Anda di halaman 1dari 1

SKOM4316-2

NASKAH TUGAS MATA KULIAH


UNIVERSITAS TERBUKA
SEMESTER: 2022/23.2 (2023.1)

Fakultas : FHISIP/Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik


Kode/Nama MK : SKOM4316/Komunikasi Inovasi
Tugas :1

No. Soal
1. Menurut Rogers (2003), dalam proses difusi inovasi terjadi penyebaran ide-ide baru atau inovasi yang
dikomunikasikan. Ada elemen penting dalam proses tersebut.

a. Identifikasi 4 (empat) elemen penting dalam difusi inovasi menurut Rogers (2003).
b. Berikanlah penjelasan dan argumentasi yang memadai tentang elemen penting dalam difusi
inovasi menurut Rogers (2003).

2. Menurut Rogers (1996), proses perubahan pada suatu system sosial dapat diawali dengan adanya
keputusan untuk melakukan inovasi. Keputusan inovasi dapat berasal dari subsistem manapun.

a. Identifikasi 4 (empat) tipe keputusan inovasi menurut Rogers (1996) dan berikan penjelasan
secukupnya.
b. Analisislah tahapan pengambilan keputusan inovasi menurut Rogers dan Shoemaker (1981) dan
berikanlah argumentasi yang memadai tentang tahapan serta pihak-pihak yang berperan dalam
setiap tahapan.

3. a. Sebagai seorang calon sarjana komunikasi diminta untuk memberikan penjelasan di salah satu
daerah tertinggal di wilayah yang masih belum begitu maju tentang berita HOAX yang terjadi di
masyarakat, agar proses komunikasi inovasi dapat berhasil, Anda melakukan pendekatan dengan
opinion leader.

Identifikasi ciri-ciri dari opinion leader dan berilah contoh nya

b. Dalam proses difusi inovasi dan adopsi inovasi, jaringan komunikasi berperan sangat penting
terhadap. Melalui jaringan komunikasi inilah, proses difusi inovasi terjadi dan dapat berujung pada
terjadinya adopsi inovasi dalam suatu sistem sosial, baik sistem sosial itu berupa kelompok sosial,
organisasi sosial, maupun komunitas atau masyarakat.

Bagaimanakah jaringan komunikasi itu berperan dalam komunikasi inovasi?Jelaskan cara jaringan
komunikasi bekerja

1 dari 1

Anda mungkin juga menyukai