Anda di halaman 1dari 4

JAWABAN TUGAS TUTON

Tugas 1

IPEM4228/Ekonomi Pemerintahan

Marko Eko Neri


043277918
71/Ilmu Pemerintahan
50/Samarinda

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan


Universitas Terbuka
2023.1
KATA PENGANTAR
Tugas ini dibuat untuk memenuhi penilaian pada mata kuliah IPEM4228/Ekonomi
Pemerintahan Tugas dibuat dengan membaca pertanyaan yang telah diajukan, kemudian
mengisi jawaban tugas berdasarkan pada teori dan sumber referensi yang valid.

PEMBAHASAN
1. Menurut James E. Anderson (1969: 19 – 20) dalam prakteknya terdapat sejumlah fungsi
dasar yang dijalankan oleh pemerintah. Sebutkan dan jelaskan fungsi dasar tersebut!

Jawaban:
Ada sejumlah fungsi dasar yang secara umum dijalankan olej pemerintah, antara lain:
a. Menyediakan infrastruktur ekonomi (providing economic infrastructure)
b. Pemerintah menyediakan institusi-institusi dasar, peraturan, dan merancang hal-hal
yang dibutuhkan untuk memenuhi keberlangsungan sistem kapitalisme. Termasuk di
dalamnya melindungi dan menetapkan hak milik, menetapkan standar hak paten,
upah minimum/maksimum, mata uang, kebangkrutan, dan memelihara ketertiban dan
hukum serta sistem tarif.
c. Menyediakan berbagai barang dan jasa kolektif (provision of varioua collective goods
and service), terutama karena adanya barang dan jasa yang menjadi kebutuhan
banyak orang, tetapi sulit dipenuhi secara individual.
d. Memelihara kompetisi (the maintenance of competition), dimana kompetisi tidaklah
selalu terpelihara dengan sendirinya pada sektor swasta sehingga memerlukan
tindakan tertentu dari pemerintah untuk menjamin bahwa dunia usaha dijalankan
melalui kompetisi yang sehat.
e. Menyelesaikan konflik antaranggota masyarakat (the resolution and adjustment of
group conflict), dimana salah satu alasan mendasar adanya kebutuhan pemerintah
adalah kebutuhan untuk mendamaikan konflik dalam masyarakat.
f. Menyediakan akses minimum bagi individu terhadap barang dan jasa ekonomi
(provision for minimum access by individuals to the goods and service of the
economy), dimana pelaksanaan mekanisme pasar adakalanya memberikan dampak
yang tidak bisa diterima. Oleh karena itu, pemerintah bertanggung jawab dalam
menyediakan akses minimum bagi individu yang ingin bersekolah, berobat, bekerja,
dan lain-lain.
g. Melindungi sumber daya alam (protection of natural resources), hanya pemerintahlah
yang dinilai dapat mengurangi kehancuran lingkungan yang terkadang diakibatkan
dari , kompetisi dengan membuat aturan tentang pengelolaan sumber daya alam,
melalui kekuasaan memaksa yang dimilikinya.
h. Menstabilkan ekonomi (stabilization of economy), dalam kondisi resesi ekonomi,
pemerintah bisa melakukan tindakan dengan mengawasi upah dan harga. Meskipun
tindakan pemerintah tidak selalu benar, tetapi pemerintah memiliki tanggung jawab
terhadap jalannya ekonomi negara secara keseluruhan.

2. Berikan contoh penerapan fungsi dasar pemerintahan menurut James E. Anderson di


Indonesia!

Jawaban:

Salah satu contoh penerapan fungsi dasar pemerintahan poin “melindungi sumber daya
alam” di Indonesia adalah upaya pemerintah Indonesia dalam melaksanakan
Perlindungan Lingkungan Maritim yang berfokus pada menjaga kondisi laut Indonesia
agar tetap kondusif dan bebas dari segala pencemaran di laut baik tumpahan minyak,
sampah, bahan kimia, bahkan perlindungan dari kapal penangkap ikan asing yang
terkadang menggunakan alat tangkap ilegal.
Untuk melaksanakan perlindungan itu Indonesia membuat peraturan dan perjanjian
kesepahaman dengan beberapa negara tetangga dalam perlindungan lingkungan maritim.
Beberapa diantaranya adalah:
- Memorandum of Understanding on Transboundary Marine Pollution Preparedness
and Response yang disepakati antara pemerintah Indonesia dan Australia,
- Revolving Fund Committee yang merupakan kerjasama dan niat baik pemerintah
Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Malacca Strait Council untuk mejaga kelestarian
laut, khususnya kawasan Selat Malaka.
DAFTAR PUSTAKA/REFERENSI

Harsasto, Priyatno, Dkk. 2014. “Ekonomi Pemerintahan”. Tangerang Selatan: Universitas


Terbuka (IPEM4428)

https://hubla.dephub.go.id/home.post.read.10566/langkah-nyata-indonesia-dalam-upaya-
perlindungan-lingkungan-maritim

Samarinda, 02 Mei 2023

Marko Eko Neri

Anda mungkin juga menyukai