Anda di halaman 1dari 8

MENYEBUTKAN TUJUAN, MANFAAT DAN MOTIFASI MEMBACA

Oleh : Dessy Indriyanti Utami Dede Ismaya Cucu Cahyani Anita Kelas : I-A

FKIP UNIVERSITAS KUNINGAN


PRODI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
TAHUN 2011

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah dengan rasa syukur ke hadirat Allah SWT, dengan rahmat dan inayah-Nya pun akhirnya penyusunan makalah ini dapat terselesaikan tepat pada waktunya. Dan menyikapi perkembangan dunia pendidikan akhir-akhir ini, materi pembelajaran yang telah kami susun dalam makalah ini kami kembangkan secara fleksibel. Artinya penjabaran materi yang kami susun dengan mengacu pada kurikulum yang diberlakukan dan berdasarkan pada kurikulum berbasis kompetensi yang diberlakukan pada saat ini. Mudah-mudahan makalah ini dapat memberikan manfaat dalam proses belajar, pembaca maupun pengguna makalah ini. Dengan demikian demi kesempurnaan makalah ini, kami sebagai penyusun makalah sangat mengharapkan kritik dan saran daripada pembaca dan pengguna makalah ini. Terima kasih.

Ciawigebang, Agustus 2011

Tim penyusun

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ....................................................................................... DAFTAR ISI ......................................................................................................

i ii

BAB I

PENDAHULUAN ............................................................................. 1.1. Latar Belakang Masalah ............................................................. 1.2. Rumusan Masalah ...................................................................... 1.3. Tujuan Membaca ........................................................................

1 1 1 1 2 2 2 3 4 4 4

BAB II

LANDASAN TEORI ........................................................................ 2.1. Tujuan Membaca ........................................................................ 2.2. Manfaat Membaca ...................................................................... 2.3. Motivasi Membaca .....................................................................

BAB III PENUTUP ......................................................................................... 3.1. Kesimpulan ................................................................................. 3.2. Saran ...........................................................................................

DAFTAR PUSTAKA

ii

BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah Melihat fungsi bahasa yang begitu besar, sudsah sewajarnya kita memelihara dan menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar. Keterampilan berbahasa mencakup empat aspek yaitu keterampilan menyimak, keterampilan menulis, keterampilan berbicara dan keterampilan membaca. Keempat keterampilan tersebut tidak dapat berdiri sendiri melainkan saling menunjang satu sama lainnya dan merupakan kesatuan yang utuh. Kegiatan membaca merupakan aktifitas berbahasa yang bersifat aktif, karena dalam kegiatan membaca sesungguhnya terjadi semacam interaksi antara pembaca dan penulisnya, membaca tidak hanya sekedar menerima informasi dari bacaannya, melainkan juga memikirkan informasi-informasi yang telah diterimanya. Membaca juga merupakan suatu proses yang dilakukan serta dipergunakan oleh pembaca untuk memperoleh pesan yang hendak disampaikan oleh penulis melalui media kata-kata/ bahasa tulis. Suatu proses yang menuntut agar kelompok kata yang merupakan suatu kesatuan akan terlihat dalam suatu pandangan sekilas, dan agar makna kata-kata secara individual akan dapat diketahui. Kalau hal ini tidak terpenuhi, maka pesan yang tersurat dan yang tersirat tidak akan tertangkap atau dipahami, dan proses membaca itu tidsak terlaksana dengan baik. 1.2. Rumusan Masalah 1. 2. Bagaimana tujuan dan manfaat membaca? Bagaimana motivasi membaca?

1.3. Tujuan Membaca 1. Ingin mengetahui tujuan dan manfaat membaca 2. Ingin mengetahui motivasi membaca

BAB II LANDASAN TEORI

Dalam kehidupan masyarakat yang berbudaya tidak diragukan lagi, membaca merupakan kegiatan yang berperan sangat aktif. Pada gilirannya perubahan masyarakat ditentukan oleh perubahan pribadi-pribadi anggotanya dan perubahan itu dari kegiatan membaca. Dan membaca juga berkaitan erat dengan kegiatan pendidikan, pengembangan informasi social, keahlian seseorang, seni dan hiburan. Salah satu tujuan utama membaca dalam hati adalah untuk memperoleh informasi karena membaca dalam hati adalah salah satu upaya untuk memahami isi tentang bacaan dan dapat memperoleh keuntungan dalam hal keakraban dengan sastra yang baik. 2.1. Tujuan Membaca 1. Untuk memecahkan masalah-masalah yang dibuat oleh tokoh 2. Untuk mengetahui topic yang baik dan menarik masalah yang terdapat dalam cerita dan merangkumkan hal-hal yang dilakukan oleh tokoh untuk mencapai tujuannya. 3. Untuk menemukan dan mengetahui yang terjadi pada setiap bagian cerita dan setiap tahap dibuat untuk memecahkan masalah. 4. Membaca untuk menemukan dan mengetahui apa-apa yang tidak tahu. Kita dapat menyimpulkan bahwa membaca mempunyai tujuan sebagai berikut : 1. Membaca untuk memperoleh rincian atau fakta-fakta 2. Membaca untuk memperoleh ide-ide 3. Membaca untuk mengetahui urutan atau susunan cerita

2.2. Manfaat Membaca Dr. Aidh bin Abdullah Al-Darni dalam bukunya La-Tahzan mengungkapkan tentang banyaknya manfaat membaca, yaitu diantaranya sebagai berikut :

Membaca menghilangkan kecemasan dan kegundahan. Ketika sibuk membaca, seseorang terhalang masuk ke dalam kebodohan, kebisaaan membaca membuat orang terlalu sibuk untuk bisa berhubungan dengan orang-orang malas dan tidak mau bekerja, dengan sering membaca orang bisa mengembangkan keluwesan dan kepasihan dalam bertutur kata. Membaca membantu mengembangkan pemikiran dasn menjernihkan cara berpikir, membaca meningkatkan pengetahuan seseorang dan

meningkatkan memori dan pemahaman. Dengan membaca orang dapat mengembangkan kemampuannya baik untuk mendapatkan dan memproses ilmu pengetahuan maupun untuk mempelajari berbagai disiplin ilmu dan aplikasinya dalam hidup, membaca juga dapat membantu seseorang untuk menyegarkan pemikirannya dari keruwetan dan menyelamatkan waktunya agar tidak sia-sia. Dengan membaca dapat memberikan pencerahan baru kepada pemikiran kita, akan banyak sekali solusi yang akan kita temukan sehingga dapat memudahkan dalam memecahkan suatu masalah. Membaca juga dapat meningkatkan kecerdasan intelektual, karena kita akan mendapatkan banyak sekali ilmu pengetahuan yang sangat bermanfaat bagi kehidupan, membuat kita lebih kreatif dan imajinatif kritis dalam berpikir dan juga meningkatkan kemampuan berpikir tersebut melalui kebiasaan membaca itu. Serta akan membuat kita lebih sukses dalam mencapai suatu keinginan.

2.3. Motivasi Membaca 1. Sesuaikanlah tingkat bacaan dengan tingkat kosa kata agar kita lebih cepat mengerti bacaan itu 2. Luangkan waktu yang secara rutin untuk membaca 3. Mencoba menulis apapun yang sekiranya menarik, kembangkan terus minat membaca, karena dapat mengembangkan kualitas hidup yang lebih bijaksana, tingkatkan terus intensitas waktu membaca adalah investasi yang baik bagi waktu kita.

BAB III PENUTUP

3.1. Kesimpulan Sebagaimana yang telah dijelaskan di atas bahwasanya membaca tidak sekedar kebutuhan melainkan sesuatu hal yang sangat penting diperlukan keinginan serta motivasi yang kuat, kenapa membaca disebut sebagai kebutuhan dikarenakan dari situlah kita akan dapat mengetahui banyak hal dan banyak ilmu pengetahuan dan tidak dipungkiri juga dengan membaca wawasan kita akan bertambah dengan sendirinya. Tidak hanya sekedar membaca sebuah bacaan atau sebuah buku, tetapi kita harus mengetahui juga maksud dan tujuan dari bacaan tersebut, membaca juga dapat diartikan secara lebih luas lagi, tidak ada batasan sama sekali dalam hal kegiatan membaca tersebut, namun alangkah baiknya kita bisa memilih dan memilah dalam menentukan sebuah bacaan. Kebiasaan membaca alangkah baiknya ditanamkan sejak usia dini, banyak sekali factor yang menunjang dalam membiasakan kegiatan membaca tersebut, antara lain : factor keluarga, lingkungan dan kebiasaan masyarakat sekitar. Semoga dengan kita rajin membaca semakin banyak juga manfaat yang dapat kita peroleh dari kegiatan tersebut.

3.2. Saran Membaca sangatlah penting bagi kehidupan kita karena dengan membaca dapat membuka wawasan baru, akan banyak sekali hal-hal yang baru yang akan kita temukan dalam sebuah bacaan.

DAFTAR PUSTAKA Prof. Mudrajad Kuncoro, Ph.D, Mahir Membaca dan Menulis Prof. DR. Henry Guntur Tarigan, Membaca Dr. Aidh bin Abdullah Al-Darni, La-Tahzan.

Anda mungkin juga menyukai