 Menjelaskan nilai distribusi peluang variabel acak diskrit

Alokasi waktu : 2 x 45 menit (1 Pertemuan)

A. PENDAHULUAN

 Menyiapkan peserta didik untuk mengikuti kegiatan pembelajaran seperti berdoa, kegiatan
PPK, absensi, mengecek kebersihan kelas, menyiapkan buku pelajaran, memasangkan LCD
pada laptop.
 Apersepsi tentang pengetahuan peluang yang telah dipelajari sebelumnya.
 Memotivasi peserta didik secara kontekstual sesuai dengan manfaat pembelajaran
 Menjelaskan tujuan pembelajaran, kompetensi, literasi dan karakter yang harus dicapai.
 Menyampaikan cakupan materi, dan lingkup penilaian serta penjelasan uraian kegiatan sesuai
dengan silabus.

B. KEGIATAN INTI

 Peserta didik dibagi menjadi 6 kelompok


 Setiap peserta didik diberi nomor 1 sampai 6
 Guru membagikan LKPD pada peserta didik di kelompok
 Peserta didik berdiskusi di dalam kelompoknya.
 Setelah selesai berdiskusi, guru menyebut satu nomor.
 Peserta didik dengan nomor yang disebutkan mengangkat tangan
 Guru memberikan pertanyaan sesuai dengan materi variabel acak
 Peserta didik menjawab pertanyaan sehingga didengar oleh anggota kelas

C. PENUTUP

 Pendidik bersama-sama dengan peserta didik membuat rangkuman pelajaran tentang konsep
variabel acak
 melakukan refleksi terhadap materi konsep variabel acak
 memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran tentang konsep variabel acak
 Pendidik memberikan tugas untuk pertemuan selanjutnya tentang Distribusi peluang variabel
acak diskrit.
 Pendidik menyampaikan arahan materi untuk pertemuan selanjutnya
 menutup pelajaran dengan mengucapkan salam.

Sumber/media pelatihan : Buku paket Matematika Peminatan Kelas XII/Laptop

Anda mungkin juga menyukai