Anda di halaman 1dari 17

LAPORAN TENTANG KETERKAITAN TIK DENGAN BIDANG

INDUSTRI, PERBANKAN, SERTA HIBURAN


Dibuat untuk memenuhi nilai tugas mata pelajaran TIK
Guru pengampu ibu Ratna Dewi Sari S.Kom

Disusun oleh kelompok 8 :


Moderator : KHINTANNUR KHUMAIRROH 212210196 19
Anggota : MASYITHOH FATMA SYARIFAH 212210210 21
LAUDYA ANDINA UTAMI 212210202 20
NAUFAL ALIFIYANTO RAHMAN 212210277 26

Kelas XI MIPA 5

SMAN 3 KARAWANG BARAT

TAHUN AJARAN 2022-2023


KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat-

Nya sehingga makalah dengan judul “LAPORAN TENTANG KETERKAITAN

TIK DENGAN BIDANG INDUSTRI, PERBANKAN, SERTA HIBURAN” ini

dapat tersusun hingga selesai. Tidak lupa juga kami mengucapkan banyak terima

kasih atas bantuan dari pihak yang telah berkontribusi dengan memberikan

sumbangan baik materi maupun pikirannya.

Penyusunan makalah ini bertujuan untuk memenuhi nilai tugas dalam mata

pelajaran TIK. Selain itu, pembuatan makalah ini juga bertujuan agar menambah

pengetahuan dan wawasan.

Karena keterbatasan pengetahuan maupun pengalaman maka kami yakin

masih banyak kekurangan dalam makalah ini. Oleh karena itu, kami sangat

mengharapkan kritik dan saran yang membangun demi kesempuraan makalah ini.

Akhir kata, semoga makalah ini dapat berguna.

Karawang,23-03-2023

Penyusun
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR........................................................................................2
DAFTAR ISI......................................................................................................3
BAB 1.................................................................................................................4
PENDAHULUAN...............................................................................................4
1.1 Latar Belakang..............................................................................................4
1.2 Rumusan Masalah.........................................................................................4
1.3 Tujuan Masalah.............................................................................................5
BAB 2.................................................................................................................6
PEMBAHASAN.................................................................................................6
2.1 Keterkaitan TIK dengan bidang hiburan..........................................................6
2.2 Keterkaitan TIK dengan bidang Perbankan.....................................................9
2.3 Keterkaitan TIK dalam bidang Manufaktur...................................................13
BAB 3...............................................................................................................16
PENUTUPAN...................................................................................................16
3.1 Kesimpulan.....................................................................................................16
3.2 Saran...............................................................................................................16
DAFTAR PUSTAKA.......................................................................................17
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Perkembangan teknologi telah berpengaruh besar dalam segala aspek

kehidupan baik dalam bidang ekonomi, politik, seni, dan pendidikan. Setiap

inovasi diciptakan untuk memberikan banyak kemudahan serta berbagai cara

dalam usaha mengefektifkan layanan kepada masyrakat. Teknologi Informasi dan

Komunikasi (TIK) adalah payung besar terminologi yang seluruh peralatan

teknisnya memproses dan menyampaikan informasi.

1.2 Rumusan Masalah

 Hubungan apa yang terkait dalam TIK dengan bidang hiburan ?

 Hubungan apa yang terkait dalam TIK dengan bidang perbankan ?

 Hubungan apa yang terkait dalam TIK dengan bidang manufaktur ?


1.3 Tujuan Masalah

 Agar kita dapat mengetahui hubungan apa yang terkait dalam TIK dengan

bidang hiburan .

 Agar kita dapat mengetahui hubungan apa yang dalam TIK dengan bidang

perbankan.

 Agar kita dapat mengetahui hubungan apa yang terkait dalam TIK dengan

bidang manufaktur .
BAB 2

PEMBAHASAN

2.1 Keterkaitan TIK dengan bidang hiburan

YouTube

YouTube adalah situs web yang memungkinkan pengguna untuk menyimpan,

menonton, dan membagikan video secara publik. YouTube menjadi tempat/ sarana

terbaik untuk berbagi video dari seluruh dunia, mulai dari video pendek, tutorial,

vlog, film pendek, trailer film, musik, edukasi, animasi, hiburan, berita, TV, serta

beragam info menarik lainnya. Secara umum, kebanyakan konten YouTube di

upload oleh individu atau konten creator.

Dalam perkembangannya, konten kreator tidak hanya bekerja sendirian, mereka

mulai membentuk tim untuk mempercepat proses editing dan reset untuk ide

konten selanjutnya. Perusahaan media dan TV seperti CNN, CNBC, TRANSTV,

KOMPAS, serta organisasi dan lembaga juga mulai membagikan video melalui

YouTube.

Dalam perkembangannya, YouTube terus menghadirkan beragam fitur menarik

sehingga membuat pengguna nyaman dan betah menggunakannya. Beberapa fitur

utama YouTube berikut ini :


 Live Streaming

Live Streaming mulai dikembangkan YouTube pada tahun 2009. Fitur

Live Streaming hanya tersedia untuk beberapa partner YouTube, tidak untuk

semua pengguna. Masa-masa tersebut adalah masa pengembangan Live

Streaming dan testing, bekerja sama dengan pihak ketiga. Pada tahun 2017,

Live Streaming mulai digunakan secara publik, bersamaan dengan

menghadirkan fitur Super Chat sehingga pengguna dapat saling

berkomentar.

 YouTube Stories

Tahun 2018, YouTube memperkenalkan YouTube Reels. Fitur ini

sangat identik dengan Instagram Stories dan Snapchat Stories. Fitur ini

hanya tersedia untuk YouTubers atau Channel dengan minimal memiliki

10.000 subcribers. Adanya fitur tersebut memungkinkan kreator untuk

mengunggah foto maupun video dengan durasi maksimal 1 menit, dan

hilang selama 24 jam.

 YouTube Premium

YouTube Premium (sebelumnya bernama YouTube Red) merupakan

fitur premium (berbayar) untuk para pengguna yang ingin berlangganan.

Dengan berlangganan YouTube Premium, pengguna bisa menonton video


bebas iklan, download dengan menontonnya secara offline, serta mendapat

eksklusivitas menonton video YouTube Originals mulai dari Drama,

Komedi, Animasi, Dokumentasi, dan lainnya.

YouTube juga memiliki beberapa kekurangan dan kelebihan, berikut

diantaranya :

Kelebihan :

 Menjadi sumber informasi lengkap dan up-to-date.

 Menjadi sumber penghasilan.

 Media menyalurkan kreativitas tanpa batas.

 Media promosi terbaik dan tertarget.

 Media belajar skill tertentu secara gratis.

Kekurangan :

 Banyak konten yang tidak layak ditonton oleh anak-anak.

 Berita HOAX banyak beredar di YouTube.

 Mengurangi produktivitas seseorang. 2.2 Contoh-contoh Topologi Jaringan


2.2 Keterkaitan TIK dengan bidang Perbankan

BCA

Peran teknologi dalam dunia perbankan sangatlah mutlak, dimana kemajuan

suatu sistem perbankan sudah barang tentu ditopang oleh peran teknologi

informasi. Tidak dapat dipungkiri, dalam setiap bidang termasuk perbankan

penerapan teknologi bertujuan selain untuk memudahkan operasional internal

perusahaan, juga bertujuan untuk semakin memudahkan pelayanan terhadap

customers. Salah satu bank yang paling mutakhir dengan teknologi hi-end nya

adalah BCA, dimana dengan asset teknologi mutakhir yang dimilikinya BCA

mampu menjadi leader dalam hal pelayanan e-banking. Dengan jumlah ATM

terbesar yang dimilikinya, fasilitas internet banking,dll. Padahal ukuran

kecanggihan sebuah teknologi perbankan tidak hanya dilihat dari coverage

ATM-nya semata, tapi seharusnya dilihat pada data centernya, khususnya di

aplikasi core bankingnya.

Beberapa fitur yang tersedia di e-banking BCA :

 ATM

Automated Teller Machine atau Anjungan Tunai Mandiri, ini adalah saluran e-

Banking paling populer yang kita kenal. Setiap kita pasti mempunyai kartu ATM

dan menggunakan fasilitas ATM. Fitur tradisional ATM adalah untuk mengetahui
informasi saldo dan melakukan penarikan tunai. Dalam perkembangannya, fitur

semakin bertambah yang memungkinkan untuk melakukan pemindah bukuan antar

rekening, pembayaran (a.l. kartu kredit, listrik, dan telepon), pembelian (a.l.

voucher dan tiket), dan yang terkini transfer ke bank lain (dalam satu switching

jaringan ATM). Selain bertransaksi melalui mesin ATM, kartu ATM dapat pula

digunakan untuk berbelanja di tempat perbelanjaan, berfungsi sebagai kartu debit.

 Phone Banking

Saluran yang memungkinkan nasabah untuk melakukan transaksi dengan bank

via telepon. Pada awalnya lazim diakses melalui telepon rumah, namun seiring

dengan makin populernya telepon genggam/HP, maka tersedia pula nomor akses

khusus via HP bertarif panggilan flat dari manapun nasabah berada. Pada awalnya,

layanan Phone Banking hanya bersifat informasi yaitu untuk informasi jasa/produk

bank dan informasi saldo rekening serta dilayani oleh Customer Service

Operator/CSO.

 SMS/m-Banking

Saluran ini pada dasarnya evolusi lebih lanjut dari Phone Banking, yang

memungkinkan nasabah untuk bertransaksi via HP dengan perintah SMS. Fitur

transaksi yang dapat dilakukan yaitu informasi saldo rekening,

pemindahbukuan antar rekening, pembayaran (a.l. kartu kredit, listrik, dan


telepon), dan pembelian voucher. Untuk transaksi lainnya pada dasarnya dapat

pula dilakukan, namun tergantung pada akses yang dapat diberikan bank.

Saluran ini sebenarnya termasuk praktis namun dalam prakteknya agak

merepotkan karena nasabah harus menghapal kode-kode transaksi dalam

pengetikan sms, kecuali pada bank yang melakukan kerjasama dengan operator

seluler, menyediakan akses banking menu – Sim Tool Kit (STK) pada

simcardnya.

E-banking ini juga memberikan beberapa kelebihan dn kekurangan,

diantaranya :

Kelebihan :

 Nasabah bank tidak perlu untuk datang ke bank untuk mengambil tabungan,

menabung, atau sekedar mengecek saldo mereka.

 Mentransfer uang ke rekening lain dengan Internet banking

 Jual/beli barang/jasa dapat dilakukan secara online. Pelanggan dapat

membeli sesuatu hanya dengan mengakses internet dan menggunakan

Internet banking dari bank masing-masing.

 Membayar tagihan listrik, membayar tagihan air, bahkan membeli pulsa

secara Internet dari Internet banking.


Kekurangan :

 Rawan pencurian dan penyadapan data.

 Rawan kejahatan online dengan berbagai modus seperti teknik skimming,

phising, penawaran hadiah palsu, dsb

 Rawan terkena serangan malware atau virus

 Tidak bisa akses e-banking di daerah terpecil atau sinyal koneksi internet

rendah
2.3 Keterkaitan TIK dalam bidang Manufaktur

Microsoft

Microsoft Office adalah perangkat lunak paket aplikasi perkantoran

buatan Microsoft dan dirancang untuk dijalankan di bawah sistem operasi

Microsoft Windows dan Mac OS X. Beberapa aplikasi di dalam Microsoft

Office yang terkenal adalah Excel, Word, dan PowerPoint. Umumnya

Microsoft Office ini digunakan sebagai tooll untuk mempermudah aktivitas

dalam perkantoran. Hal tersebut tidak dapat dipungkiri, mengingat pada

awalnya Microsoft mengembangkan Office ini untuk tujuan perkantoran.

Microsoft office memiliki software lain yang meliputi :

 Microsoft Excel

Microsoft Excel adalah sebuah program dari Microsoft Office yang

mempunyai fungsi pengolah data berupa perhitungan atau grafik. Program

ini memungkinkan penggunanya untuk membuat lembar kerja spreadsheet

dengan berbagai fitur kalkulasi akurat dan mudah dioperasikan. Hingga saat

ini, Microsoft Excel menjadi salah satu program spreadsheet terpopuler dan

dipergunakan oleh berbagai kalangan, baik di platform Windows maupun

Mac OS.
Microsoft Excel sebagai program populer memiliki kelebihan salah

satunya mudah dioperasikan jika paham rumus dan logika dalam Excel,

tetapi

Jika belum tahu rumus dan logika excel, itu akan menjadi kelemahan dan

akan mengalami kesulitan dalam mengoperasikannya.

 Microsoft word

Microsoft Word adalah program pengolah kata pada komputer yang

pertama kali dirintis pada tahun 1983 oleh raksasa teknologi Microsoft.

Sejak awal diciptakan, produk ini telah mengalami pengembangan dalam

berbagai versi. Microsoft Word memiliki berbagai kelebihan yang

memungkinkan penggunanya mengkombinasikan tidak hanya berupa kata,

tetapi juga gambar, dan diagram.

Kelebihan lain yang dimiliki oleh Microsoft Word antara lain Dapat

membuat beragam pekerjaan yang melibatkan teks, karakter, kata, dan

tulisan. Selain itu, Microsoft word memiliki kekurangn seperti ukuran

dokumen relatif kecil, instalasi aplikasinya sendiri memakan banyak ruang.

 Microsoft Powerpoint
Microsoft PowerPoint adalah software yang dipakai untuk merancang

bahan presentasi dalam bentuk slide. Menurut Susilana, PowerPoint

merupakan program aplikasi presentasi dalam komputer.

Pastinya software ini memiliki kekurangan dan kelebihan, diantaranya:

Kelebihan PowerPoint

 Mudah dalam mengaplikasikan

 Tersedia template yang menarik

 Dapat mengedit foto atau gambar

 Terdapat animasi yang menarik

 Dapat di eksport ke file PDF

Kekurangan PowerPoint

 Butuh persiapan yang matang

 Ketika dibuka, tampilan file PowerPoint tidak terlihat sempurna jika

sebelumnya file dibuat pada software versi yang berbeda. Contoh: File

PowerPoint dibuat pada software versi 2013, namun ketika presentasi file

dibuka pada software versi 2007

 Jika muncul versi baru, maka perlu membayar untuk lisensi.


BAB 3

PENUTUPAN
3.1 Kesimpulan

Setiap inovasi diciptakan untuk memberikan banyak kemudahan serta berbagai

cara dalam usaha mengefektifkan layanan kepada masyrakat. Teknologi Informasi

dan Komunikasi (TIK) adalah payung besar terminologi yang seluruh peralatan

teknisnya memproses dan menyampaikan informasi.

3.2 Saran

Dalam makalah ini kami menyarankan jika pembaca dapat mengerti

mengenai contoh – contoh topologi jaringan yang ada di sekolah.

Kami menyadari bahwa makalah yang ditulis ini masih belum sempurna,

oleh karena itu kami mengharapkan kritikan yang positif agar dapat mengoreksi

kesalahan yang terdapat dalam makalah ini.


DAFTAR PUSTAKA

Viva Pakarindo, 2013, Belajar Praktis Informatika, Klaten, Jawa Tengah


Wirawan, E. Surya, 2021, Peningkatan Prestasi Belajar TIK Microsoft Office
Excel, Jurnal Simki Pedagogia , Vol. 5 (2), Hal. 124-135
Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi, TEKNOKOM, Vol. 3(1), Hal. 7-8
Pengertian-Sejarah-Jenis-Layanan-Fungsi-Manfaat-Pada-Microsoft-Office, 04.43,
https://idmetafora.com/news/read/876/Pengertian-Sejarah-Jenis-Layanan-Fungsi-
Manfaat-Pada-Microsoft-Office.html#:~:text=Microsoft%20Office%20adalah
%20sebuah%20paket,Office%20ini%20untuk%20tujuan%20perkantoran
pengertian-youtube, 06.33, https://dianisa.com/pengertian-youtube/

fitur-power-point-dan-fungsinya, 06.31, https://www.gramedia.com/literasi/fitur-


power-point-dan-fungsinya/
fitur-yang-ada-di-word, 06.31, https://metodeku.com/fitur-yang-ada-di-word/
microsoft-pengertian-sejarah-dan-perkembangannya,09.06,
https://www.idn.id/microsoft-pengertian-sejarah-dan-perkembangannya/
#:~:text=Microsoft%20Corporation%20adalah%20perusahaan
%20teknologi,komputer%20pribadi%2C%20dan%20layanan%20lainnya

Anda mungkin juga menyukai