Anda di halaman 1dari 1

BAHAN SAAT TEDUH 4M GKO SARIJADI

Selasa, 11 April 2023


MENCARI DAN MEMIKIRKAN PERKARA DI ATAS

Bacaan Firman Tuhan hari ini: Kolose 3:1b-2


M1 (Menerima)
Berdoalah dan terimalah kebenaran firman Tuhan dengan hati yang lemah lembut untuk
dilakukan.
M2 (Merenungkan)
1. Apakah yang harus dicari oleh orang percaya? (1b)
2. Apakah yang harus dipikirkan oleh orang percaya? (2)
Pengajaran
Carilah (Yun: zeteo) bukanlah mencari sesuatu yang hilang, tetapi melibatkan sikap hati
untuk mengenal yang terpenting dan mau mendapatkannya secara terus-menerus. Contoh:
orang tua yang mengetahui kebutuhan anaknya yang masih bayi dan mengusahakan terus-
menerus sehingga bisa memenuhinya. Pikirkanlah (Yun: phroneo) bukan hanya
memikirkan atau merenungkan sesuatu, tetapi melibatkan sikap hati untuk mau diubahkan
karena suatu yang hal sangat penting. Sehingga berpikir sedemikian rupa untuk mendapat
pencerahan yang menghasilkan perubahan dalam paradigma dan perilaku. Contoh: setelah
menikah, maka seseorang akan memikirkan dengan dalam tentang sikap-sikap yang harus
berubah dalam dirinya karena situasi sebelum dan sesudah menikah sangatlah berbeda.
Perkara yang di atas bukanlah hal-hal yang berdosa, bukanlah kenikmatan duniawi, juga
bukanlah jabatan, kekayaan, kehormatan yang ada di dunia. Perkara yang di atas bersifat
kekekalan, seperti kasih, sukacita, damai sejahtera, kuasa ilahi, kemenangan atas dosa dan
kelemahan, perubahan menjadi sekarakter dengan Kristus. Mencari dan memikirkan
perkara-perkara di atas di antaranya:
1) Mencari dan mengenal kebenaran melalui merenungkan Firman Allah setiap hari
sehingga terjadi perubahan dalam paradigma dan perilaku sehari-hari.
2) Berusaha menghadirkan hal-hal kekekalan dalam kehidupan sehari-hari, seperti:
dengan sengaja menolak untuk berbuat dosa, bekerja dengan etos kerja yang terbaik,
melakukan segala sesuatu untuk menghasilkan yang terbaik.
3) Memikirkan apa yang Kristus pikirkan dalam kehidupan pribadi, kehidupan
berkeluarga, hal-hal yang kita lakukan sehari-hari, gereja, pendidikan, dll. sehingga
setiap tindakan kita dalam segala hal sesuai dengan pikiran Kristus.
Dengan sikap hati yang jujur terhadap diri sendiri, mau menerima koreksi dari Tuhan, serta
hati yang haus dan lapar akan kebenaran, kita akan mengalami proses untuk semakin serupa
dengan Yesus dalam sifat dan karakter-Nya.
M3 (Melakukan)
1. Temukan dalam bidang apa saja saudara masih belum memikirkan apa yang Kristus
pikirkan. Akui, bertobatlah, dan mulai memikirkan apa yang Kristus pikirkan dalam
bidang tersebut sehingga terjadi perubahan respons yang benar.
M4 (Membagikan)
Ceritakan kebenaran-kebenaran baru yang Anda peroleh kepada orang lain.

Anda mungkin juga menyukai