Anda di halaman 1dari 47

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

PT. Enviromate Technology International CNG Grati, Pasuruan


Pengaruh Short Circuit Pada Heater di PT. Enviromate Technology
International CNG Grati, Pasuruan

Disusun oleh:

Affan Abrori Hasan NIM 1941150099


Devanda Ramadani NIM 1941150121
Imam Hamdani NIM 1941150059

PROGRAM STUDI D-IV SISTEM KELISTRIKAN


JURUSAN TEKNIK ELEKTRO
POLITEKNIK NEGERI MALANG
2022
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,
RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MALANG
JURUSAN TEKNIK ELEKTRO
PROGRAM STUDI SISTEM KELISTRIKAN
JL. Soekarno Hatta No. 9 PO BOX 04 Malang – 65141
Telp. (0341) - 404424 Fax. (0341) 404420 http://www.polinema.ac.id

LEMBAR PENGESAHAN POLITEKNIK


TENTANG LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN
DI PT. Enviromate Technology International CNG Grati
Alamat Komp. Indonesia Power UBP Perak-Grati. Jl. Raya Surabaya-Probolinggo
Km.73 Desa Wates, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur

Tanggal Pelaksanaan: 01 Juli 2022 – 30 September 2022

Disetujui:
Oleh

Ketua Program Studi Pembimbing Politeknik


Sistem Kelistrikan

Dr. Ahmad Hermawan, S.T., M.T. Asfari Hariz Santoso, S.T., M.T.
NIP. 196606221995121001 NIP. 199102112019031013

Mengetahui:
Ketua Jurusan Teknik Elektro

Dr. Mochammad Junus, S.T., M.T.


NIP. 197206191999031002

ii
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,
RISET DAN TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI MALANG
JURUSAN TEKNIK ELEKTRO
PROGRAM STUDI SISTEM KELISTRIKAN
JL. Soekarno Hatta No. 9 PO BOX 04 Malang – 65141
Telp. (0341) - 404424 Fax. (0341) 404420 http://www.polinema.ac.id

LEMBAR PENGESAHAN INDUSTRI


TENTANG LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN
DI PT. Enviromate Technology International CNG Grati
Alamat Komp. Indonesia Power UBP Perak-Grati. Jl. Raya Surabaya-Probolinggo
Km.73 Desa Wates, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur

Tanggal Pelaksanaan: 01 Juli 2022 – 30 September 2022

Disetujui:
Oleh

O&M Supervisor Pembimbing Industrial

Redhi Suryawan Budiono

Mengetahui:
Plant Manager

Ir. Hardhono

iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Allah SWT atas karunia, hidayah dan nikmat-Nya
sehingga penulis dapat menyelesaikan kegiatan maupun laporan ini dengan baik
sesuai dengan waktu yang telah ditentukan dengan lancar tanpa hambatan yang
berarti. Penulisan laporan ini dibuat berdasarkan Praktik Kerja Lapangan (PKL)
dilapangan yang merupakan salah satu syarat kelulusan mata kuliah praktek
lapangan pada Program Studi Diploma IV Sistem Kelistrikan di Politeknik Negeri
Malang. Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah agar para Mahasiswa Politeknik
Negeri Malang dapat menambah wawasan pengetahuan, dan terlibat secara
langsung dengan permasalahan yang timbul di lapangan, serta mempraktikkan
ilmu yang selama ini diperoleh di kampus Politeknik Negeri Malang.
Dalam menyusun laporan ini, penulis banyak memperoleh bantuan serta
bimbingan dari berbagai pihak. Untuk itu, penulis mengucapkan terima kasih
sebesar-besarnya kepada:
1. Tuhan Yang Maha Esa.
2. Kedua orang tua yang telah memberikan dukungan moril maupun materil serta
doa sehingga penulis bisa menyelesaikan Laporan Praktik Kerja Lapangan.
3. Bapak Supriatna Adhisuwignjo, S.T., M.T. selaku Direktur Utama Politeknik
Negeri Malang.
4. Bapak M. Junus, S.T., MT. selaku Kepala Jurusan Teknik Elektro Politeknik
Negeri Malang.
5. Bapak Ahmad Hermawan, S.T., M.T. selaku Kepala Program Studi Sistem
Kelistrikan Politeknik Negeri Malang.
6. Bapak Muhammad Fahmi Hakim, ST., MT. selaku Koordinator Program PKL
Studi Sistem Kelistrikan Politeknik Negeri Malang.
7. Bapak Asfari Hariz Santoso, S.T., M.T. selaku Dosen Pembimbing PKL.
8. Bapak Ir. Hardhono selaku Plant Manager PT. Enviromate Technology
International CNG Grati.
9. Bapak Redhi Suryawan selaku O&M Supervisor PT. Enviromate Technology
International CNG Grati.

iv
10. Bapak Budiono selaku Pembimbing Industri PT. Enviromate Technology
International CNG Grati.
11. Seluruh karyawan PT. Enviromate Technology International CNG Grati yang
telah bersedia memberikan ilmu selama kegiatan PKL (Praktik Kerja
Lapangan).
Dalam penulisan laporan ini tentunya masih terdapat banyak kesalahan. Oleh
karena itu, kritik dan saran yang membangun sangat membantu untuk
kesempurnaan laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini. Semoga laporan ini dapat
bermanfaat bagi kami pada khususnya dan bagi pembaca pada umumnya.

Pasuruan, 28 September 2022

Penulis

v
DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN...............................................................................................10
1.1 Dasar Pelaksanaan PKL......................................................................................10
1.1.1 Undang Undang Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 1989 tentang
Pendidikan Nasional....................................................................................10
1.1.2 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem
Pendidikan Nasional....................................................................................11
1.1.3 Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2005...................................................11
1.1.4 KEPMEN 232 dan Kurikulum Program Studi D3 Sistem Kelistrikan tahun
2019.............................................................................................................11
1.2 Visi dan Misi.........................................................................................................12
1.2.1 Visi Perusahaan.............................................................................................12
1.2.2 Misi Perusahaan............................................................................................12
1.3 Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan..........................................................12
1.4 Tabel Rencana Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan.....................................14
BAB II GAMBARAN UMUM INDUSTRI..................................................................15
2.1 Sejarah Singkat....................................................................................................15
2.2 Struktur Organisasi PT. Enviromate Technology International CNG Grati
Plant............................................................................................................................17
2.3 Lokasi Perusahaan...............................................................................................17
2.4 Fasilitas Perusahaan............................................................................................18
2.5 Dasar Teori...........................................................................................................21
2.5.1 Heater.........................................................................................................21
2.5.2 Circuit Breaker...........................................................................................23
2.5.3 Magnetic Contactor....................................................................................25
2.5.4 Thermal Overload Relay.............................................................................26
2.5.5 Digital Temperature Controller..................................................................27
2.5.6 Push Button.................................................................................................28
2.5.7 Selector Switch............................................................................................30
2.5.8 Pilot Lamp...................................................................................................30
2.5.9 Multimeter...................................................................................................31
2.5.10 Tang Ampere (Clamp Meter)......................................................................34
2.5.11 Megger........................................................................................................35

vi
BAB III PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN....................................37
3.1 Lingkup Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan................................................37
3.2 Jadwal Praktik Kerja Lapangan.........................................................................37
3.3 Proses Produksi CNG Plant................................................................................38
3.3 Permasalahan.......................................................................................................39
3.4 Penyelesaian..........................................................................................................40
BAB IV PENUTUP........................................................................................................42
4.1 Kesimpulan...........................................................................................................42
4.2 Saran.....................................................................................................................42
DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................................43
LAMPIRAN....................................................................................................................44

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 CNG Grati.........................................................................................16


Gambar 2.2 Struktur Organisasi PT. Enviromate Technologi International CNG
Grati Plant ...............................................................................................................17
Gambar 2.3 Lokasi Perusahaan PT. EnviroMate Technology International........18
Gambar 2.4 Layout Perusahaan 3D .....................................................................18
Gambar 2.5 Layout Perusahaan 2D......................................................................21
Gambar 2.6 Heater ..............................................................................................23
Gambar 2.8 Desain MCB ....................................................................................24
Gambar 2.9 Magnetic Contactor .........................................................................26
Gambar 2.10 Thermal Overload Relay ..................................................................27
Gambar 2.11 Digital Temperature Controller ......................................................28
Gambar 2.12 Push Button ......................................................................................29
Gambar 2.13 Selector Switch...................................................................................30
Gambar 2.13 Pilot Lamp .......................................................................................3
Gambar 2.14 (A) Analog, (B) Digital ....................................................................32
Gambar 2.15 Tang ampere ....................................................................................35
Gambar 2.16 Megger .............................................................................................3
Gambar 3.1 Flowchart Porses CNG Plant ...........................................................39
Gambar 3.2 Element Heater ................................................................................41
Gambar 3.3 Wiring sebelum penambahan MCCB ..............................................41
Gambar 3.4 Wiring sesudah penambahan MCCB ...............................................42

viii
DAFTAR TABEL

Tabel 1.4 Rencana Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan..................................................14

ix
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Dasar Pelaksanaan PKL


Dasar/landasan yang menjadi pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL)
di Program Studi Sistem Kelistrikan Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri
Malang diuraikan dalam paragraph berikut ini.
1.1.1 Undang Undang Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 1989 tentang
Pendidikan Nasional
Pendidikan nasional yang ditetapkan dalam Undang-undang ini
mengungkapkan satu sistem yang:
1. berakar pada kebudayaan nasional dan berdasarkan Pancasila dan
Undang-Undang Dasar 1945 serta melanjutkan dan meningkatkan
pendidikan Pedoman Penghayatan dan Pengamalan Pancasila
(Ekaprasetia Pancakarsa);
2. Merupakan satu keseluruhan dan dikembangkan untuk ikut berusaha
mencapai tujuan nasional;
3. Mencakup, baik jalur pendidikan sekolah maupun jalur pendidikan
luar sekolah;
4. Mengatur, bahwa jalur pendidikan sekolah terdiri atas 3 (tiga)
jenjang utama, yang masing-masing terbagi pula dalam jenjang atau
tingkatan;
5. Mengatur, bahwa kurikulum, peserta didik dan tenaga kependidikan
– terutama guru, dosen atau tenaga pengajar – merupakan tiga unsur
yang tidak dapat dipisahkan dalam kegiatan belajar-mengajar;
6. Mengatur secara terpusat (sentralisasi), namun penyelenggaraan
satuan dan kegiatan pendidikan dilaksanakan secara tidak terpusat
(desentralisasi);
7. Menyelenggarakan satuan dan kegiatan pendidikan sebagai tanggung
jawab bersama antara keluarga, masyarakat, dan Pemerintah;

10
8. Mengatur, bahwa satuan dan kegiatan pendidikan yang
diselenggarakan oleh Pemerintah dan masyarakat berkedudukan
serta diperlakukan dengan penggunaan ukuran yang sama;
9. Mengatur, bahwa satuan dan kegiatan pendidikan yang
diselenggarakan oleh masyarakat memiliki kebebasan untuk
menyelenggarakannya sesuai dengan ciri atau kekhususan masing-
masing sepanjang ciri itu tidak bertentangan dengan Pancasila
sebagai dasarnegara, pandangan hidup bangsa dan ideologi bangsa
dan negara; dan
10. Memudahkan peserta didik memperoleh pendidikan yang sesuai
dengan bakat, minat dan tujuan yang hendak dicapai serta
memudahkannya menyesuaikan diri dengan perubahan lingkungan.
1.1.2 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003
tentang Sistem Pendidikan Nasional
Merupakan dasar hukum penyelenggaraan dan reformasi sistem
Pendidikan nasional. Undang-undang tersebut memuat visi, misi,
fungsi, dan tujuan pendidikan nasional, serta strategi pembangunan
pendidikan nasional, untuk mewujudkan pendidikan yang bermutu,
relevan dengan kebutuhan masyarakat, dan berdaya saing dalam
kehidupan global.
1.1.3 Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2005
Pada hakekatnya pendidikan dalam konteks pembangunan
nasional mempunyai fungsi: (1) pemersatu bangsa, (2) penyamaan
kesempatan, dan (3) pengembangan potensi diri. Pendidikan diharapkan
dapat memperkuat keutuhan bangsa dalam Negara Kesatuan Republik
Indonesia (NKRI), memberi kesempatan yang sama bagi setiap warga
negara untuk berpartisipasi dalam pembangunan, dan memungkinkan
setiap warga negara untuk mengembangkan potensi yang dimilikinya
secara optimal.

11
1.1.4 KEPMEN 232 dan Kurikulum Program Studi D3 Sistem
Kelistrikan tahun 2019
Dalam rangka meningkatkan mutu dan relevansi Pendidikan
Politeknik dengan tuntutan pasar kerja, Kebijaksanaan Politeknik
adalah melaksanakan Praktik Kerja Lapangan untuk itu setiap
mahasiswa wajib melaksanakan dan merupakan mata kuliah.
1.2 Visi dan Misi
1.2.1 Visi Perusahaan
PT. Enviromate Technology memiliki Visi yaitu “Menjadi
penyedia solusi energi terkemuka yang andal, ramah lingkungan,
dan terpercaya”.
1.2.2 Misi Perusahaan
Adapun Misi dari PT. Enviromate Technology memiliki adalah
sebagai berikut:
a. Menyediakan energi yang memenuhi kebutuhan klien kami
dengan harga terbaik yang paling efisien dan ramah lingkungan
b. Memberikan pelayanan terbaik kepada klien kami dalam
memenuhi kebutuhan energi mereka.
1.3 Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan
Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan kegiatan akademik yang
berorientasi pada bentuk pembelajaran mahasiswa untuk mengembangkan dan
meningkatkan tenaga kerja yang berkualitas. Dengan mengikuti Praktik Kerja
Lapangan diharapkan dapat menambah pengetahuan, keterampilan, dan
pengalaman mahasiswa dalam mempersiapkan diri memasuki dunia kerja
yang sebenarnya. Selain untuk memenuhi kewajiban akademik, diharapkan
kegiatan tersebut dapat menjadi penghubung antara dunia pendidikan dengan
dunia kerja. PKL diselenggarakan secara sistematis dan terjadwal di bawah
bimbingan dosen pembimbing yang memenuhi syarat. PKL merupakan salah
satu syarat yang harus ditempuh oleh mahasiswa untuk mengikuti kegiatan
akhir perkuliahan jenjang Diploma IV (D4) dan Diploma III (D3).
Menurut Buku Pedoman Pelaksanaan & Penyusunan Laporan PKL
Politeknik Negeri Malang (2022), PKL dapat diartikan sebagai sarana

12
pelatihan mental, sikap, penerapan ilmu, dan pembentukan awal lulusan yang
kompeten pada bidangnya masing-masing. Diploma IV (D4) Sistem
Kelistrikan Politeknik Negeri Malang mewajibkan mahasiswanya untuk
melaksanakan Praktik Kerja Lapangan, sehingga mahasiwa dapat
mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh di bangku perkuliahan ke dalam
lingkungan kerja yang sebenarnya.
Alasan dilaksanakannya PKL di PT. Enviromate Technology
International (ETI) CNG Grati, Pasuruan yaitu ingin mendapatkan
pengalaman di dunia kerja. Selain itu juga ingin menambah ilmu pengetahuan
yang berkaitan dengan ilmu kelistrikan khususnya ilmu Sistem Kelistrikan
pada situasi kerja yang sebenarnya dan membandingkannya antara ilmu yang
diperoleh di perkuliahan secara teori maupun praktik selama PKL. Selanjutnya
ingin mengetahui kegiatan di lapangan yang dilakukan oleh PT. ETI, serta
dapat menerapkan teori-teori yang telah dipelajari selama di perkuliahan.

13
1.4 Tabel Rencana Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan
Juli Agustus September Keterangan
No Jenis Kegiatan
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1 Orientasi Industri                          
- Mempelajari berdirinya Industri                          
- Mempelajari struktur organisasi                          
- Mengenal staf dan karyawan                          
- Mempelajari sistem peminjaman alat                          
- Mempelajari sistem permintaan bahan                          
- Mempelajari sistem keselamatan kerja                          
2 Pengembangan ketrampilan                          
- Membantu memelihara kebersihan                          
- Membantu bagian perawatan dan                          
perbaikan        
- Membantu bagian peminjaman dan                          
permintaan bahan        
- Latihan keterampilan sesuai dengan                          
bidangnya        
3 Pengembangan Pengetahuan                          
- Mempelajari buku-buku, brosur majalah                          
4 Membuat Laporan Hasil PKL  

14
BAB II
GAMBARAN UMUM INDUSTRI

2.1 Sejarah Singkat


Menurut President Director PT. Enviromate Technology International
(ETI), Suriyanto B.com MTM, untuk membantu pengembangan teknologi di
pembangkitan, PT. ETI mengembangkan high efficiency Compressed Natural
Gas (CNG) for Peak Shaving. CNG yang dibangun didukung dengan faktor
keselamatan dan efisiensi yang tinggi, sehingga efisiensi penghematan bahan
bakar maupun efisiensi PS (Pemakaian Sendiri) sangat tinggi dibandingkan
dengan pengunaan bahan bakar minyak untuk saat peaking. Salah satu solusi
untuk mengurangi kerugian pengunaan bahan bakar adalah membangun
infrastruktur berupa fasilitas (plant) CNG yang sangat diperlukan untuk
pembangkit listrik bagi pemenuhan kebutuhan beban puncak. Untuk saat ini
sudah banyak adalah teknologi CNG untuk mengisi bahan bakar kendaraan
bermotor (SPBG) atau trucking CNG untuk mengangkut CNG dari suatu
mother station ke daughter station para industri penggunanya. Negara-negara
lain terutama negara maju tidak mengalami terlalu tingginya puncak beban
kebutuhan listrik, seperti di negara kita terutama di pulau Jawa, jadi kelahiran
teknologi CNG untuk pembangkitan listrik beban puncak ini justru didalami
oleh PT. ETI.
Dengan keberanian yang terukur dan keyakinan yang tinggi PT. ETI
memulai berinvestasi di CNG plant di lokasi PT. Indonesia Power UBP Perak
Grati di Pasuruan, Jawa Timur. Hasilnya, terpilih sebagai pemenang tender
pembangunan fasilitas plant CNG di Grati – 15 MMSCFD. Salah satu faktor
menangnya PT. ETI dikarenakan faktor efisiensi tinggi untuk pemakaian
sendiri yang ditawarkannya. Perusahaan ini menggunakan teknologi yang
memanfaatkan gas buang untuk memanaskan gas alam sehingga pemakaian
sendiri untuk pengoperasian plant sangat kecil, dan plant ini juga berhasil
dibangun dalam waktu sangat singkat (efektif 6 bulan). Setelah terbukti
mampu mengkomisioning dan membuktikan kesinambungan operasi CNG di
PLTGU beban puncak di Grati, maka proyek berikutnya adalah di Tambak

15
Lorok Semarang – 18.9 MMSCFD, PT. Perta Daya Gas (anak perusahaan PT.
Indonesia Power dan PT. Pertamina Gas) menunjuk PT. Enviromate
Technology International sebagai pemenang tender untuk EPC kontraktornya
CNG Plant PLTGU Grati Indonesia kini memiliki fasilitas
Compressed Natural Gas (CNG) plant terbesar di dunia, dengan kapasitas
hingga 15 MMSCFD. CNG plant tersebut akan menyalurkan gas untuk turbin
Pembangkit Listrik Tenaga Gas Uap (PLTGU) Grati, di Pasuruan, Jawa
Timur. Sebagai EPC kontraktor, PT. ETI membuat desain PLTGU Grati
mengutamakan penggunaan bahan bakar gas untuk mesin pembangkitnya,
sehingga akan memperpanjang jarak antar masa pemeliharaan.  Selain itu,
mesin relatif lebih awet jika menggunakan bahan bakar gas, jika
dibandingkan terpaksa harus membakar BBM, sehingga biaya pemeliharaan
mesin pun akan berkurang. Instalasi CNG plant juga berfungsi untuk
menyimpan pasokan gas, pada saat pembangkit tidak beroperasi karena
kebutuhan listrik tidak terlalu tinggi. Pasokan yang disimpan tersebut
kemudian bisa dipakai pada saat mencapai beban puncak.

Gambar 2.1 CNG Grati


Sumber: Penulis

16
2.2 Struktur Organisasi PT. Enviromate Technology International CNG
Grati Plant

Gambar 2.2 Struktur Organisasi PT. Enviromate Technologi International CNG Grati
Plant
Sumber: Data Kantor PT. Enviromate Technologi International CNG Grati Plant

2.3 Lokasi Perusahaan


PT. Enviromate Technology International (ETI) terletak Komp.
Indonesia Power UBP Perak-Grati. Jl. Raya Surabaya-Probolinggo Km.73
Desa Wates, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

17
Gambar 2.3 Lokasi Perusahaan PT. Enviromate Technology International
sumber: maps.app.google

2.4 Fasilitas Perusahaan

Gambar 2.4 Layout Perusahaan 3D


Sumber: Data Kantor PT. Enviromate Technologi International CNG Grati Plant

Fasilitas utama perusahaan terdiri dari:


1. Gas Scrubber
Gas Scrubber merupakan salah satu bagian pertama masuknya gas
dari Medco. Scrubber dengan tag number V – 100 ini berfungsi untuk
menyaring gas yang nantinya akan dilakukan kompresi. Dengan adanya gas
scrubber ini, gas yang masuk ke dalam sistem akan terjamin terhindar dari
impurity seperti air, maupun pertikel lain yang akan bisa merusak atau
mengganggu jalannya sistem. Scrubber gas dilengkapi dengan PSV-0101
A/B dengan tekanan yang disetting yaitu 33 Barg untuk perlindungan tekanan
berlebih, satu PSV akan beroperasi dan satu lagi sebagai cadangan.

18
2. Gas Metering.
Gas yang telah melewati scrubber akan diukur melalui metering. Pada
metering beberapa data bisa diambil antara lain adalah temperatur, tekanan,
flow, dan lain lain. Terdapat 2 macam metering di PT. ETI yaitu:
a. M-100
M-100 adalah metering yang menggunakan orifice flow meter sebagai
alat utama untuk megetahui flow dari gas yang nantinya akan dilakukan
proses kompresor dan sebagai bahan bakar generator. Saluran masuk gas
kira–kira 16 MMSCFD untuk flow normal dan 17 MMSCFD untuk
maximum flow. Inlet pressure adalah sekitar 25,6 to 27,6 Barg dan outlet
pressure sekitar 25,2 to 27,3 Barg.
b. M-200
M-200 adalah metering yang menggunakan Ultrasonic Metering (USM)
yang berfungsi sebagai costudy meter untuk berbisnis dengan PT.
Indonesia Power. M – 200B menjadi alat terpenting dalam proses
pengiriman gas karena digunakan sebagai acuan untuk mengetahui
kualitas maupun kuantitas gas yang akan dikirim.
3. Gas Dryer
Gas Dryer merupakan pengering dari gas yang akan masuk ke dalam
sistem pengompresan. Pada gas dryer, gas akan dilewatkan pada filter-filter
yang akan menyaring atau menyerap air yang masih terdapat pada gas.
Dengan begitu gas akan lebih murni dan siap uptuk dikompresi. Alat ini
digunakan apabila gas dari PT. Medco memiliki partikel-partikel lain yang
bersifat solid. Kapasitas maksimum unit pengeringan adalah 15 MMSCFD
(Desain aliran 16,5 MMSCFD). Inlet pressure adalah sekitar 25,2 hingga 27,3
Barg dan outlet pressure adalah sekitar 24,2 hingga 26,3 Barg.
4. Gas Engine Compressor
Pada PT. ETI CNG Grati digunakan reciprocrating compressor yang
akan menaikkan tekanan gas dari 26 – 27 Barg menjadi 245 – 250 Barg.
Kompresor tersebut digerakkan menggunakan gas engine, yaitu mesin yang
digerakkan oleh penggerak Gas Engine dengan bahan bakar gas yang disuplai
dari dryer upstream dengan tekanan pada distribusi bahan bakar gas adalah 4

19
Barg. Mesin ini memiliki konfigurasi V-12 yaitu mesin dengan 12 silinder
dengan konfigurasi berbentuk V (6 silinder pada masing masing bagian kanan
dan kiri). Mesin ini menggunakan air starter yang berasal dari air
compressor.
5. Heat exchanger
Heat exchanger adalah sistem yang digunakan untuk mentransfer
panas antara sumber dan fluida kerja. Penukar panas digunakan dalam proses
pendinginan dan pemanasan. Cairan dapat dipisahkan oleh dinding padat
untuk mencegah pencampuran atau mungkin bersentuhan langsung. Ada 2
jenis heat exchanger pada PT. ETI CNG Grati:
a. E-100
E-100 merupakan heat exchanger untuk mendinginkan gas hasil dari
kompresi sebelum disimpan pada tube skid pada saat proses canting. Gas
alam yang nantinya akan dikompres perlu didinginkan hingga 35°C
untuk mengoptimalkan kebutuhan kapasitas penyimpanan silinder. Suhu
inlet air pendingin pada E-100 adalah 30°C dan suhu outlet air pendingin
adalah 33°C.
b. E-200
E-200 merupakan heat exchanger untuk memanaskan gas hasil dari
penurunan tekanan pada saat proses decanting sebelum gas disalurkan
menuju PT. IP. Penurunan suhu karena penurunan tekanan yang besar
pada PV0501 A/B, ini disebut efek Joule Thompson. Temperature dari
downstream bisa lebih rendah dari titik embun CNG sehingga kondensasi
dapat terjadi.
6. Tube Skid
Tube Skid adalah tempat untuk menyimpan gas bertekanan 250 bar.
Pada PT. ETI CNG Grati terdiri dari 28 tabung. Setiap satu tabung akan
diberikan 1 unit manual valve untuk masuk dan keluar CNG.
7. Water Reverse Osmosis
Water Reverse Osmosis (RO) merupakan fasilitas yang digunakan
untuk memurnikan air. Karena lokasinya yang berdekatan langsung dengan

20
laut sehingga air sumur menjadi asin. Untuk menghindari proses korosi pada
pipe line, maka digunakan RO untuk memurnikan air.
8. Gas Engine Generator
Gas Engine generator merupakan pembangkit listrik yang berbahan
bakar gas. Listrik yang dihasilkan akan digunakan untuk menyalakan segala
proses di PT. ETI CNG Grati.
9. Air Compressor
Air Compressor adalah alat yang digunakan untuk menaikkan tekanan
udara. Udara bertekanan tinggi ini digunakan untuk melakukan proses kerja
secara pneumatic yang dikontrol secara otomatis melalui Distributed Control
Sistem (DCS).

Gambar 2.5 Layout Perusahaan 2D


Sumber: Data Kantor PT. Enviromate Technologi International CNG Grati Plant

2.5 Dasar Teori


2.5.1 Heater
Heater merupakan piranti yang mengubah energi listrik menjadi
energi panas melalui proses Joule Heating (Rahmat, 2015). Heater pada
perusahaan ini digunakan untuk memanaskan air yang nanntinya akan
ditampung di T-200 (Heat Water Tank) untuk memanaskan gas hasil
dari penurunan tekanan pada saat proses decanting sebelum gas

21
disalurkan. Prinsip kerja heater adalah dengan menggunakan suatu
elemen pemanas yang dialiri oleh arus listrik. Kemudian, energi listrik
dirubah menjadi energi panas yang terjadi pada elemen pemanas. Panas
yang timbul disebabkan karena material elemen pemanas terbuat dari
logam yang memiliki resistansi yang tinggi.
Dalam penggunaannya, heater harus dapat memenuhi persyaratan
sebagai berikut:
1. Harus tahan lama pada suhu yang dikehendaki.
2. Sifat mekanisnya harus kuat pada suhu yang dikehendaki.
3. Koefisien muai harus kecil, sehingga perubahan bentuknya pada
suhu yang dikehendaki tidak terlalu besar.
4. Tahanan jenisnya harus tinggi.
5. Koefisien suhunya harus kecil, sehingga arus kerjanya sedapat
mungkin konstan.

Gambar 2.6 Heater


Sumber: penulis

Seperti pada peralatan-peralatan listrik umumnya, input tegangan


heater atau elemen pemanas juga dapat dibuat 1 phase atau 3 phase.
Didalam industri yang mempunyai input power 3 phase maka dalam
pemasangan heater ini biasanya dirangkai menjadi sistim 3 phase untuk
maksud membagi beban tiap phase menjadi sama (balance).

22
Pada rangkaian heater 3 phase rangkaian yang digunakan adalah
rangkaian bintang (Star Connection). Pada connection star ini salah satu
terminal dari ketiga elemen digabung menjadi satu (di seri) boleh
dihubungkan ke nol atau netral. dan ketiga ujung lainnya adalah input dari
sumber power listrik yaitu R, S, T atau U, V, W. Berikut merupakan
contoh dari rangkain heater star connection.

Gambar 2.7 Star Connection


Sumber: google

2.5.2 Circuit Breaker


Circuit Breaker (CB) atau Pemutus Tenaga (PMT) adalah
peralatan pemutus, yang berfungsi untuk memutus rangkaian listrik
dalam keadaan berbeban (Yusniati, Nasution, et al., 2019). Circuit
Breaker dapat dioperasikan pada saat jaringan dalam kondisi normal
maupun pada saat terjadi gangguan seperti arus hubung singkat, sesuai
dengan ratingnya.
Circuit breaker memiliki sistem pengaman yang digunakan untuk:
1. Pengaman arus lebih dan kosleting.
2. Menghubungkan dan memutus rangkaian listrik.
3. Pengaman komponen listrik pada rangkaian tersebut.

23
Gambar 2.8 Desain MCB
Sumber: google

Keterangan gambar:
1. Lengan Bimetal
2. Lengan Penekan
3. Batang Pemutus Kontak
4. Batang Kontak yang bergerak
5. Per Penarik Kontak
6. Kumparan coil
7. Lengan Pendorong
8. Lengan Penarik Kontak
9. Kontak Tetap
10. Kisi Pemadam Busur Api
11. Plat Penahan dan Penghubungr Busur Api
Jenis pengaman circuit breaker memiliki sistem kerja dengan
memutus arus listrik yang menuju ke suatu beban saat terjadinya arus
lebih dan beban lebih sesuai dengan arus nominal rangkaian. Circuit
breaker memiliki beberapa macam dalam sistem proteksinya sebagai
berikut:
a. Pemutusan Secara Thermal
Pada kondisi ini circuit breaker akan bekerja jika rangkaian
yang diamankan mengalami gangguan arus lebih secara terus-
menerus. Batang bimetal akan bepindah posisi atau melengkung
secara perlahan sehingga kontak akan terputus karena adanya
pemanasan berlebih.
b. Pemutusan Secara Elektromagnetik
Pada kondisi ini circuit breaker akan bekerja rangkaian
yang diamankan mengalami gangguan konsleting secara tidak

24
terduga, sehingga coil trip akan bekerja serta batang pendorong
akan mengerakan batang penekan, dimana batang penarik kontak
akan mengerakan lengan kontak sehingga pegas penarik akan
terlepas.
2.5.3 Magnetic Contactor
Magnetic Contactor atau sering disebut kontaktor magnetic
merupakan salah satu komponen listrik yang berfungsi untuk memutus
dan menghubungkan suatu rangkaian listrik dengan sistem kerja
magnetic. Komponen ini termasuk peralat listrik yang aman jika
digunakan sebagai pemutus dan penghubung secara terus-menerus pada
rentang arus dibawah 1000 A. Pada umumnya komponen ini digunakan
sebagai kontrol beban pada dunia industri untuk motor listrik, pemanas,
dan penerangan. Untuk pengamanan suatu motor listrik dengan beban
lebih dapat digunakan komponen pendukung seperti TOR. Kontaktor
magnet dapat bekerja secara normal apabila diberikan tegangan 85%
sampai 110% dari tegangan permukannya. Apabila lebih kecil dari 85%
kontraktor akan bergetar atau bunyi, apabila lebih besar dari 110%
kontraktor rusak. Magnetic contactor terdiri dari beberapa kontak utama
dan kontak bantu yang dapat berpindah posisi dari keadaan terbuka ke
keadaan tertutup dan sebaliknya. Berikut merupakan kontak-kontak
pada magnetik kontactor:
a. Normally Open (NO)
Kontak NO merupakan suatu kontak dengan kondisi awal
atau terbuka, dimana saat kontak ini bekerja maka kondisi kontak
ini akan berada pada kondisi sebaliknya atau tertutup. Dengan kata
lain fungsi utama kontak ini adalah sebagai suatu media
penghubung suatu aliran arus listrik. Kontak ini akan bekerja sesuai
dengan sistem kerja koil kontaktor magnetic dimana lebih rincinya
saat koil kontaktor magnetic tidak mendapatkan suplai energi listrik
maka kontak normally open ini akan pada kondisi terbuka sehingga
tidak dapat mengalirkan arus listrik dan saat koil kontaktor magnet

25
mendapatkan suplai energi listrik maka kontak normally open ini
akan tertutup sehingga dapat mengalirkan arus listrik.
b. Normally Close (NC)
Kontak normally close merupakan suatu kontak dengan
kondisi awal atau tertutup, dimana saat kontak ini bekerja maka
kondisi kontak ini akan berada pada kondisi sebaliknya atau
terbuka. Dengan kata lain fungsi utama kontak ini adalah sebagai
suatu media pemutus suatu aliran arus listrik. Kontak ini akan
bekerja sesuai dengan sistem kerja koil kontaktor magnetic dimana
lebih rincinya saat koil kontaktor magnetic tidak mendapatkan
suplai energi listrik maka kontak normally close ini akan pada
kondisi tertutup sehingga dapat mengalirkan arus listrik dan saat
koil kontaktor magnet mendapatkan suplai energi listrik maka
kontak normally close ini akan terbuka sehingga tidak dapat
mengalirkan arus listrik.

Gambar 2.9 Magnetic Contactor


Sumber: google

2.5.4 Thermal Overload Relay


Thermal relay atau overload relay adalah peralatan switching yang
peka terhadap suhu dan akan membuka atau menutup kontaktor pada
saat suhu yang terjadi melebihi batas yang ditentukan atau peralatan
kontrol listrik yang berfungsi untuk memutuskan jaringan listrik jika

26
terjadi beban lebih (Pradika & Moediyonio, 2012). Komponen ini
memiliki fungsi utama sebagai pengaman terhadap arus berlebih pada
suatu beban motor listrik, dimana saat terjadi arus lebih komponen ini
akan memutus aliran arus yang menuju ke beban motor listrik tersebut
sesuai dengan rating arus yang ada.

Gambar 2.10 Thermal Overload Relay


Sumber: google

Thermal overload relay dapat mengamankan suatu rangkaian 3


fasa dengan memutus ketiga fasanya, komponen ini terdapat dua jenis
sistem kerjanya, pertama menggunakan bimetal sebagai sensor arus
lebih dengan indikasi cara kerja berdasarkan pemanasan. Kedua
menggunakan sistem eloktromagnetik sebagai sensor arus lebih dengan
cara kerja indikasi magnetic pada kumparanya.

Komponen ini juga dapat mendeteksi saat salah satu atau lebih
fasa yang dikendalikan lepas atau hilang dengan ketentuan sistem tidak
akan langsung memutus dengan jeda waktu atau persentasi hilang
tegangan sesuai dengan spesifikasi komponen TOR yang digunakan.
Thermal overload relay memiliki sistem pemasangan yang mudah
dengan cara pemasangan secara langsung dengan kontaktor magnetic
atau pun secara terpisah dengan kontakor magnetic, tetapi pada
umumnya komponen ini dipasang pada hubungan antara magnetic
contactor dengan beban listrik atau motor listrik. Penentuan spesifikasi
komponen ini didasarkan pada arus nominal beban yang akan
diamankan dengan rating kelas pemutus sesuai dengan motor listrik
yang digunakan juga.

27
2.5.5 Digital Temperature Controller
Seperti yang telah diketahui bersama, bahwa sensor suhu
termokopel memiliki nilai output yang kecil pada kondisi level noise
yang tinggi, maka nilai output tersebut memerlukan pengkondisian
sinyal agar nilai output tersebut dapat dibaca. Terbacanya nilai output
dari termokopel tersebut tentunya membutuhkan sebuah peralatan
elektonik digital terpadu yang dinamakan Thermocouple Amplifier
Digital yang lebih dikenal dikalangan teknik kelistrikan industri sebagai
"Digital Temperature Controller".

Gambar 2.11 Digital Temperature Controller


Sumber: google

Digital Temperature Controller ini adalah alat yang bisa


mengontrol suhu untuk mengendalikan cooler atau heater sesuai
dengan settingan yang diinginkan (Sumarkantini, 2018). Sama seperti
prinsip kerja Digital Counter relay, Digital Thermostat ini
mempunyai kontak-kontak NO NC pada output setting, serta
membutuhkan input power supply dalam kerjanya.

2.5.6 Push Button


Push button switch (sakelar tombol tekan) adalah perangkat atau
sakelar sederhana yang berfungsi untuk menghubungkan atau
memutuskan aliran arus listrik dengan sistem kerja tekan unlock (tidak
mengunci) (Riski, 2019). Sistem kerja unlock disini berarti sakelar akan
bekerja sebagai device penghubung atau pemutus aliran arus listrik saat

28
tombol ditekan, dan saat tombol tidak ditekan (dilepas), maka sakelar
akan kembali pada kondisi normal.

Gambar 2.12 Push Button


Sumber: google

Sebagai device penghubung atau pemutus, push button switch


hanya memiliki 2 kondisi, yaitu On dan Off (1 dan 0). Istilah On dan
Off ini menjadi sangat penting karena semua perangkat listrik yang
memerlukan sumber energi listrik pasti membutuhkan kondisi On dan
Off. Karena sistem kerjanya yang unlock dan langsung berhubungan
dengan operator, push button switch menjadi device paling utama yang
biasa digunakan untuk memulai dan mengakhiri kerja mesin di industri.
Secanggih apapun sebuah mesin bisa dipastikan sistem kerjanya tidak
terlepas dari keberadaan sebuah sakelar seperti push button switch atau
perangkat lain yang sejenis yang bekerja mengatur pengkondisian On
dan Off.
Prinsip kerja push button switch berdasarkan fungsi kerjanya yang
menghubungkan dan memutuskan, push button switch mempunyai 2
tipe kontak yaitu NC (Normally Close) dan NO (Normally Open).

1. NO (Normally Open), merupakan kontak terminal dimana kondisi


normalnya terbuka (aliran arus listrik tidak mengalir). Dan ketika
tombol sakelar ditekan, kontak yang NO ini akan menjadi menutup

29
(Close) dan mengalirkan atau menghubungkan arus listrik. Kontak
NO digunakan sebagai penghubung atau menyalakan sistem circuit
(Push Button On).

2. NC (Normally Close), merupakan kontak terminal dimana kondisi


normalnya tertutup (mengalirkan arus litrik). Dan ketika tombol
sakelar push button ditekan, kontak NC ini akan menjadi membuka
(Open), sehingga memutus aliran arus listrik. Kontak NC
digunakan sebagai pemutus atau mematikan sistem circuit (Push
Button Off).

2.5.7 Selector Switch


Selector Switch atau biasa disebut dengan Rotary Switch adalah
sakelar yang dioperasikan atau difungsikan dengan cara memutar.
Sakelar ini digunakan untuk memilih satu dari dua atau lebih posisi
(Pratama, 2021). Ada yang berlaku seperti toggle switch dimana
selektor dapat berhenti pada satu posisi, dan ada yang berlaku seperti
push button, dimana setelah melakukan pemilihan maka seletor akan
kembali ke posisi semula atau posisi netral.
Terdapat model selector switch yang disesuaikan dengan
pengunaannya, seperti selector switch untuk mengukur tegangan fasa
atau arus fasa yang terhubung dengan voltmeter dan ampermeter.
Selector switch memiliki 4 tipe kontak, dengan bergunanya selector
switch sebagai memilih atau mengaktifnya sebuah interlock (Enable
atau Disable), maka tipe dari selector switch memilih beragam kontak
dan sistem kerja.

30
Gambar 2.13 Selector Switch
Sumber: google

2.5.8 Pilot Lamp


Pilot lamp (lampu pilot) dikenal juga dengan sebutan lampu
indikator (Yosua et al., 2021). Pilot lamp berguna untuk mengetahui
jalannya proses koneksi yang terjadi. Pilot lamp digunakan sebagai
indikator dalam rangkaian sebuah alat atau mesin. Untuk itu walaupun
kecil pilot lamp merupakan suatu komponen yang cukup penting pada
struktur panel listrik. Pilot Lamp akan bekerja saat ada tegangan yang
masuk (Phase-Netral) dtandai dengan menyala nya lampu pada pilot
lamp tersebut. Pilot Lamp tersedia dengan berbagai macamwarna,
tentunya warna digunakan sebagai tanda dan fungsi yg berbeda-beda
dari pilot lamp tersebut. Warna yang tersedia yaitu putih, merah, jingga
atau kuning, hijau dan biru.
Fungsi masing-masing warna pada pilot lamp:
1. Pilot Lamp indikator Phase R, S, T pada panel distribusi:
a. R menggunakan lampu indikator pilot lamp berwarna merah
b. S menggunakan lampu indikator pilot lamp berwarna jingga atau
kuning
c. T menggunakan lampu indikator pilot lamp berwarna hijau
2. Indikator Pilot Lamp pada tombol kontrol:
a. Run Menggunakan lampu indikator pilot lamp berwana hijau
b. Stop Menggunakan lampu indikator pilot lamp berwarna merah
c. Alarm atau fault menggunakan lampu indikator pilot lamp
berwarna kuning.

Gambar 2.14 Pilot Lamp

31
Sumber: google

2.5.9 Multimeter
Multimeter adalah sebuah peralatan khusus yang digunakan untuk
mengukur komponen listrik. Mulai dari mengukur hubungan arus listrik
(Ampere), Tegangan listrik (Voltage), Hambatan listrik (Ohm), hingga
Resistansi dari suatu rangkaian listrik. Berdasarkan fungsi dasarnya
tersebut, alat ini sering disebut dengan AVO meter (Ampere, Voltage,
Ohm).
Jenis Jenis Multimeter:

(A) (B)

Gambar 2.15 (A) Analog, (B) Digital


Sumber: google

Alat ukur rangkaian listrik ini terdiri dari 2 jenis yaitu kategori
Analog dan Digital. Berikut penjelasan singkat mengenai jenis-jenis
tersebut.

1. Analog
Jenis alat ukur yang pertama yaitu analog dengan ciri-ciri berupa
tampilan jarum jam yang dilengkapi dengan range-range angka hasil
ukur. Dengan kata lain, jenis Analog lebih manual penghitungannya
sehingga dibutuhkan ketelitian terutama saat menentukan tegangan
atau voltase yang cukup besar. Selain itu, akurasi hasil
perhitungannya juga lebih rendah dibandingkan jenis Digital.
2. Digital

32
Alat ukur jenis Digital lebih sering digunakan karena cara kerjanya
jauh lebih mudah dan akurat. Hasil alat ukur dapat dengan mudah
dibaca pada layar digital yang tertera. Istilah lain dari multitester
jenis ini adalah DVOM (Digital Volt Ohm Meter) atau DMM
(Digital Multi Meter). Pada tipe Digital, selain dapat mengukur
Tegangan, Hambatan, serta Arus listrik, alat ukur ini juga mampu
melakukan pengukuran pada Hfe transistor yang ada pada tipe-tipe
tertentu saja.

Fungsi Multimeter:
1. Mengukur Arus Listrik.
Fungsi utama AVO meter yang pertama adalah mengukur Arus
listrik atau Ampere. Terdapat dua jenis Ampere yang ada di sebuah
alat ukur yaitu arus AC (Alternating Current) dan arus DC (Direct
Current). Demi menghindari kerusakan yang terjadi, maka
dihimbau untuk memperhatikan arus listrik yang akan diukur.
Jangan sampai diluar jangkauan batas ukur maksimum.
2. Mengukur Tegangan Listrik.
Fungsi utama yang kedua adalah mengukur Tegangan atau tingkat
Voltase dari komponen listrik. Pada setiap Multitester terdapat
sakelar selector yang nantinya berfungsi untuk menentukan batas
ukur maksimum. Oleh karenanya, prediksi terlebih dahulu level
tegangan dari rangkaian listrik yang akan diukur.
3. Mengukur Hambatan Listrik.
Fungsi yang ketiga yaitu mengukur tingkat Hambatan atau
Resistensi dari suatu komponen listrik atau resistor yang memiliki
unsur resistansi. Penting pula untuk memperhatikan batas ukur
resistensi saat akan menggunakannya.
4. Fungsi Hfe.
Tidak semua alat ukur memiliki fungsi Hfe. Fungsi tersebut
digunakan untuk mengetahui nilai dari faktor penguatan transistor.
Fungsi Hfe ini biasanya digunakan untuk mengukur penguatan
transistor yang terdapat pada tipe NPN dan PNP.

33
5. Mengukur Nilai Kapasitansi.
Fungsi lain yang belum tentu ada pada setiap Multitester adalah
mengukur nilai kapasitansi dari suatu kapasitor. Baik pada tipe
Analog maupun Digital, keduanya memiliki batas ukur tingkat
resistansi yang harus diperhatikan.
6. Mengukur Frekuensi Sinyal.
Fungsi yang terakhir adalah untuk mengetahui nilai Frekuensi dari
suatu syarat atau sinyal pada komponen elektronika.

2.5.10 Tang Ampere (Clamp Meter)


Tang Ampere atau dalam bahasa Inggrisnya disebut dengan
Clamp Meter adalah alat ukur yang digunakan untuk mengukur arus
listrik pada sebuah kabel konduktor yang dialiri arus listrik dengan
menggunakan dua rahang penjepitnya (Clamp) tanpa harus memiliki
kontak langsung dengan terminal listriknya. Dengan demikian, kita
tidak perlu mengganggu rangkaian listrik yang akan diukur, cukup
dengan ditempatkan pada sekeliling kabel listrik yang akan diukur.
Pada umumnya, Tang Ampere (Clamp Meter) yang terdapat di
pasaran memiliki fungsi sebagai Multimeter juga. Jadi selain terdapat
dua rahang penjepit, Clamp Meter juga memiliki dua probe yang
dapat digunakan untuk mengukur Resistansi, Tegangan AC, Tegangan
DC dan bahkan ada model tertentu yang dapat mengukur Frekuensi,
Arus Listrik DC, Kapasitansi dan Suhu.
Pada dasarnya, Tang Ampere (Clamp Meter) menggunakan
prinsip induksi Magnetik untuk menghasilkan pengukuran non-kontak
terhadap arus listrik AC. Arus Listrik yang mengalir di kabel
konduktor akan menghasilkan Medan Magnet. Seperti yang diketahui
bahwa, arus AC adalah arus dengan polaritas yang bolak-balik, hal ini
akan menyebabkan fluktuasi dinamis dalam medan magnet yang
sebanding dengan aliran arus listriknya. Sebuah Transformator yang
terdapat di dalam Clamp Meter/Tang Ampere akan merasakan
fluktuasi magnet tersebut dan kemudian mengkonversikannya menjadi
nilai Ampere (arus listrik) sehingga kita dapat membacanya di layar

34
Clamp Meter. Cara Pengukuran dengan teknologi ini sangat
mempermudahkan kita dalam mengukur arus listrik AC terutama pada
arus listrik AC yang tinggi.

Gambar 2.16 Tang ampere


Sumber: google

2.5.11 Megger
Mega Ohm Meter atau yang biasa disebut Megger merupakan
salah satu alat ukur yang berfungsi untuk mengukur tahan isolasi dari
suatu instalasi atau untuk mengetahui apakah penghantar dari suatu
instalasi terdapat hubung langsung, apakah antara fasa dengan fasa
atau dengan nol atau dengan pembumian. Sebelum instalasi listrik
dioperasikan, ada tahapan yang harus dipenuhi yaitu pengujian isolasi.
Pada pengujian isolasi inilah Mega Ohm Meter atau yang biasa
disebut Megger digunakan. Pada pengujian isolasi ini dilakukan atas:
uji isolasi fasa-fasa, uji isolasi fasa-pembumian (jika penghantar netral
tidak dihubungkan ke penghantar pembumian), uji isolasi fasa-netral.

35
Gambar 2.17 Megger
Sumber: google

Kriteria pengukuran menggunakan megger:


1. Tegangan alat ukur tersebut umumnya dengan tegangan tinggi arus
searah yang besarnya berkisar antara 500 volt sampai dengan
10.000 volt.
2. Tegangan megger dipilih berdasarkan pada tegangan kerja suatu
peralatan atau instalasi yang akan diuji.
3. Besarnya pengujian ditetapkan bahwa harga penahan isolasi
minimum adalah 1000 kali tegangan kerja peralatan yang akan
diuji.
Cara menggunakan alat ukur megger
1. Periksa terlebih dahulu baterai apakah dalam kondisi normal atau
tidak.
2. Periksa Mekanikal zero dalam kondisi megger off, posisi jarum
penunjuk harus berada diposisi berimpit dengan garis skala. Bila
tidak bisa tepat silahkan posisikan pointer zero ke 10 pada alat
ukur.
3. Posisikan pada zero check.
4. Posisikan kabel test pada terminal Mega Ohm Meter, serta
hubungkan ujung yang lain.
5. Pilihlah sakelar pada posisi 500.
6. Posisikan sakelar skala pada skala 1.
7. Atur ke posisi On, maka jarum akan bergerak ketika itu harus
menunjukkan tepat ke pada angka nol, bila pengecekan tidak tepat

36
atur pointer. Bila pengecekan dengan pengaturan pointer tidak juga
berhasil silahkan periksa atau mengganti baterai.
8. Off lagi Mega Ohm Meter dan ulangi poin pengecekan elektrikal
zero seperti tadi.
9. Posisikan kembali kabel test ke peralatan yang sedang diukur.
10. Posisikan sakelar sesuai tegangan kerja alat yang diukur.
11. On kan kembali Mega Ohm Meter dan baca tampilan pada skalanya
yang ditunjuk.

37
BAB III
PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

3.1 Lingkup Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan


Adapun yang menjadi ruang lingkup dalam pelaksanaan Praktik Kerja
Lapangan meliputi Distributed Control System (DCS), Gas Engine
Generator, dan CNG Control Panel (CCP).
1. DCS merupakan suatu platform untuk suatu sistem dengan kontrol dan
operasi otomatis atau proses industri. Dalam arti lain, DCS merupakan
“otak” dari sistem kendali. DCS diciptakan untuk mengendalikan
beberapa pengendali yang saling terpisah yang bekerja pada berbagai
operasi yang bersifat kontinyu.
2. Gas Engine Generator adalah seperangkat atau gabungan antara
generator dan engine yang dapat digunakan sebagai alat pembangkit
listrik dengan bahan bakarnya yaitu gas. Output dari generator ini yaitu
600 kW dengan tegangan sebesar 380 v dan disalurkan ke berbagai alat
yang memerlukan konsumsi daya listrik.
3. CCP adalah tempat untuk berbagai jenis panel yang menunjukkan tiap-
tiap parameter yang terhubung pada kompresor.

3.2 Jadwal Praktik Kerja Lapangan


Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan dilakukan selama 3 bulan
terhitung mulai tanggal 1 Juli 2022 sampai dengan 30 September 2022 di PT.
Enviromate Technology International CNG Grati, Pasuruan. Waktu
pelaksanaan PKL dilaksanakan sesuai jam non shift pada:
Pagi : Pukul 08.00 WIB s.d. pukul 17.00 WIB
Malam : Pukul 20.00 WIB s.d. pukul 08.00 WIB
Libur : Sabtu dan Minggu

38
3.3 Proses Produksi CNG Plant
PT. Enviromate Technology International yang terdapat di Objek Vital
Nasional Pembangkit Listrik Tenaga Gas & Uap (PLTGU) merupakan lini
bisnis perusahaan yang bergerak di bidang Compressed Natural Gas (CNG).
Bekerja sama dengan Indonesia Power (IP), PT. Enviromate Technology
International (ETI) memiliki peranan untuk menampung (storage) gas CNG
berlebih dari Medco Energi yang tidak digunakan oleh IP sebagai bahan bakar
pembangkit listrik. Kemudian oleh PT. ETI, gas CNG yang di tamping akan
dikirimkan kembali ke IP saat dibutuhkannya kapasitas berlebih untuk
memenuhi beban listrik puncak di pulau Jawa.

Gambar 3.1 Flowchart Porses CNG Plant


Sumber: Data DCS room PT. Enviromate Technologi International CNG Grati Plant
Pada gambar 2.1 dapat dilihat skema aliran proses pada PT. Enviromate
Technology International Grati. Terdapat beberapa tahapan dalam proses CNG
Plant yaitu (1) perusahaan mendapatkan gas dari Medco dan Perta Daya Gas
sebesar 26 – 27 Barg atau dalam proses ini disebut canting; (2) setelah
mendapatkan gas, gas akan di filter melalui Scrubber (V 100) untuk
dihilangkan fasa liquid yang masih terbawa. Hal ini bertujuan supaya gas yang
akan disimpan tidak mengandung air (liquid); (3) kemudian gas menuju ke M
100, fungsinya memberikan pengukuran terhadap gas yang dilakukan oleh

39
Orifice Flow Meter, pengukuran tersebut akan ditampilkan di DCS room
(Distributed Control System); (4) setelah diukur oleh M 100, gas akan menuju
ke gas kompresor (K 101 – K 109) untuk di kompres atau meningkatkan
tekanan gas dengan mengurangi volumenya yang awalnya 26 – 27 Barg
menjadi 245 – 250 Barg; (5) selanjutnya gas yang sudah dikompres akan
dimasukkan ke E 100 yang fungsinya sebagai penyerapan dengan
menggunakan siklus kondensasi dan penguapan untuk menghasilkan efek
pendinginan; (6) setelah melakukan pendinginan akan langsung menuju ke
Tube Skid; (7) ketika PT. Indonesia Power meminta gas dari perusahaan,
perusahaan akan bersiap – siap mengirim (decanting) dengan membuka KV –
501 secara manual. Skema bukaan bertujuan untuk menjaga kesetimbangan gas
yang mengalir. Kemudian pada PV – 501 dibuka melalui operator DCS dengan
mengatur set poin pressurenya menjadi 26 – 28 Barg disertai penurunan
temperatur yang ekstrim akibat efek Joule Thompson; (8) selanjutnya
dilakukan pemanasan oleh E 200 karena dari keluaran Tube Skid masih dalam
bentuk gas dingin; (9) kemudian gas menuju ke M 200, fungsinya memberikan
pengukuran terhadap gas yang dilakukan oleh Ultrasonic meter (USM),
selanjutnya gas akan langsung dikirim ke PT. Indonesia Power.

3.3 Permasalahan
PT. Enviromate Technologi International CNG Grati memiliki
peralatan berupa pemanas air atau biasa disebut dengan Heater yang berjenis
tubular dengan kapasitas 4x35 kW, heater ini memiliki masalah yaitu pada
elemen heater memuai dikarenakan faktor usia ataupun kualitas alat tersebut.
Pada saat elemen tersebut memuai kawat yang terdapat pada elemen tersebut
putus sehingga kawat tersebut menyentuh pipa atau body heater. Secara
otomatis hal ini akan terjadi short circuit, sehingga ACB langsung
melepaskan semua beban (Trip) dikarenakan respon THOR kalah cepat
dengan ACB, untuk mengatasi hal tersebut salah satu caranya yaitu dengan
menambahkan MCCB disetiap heater. Berikut gambar element heater yang
terjadi kerusakan yang menyebabkan terjadinya short circuit.

40
Gambar 3.2 Element heater
sumber: penulis

Gambar 3.3 Wiring sebelum penambahan MCCB


Sumber: penulis

3.4 Penyelesaian
Dalam penyelesaian masalah tersebut, PT. Enviromate Technologi
International CNG Grati menyelesaikan masalah dengan cara mengganti elemen
heater yang rusak. Kemudian untuk menyelesaikan masalah trip pada ACB agar
semua beban tidak terlepas yaitu dengan cara menambahkan MCCB disetiap heater,

41
karena pada MCCB nilai arusnya bisa disetting yaitu 63 A. Sehingga apabila terjadi
short ciruit disalah satu heater, maka ACB tidak akan trip melainkan yang trip yaitu
MCCB.

Gambar 3.4 Wiring sesudah penambahan MCCB


Sumber: penulis

42
BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Dari hasil Praktik Kerja Lapangan (PKL) di PT. Enviromate Technologi
International CNG Grati, penulis dapat menarik kesimpulan terhadap
permasalahan yang dipaparkan dalam BAB III sebagai berikut:
Dengan menambahkan MCCB permasalahan tersebut bisa teratasi
dikarenakan MCCB tersebut nilai rating arusnya bisa disetting sesuai dengan
kebutuhan beban. Sehingga jika terjadi short circuit maka MCCB tersebut akan
trip sedangkan untuk CB tetap On sehingga beban lainnya yang terdapat di
perusahaan akan tetap beroperasi. Sedangkan jika terjadi beban lebih pada heater
maka THOR akan trip, untuk MCCB akan tetap On.
4.2 Saran
Untuk menyikapi berbagai permasalahan yang ditemukan oleh penyusun
pada BAB III, penyusun memiliki beberapa saran, yaitu:

1. Pentingnya nameplate pada peralatan heater dikarenakan pada saat


terjadi maintenance tidak perlu kebingungan untuk mencari spesifikasi
pada peralatan tersebut.
2. Sebaiknya menggunakan proteksi yang sesuai dengan rating beban
agar pada saat terjadi short circuit, sistem proteksi tersebut akan
langsung mendeteksi adanya gangguan pada beban tersebut.
3. Lebih dioptimalkan penggunakan heater dikarenakan beban heater
tersebut masih bisa berfungsi dan tidak hanya untuk memenuhi syarat
operasi generator set.

43
DAFTAR PUSTAKA

Pradika, H., & Moediyonio. (2012). Thermal Overload Relay Sebagai Pengaman Overload
Pada Miniatur Gardu Induk Berbabasis Programmable Logic Controller (PLC) CP1E-
E40DR-A (Vol. 17, Issue 2).

Pratama, H. D. (2021). Penggunaan Sensor WLC (Water Level Control) Omron 61F-G1-AP,
Untuk Mengatur Ketinggian Air Tangki.
http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/16599

Rahmat, M. R. (2015). Perancangan Dan Pembuatan Tungku Heat Treatment. In Universitas


Islam 45 Bekasi (Vol. 3, Issue 2). http://ejournal.unismabekasi.ac.id/

Riski, M. D. (2019). Rancang Alat Lampu Otomatis di Cargo Compartment Pesawat Berbasis
Arduino Menggunakan Push Button Switch Sebagai Pembelajaran di Politeknik
Penerbangan Surabaya. 3(2), 1–9.

Yusniati, Nasution, E. S., & Pangestu, R. I. (2019). Analisis Kinerja Circuit Breaker Pada Sisi 150
kV Gardu Induk Lamhotma.

Sumarkantini. (2018). Evaluasi Kalibrasi Tranduser RTD PT100 dan Termokopel Type K. In
Journal Of Electrical Power.

Yosua, P., Budhi Santoso, D., & Stefanie, A. (2021). Rancang Bangun Automatic Washing and
Drying System untuk Mesin Pencuci Cylinder Block Motor. 7(4).
https://doi.org/10.5281/zenodo.5167080

44
LAMPIRAN

45
46
47

Anda mungkin juga menyukai