Anda di halaman 1dari 2

RESUME

RELATIONAL MODEL
10 OKTOBER 2022

Relational model atau bisa di sebut dengan relational database management system
(RDBMS ) yaitu sebuah database yang terdiri dari beberapa table berdimensi dua yang biasa
disebut relasi karena dengan masing masing relasi yang tersusun atas baris atau tuple dan
juga kolom untuk mengambbarkan database. Di dalam model ini kita bisa menunjukkan cara
untuk menggelola data secara fisik di dalam memori sekunder yang dimana itu akan
mempunyai dampak pada saat kita mengelompokan data dan membentuk keseluruhan data
yang terkait dalam sistem yang dibuat tersebut.
Model basis data relational ini mengalami beberapa kali percobaan untuk bisa
menghasilkan impelemntasi sempurna yang saat ini diggunakan secara orisinil.
Pengembangan terbaru dari model tipe objek relasi yang berdasarkan asumsi bahwa setiap
fakta dapat di ekspresikan atau dapat dituangkan di dalam satu bentuk atau lebih hubungan
biner.
Kelebihan dari adanya model basis data resional ini yaitu salah satunya mudah di
mengerti oleh semua kalangan termasuk orang awam ataupun non programmer karena bisa
dikatakan model basis data ini simple lalu dengan bentuk yang mudah di pahami ini bisa
menguntungkan programmer karena mereka bisa mudah melakukan beragai operasi data
seperti query,update, edit ataupun delete.
Didalam model basis data relational ini ada yang di katakana dengan terminology
model rasional yang terdiri dari beberapa komponen yaitu :
1. Relasi atau tabel yang terdiri dari baris dan juga kolom karena setiap relasi
memiliki skema yang mendeskripsikan nama relasi dan atribut lalu dengan tipe
nya
2. Atribut yaitu kepala atau header dari setiap kolom yang ada di dalam tabel relasi
atau orang awam biasa mengatakan dengan judul yang ada di tabel.
3. Tupel yaitu sebuah baris yang ada di dalam tabel
4. Domain yaitu nilai atau pun kumpulan nilai yang sudah pasti / valid untuk
digunakan di satu atau lebih atriibut dan di setiap domain mempunyai deskripsi,
tipe data dan format data.
5. Derajat atau degree yaitu jumlah atribut yang ada di dalam tabel atau relasi
6. Kardinalitas atau cardinality yaitu jumlah baris yang ada di dalam tabel.
Adajuga yang di sebut dengan batasan integritas dalam model data relasional yang
merupakan aturan aturan di dalam RDBMS ini yang tidak boleh di langar pada saat
pembuatan database agar database itu bisa bermanfaat. Adapun Batasan Batasan tersebut
terdiri dari :
1. Null merupakan nilai yang menunjukan nilai untuk atribut yang tidak di ketahui
atau tidak digunakan atau tidak tersedia untuk suatu tuple.
2. Entity Integrity merupakan sebuah aturan integritas yang mengatakan jika setiap
tabel relasi harus mempunyai sebuah primary key dan yang dipilih ini harus
mempunyai nilai dan nilainya harus unik dan tidak null.
3. Referential Integrity merupakan aturan integritas yang mengatakan setiap atribut
sebuah tabel relasi yang menunjuk ke tabel relasi dan harus meupakan hubungan
yang valid.
Views merupakan sebuah objek yang ada di dalam sebuah database yang dimana
isinya kumpulan sebuah kolom yang dihasilkan dari perintah select atau bisa dikatakan
sebuah objek yang menyimpan hasil query dari satu tabel ataupun lebih dan bisa dikatakakn
dengan tabel virtual karena data yang di tampilkan di sebuah view di ambil dari tabel actual
yang di sertakan dalam selecet . Bahasa model yang digunakan di dalam data relasional ini
menggunakan bahasa query dan pernyataan yang diajukan unntuk mengambil informasi di
dalam bahasa data relasional ini ada 2 yaitu bahasa query formal dan bahasa query komersial.

Anda mungkin juga menyukai