Anda di halaman 1dari 5

Nama : I Gusti Ayu Mirah Issaka Putri

NIM : 2117051240 (25)


Kelas : 3F
Mata Kuliah : Sistem Informasi Akuntansi
Dosen Pengampu : Ni wayan Yulianita, S.E., MSA. Ak.

RESUME
SISTEM AKUNTANSI PERSEDIAAN
Sistem akuntansi persediaan merupakan sistem akuntansi yang bertujuan untuk mencatat
mutasi setiap jenis persediaan yang disimpan di gudang.
A. PERSEDIAAN
Dalam perusahaan manufaktur, persediaan terdiri dari persediaan produk jadi,
persediaan produk dalam proses, persediaan bahan baku, persediaan bahan penolong,
persediaan perlengkapan pabrik, dan persediaan suku cadang. Dalam perusahaan dagang,
persediaan hanya terdiri dari satu jenis, yaitu persediaan barang dagang, yang merupakan
barang yang dibeli untuk dijual kembali.
No Tipe Persediaan Transaksi Sistem dan Prosedur
1 Persediaan Produk Produk selesai diproduksi Prosedur pencatatan harga pokok
Jadi Penjualan produk jadi

Retur Penjualan Prosedur pencatatan harga pokok


produk jadi yang dijual
Perhitungan fisik Prosedur pencatatan harga pokok
persediaan produk jadi yang diterima kembali
Sistem perhitungan fisik persediaan
2 Persediaan Produk Produk sekali produksi Prosedur pencatatam produk jadi
Dalam Proses Readjustment
Prosedur readjustment persediaan
Perhitungan fisik produk dalam proses
persediaan Sistem perhitungan fisik persediaan
3 Persediaan Bahan Pembelian Prosedur pencatatan harga pokok
Baku persediaan yang dibeli
Retur pembelian Prosedur pencatatan harga pokok
perseduaan yang dikembalikan
Pemakaian barang gudang Prosedur permintaan dan pengeluaran
Pengembalian barang barang gudang
gudang Prosedur pencatatan tambahan harga
Perhitungan fisik pokok
persesdiaan Sistem perhitungan fisik persediaan
4 Persediaan Bahan Pembelian Prosedur pencatatan harga pokok
Penolong persediaan yang dibeli
Retur pembelian Prosedur pencatatan harga pokok
persediaan yang dikembalikan
Pemakaian barang gudang Prosedur permintaan dan pengeluaran
Pengengambilan barang barang gudang
gudang Prosedur pencatatan tambahan harga
Perhitungan fisik pokok persediaan
persediaan Sistem perhitungan fisik persediaan
5 Persesdiaan Pembelian Prosedur pencatatan harga pokok
Perlengkapan persediaan yang dibeli
Pabrik dan Retur pembelian Prosedur pencatatan harga pokok
Persediaan Suku persediaan yang dikembalikan
Cadang Pemakaian barang gudang Prosedur permintaan dan pengeluaran
barang gudang
Pengembalian barang Prosedur pencatatan tambahan harga
gudang pokok persediaan
Perhitungan fisik Sistem perhitungan fisik persediaan
persediaan
B. METODE PENCATATAN PERSEDIAAN
Terdapat dua macam metode pencatatan persediaan: metode mutasi persediaan
(perpetual inventory method) dan metode persediaan fisik (physical inventory method). Dalam
metode mutasi persediaan, setiap mutasi persediaan dicatat dalam kartu persediaan. Dalam
metode persediaan fisik, hanya tambahan persediaan dari pembelian saja yang dicatat,
sedangkan mutasi berkurangnya persediaan karena pemakaian tidak dicatat dalam kartu
persediaan.
C. SISTEM DAN PROSEDUR YANG TERKAIT
Sistem dan prosedur yang terkait dengan sistem akuntansi persediaan adalah:
a. Prosedur pencatatan produk jadi.
b. Prosedur pencatatan harga pokok produk jadi yang dijual.
c. Prosedur pencatatan harga pokok produk jadi yang diterima kembali dari pembeli.
d. Prosedur pencatatan tambahan dan penyesuaian kembali harga pokok persediaan produk
dalam proses.
e. Prosedur pencatatan harga pokok persediaan yang dibeli.
f. Prosedur pencatatan harga pokok persediaan yang dikembalikan kepada pemasok.
g. Prosedur permintaan dan pengeluaran barang gudang.
h. Prosedur pencatatan tambahan harga pokok persediaan karena pengembalian barang
gudang.
i. Sistem penghitungan fisik persediaan.
D. SISTEM PENGHITUNGAN FISIK PERSEDIAAN
Sistem penghitungan fisik persediaan umumnya digunakan oleh perusahaan untuk
menghitung secara fisik persediaan yang disimpan di gudang, yang hasilnya akan digunakan
untuk meminta pertanggungjawaban bagian gudang mengenai pelaksanaan fungsi
penyimpanan, dan pertanggungjawaban bagian kartu persediaan mengenai keandalan catatan
persediaan yang diselenggarakannya, serta untuk melakukan penyesuaian terhadap catatan
persediaan di bagian kartu persediaan.
1. Dokumen yang Digunakan
a. Kartu perhitungan fisik
b. Daftar hasil perhitngan fisik
c. Bukti memorial
2. Catatan Akuntansi
a. Kartu persediaan
b. Kartu gudang
c. Jurnal umum
3. Fungsi Terkait
a. Panitia perhitungan fisik persediaan
b. Fungsi akuntansi
c. Fungsi gudang
4. Jaringan Prosedur
a. Prosedur perhitungan fisik
b. Prosedur kompilasi
c. Prosedur penentuan harga pokok persediaan
d. Prosedur penyesuaian
5. Unsur Pengendalian Internal
a. Organisasi
• Perhitungan fisik persediaan harus dilakukan oleh suatu panitia yang terdiri dari
fungsi pemegang kartu perhitungan fisik, fungsi perhitungan, dan fungsi pengecek.
• Panitia yang dibentuk harus terdiri dari karyawan selain karyawan fungsi gudang
dan fungsi akuntansi persediaan, karena karyawan di kedua fungsi ini yang justru
dievaluasi tanggung jawabnya atas persediaan.
b. Sistem Otorisasi dan Prosedur Pencatatan
• Daftar hasil perhitungan fisik persediaan ditandatangani oleh ketua panitia
perhitungan fisik persediaan.
• Pencatatan hasil perhitungan fisik persediaan didasarkan atas kartu perhitungan
fisik yang telah diteliti kebenarannya oleh pemegang kartu perhitungan fisik.
• Harga satuan yang dicantumkan dalam daftar hasil perhitungan fisik berasal dari
kartu persediaan yang bersangkutan.
• Penyesuaian terhadap kartu persediaan didasarkan pada informasi tiap jenis
persediaan yang tercantum dalam perhitungan fisik.
c. Praktik yang Sehat
• Kartu perhitungan fisik bernomor urut tercetak dan penggunaannya
dipertanggungjawabkan oleh fungsi pemegang kartu perhitungan fisik.
• Perhitungan fisik setiap jenis persediaan dilakukan dua kali secara independen,
pertama kali oleh penghitung dan kedua kali oleh pengecek.
• Kuantitas dan data persediaan yang lain yang tercantum dalam bagian ke-3 dan ke-
2 kartu perhitungan fisik dicocokan oleh fungsi pemegang kartu penghitung fisik
sebelum data yang tercantum dalam bagian ke-2 kartu penghitung dicatat dalam
daftar hasil perhitungan fisik.
• Peralatan dan metode yang digunakan untuk mengukur dan menghitung kuantitas
persediaan harus dijamin ketelitiannya.

DAFTAR PUSTAKA
Mulyadi. 2016. Sistem Akuntansi. Edisi ke 4. Jakarta: Salemba Empat

Anda mungkin juga menyukai