Anda di halaman 1dari 7

PENJELASAN KITAB ESTER

1. (Pasal 1)
 Raja Ahasyweros merajai 127 daerah dari India – Etiopia
 Benteng Susan, raja, ratu, baginda
 Pada tahun ketiga, diadakanlah perjamuan bagi semua pembesar dan pegawainya
 Kerajaan
 Raja memamerkan kekayaannya berhari-hari sampai 180 hari
 Setelah itu raja mengadakan lagi perjamuan selama 7 hari lamanya bagi seluruh
rakyatnya yang berada dalam banteng susan
 Taman, istana, kain lenan, mori halus, kain ungu tua, tali lenan halus, tombol
tombol-tombol perak, tiang-tiang, marmar putih, katil emas, perak, lantai
pulam, gewang, pelinggam, piala emas, anggur
 Istri ahasyweros adalah wasti
 Ratu wasti juga mengadakan perjamuan bagi semua perempuan di dalam istana
 Sida-sida : Mehuman, Bizta, Harbona, Bigta, Abagta, Zetar, dan karkas
 Mahkota kerajaan, baginda, surat-surat
 Raja memerintahkan sida-sidanya untuk membawa wasti menghadap raja untuk
memperlihatkan kecantikannya kepada sekaalian rakyat dan pembesar-pembesar,
karena sang ratu sangat elok
 Tetapi ratu wasti menolak hingga membuat raja geram dan berapi-api mukanya
 Bertanyalah raja kepada orang-orang arif bijaksana
 Pembesar Persia dan media : Karsena, setar, admata, tarsis, meres, marsena, dan
memukan, (mereka yang boleh memandang raja dan memiliki kedudukan tertinggi
dalam kerajaan
 Seorang pembesar memberi usul kepada raja bahwa raja harus mengeluarkan undang-
undang bahwa wasti dilarang menghadap raja ahasyweros dan bahwa raja akan
mengaruniakan kedudukannya sebagai ratu kepada orang lain yang lebih baik dari
padanya (ayt. 16-20)
 Isi perintah raja ada dalam ayat 22
2. (Pasal 2)
 Gadis-gadis, anak-anak dara, balai perempuan
 Pengawas perempuan : Hegai & Saasgas (saasgas sida-sida raja, penjaga para gundik)
 Ada seorang Yahudi didalam banteng susan bernama Mordekhai bin yair bin simei bin
kish, seorang benyamin
 Dia diangkut dari Yerusalem sebagai salah seorang buangan yang turut dengan
yekhonya, raja Yehuda, ketika ia diangkut oleh raja nebukadnezar raja babel
 Mordekhai adalah pengasuh Hadasa (Ester) anak saudara ayahnya. Ibu bapak dari
ester sudah meninggal
 Kasih sayang, 7 orang dayang
 Karena ester elok parasnya maka ia dipindahkan bersama 7 dayang kedalam balai
perempuan
 Disana para perempuan dirawat selama 12 bulan. Waktu yang ada digunakan untuk
pemakaian wangi-wangian perempuan.
 Ayah ester bernama Abihail
 Saat ester hendak masuk dan menghadap raja, ia tidak menghendaki sesuatu apapun
selain dari pada yang dianjurkan oleh hegai, sida-sida raja, penjaga para perempuan
 Ester dibawa masuk menghadap raja pada bulan yang kesepuluh yakni bulan tebet,
pada tahun yang ketujuh dalam pemerintahan baginda
 Ester mengganti ratu wasti dengan mengenakan mahkota kerajaan ke atas kepalanya
 Raja pun mengadakan perjamuan bagi pembesar dan pegawainya, serta memrintahkan
pembebasan pajak bagi daerah-daerah dan mengaruniakan anugerah
 Pintu gerbang istana raja
 Penjaga pintu dua orang sida-sida raja (Bigtan dan Teresh). Mereka berencana
membunuh raja
 Tetapi mordekhai mengetahui hal itu, dan diberitahukanlah kepada ester
 Ketika raja mendengar kabar itu dan ternyata benar, mereka berdua pun disulakan
pada tiang. Peristiwa ini dituliskan pada kitab sejarah
3. (Pasal 3)
 Sesudah peristiwa itu terjadi, Hanam bin Hamedata, orang Agag, dinaikan pengkatnya
serta diberi kedudukan dan ditetapkan diatas semua para pembesar oleh raja
ahasyweros
 Semua pegawai raja berlutut dan sujud dihadapan hanam ,tetapi Mordekhai tidak
 Panas hati
 Setelah hanam mengetahui bahwa mordekhai tidak berlutut dan sujud kepada dia,
maka ia ingin membunuh mordekhai. Tetapi ia tidak ingin membunuhnya sendiri,
melainkan semua orang Yahudi yang ada di seluruh kerajaan Ahasyweros
 Dalam bulan pertama, yakni bulan nisan, dalam tahun yang 12 zaman raja
ahasyweros, orang membuang pur yakni undi, di depan Hanam, hari demi hari dan
bulan demi bulan sampai jatuh pada bulan yang kedua belas, yakni bulan adar
 Haman pun menghadap raja ahasyweros dan memberitahu apa yang terjadi, sehingga
ia meminta raja membuat surat dengan perintah memusnahkan orang Yahudi, lalu
dikirimkan kepada bupati yang menguasai daera-daerah dan kepada pembesar bangsa,
 Hanam mengatakan bahwa jika raja melakukan hal itu makan ia akan
menyumbangkan sepuluh ribu talenta dan menyerahkannya kepada tangan para
pejabat supaya mereka memasukannya kedalam perbendaharaan raja
 Raja pun memberi cincin materainya kepada hanam, yang berarti raja setuju dengan
apa yang dikatakan hanam
 Surat pun di keluarkan dan dibagikan kepada tiap-tiap bangsa menurut bahasanya , dan
ditulis atas nama raja yang dimateraikan dengan cicin materai raja
 Surat itu pun dikirim dengan cepat oleh pesuruh-pesuruh cepat, agar semua orang
yahudi dibunuh dari yang muda-tua, dan anak, serta perempuan, tanpa terkecuali
 Hal itu ingin dilakukan pada tanggal 13 bulan yang ke 12-bulan adar, dan supaya
dirampas harta milik mereka
4. (Pasal 4)
 Setelah mordekhai mengetahui hal itu, ia pun mengoyakan pakaiannya dan
memakai kain kabung dan abu, lalu keluar berjalan ke tengah-tengah kota sambil
melolong dengan nyaring dan pedih
 Ia pun berjalan dan sampai kedepan pintu gerbang istana raja, karena seorang pun
tidak boleh masuk pintu gerabang jika berpakaian kain kabung
 setelah surat-surat sampai diseluruh daerah, maka yang terjadi adalah mereka
mengadakan perkabungan yang besar diantara orang yahudi disertai puasa dan ratap
tangis. Oleh banyak orang dibentangkan kain kabung dengan abu sebagai lapik tidur
 Risau hati, lapangan kota, tongkat emas
 Mendengar hal itu, ratu ester sangat risau hati, dan dikirimkannya pakaian kepada
mordekhai tetapi tidak diterimanya
 Sida raja yang melayani Ester bernama Hatah
 Setelah bertemu dengan mordekhai, Hatah pun diceritakan apa yang terjadi, dan
meminta ester untuk pergi menghadap raja agar memohon karunia raja untuk
membatalkan hal itu
 Ester pun menyampaikan pesan kepada mordekhai melalui hatah, bahwa siapa saja
yang menghadap raja haruslah ia yang di panggil raja, jika tidak dipanggil dan
kemudia ia menemui raja, maka hukumanya adalah mati, kecuali kepada siapa raja
memberi tongkat emas barulah ia hidup
 Dan sudah 30 hari ester tidak dipanggil oleh raja
 Ester pun menyuruh menyampaikan pesan kepada mordekhai bahwa ia dan semua
orang yahudi yang terdapat di susan harus berpuasa (jangan makan dan minum) untuk
dia Selama 3 hari
 Dia beserta dayang-dayangnya pun akan melakukan puasa. Hal itu dilakukan supaya ia
dapat bertemu dengan raja, sekiranya ia mati, maka biarlah ia mati
5. (Pasal 5)
 Pada hari yang ke 3 ester mengenakan pakaian ratu. Dan berdirilah ia di pelataran
istana raja. Raja sedang bersemayam di takhta kerajaan
 Setela melihat ester, maka raja mengulurkan tongkat emas itu, dan ester pun maju
menyentuh ujung tongkat itu
 Ester pun menyampaikan keinginannya, yaitu ia ingin raja dan hanam datang pada
perjamuan yang akan dilakukannya
 Tiang peyulaan
 Istri hanam bernama zaresh
 Setelah hanam masih melihat mordekhai yang tidak bangkit dan menghormati dia di
depan pintu gerbang, maka ia menahan amarahnya dan pulang kerumah
 Ia pun menceritakan kepada istri dan sahabatnya mengenai kekayaan, dan kekuasaan
yang diberikan raja kepadanya
 Dan menceritakan tentang undangan yang diberikan ester dan raja untuk dia agar
datang ke perjamuan yang diadakan oleh ester
 Tetapi hanam merasa samuanya itu tidak berguna baginya jika ia masih melihat
mordekhai masih duduk didepan pintu gerbang istana
 Maka istri dan sahabatnya mengusulkan agar hanam menyuruh orang membuat tiang
yang tingginya 50 hasta, lalu dipersembahkan besok kepada raja, supaya mordekhai
disulakan pada tiang itu. Hal itu pun dipandang baik oleh hanam dan ia menyuruh
orang untuk melakukan hal itu.
PERTANYAAN PASAL 1-5

1. Kitab Ester ada berapa pasal?


Jawaban : 12 pasal
2. Siapa nama ratu yang digantikan oleh Ester?
Jawaban : Ratu wasti
3. Dimanakah ratu Ester tinggal?
Jawaban : Benteng susan
4. Siapa nama raja yang memimpin banteng susan?
Jawaban : Raja ahasyweros
5. Mordekhai pengasuh ester adalah?
Jawaban : Paman Ester
6. Nama lain dari Ester?
Jawaban : Hadasa
7. Bernama siapakah ayah dari Ester?
Jawaban : Abihail
8. Ester merupakan seorang Israel dari suku?
Jawaban : Benyamin
9. Siapakah raja Persia yang mengangkat ester menjadi ratu?
Jawaban : Raja Ahasyweros
10. Siapakah 2 orang yang bersekongkol untuk membunuh raja ahasyweros?
Jawaban : Bigthan & Teresh
11. Didalam istana, apa tugas bigthan dan teresh?
Jawaban : Penjaga pintu
12. Siapa yang mengetahui rencana jahat dari bigthan dan teresh yang ingin membunuh raja
ahasyweros?
Jawaban : Mordekhai
13. Apa arti sida-sida?
Jawaban : pegawai istana
14. Siapakah yang dinaikan pengkatnya serta diberi kedudukan dan ditetapkan diatas semua
para pembesar oleh raja ahasyweros
Jawaban : Hanam bin Hamedata orang Agag
15. Bernama siapakah istri dari Hanam?
Jawaban : Zaresh
16. Mengapa hanam sangat membenci pada mordekhai
Jawaban : karena mordekhai tidak berlutut dan sujud di hadapan hanam
17. Apa rencana hanam setelah mengetahui bahwa mordekhai tidak berlutut dan sujud
menyembah kepadanya?
Jawaban : Ia ingin membunuh semua orang yahudi yang tinggal dalam banteng susan
18. Berapa lama orang yahudi diperintahkan ester untuk berpuasa?
Jawaban : 3 hari
19. Tanda apakah yang diberikan ketika raja berkenan untuk berbicara kepada ester?
Jawaban : mengulurkan tongkat emas yang ada ditangannya agar dapat disentuk oleh ratu
ester
20. Hukuman apakah yang diberikan jika seseorang menghadap raja tanpa di panggil oleh
raja?
Jawaban : hukuman mati
21. Apa alasan hanam membuat tiang sula untuk mordekhai?
Jawaban : Karena mordekhai tidak berlutut dan sujud dihadapan hanam
22. Siapa yang memberi saran agar hanam membuat tiang sula bagi mordekhai?
Jawaban : Istri dan sahabat hanam
23.

Anda mungkin juga menyukai