Anda di halaman 1dari 6

PENGORGANISASIAN UNIT FARMASI

NOMOR
RSIA PERMATA NOMOR DOKUMEN HALAMAN
REVISI
SARANA SPO/ FARM/ 250 1/2
0
HUSADA
Ditetapkan,

STANDAR
Tanggal Terbit
PROSEDUR
10 Januari 2022
OPERASIONAL
dr. Novi Gracia, SpOG., MARS
Direktur

Instalasi Farmasi adalah unit pelaksana fungsional yang


menyelenggarakan seluruh kegiatan pelayanan kefarmasian di
Rumah Sakit . Pelayanan kefarmasian adalah suatu pelayanan
langsung dan bertanggung jawab kepada pasien yang
berkaitan dengan sediaan farmasi dengan maksud mencapai
hasil yang pasti untuk meningkatkan mutu kehidupan pasien.

PENGERTIAN Instalasi Farmasi harus memiliki Apoteker dan Tenaga Teknis


Kefarmasian yang sesuai dengan beban kerja dan petugas
penunjang lain agar tercapai sasaran dan tujuan Instalasi
Farmasi. Ketersediaan jumlah tenaga Apoteker dan Tenaga
Teknis Kefarmasian di Rumah Sakit dipenuhi sesuai dengan
ketentuan klasifikasi dan perizinan Rumah Sakit yang
ditetapkan oleh Menteri.

Sebagai acuan penerapan langkah-langkah pengorganisasian


TUJUAN farmasi di RSIA Permata Sarana Husada

Surat Keputusan Direktur RSIA Permata Sarana Husada


KEBIJAKAN Nomor : 078/ SK- DIR/ RSIA-PSH/ I/ 2022 Tentang
Kebijakan Pengorganisasian Instalasi Farmasi
PENGORGANISASIAN UNIT FARMASI

NOMOR
RSIA PERMATA NOMOR DOKUMEN HALAMAN
REVISI
SARANA SPO/ FARM/ 250 2/2
0
HUSADA
Ditetapkan,

STANDAR
Tanggal Terbit
PROSEDUR
10 Januari 2023
OPERASIONAL
dr. Novi Gracia, SpOG., MARS
Direktur

Instalasi Farmasi dibawah tanggung jawab bidang pelayanan


medis dan seksi pelayanan non medis.
Instalasi Farmasi memiliki struktur organisasi yang terdiri
dari:

1. Kepala Instalasi Farmasi Gelar : Apoteker


PROSEDUR Jumlah : 1 orang
Uraian Tugas:
a. Membuat program kerja, spo, dan alur kegiatan di bidang
farmasi
b. Mengkoordinasikan dan memantau pelaksanaan obat,
peralatan kesehatan, penyediaan stok obat, pelayanan resep
rawat jalan dan rawat inap serta peracikan obat
c. Mengatur pelaksanaan pelayanan kebutuhan obat
d. Mengatur pelaksanaan pengawasan pelayanan instalasi
farmasi
e. Menyusun kebutuhan instalasi farmasi
f. Membuat jadwal shift pegawai di instalasi farmasi
g. Melaksanakan pembinaan pegawai baru
h. Melakukan penyusunan dan pelaksanaan standarisasi
obat
i. Melakukan pencatatan dan pelaporan obat-obat (stok
opname) di instlasi farmasi dan gudang obat
j. Melakukan pemesanan obat kepada supplier/ pihak
ketiga
k. Membuat laporan bulanan dan tahunan tentang instalasi
farmasi
l. Menciptakan suasana kerja yang kondusif
m. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diinstruksikan oleh
atasan.
n. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan antara lain
melalui pertemuan – pertemuan ilmiah atau seminar.
o. Mengikuti rapat yang diadakan rumah sakit.

2. Penanggung Jawab Penyimpanan dan Distribusi


Farmasi
Gelar: Sarjana Farmasi
Uraian Tugas:
a. Memahami SPO Penyimpanan dan Distribusi Farmasi.
a. Mengkoordinir penyimpanan Perbekalan Farmasi sesuai
jenis /abjad
/FIFO /FEFO dan prinsip Pasient Safety.
b. Mengkoordinir dan mengawasi sistem pendistribusian
perbekalan farmasi.
c. Mengkoordinir pengawasan obat/ alkes yang rusak/ akan
Expire date
serta penanggulangannya.
d. Mengusulkan pengembangan sistem komputerisasi
sesuai arahan Kepala Instalasi Farmasi untuk mendukung
seluruh kegiatan di Instalasi Farmasi
e. Mengkoordinir pelaksanaan distribusi farmasi di ruang
Farmasi, Ruang rawat inap, unit gawat darurat (UGD), OK
(Kamar operasi) dan VK (Kamar Bersalin) sesuai dengan
sistem distribusi yang ditetapkan.
f. Memonitor pengecekan lemari Emergency dan resep
penggantian barang farmasi yang terpakai.
g. Selalu berkomunikasi dengan Kepala Instalasi Farmasi,
pegawai farmasi terkait, Dokter, dan Perawat ruangan.
h. Memonitor penerimaan resep Dokter ruangan serta
mengecek pelaksanaan skriningnya.
i. Memonitor pengembalian barang farmasi yang tidak
digunakan lagi ke gudang/ apotek RS.
j. Memonitor permintaan dan mengawasi semua pemakaian
perbekalan farmasi diruangan termasuk perbekalan dasar
ruangan.
k. Memonitor pelaksanaan serah terima kegiatan farmasi
dengan petugas shift berikutnya
l. Memonitor kebersihan, kerapihan, keamanan dan
kenyamanan di lingkungan kerja.
m. Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan

3. Penanggung Jawab Pengadaan Farmasi


Gelar: Asisten Tenaga Teknis Farmasi (SMK Farmasi)
Uraian Tugas:
a. Mempelajari dan memahami SPO di Pengadaan Farmasi.
b. Mengkoordinir seluruh pegawai Pengadaan Farmasi.
c. Mengkoordinir pengelolaan data dan laporan dari
kegiatan Pengadaan farmasi.
d. Memelihara data dan laporan yang ada agar selalu siap
pakai sebagai bahan analisa kegiatan Pengadaan dan
pelayanan farmasi.
e. Bertanggung jawab atas kebenaran data yang diolah.
f. Menyusun dan meneruskan perencanaan kebutuhan rutin,
perbekalan farmasi sesuai jadwalnya kepada Tim/ Bagian
Pengadaan setelah disetujui Kepala Instalasi Farmasi
termasuk kebutuhan pengadaan dari Instalasi lain di bawah
koordinir Instalasi Farmasi.
g. Mengkoordinir Penerimaan Perbekalan Farmasi yang
memenuhi syarat dari Tim/ Instalasi/ Bagian Penerimaan
Barang.
h. Memonitor usulan pengadaan pemeliharaan perbaikan
dan inventarisasi sarana dan prasarana yang ada di Bagian
Pengadaan & Penyimpanan Farmasi.
i. Mengatur pengadaan kebutuhan dan penggunaan rutin
ATK di Bagian Pengadaan & Penyimpanan Farmasi.
j. Mengingatkan pegawai tentang peraturan, tata tertib,
dan kedisiplinan pegawai.
k. Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan.

4. Penanggung Jawab Administrasi Farmasi


Gelar: Asisten Tenaga Teknis Farmasi (SMK Farmasi)
Uraian Tugas:
a. Mempelajari dan memahami SPO administrasi farmasi.
b. Mengelola data dan laporan dari kegiatan pencatatan
faktur obat yang masuk.
c. Memelihara data dan laporan yang ada agar selalu siap
pakai sebagai bahan analisa kegiatan administrasi farmasi.
d. Bertanggung jawab atas kebenaran data yang diolah.
e. Menyusun dan meneruskan perencanaan kebutuhan rutin,
perbekalan farmasi sesuai jadwalnya kepada bagian keuangan
setelah disetujui Kepala Instalasi Farmasi termasuk dari
Instalasi lain di bawah koordinir Instalasi Farmasi.
f. Mengusulkan pengembangan sistem komputerisasi
sesuai arahan Kepala Instalasi Farmasi untuk mendukung
seluruh kegiatan di Instalasi Farmasi.
g. Mengingatkan pegawai tentang peraturan, tata tertib, dan
kedisiplinan pegawai.
h. Melaksanakan tugas lain yang diberikan atasan.
Komite Farmasi Terapi
UNIT TERKAIT
Kepala Instalasi Farmasi

Anda mungkin juga menyukai