Anda di halaman 1dari 3

PERJANJIAN KERJASAMA

PENIMBUNAN DAN PEMADATAN TANAH


PERUMAHAN ROFA’ RESIDENCE
LEBUNG TALANG KELAPA KEL. TALANG KELAPA KEC. ALANG-ALANG LEBAR
PALEMBANG

Yang Bertandatangan dibawah ini:


1. Rendy Adifitra : Bertindak dan atas nama PT. Property Perkasa Indo (PPI),
pengelola Proyek Perumahan Rofa’ Residence, beralamat di
Jln. Sultan Moh. Mansyur No. 1181, Kel. Bukit Lama, Kec. IB
1,
Palembang,

selanjutnya di sebut sebagai PIHAK PERTAMA

2. :

Selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA

Pihak Pertama dan Pihak Kedua sepakat mengadakan Perjanjian Kerjasama penimbunan dan
pemadatan tanah seluas 20.000 M2 dengan ketingian keinginan Pihak Pertama di
Perumahan “Rofa’ Residence”. Adapun kesepakatan sebagai berikut :

PASAL 1
DEFINISI
1. Pihak pertama adalah pengelola Proyek Perumahan Rofa’ Residence yang beralamat
di Jl. Lebung Permai Keluarahan Talang Kelapa Kecamatan Alang-alang Lebar Kota
Palembang seluas 20.000M2 dengan ketingian tanah sesuai dengan keinginan Pihak
Pertama.
2. Pihak kedua adalah pelaksana yang ditunjuk oleh pihak pertama untuk melakukan
penimbunan dan pemadatan tanah yang terletak Proyek Perumahan Rofa’
Residence yang beralamat di Jl. Lebung Permai Keluarahan Talang Kelapa Kecamatan
Alang-alang Lebar Kota Palembang seluas 20.000M2 dengan ketingian tanah sesuai
dengan keinginan Pihak Pertama.
PASAL 2
KEWAJIBAN DAN TANGGUNG JAWAB
1. Pihak Pertama dan Kedua telah sepakat bahwa untuk biaya pengambilan tanah,
mobilisasi alat, pemadatan dari lokasi pengambilan tanah sampai dengan lokasi
penimbunan dan pemadatan tanah sebesar Rp. 290.000,-/ Mobil dengan ketentuan
mobil yang diisi tanah adalah mobil yang penuh dan padat, jika tidak sesuai maka
mobil tersebut tidak diterima dan dikembalikan kembali.
2. Pihak kedua bertanggung jawab penuh terhadap pengadaan alat berat maupun
penyediaan tanah urug serta biaya-biaya lain yang timbul berkaitan dengan
pengerjaan sampai dengan selesai tanpa terkecuali.

PASAL 3
PEMBAYARAN
1. Kedua belah pihak sepakat pembayaran akan dilakukan dengan pihak pertama
membayar terlebih dahulu 300 mobil sebesar Rp. 87.000.000,- (Delapan Puluh Tujuh
Juta Rupiah) dan jika sudah habis pembayaran pertama maka akan dilanjutkan 300
mobil atau sebesar Rp. 87.000.000,- (Delapan Puluh Juta Rupiah) dan seterusnya.
2. Jika ada kelebihan dari pembayaran tersebut maka pihak kedua harus
mengembalikan kelebihan tersebut kepada pihak pertama

PASAL 4
ADDENDUM

Apabila dikemudian hari para pihak membuat kesepakatan – kesepakatan baru yang
belum di cantumkan /diuraikan dalam surat perjanjian ini, maka kesepakatan
tersebut dapat dijadikan lampiran dan merupakan satukesatuan yang tidak
terpisahkan dari surat kontrak perjanjian ini.

PASAL 6
PENUTUP
1. Perjanjian ini dibuat dan ditandatangani diatas materai cukup oleh para pihak dan
saksi – saksi dalamkeadaan sehat jasmani dan rohani, kemudian dibuat rangkap 2
(dua) masing – masing terdiri dari 6 (enam) pasal dan para pihak telah menerimanya
serta memiliki kekuatan hukum yang sama.
2. Demikian surat perjanjian ini dibuat untuk menjadi pokok dasar dalam
melaksanakan tugas, kewajiban dantanggung jawab sebagaimana telah diatur dalam
surat perjanjian ini.3. Surat perjanjian ini dinyatakan mulai berlaku sejak
ditandatangani oleh para pihak dan saksi – saksi.

Palembang,
Pihak Kedua, Pihak Pertama,
PT. PROPERTY PERKASA
INDO

( ) (Rendy Adifitra)

Anda mungkin juga menyukai