Anda di halaman 1dari 3

Berikut disajikan transaksi selama bulan Februari tahun berjalan :

1. Pada tanggal 01 Februari 2017 tuan Yon menyetorkan uang tunai sebesar Rp


250.000.000 peralatan kantor Rp 20.000.000, peralatan Toko Rp. 10.000.000 sebagai modal
awal,
2. Pada tanggal berikutnya, 02 Februari dibayar secara tunai sewa ruko kepada
PT. Galunggung sebesar Rp 24.000.000 untuk satu tahun.
3. Tanggal 03 Februari dibeli secara tunai dari CV. Dragon perlengkapan kantor Rp
4.000.000 dan perlengkapan toko Rp 6.000.000
4. Pada tanggal 04 Februari dibeli secara tunai barang dagang dari CV. Rio 200 set mainan
anak-anak dengan harga Rp 10.000.000
5. Di hari berikutnya pada tanggal 05 Februari dijual barang dagang kepada UD. Bright
Sun sejumlah 100 set dengan harga faktur Rp 10.000.000
6. Pada tanggal 07 Februari diterima kembali barang dagang dari UD. Bright Sun sejumlah
50 set senilai Rp 5.000.000 karena mutu barang kurang baik.
7. Pada tanggal 10 Februari dijual barang dagang kepada UD. Joy sejumlah 100 set dengan
harga faktur Rp 10.000.000 dan syarat pembayaran 2/10, n/30
8. Pada tanggal 17 Februari diterima piutang dari UD. Joy atas penjualan barang dagang pada
tanggal 10 Februari 2017

SOAL :
1. Buatlah jurnal terhadap transaksi UD TUAN YON tersebut !
2. Postinglah ke dalam buku besar !
3. Buatlah neraca saldo akhir periode

UD BERKAH JAYA
NERACA SALDO
Per 31 Desember 2021 (Rp 000)
NO NAMA AKUN DEBIT KREDIT
1 Kas 7.000
2 Piutang dagang 7.500
3 Persediaan barang dagang 13.200
4 Perlengkapan kantor 1.150
5 Perlengkapan took 1.200
6 Peralatan kantor 4.000
7 Akum. Peny. Peralatan kantor 3.400
8 Peralatan took 7.000
9 Aku. Peny. Peralatan took 5.600
10 Kendaraan 18.500
11 Akum. Peny. Kendaraan 5.450
12 Hutang dagang 9.000
13 Modal Berkah Jaya 36.220
14 Prive 2.250
15 Penjualan 101.050
16 Retur penjualan 2.800
17 Potongan penjualan 2.200
18 Pembelian 83.500
19 Beban angkut pembelian 3.500
20 Retur pembelian 4.500
21 Potongan pembelian 3.500
22 Beban gaji penjualan 4.000
23 Beban gaji pegawai kantor 4.000
24 Beban sewa Gedung 2.400
25 Beban angkut penjualan 2.450
26 Beban listrik 1.360
27 Beban pemeliharaan kendaraan 1.140
28 Beban asuransi 1.720
29 Pendapatan sewa kendaraan 2.150
TOTAL 170.870 170.870

Keterangan untuk penyesuaian per 31 Desember 2021 adalah sebagai berikut :


a. Nilai persediaan barang dagang per 31 Desember 2021 adalah Rp14.500
b. Persediaan perlengkapan kantor Rp1.050
c. Persediaan perlengkapan took Rp1.060
d. Penyusutan peralatan kantor tahun 2021 Rp1.300
e. Penyusutan peralatan toko 10% dari harga perolehan
f. Penyusutan kendaraan tahun 2021 Rp2.500
g. Seorang pegawai bagian penjualan gaji bulan Desember 2021 sebesar Rp1.060 belum
dibayarkan
h. Sewa Gedung yang telah dibayar untuk masa 1 tahun dari 1 Februari 2021 s.d. 1 Februari
2022
i. Biaya listrik yang masih terhutang bulan Desember 2021 sebesar Rp1.030
j. Biaya asuransi untuk masa 1 tahun dari 1 Aoril 2021 s.d. 1 April 2022 sebesar Rp2.700

SOAL :
4. Buatlah jurnal penyesuaian tanpa akun HPP
5. Buatlah kertas kerja tanpa akun HPP
6. Buatlah laporan keuangan (lap. Laba-rugi, lap. Perubahan ekuitas, neraca, lap. Arus kas)

Anda mungkin juga menyukai