Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH

MEMBACA CEPAT DAN EFEKTIF


MEMBACA KRITIS

DISUSUN OLEH :

KELOMPOK 6

1. Nur Aulia Anastasya (2223290029)


2. Feni Mutiara (2223290034)
3, Famel Zatrio (2223290040)

Dosen Pengampu: Hendro Ade Saputra M.Pd

PROGRAM STUDI TADRIS BAHASA INDONESIA


FAKULTAS TARBIYAH DAN TADRIS
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI FATMAWATI SUKARNO BENGKULU
TAHUN 2023

1
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena dengan
karunianya kami dapat menyelesaikan makalah ini. Tujuan kami makalah ini
adalah untuk menambah pengetahuan kepada pembaca tentang membaca cepat
dan efektif,membaca kritis serta untuk menyelesaikan tugas.
Ucapan terima kasih atas selesainya tugas ini dan semoga bermanfaat bagi
penulis sendiri dan bagi pembaca. Ucapan terima kasih kami haturkan kepada
para staf dosen selaku dosen pengampu mata kuliah keterampilan membaca yang
telah membimbing penyusunan malakah ini.
Kami menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kesempurnaan, oleh karena
itu kritik dan saran dari semua pihak yang bersifat membangun selalu kami
harapkan demi kesempurnaan makalah ini.

Bengkulu, April 2023

Pemakalah

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.........................................................................................2
DAFTAR ISI........................................................................................................3
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang......................................................................................4
B. Rumusan Masalah.................................................................................4
C. Tujuan ..................................................................................................5

BAB II PEMBAHASAN
A. Membaca Cepat Dan Efektif................................................................6
B. Membaca Kritis.....................................................................................7

BAB III PENUTUP


A. Kesimpulan...........................................................................................9
B. Saran......................................................................................................9

DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................10

3
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pada zaman sekarang kebiasaan membaca dikalangan remaja khususnya
sedikit memudar, mereka terlalu sibuk dengan kegiatan telepon genggamnya
yang entah membaca hal yang penting atau tidak. Tetapi pada kenyataan dan
kebanyakan orang adalah hanya untuk mengomunikasikan yang tidak
bermutu, bahkan mereka sudah tidak saling bicara walau pun pada saat
berhadapan satu sama lain. Kebiasaan ini sungguh sangat mengkhawatirkan
jika dibiarkan, karena pada kenyataannya kekhawatiran Albert Einstein ini
sudah sering ditemukan di berbagai tempat dan beragam suasana.
Di zaman global seperti sekarang ini, membaca adalah salah satu hal
penting dalam kehidupan manusia. Membaca dapat menambah wawasan
seseorang berupa informasi mengenai hal apapun. Sehingga, kini orang
sependapat bahwa dengan berkembangnya karier seseorang, tuntutan untuk
membaca semakin besar, sementara waktu yang tersedia sangat terbatas.
Bahkan sekarang informasi itu sudah banyak tersebar dimana-mana dan cara
untuk mengakses informasi pun sudah sangat canggih. Kita semua bisa
memperoleh informasi dimana saja dan kapan saja serta dari sumber apa saja.
Informasi yang membanjir ini akan memperbudak kita apabila tidak terampil
menggunakannya.
Kemajuan suatu bangsa pun sangat dipengaruhi oleh kebiasaan
membaca. Banyak negara-negara maju yang dapat kita contoh dalam
kebiasaan membacanya, diantaranya : Jepang, Amerika, dan Eropa. Kebiasaan
Jepang misalnya pada saat menaiki transportasi umum itu sudah berbaris
dengan tertib, lalu duduk atau berdiri, dan disana suasana yang tergambar
adalah hening tidak ada keributan, mereka sibuk membaca baik itu surat
kabar, majalah, buku, dan lain-lain. Tidak seperti di Indonesia yang dalam
transportasi umum itu hanya memainkan gadget (telepon genggam) untuk
sekadar mendengarkan musik. Membaca itu penting karena bangsa yang suka

4
membaca adalah bangsa yang maju. Orang-orang Amerika dan Jepang itu
maju karena pengetahuannya yang luas dan banyak membaca. Mereka tidak
hanya mendapat pengetahuan umum dan teknis saja tetapi juga cepat dalam
menyelesaikan masalah yang mereka hadapi.
Jadi, mulailah membaca dari sekarang dari mulai hal yang ringan
seperti surat kabar. Banyak manfaat yang akan kita dapatkan dari hasil
membaca, diantaranya: melatih otak, meringankan stres, dan lebih
meningkatkan konsentrasi. Untuk dapat mengejar ketertinggalan kita dalam
membaca karena informasi yang sangat luas dan begitu membanjiri, maka kita
harus bisa dan mengetahui cara untuk dapat membaca secara efktif dan efisien
sesuai informasi yang kita perlukan.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian pada latar belakang di atas, maka permasalahan


dalam penulisan makalah ini dirumuskan sebagai berikut :
1. Bagaimana membaca cepat dan efektif?
2. Bagaimana membaca kritis?
C. Tujuan

Melihat rumusan permasalahan yang sudah ditetapkan, maka tujuan


yang ingin dicapai dari penulisan makalah ini adalah :
1. Untuk mengetahui bagaimana membaca cepat dan efektif
2. Untuk mengetahui bagaimana membaca kritis

5
BAB II

PEMBAHASAN

A. Membaca Cepat Dan Efektif


1. Pengertian membaca cepat
 Menurut Tampubolon, 1990 :
Membaca cepat adalah membaca yang mengutamakan kecepatan dengan
tidak mengabaikan pemahamannya. Biasanya kecepatan itu dikaitkan dengan
tujuan membaca, keperluan, dan bahan bacaan. Artinya, seorang pembaca cepat
yang baik, tidak menerapkan kecepatan membacanya secara konstan di berbagai
cuaca dan keadaan membacanya. Penerapan kemampuan membaca cepat itu
disesuaikan dengan tujuan membacanya, aspek bacaan yang digali (keperluan)
dan berat ringannya bahan bacaan. 

 Menurut Colin Rose (2002):


Membaca cepat adalah keterampilan yang sangat bermanfaat untuk
keperluan membaca sekilas dan pemahaman secara cepat serta biasanya mencegah
kita bosan

2. Tujuan Membaca Cepat Dan Efektif


 Memperoleh kesan umum dari suatu buku, artikel, atau tulisan singkat. 
 Menemukan hal tertentu dari suatu bahan bacaan; 
 Menemukan/menempatkan bahan yang diperlukan dalam perpustakaan

3. Teknik Membaca Cepat Dan Efektif


 Skimming adalah upaya untuk mengambil intisari dari suatu bacaan, berupa
ide pokok atau detail penting tersebut yang berada di awal, di tengah, atau di
akhir. 
 Scanning adalah teknik membaca cepat untuk memperoleh suatu informasi
tanpa membaca yang lain, tetapi langsung ke masalah yang dicari, yang
berupa fakta khusus atau informasi tertentu. Dalam kegiatan sehari-hari
scanning biasanya digunakan untuk mencari nomor telepon, kata pada kamus,
entri pada indeks, angka-angka statistik, acara siaran TV, dan daftar
perjalanan.

6
4. Manfaat Membaca Cepat Dan Efektif
 Untuk mencari informasi yang kita perlukan dari sebuah bacaan secara cepat
dan efektif. 
 Dalam waktu yang singkat dapat menelusuri bahan halaman buku atau
bacaan;
 Tidak banyak waktu yang terbuang karena tidak perlu memperhatikan atau
membaca bagian yang tidak kita perlukan.

B. Membaca Kritis
1. Pengertian membaca kritis
Membaca kritis berhubungan erat dengan berfikir kritis, dari membaca kritis
kita pembaca akan memiliki rasa lebih ingin tahu tentang yang dibacanya.
Membaca kritis sering digunakan untuk mengevaluasi dari suatu wacana.
Membaca kritis ialah kegiatan membaca yang dilakukan secara bijaksana,
penuh tanggung jawab,mendalam, evaluates, analisis, dan bukan mencari
kesalahan penulis.

2. Tujuan membaca kritis


 Memahami tujuan penulis/pengarang (Memberikan sebuah informasi kepada
pembaca, Menghibur pembaca, Meyakinkan pembaca, Mengajak pembaca)
 Memanfaatkan kemampuan membaca pemahaman dengan berpikir kritis,
 Memahami organisasi tulisan dan bacaan, organisasi tulisan mendasar
(Pendahuluan, Isi, penutup)
 Memberikan penilaian terhadap penyajian penulis dan pengarang, dan segi
segi yang dinilai adalah informasi logika, bahasa, kualifikasi dan sumber
informasi.
 Menerapkan prinsip kritis terhadap bacaan.

7
3. Ciri-ciri membaca kritis
 Membaca kritis selalu melibatkan tingkat berpikir kritis.
 Pembaca tidak langsung menerima pendapat pengarang dalam buku tersebut.
 Berfikir kritis harus mencari tahu suatu kebenaran.
 Keterampilan dalam mencari suasana bacaan.
 Berfikir kritis ialah berarti mengolah atau menganalisis sebuah bacaan, maka
dari itu pembaca tidak bersifat.

4. Kemampuan yang dibutukhan dalam membaca kritis


 Keterampilan menemukan informasi dari sebuah wacana;
 Keterampilan menemukan ide pokok dari sebuah wacana;
 Keterampilan menemukan organisasi tulisan;
 Keterampilan menemukan suasana batin bacaan;
 Keterampilan untuk menyimpulkan bacaan yang telah dibacanya;
 Keterampilan menemukan maksud dan tujuan penulis melalui tulisan;
 Keterampilan mengadakan prediksi terhadap sebuah bacaan yang telah
dibacanya,
 Keterampilan membedakan antara fakta dan opini dalam wacana; dan
 Keterampilan menemukan dan membedakan antara realitas dan fantasi dalam
bacaan.

8
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

1. Membaca Cepat Dan Efektif

Membaca itu merupakan komunikasi satu arah yaitu seorang pembaca dengan
objek bacaan (misalnya: buku). Membaca bersifat apresiatif (penilaian), reseptif
(penerimaan sumber dari tulisan), Fungsional (memberikan fungsi atau tujuan).
Membaca efektif adalah mampu membaca secara cepat dan tepat. Maksudnya
adalah kita membaca cepat tetapi juga memahami isi bacaan secara tepat.
Membaca efektif dan efisien itu akan memudahkan dalam mencari informasi yang
dibutuhkan oleh pembaca.
2. Membaca Kritis
Membaca kritis merupakan kegiatan membaca untuk memperoleh informasi
yang dibutuhkan secara relevan yang kemudian diberi penialian dan
dikembangkan.
Membaca kritis terdiri dari berbagai ragam, dalam berbagai ragam macam
membaca kritis, disetiap ragam dalam membaca kritis memiliki tujuan berbeda
serta manfaat yang berbeda pula. Kegiatan membaca kritis dapat terapkan dalam
membaca karya ilmiah, artikel populer, maupun melalui jaringan internet.

B. Saran
Diharapkan kepada para pembaca yang akan lebih mendalami tentang
membaca cepat dan efektif,membaca kritis dapat mengambil Referensi yang lain
sehingga dapat membandingkan dengan Referensi yang kami gunakan dalam
penyusunan makalah ini.

9
DAFTAR PUSTAKA

1.      Tim PenulisMPK Bahasa Indonesia. 2015. Menulis Ilmiah. Surabaya :


UNESA Press

2.     Agustina. 2008. Pembelajaran Keterampilan Membaca. Padang : UNP Press.

3.      Tersedia online (http://gobekasi.pojoksatu.id/2016/05/19/survei-unesco-


minat-baca-masyarakat-indonesia-0001-persen/ ) diunduh pada 4 Maret 2017.

4.      Tersedia online
(http://www.republika.co.id/berita/koran/didaktika/14/12/15/ngm3g840-literasi-
indonesia-sangat-rendah ) diunduh pada 4 Maret 2017.

5.      Tersedia online (http://agnesidianti.blogspot.co.id/2013/12/makalah-


membaca-kritis.html ) diunduh pada 4 Maret 2017.

10

Anda mungkin juga menyukai