Anda di halaman 1dari 7

PORTOFOLIO

Nama :
Muh. Fathir Ramadhan. H
Kelas :
6.2
Asal Sekolah :
SDIT WAHDAH ISLAMIYAH 01 GOWA

2023
Penghargaan

Sertifikat ini saya dapatkan dari


hasil kerja keras saya selama
menjadi santri di TPQ An-Nur.
Alhamdulillah, saya berhasil menjadi
wisudawan terbaik pertama di tahun
2022 karena memiliki nilai tertinggi
dari segi hafalan surah-surah pendek
dan ini membuat saya semakin
termotivasi untuk lebih giat lagi
menghafal Al Qur'an hingga 30jus.
Penilaian

Nilai terbaikku adalah 98 dengan


predikat A di mata pelajaran Pend.
Agama Islam. Nilai ini saya dapatkan
pada kelas V (Lima) Semester II
(Genap). Mata pelajaran Pend. Agama
Islam adalah salah satu mata pelajaran
yang paling saya sukai karena
mengajarkan saya bagaimana menjadi
manusia muslim yang beriman dan
bertakwa kepada Allah swt serta
berakhlak mulia dalam kehidupan pribadi,
masyarakat, berbangsa, dan bernegara.
Kerajinan Tangan

Gambar di atas adalah proses pembuatan


"Bangun Ruang" yang bahan utamanya
adalah dos bekas dan karton berwarna.
Saya membuat kerajinan tangan ini karena
materinya memang sudah dipelajari di
kelas 6 mapel Matematika Bab 4. Dengan
membuat kerajinan tangan ini, dapat
mengembangkan kreativitas saya dalam
berkarya serta saya bisa lebih memahami
materi tentang cara membuat bangun
ruang seperti kubus, balok, tabung,
prisma, limas, dan bola. Saya juga lebih
memahami cara mencari volume dan luas
permukaan.
Karya Ilmiah
(Artikel)

Artikel yang saya buat tentang bahaya


narkoba bagi manusia. Dengan membuat
artikel ini, wawasan saya semakin
berkembang mulai dari apa arti dari
narkoba, jenis-jenis narkoba, ciri-ciri
narkoba, dampak negatif dari narkoba,
serta bagaimana cara mencegah penyalah
gunaan narkoba. Saya semakin yakin untuk
menghindari narkoba karena dapat merusak
masa depan saya nantinya.
Poster
"Bahaya Narkoba"

Poster ini berupa himbauan kepada semua


pelajar untuk mengatakan "TIDAK" pada
"NARKOBA" karena narkoba bisa membunuh
dan bisa merusak masa depan bagi yang
menggunakannya. Narkoba akan
menyebabkkan saraf terganggu sehingga
mengakibatkan kejang-kejang, halusinasi,
gangguan kesadaran dan kerusakan syaraf
tepi.
Refleksi
Sebelum menutup presentasi ini,
saya ucapkan terima kasih yang tak
terhingga untuk kedua orang tua
saya yang selalu mendukung setiap
kegiatan yang saya lakukan.

Terima kasih yang tak terhingga


teruntuk Ustadz dan Ustadzah yang
penuh kesabaran dalam
membimbing kami selama menimba
ilmu di SDIT Wahdah Islamiyah.

Dan untuk teman-teman yang


kurang lebih 6 tahun bersama dalam
menuntut ilmu, semoga
persahabatan ini tetap terjalin erat
until jannah.

Anda mungkin juga menyukai