Anda di halaman 1dari 23

LAPORAN KEGIATAN PRAKTIKUM

EKOSISTEM

NAMA : NURUL FATIAH

NIM : 857235462

UPBJJ UT SERANG

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS TERBUKA

TAHUN 2022

1
EKOSISTEM

1. Ekosistem Darat
a. Tujuan percobaan
Membandingkan komponen yang terdapat pada ekosistem darat alami
dan buatan.
b. Alat dan bahan
1. Alat Tulis
2. Kaca pembesar
3. Barometer
4. Lingkungan sekitar
c. Landasan teori

Ekosistem merupakan suatu satuan fungsional dasar yang menyangkut


proses interaksi dari organisme dengan lingkungannya meliputi aliran
energi, rantai/jaringan makanan siklus biogeokimia we perkembangan dan
pengendalian.

secara struktural dalam suatu ekosistem terdapat komponen biotik yang


terdiri dari produsen (Tumbuhan), konsumen (hewan )Dan dekomposer
(pengurai),Serta komponen abiotik yang terdiri dari bahan anorganik
bahan organik dan kondisi iklim.

Dengan demikian setiap ekosistem mempunyai enam jenis komponen


pembentuknya yang saling berinteraksi. ditinjau dari cara terbentuknya,
terdapat dua jenis ekosistem yaitu ekosistem alami misalnya hutan padang
rumput laut, danau, padang pasir, pantai dan ekosistem buatan misalnya
kolam ikan, sawah ladang/kebun akuarium.

Pada dasrnya ekosistem di Bumi ini dibagi ke dalam dua kategori, yaitu
kategori daratan dan ekosistem perairan.

Sesuai dengan namanya, ekosistem darat merupakan ekosistem (yakni


interaksi antara makhluk hidup dan juga lingkungannya) yang berada di

2
wilayah daratan. Sehingga ekosistem darat ini merupakan kehidupan
makhluk hidup dan lingkungannya yang ada di wilayah daratan.
Ekosistem darat ini meliputi wilayah yang sangat luas dan seringkali kita
sebut sebagai bioma. Ekosistem darat atau bioma ini sangat dipengaruhi
oleh hal tertentu, yakni iklim (baca: iklim di Indonesia). Sementara iklim
sendiri juga sangat dipengaruhi oleh beberapa hal. Yakni letak geografis
(meliputi ketinggian tempat suatu tempat terhadap permukaan air laut),
dan juga letak astronomis (yang meliputi garis lintang ataupun garis
bujur).

Berikut ini merupakan manfaat yang akan kita peroleh dari ekosistem
darat:

1. Sebagai tempat hidup atau habitat beragam makhluk hidup;

2. Mencerminkan bahwa kehidupan darat itu ada;

3. sebagai sarana edukasi.

d. Prosedur percobaan
1. Menentukan Ekosistem darat alami di sekitar tempat tinggal

2. Mengamati komponen abiotik meliputi suhu udara, pencahayaan,


angin dan jenis/warna tanah

3. Menggunakan barometer untuk mengetahui suhu udara, untuk


mengetahui keadaan pencahayaan, angin, atau tanah menggunakan
perkiraan saja

4. Mencatat data pada tabel dalam lembar kerja

5. Mengamati komponen biotik, meliputi makhluk hidup yang ada di


sekitar

6. Mencatat jenis tumbuhan sebagai produsen yang ada dengan nama


latinnya

3
7. Mencatat jenis hewan sebagai konsumen yang ada di ekosistem, baik
yang tetap maupun yang singgah, termasuk hewan-hewan yang
berukuran kecil

8. Mengamati lebih teliti hewan-hewan kecil yang mungkin terdapat


dalam tanah/dekat permukaan atau pada sela-sela daun/batang, dengan
menggunakan kaca pembesar jika perlu.

9. Mencatat data pada lembar kerja

10. Membuat kesimpulan umum tentang perbedaan pada kedua system


tersebut.

e. Hasil pengamatan
Tabel 1.1
Komponen abiotik ekosistem darat alami
No Komponen Abiotik Kondisi / keadaaan
1 Suhu 320 C
2 Cahaya Redup, tidak panas
3 Angin Semilir
4 Tanah Sedikit lembab / basah
5 Air keruh

Tabel 1.2
Komponen biotik ekosistem darat alami
No Jenis Tumbuhan Jenis Hewan Pengurai
1 Rumput Semut Cacing tanah
2 Pohon beringin ulat Jamur
3 Pegagan Burung Bakteri
4 Pohon jati Kucing Rayap
5 Pohon pinus Belalang

4
Tabel 1.3
Komponen abiotik ekosistem darat buatan
No Komponen Abiotik Kondisi / keadaaan
1 Suhu 320 C
2 Cahaya Redup, tidak panas
3 Angin Semilir
4 Tanah kering
5 Air Keruh, mengalir sedikit

Tabel 1.4
Komponen biotik ekosistem darat buatan
No Jenis Tumbuhan Jenis Hewan Pengurai
1 Padi tikus Bakteri
2 Pohon mangga ulat Jamur
3 Pohon jambu Kelelawar
4 Evorbia katak
5 Singkong Ayam kampung

f. Pertanyaan – pertanyaan
Menurut pendapat Anda ekosistem manakah yang mempunyai jenis
komponen biotik lebih banyak?Mengapa demikian ? jelaskan secara
singkat !
Jawab :
Komponen biotik pada ekosistem darat alami lebih banyak
dibandingkan dengan ekosistem darat buatan. Karena Ekosistem darat
alami jumlah populasi, dan jenis makhluk hidupnya tidak dikendalikan
oleh manusia. sebagai contoh ekosistem di hutan.

5
g. Pembahasan

Ekosistem adalah dimana pada suatu kawasan yang didalamnya


terdapat unsur biotik ( hidup ) dan abiotik ( tidak hidup) terjadi hubungan
timbal balik antara unsur-unsur tersebut membentuk sistem ekologi .
Jadi, ekosistem merupakan suatu fungsional dan struktural dari
lingkungan.

Berdasarkan proses terjadinya ekosistem dibedakan menjadi dua


yaitu:

1. Ekosistem alami, yaitu ekosistem yang terbentuk karena pengaruh


alam sekitar dan bukan karena campur tangan manusia contohnya
sungai laut dan gunung;

2. Ekosistem buatan yaitu ekosistem yang dibentuk oleh manusia.


contohnya nya kolam ikan, waduk, dan sawah.

Ekosistem terdiri dari Komponen biotik dan komponen abiotik

Komponen biotik adalah seluruh makhluk hidup yang terdapat pada


lingkungan. Contohnya kucing, rumput, burung, ulat, ayam, katak, tikus,
kelelawar dan semut

Komponen abiotik adalah benda tak hidup yang ada pada lingkungan
titik contohnya suhu, tanah, air, udara, cahaya dan angin.

Pengurai adalah organisme heterotrof yang menguraikan bahan


organik berasal dari organisme mati titik pengurai membantu siklus
nutrisi kembali ke ekosistem lainnya yang termasuk contoh pengurai
yaitu serangga cacing tanah bakteri jamur dan lain-lain.

6
h. Kesimpulan
Ekosistem darat alami dan buatan memiliki komponen abiotik yang
sama, ada air, tanah dan udaranya. Hanya berbeda pada komponen
biotiknya. Ekosistem darat alami tidak dikendalikan jumlah
populasinya. Atau biasa dikatakan penyusun Ekosistem darat alami
lebih lengkap diband ingkan ekosistem darat buatan.
i. Daftar pustaka
https://ilmugeografi.com/ilmu-bumi/ekosistem-darat
https://www.Ilmiahku.com/
https://www.academia.edu/

https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-6297174/ekosistem-alami-
pengertian-jenis-karakteristik-dan-contoh

Rumanta,Maman.dkk.Modul PDGK4 1 07 Praktikum IPA di SD ,


Tangerang selatan: universitas terbuka, 2022.

j. Foto / video praktikum

FOTO/VIEDO PRAKTIKUM
EKOSISTEM DARAT

Tahap Awal / Pembukaan Tahap pertama percobaan yaitu kita


persiapkan terlebih dahulu alat dan
bahan dalam pengamatan ekosistem
darat ini, dimana alat dan bahan sesuai
dengan foto yang ada yaitu lembar
pengamatan, alat tulis, kaca pembesar,
barometer dan alam sekitar kita.

7
Proses Kegiatan

Adapun tahap proses kegiatan yaitu


sesuai dengan prosedur kegiatan yang
sudah di tentukan, dan foto inilah hasil
pengamatan komponen biotik dan
abiotik pada ekosistem darat.

Tahap Akhir

Dari hasil pengamatan makhluk hidup


apa saja yang termasuk komponen
biotik dan abiotik dari ekosistem darat
alami dan darat buatan lalu di tuangkan
dalam lembar pengamatan yang sudah
tersedia.

https://s.id/1pllN

8
2. Ekosistem perairan
a. Tujuan percobaan
Mengamati komponen-komponen yang terdapat dalam ekosistem perairan
b. Alat dan bahan

1) Alat tulis
2) Kaca Pembesar
3) Barometer
4) Termometer
5) lingkungan sekitar

c. Landasan teori

Ekosistem perairan adalah ekosistem yang mana faktor lingkungan


eksternalnya sebagian besar adalah air.Air ini berperan sebagai habitat dari
berbagai macam organisme air.

Jadi, ekosistem perairan adalah lingkungan yang terdiri dari komponen


biotik dan abiotik dan didominasi oleh air sebagai habitat dari komponennya.

Berikut adalah komponen biotik dan komponen abiotik pada ekosistem


perairan:

1. Komponen biotik adalah komponen yang terdiri dari makhluk- makhluk


hidup yang mempunyai ciri- ciri sebagai makhluk hidup.Contoh komponen
biotik di ekosistem perairan adalah ikan, hewan air lainya, hewan amfibi,
fitoplankton, zooplankton, dan tumbuhan yang hidup di dalam air.
2. Komponen abiotik adalah kebalikan dari komponen biotik.

Komponen abiotik terdiri dari benda-benda yang tidak hidup, tapi


keberadaanya mempunyai pengaruh terhadap kehidupan makhluk hidup yang
ada di lingkungan. Komponen abiotik yang ada di ekosistem perairan yaitu
cahaya matahari, batu, udara atau oksigen, dan suhu.

9
Jenis-Jenis Ekosistem perairan yaitu:

1. Ekosistem Air Tawar

Ekosistem air tawar atau biasa disebut ekosistem sungai adalah


ekosistem yang berada di lingkungan sungai, karena air yang berada di
sekitar ekosistem ini mempunyai rasa yang tawar dan tidak asin seperti
air laut

2. Ekosistem Laut

Ekosistem laut merupakan jenis ekosistem yang berada di wilayah


perairan laut

d. Prosedur percobaan
1) Tentukan satu ekosistem perairan alam atau buatan yang ada disekitar
tempat tinggal atau sekolah tempat mengajar Anda.2.
2) Amati komponen abiotiknya seperti pada percobaan 1 di atas. Catat
semua data padaTabel 1.5 dalam Lembar Kerja
3) Amati pula komponen biotiknya seperti pada percobaan 1. Catat data
yang diperoleh pada Tabel 1.6 dalam Lembar Kerja
4) Buat kesimpulan secara singkat.

10
e. Hasil pengamatan
Tabel 1.5
Komponen abiotik ekosistem perairan
No Komponen Abiotik Kondisi / keadaaan
1 udara cukup
2 Cahaya Sangat cukup
5 Air Jernih mengalir

Tabel 1.6
Komponen biotik ekosistem perairan
No Jenis Tumbuhan Jenis Hewan Pengurai
1 lumut Ikan lele Bakteri
2 Eceng gondok Ikan mas Mikrobia lainnya
3 teratai Ikan nila
4 katak

f. Pertanyaan – pertanyaan
Jelaskan menurut pendapat anda perbedaan apa yang tampak jelas antara
ekosistem darat pada percobaan 1 dengan percobaan perairan ini !
Jawab:
Perbedaan antara ekosistem darat dengan ekosistem perairan :
1. Komponen abiotik utama ekosistem darat adalah tanah, sedangkan
komponen abiotik yang utama pada ekosistem perairan adalah Air.
2. Penyusun komponen biotik pada ekosistem darat adalah Makhluk hidup
yang hanya bisa bertahan hidup di daratan, sedangkan penyusun
komponen biotik pada ekosistem perairan merupakan Makhluk hidup
yang hidupnya di air dan ada pula makhluk hidup yang dapat hidup di
darat dan di air, yaitu hewan amfibi.

11
g. Pembahasan
Pada pengamatan diatas tentang pengamatan Ekosistem perairan Buatan,
yaitu kolam ikan. Maka komponen penyusunya jauh lebih sedikit dibandingkan
dengan Ekosistem Perairan Alami yang ada di laut.

Komponen biotik pada ekosistem perairan dilaut jauh lebih kompleks, ada
berbagai jenis macam ikan dan spesies lainya.
Ekosistem perairan buatan umumnya hanya hewan-hewan air yang
dibudidayakan oleh pemiliknya untuk suatu alasan tertentu. Yang biasanya
untuk pemenuhan kebutuhan atau hanya sekedar hobi.

h. Kesimpulan
Ekosistem perairan buatan sangat terbatas jumlah komponen biotiknya. Jika
ekosistem darat komponen abiotik yang paling utama adalah tanah, maka
ekosistem perairan komponen abiotik yang paling utama adalah Air.

i. Daftar pustaka

https://bobo.grid.id/read/082434159/pengertian-ekosistem-air-ciri-ciri-
komponen-dan-jenisnya?page=all

https://www.Ilmiahku.com/

https://www.academia.edu/
Rumanta, maman dkk. 2019. Praktikum IPA di SD. Tangerang-Selatan:
Universitas Terbuka.

12
j. Foto atau video praktikum

FOTO/VIEDO PRAKTIKUM
EKOSISTEM PERAIRAN

Tahap Awal / Pembukaan Tahap pertama percobaan yaitu kita


persiapkan terlebih dahulu alat dan
bahan dalam pengamatan ekosistem
perairan ini, dimana alat dan bahan
sesuai dengan foto yang ada yaitu
lembar pengamatan, alat tulis, kaca
pembesar, barometer , termometer
dan alam sekitar .

Proses Kegiatan

Adapun tahap proses kegiatan yaitu


sesuai dengan prosedur kegiatan yang
sudah di tentukan, dan foto inilah
hasil pengamatan komponen biotik
dan abiotik pada ekosistem perairan

13
Tahap Akhir
Dari hasil pengamatan makhluk
hidup apa saja yang termasuk
komponen biotik dan abiotik dari
ekosistem perairan lalu di tuangkan
dalam lembar pengamatan yang
sudah tersedia.

14
3. Rantai makanan, jaring – jaring makanan dan piramida ekologi
a. Tujuan percobaan
Menentukan rantai makanan, jaring-jaring makanan, dan piramida ekologi
dalam ekosistem darat dan ekosistem perairan.
b. Alat dan bahan
1. Alat tulis
2. Lingkungan sekitar
c. Landasan teori
Rantai makanan adalah aliran energi yang terdapat dalam suatu ekosistem
dari tumbuhan sebagai produsen menuju ke berbagai organisme sebagai
konsumen terjadi melalui proses berurutan memakan dan dimakan. Urutannya
adalah sebagai berikut :
Produsen ( tumbuhan ) Konsumen 1 ( Herbivora ) konsumen 2
( karnivora 1) konsumen 3 ( karnivora 2) dan seterusnya.
Didalam satu ekosistem terdapat beberapa rantai makanan yang masing –
masing dapat bercabang dan dapat berhubungan atau berkaitan satu dengan
yang lain. Keadaan seperti ini dapat digambarkan sebagai satu gambaran jaring
– jaring yang kemudian disebut jaring – jaring makanan.
Organisme penerima energi dalam jumlah yang sama, dikatakan termasuk
dalam tingkatan trofik yang sama. Tumbuhna sebagai produsen dikatakan
menempati tingkat trofik 1 . hewan herbivor atau konsumen primer menempati
trofik 2 sedangkan hewan karnivor atau konsumen sekunder menempati tingkat
trofik 3 dan seterusnya. Urutan tingkat trofik dalam ekosistem membentuk
struktur trofik yang dapat digambarkan dalam bentuk diagram dan dikenal
sebagai piramida ekologi.

15
d. Prosedur percobaan
1. Ekosistem darat
a) Memperhatikan data pada tabel 1.2 dan 1.4. kemudian membuat
bagan rantai makanan;
b) Menentukan jenis hewan pertama sebagai konsumen( herbivor )
pada urutan kedua selanjutnya tentukan jenis hewan kedua sebagai
konsumen 2 ( karnivor ) pada urutan ketiga, dan seterusnya.
c) Membuat beberapa bagan rantai makanan sesuai dengan urutannya,
sehingga semua jenis tumbuhan maupun hewan yang ada sudah
terdapat didalamnya;
d) Membuat jaring-jaring makanan;
e) Mengelompokkan Komponen biotiknya menurut tingkat trofiknya;
f) Membuat bagan piramida ekologi.
2. Ekosistem perairan
a) Membuat bagan rantai makanan dan jaring-jaring makanan
berdasarka tabel.1.6;
b) Mengelompokkan komponen biotik ke dalam tingkat trofik;
c) Membuat bagan piramida ekologi;
d) Membuat kesimpulan mengenai rantai makanan

e. Hasil pengamatan
1) Ekosistem Darat
Rantai makanan 1 :
Padi ---- Tikus ---- ular

Ranati makanan 2 :
Rumput ---- belalang ---- katak ---- ular---- elang

Rantai makanan 3:
padi ---- burung pemakan biji ----- rubah

16
Gb. 2.1 Bagan jaring – jaring makanan pada ekosistem darat

Tabel 1.7
Tingkat trofik komponen biotik pada ekosistem darat
No Tingkat Trofik Pengurai
1 2 3 4
1 Rumput Bakteri
2 Pohon Cacing
Beringin tanah
3 Pegagan Jamur
4 Pohon jati rayap
5 Pohon pinus
6 Semut
7 Ulat

17
Belalang
tikus
Katak
Ayam
Ular
Elang
Rubah

Gb.2.3 Bagan Piramida ekologi pada ekosistem darat.

2) Ekosisetem perairan
Rantai makanan 1:
Lumut ----cacing ---- ikan ---- manusia/ular--- pengurai

Rantai makanan 2:
Tanaman Eceng gondok ---- ulat----burung----ular---- pengurai

18
Rantai makanan 3:
Teratai ----Belalang ---- ikan/katak ----ular.

Gb. 2.4 Bagan rantai makanan pada ekosistem perairan

Tabel 1.8
Tingkat trofik komponen biotik pada ekosistem perairan
No Tingkat Trofik Pengurai
1 2 3 4
1 Lumut Bakteri
2 Eceng gondok
3 Teratai
4 cacing
5 Belalang
6 ikan
7 Katak
8 Manusia
ular

19
f. Pertanyaan-pertanyaan
1) Komponen apakah yang sama-sama terdapat pada ekosistem darat
maupun ekosistem perairan? Jelaska!
Jawab:

Komponen yang sama yang terdapat dalam ekosistem darat dan


perairan adalah komponen abiotik, yaitu air, tanah dan udara. Hanya
saja pada ekosistem darat jumlah komponen airnya lebih sedikit
dibandingkan ekosistem perairan.

2) Ditinjau dari data yang diperoleh, pada ekosistem mana lebih banyak
jenis komponen biotiknya? Mengapa demikian?
Jawab:
Dari data yang diperoleh Ekosistem darat dan ekosistem perairan yang
paling banyak komponen biotiknya adalah ekosistem darat, karena jenis
Makhluk hidupnya lebih kompleks.

20
g. Pembahasan

Dalam ekosistem terjadi interaksi antara komponen biotik dan abiotik,


dimulai dari matahari sebagai sumber energi utama, tumbuhan hijau menerima
sebagian radiasi dan mengubahnya sebagai makanan, maka tumbuhan di sebut
produsen. Interaksi suatu individu dengan lingkungannya terjadi untuk
mempertahankan hidupnya. Perpindahan energi yang berbentuk makanan dari
mahluk hidup yang satu mahluk hidup yang lain melalui serangkaian urutan
makanan dan dimakan disebut rantai makanan. Peristiwa makan dan dimakan
antar individu dalam suatu ekosistem membentuk struktur trofik. Struktur trofik
ini berdiri dari tingkat trofik yaitu:

1. Tingkat trofik pertama / produsen

2. Tingkat trofik kedua / konsumen 1

3. Tingkat trofik ketiga / konsumen 2

4. Tingkat trofik keempat/ konsumen 3

Sebuah Ekosistem akan seimbang dan terjaga kelestariannya apabila jumlah


produsen lebih banyak dibandingkan dengan Konsumen tingkat 1, konsumen
tingkat 1 harus lebih banyak dibandingkan dengan konsumen tingkat 2 dan
seterusnya. Struktur trofik tertinggi dari pengamatan di atas adalah Ular, Burung
Elang dan rubah pada Ekosistem darat.dan manusia dan ular pada ekosistem
perairan.

h. Kesimpulan
Dari pengamatan dan data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa didalam
suatu ekosistem terjadi interaksi antar individu satu dengan yang lain, dalam
proses memakan dan dimakan. Tujuan interaksi ini hanyalah untuk
mempertahankan kelangsungan hidup individu tersebut.
Rantai makanan, jaring-jaring makanan ,dan piramida makanan merupakan
satu kesatuan berturut-turut yang tidak dapat di pisahkan. Dimana Rantai
makanan adalah bagian dari jaring-jaring makanan. Terbentuknya piramida
ekologi karena adanya jaring- jarring makanan.

21
i. Daftar pustaka
https://bobo.grid.id/read/082434159/pengertian-ekosistem-air-ciri-ciri-
komponen-dan-jenisnya?page=all
https://www.Ilmiahku.com/
https://www.academia.edu/
https://sumber.belajar.kemdikbud.go.id/repos/FileUpload/Rantai%20Maka
nan%20-%20BPSMG/materi1.html
Rumanta, maman dkk. 2019. Praktikum IPA di SD. Tangerang-Selatan:
Universitas Terbuka.

j. Foto/video praktikum

FOTO/VIEDO PRAKTIKUM
Rantai makanan, jaring – jaring makanan dan piramida ekologi

Tahap pertama percobaan yaitu kita


Tahap Awal / Pembukaan persiapkan terlebih dahulu alat dan
bahan dalam pengamatan ekosistem
perairan ini, dimana alat dan bahan
sesuai dengan foto yang ada yaitu
lembar pengamatan, alat tulis, kaca
pembesar, barometer , termometer dan
alam sekitar .

22
Proses Kegiatan

Adapun tahap proses kegiatan yaitu


sesuai dengan prosedur kegiatan yang
sudah di tentukan, dan foto inilah hasil
pengamatan komponen biotik dan
abiotik pada ekosistem perairan

Tahap Akhir
Dari hasil pengamatan makhluk hidup
apa saja yang termasuk komponen
biotik dan abiotik dari ekosistem
perairan lalu di tuangkan dalam lembar
pengamatan yang sudah tersedia.

23

Anda mungkin juga menyukai