Anda di halaman 1dari 3

MODUL AJAR MATEMATIKA SD

(siklus 1)

Penyusun : Batrotul Layli


Instansi : SDI Al Munawwarah
Tahun Penyusunan : 2022
Jenjang Sekolah : SD
Mata Pelajaran : Matematika
Fase / Kelas : A/kelas 1
Materi : Penjumlahan dan pengurangan
Alokasi Waktu : 2 JP
Profil Pancasila : bernalar kritis, mandiri, kreatif

Komponen Perencanaan Jabaran Kegiatan


Pembelajaran

1. Tujuan Pembelajaran a. Siswa dapat melakukan operasi penjumlahan dengan benda-benda konkret
( TP )
b. Siswa dapat melakukan operasi pengurangan dengan benda-benda konkret

2. Langkah Pertemuan pertama


Pembelajaran
Pendahuluan
 Guru membuka pelajaran dengan mengucapkan salam lalu mengajak peserta didik berdoa.
 Guru mengecek kehadiran peserta didik.
 Guru mengkondisikan peserta didik untuk mempersiapkan mengikuti pembelajaran
 Untuk menarik perhatian dan motivasi peserta didik, guru melakukan tepuk semangat bersama-sama
 Menuliskan tujuan pembelajaran
 lalu dilanjutkan dengan memberikan pertanyaan pemantik kepada peserta didik “ jika kamu diberi 2
permen oleh kakak, kemudian ibu memberi 8 permen lagi. Apakah permenmu bertambah banyak atau
berkurang?”, ( Pemberian rangsangan / Stimulasi )
 Guru menyampaikan garis besar tujuan pembelajaran, kegiatan pembelajaran, danpenilaiannya.
 Guru membagi 2 kelompok (berdasarkan kemampuan menghitung siswa)

Kegiatan Inti

 Guru membimbing peserta didik untuk menjawab pertanyaan pemantik,


 Kemudian guru memberikan beberapa kasus tentang penjumlahan.
 Melakukan tanya jawab terhadap kasus-kasus
 Mendemonstrasikan cara meghitung penjumlahan dan penguranan dengan menggunakan jari tangan
(kelompok 1)
 Mendemonstrasikan cara menghitung menggunakan benda-benda konkret (kelompok 2)
 Memberikan contoh-contoh penjumlahan dan pengurangan dengan hasil di bawah 20
 Menyuruh beberapa siswa maju kedepan
 Kemudian menginstruksikan siswa mengerjakan soal di workbook

Kegiatan Penutup

 Peserta didik dan guru menyimpulkan hasil kegiatan pembelajaran.


 Guru memberikan umpan balik dari pembelajaran yang telah dilaksanakannya
 Guru memberikan penghargaan (misalnya pujian atau bentuk penghargaan lain yang relevan)
kepada kelompok yang berkinerja baik.
 Guru menyampaikan pesan untuk kegiatan pembelajaran berikutnya sekaligus mengingatkan siswa
bahwa pertemuan berikutnya akan membahas problem solving
 Guru menutup pelajaran dengan salam di

3. Asesmen Mathematic workbook 1A halaman 77 samai 85

Soal-soal AKM

Instrumen / soal terlampir

Pamekasan, November 2022

Kepala Sekolah Mahasiswa


SDI Al Munawwarah

Dedeh Rosidah S.Pd Batrotul Layli S.Pd

Supervisor 2

Sitti Ummaimah, S.Pd., M.Pd


NID 71000472

Anda mungkin juga menyukai