Anda di halaman 1dari 2

Assalamu’laikum Wr.

Wb
Yth. Tutor Bapak Riandy Mardhika Adif, SE, MM
Dan teman-teman semua
Saya mencoba untuk menjawab diskusi yang Bapak berikan ;

1. Bisnis dan Kewirausahaan Di Indonesia

a. Bisnis
Bisnis merupakan suatu kegiatan yang dilakukan oleh individu ataupun organisasi untuk menjual barang
atau jasa kepada konsumen untuk memperoleh keuntungan. Perusahaan, pasar swalayan, rumah sakit,
konsultan, pasar tradisional, dan sebagainya, semuanya merupakan organisasi bisnis.

Berbicara mengenai bisnis di Indonesia, jenis-jenis bisnis di Indonesia sangat banyak dan beragam,
diantaranya yaitu sebagai berikut :
1. Bisnis Jasa
Bisnis jasa merupakan kegiatan bisnis yang dilaksanakan pada bidang jasa yang mengeluarkan produk,
contohnya seperti kesehatan, pendidikan, bank, asuransi, pariwisata, transportasi, dan lainnya.
Berikut beberapa contoh-contoh perusahaan jasa di Indonesia antara lain:
 Telekomunikasi Indonesia ( Persero ) Tbk ( TLKM )
 Indika Energy Tbk ( INDY )
 Indosat Tbk ( ISAT )
 Perusahaan Gas Negara ( Persero ) Tbk ( PGAS )
 Jasa Marga ( Persero ) Tbk ( JSMR ), dan masih banyak yang lainnya.

2. Bisnis Industri
Bisnis industri merupakan kegiatan bisnis yang dilaksanakan pada bidang manufaktur, contohnya
seperti industri pengolahan bahan baku menjadi barang setengah jadi atau jadi sehingga dapat dijual
kepada konsumen, industri logam, industri kertas, dan lainnya.
Berikut beberapa contoh-contoh perusahaan indutsri di Indonesia antara lain:
• PT. Kimia Farma (KAEF)
• PT. Semen Indonesia (SMGR)
• PT. Indofood CBP Sukes Makmur Tbk (ICBP)
• PT. Unilever Indonesia Tbk (UNVR)
 Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA), dan masih banyak yang lainnya.

3. Bisnis Ekstraktif
Bisnis ekstraktif merupakan kegiatan bisnis yang dilaksanakan pada bidang pertambangan, yang
dilakukan dengan cara mengeruk maupun menggali bahan-bahan tambang seperti tembaga, batu bara,
gas bumi, minyak, besi, dan lainnya.
Berikut ini beberapa contoh-contoh perusahaan ekstraktif di Indonesia antara lain:
 Adimas Baturaja Cemerlang
 PT. Abdi Sarana Nusa
 Adaro Indonesia, dan masih banyak yang lainnya.

4. Bisnis Agraris
Bisni Agraris merupakan kegiatan bisnis yang dilaksanakan pada bidang perikanan, peternakan,
pertanian , perkebunan, dan lainnya.
Beberapa contoh-contoh perusahaan agraris di Indonesia antara lain:
 PT. Pertani (BUMN di bidang pertanian).
 PT. Rajawali Nusantara Indonesia (BUMN di bidang agroindustri, farmasi, dan perdagangan.
 PT. Perkebunan Nusantara (BUMN di bidang perkebunan).
 PT. Perikanan Nusantara (BUMN di bidang perikanan, dan masih banyak yang lainnya.

b. Kewirausahaan
Kewirausahaan merupakan proses menciptakan sesuatu yang berbeda nilainya dengan menggunakan
waktu dan usaha yang diperlukan, mengambil risiko finansial, psikologis, dan sosial yang menyertainya,
dan memperoleh keuntungan dari uang dan kepuasan pribadi.

Wirausahawan dan jenis usaha di Indonesia juga sangat banyak dan beragam, untuk contoh-contohnya
bisa kita lihat di sekitar lingkungan daerah tempat tinggal kita. Banyak orang yang mempunyai usaha dari
berbagai bidang, contohnya dibidang kuliner, jasa, desain, internet, fashion dan sebagainya.

Berikut beberapa contoh-contoh nama-nama usaha dari berbagai wirausahawan dapat kita lihat, seperti:
Jerome Polin yang memiliki usaha minuman dengan nama Menantea Ruben Onsu yang memiliki usaha
makanan dengan nama Ayam Geprek Bensu, James Prananto yang memiliki usaha dengan nama Kopi
Kenangan, dan masih banyak contoh-contoh lainnya.

Mungkin itu saja yang dapat saya jelaskan, terima kasih..


Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Sumber Referensi :
Modul EKMA4111, Dorothea Wahyu Arini. Pengantar Bisnis. Edisi 3. Tangerang Selatan : Universitas Terbuka.
https://www.cimbniaga.co.id/id/inspirasi/bisnis/bentuk-kegiatan-ekonomi-dan-jenis-bisnisnya-di-indonesia

Anda mungkin juga menyukai