Anda di halaman 1dari 2

Sejarah Jambi

A. Karakteristik Negri Jambi


Provinsi Jambi merupakan provinsi yang terletak di pulau
Sumatera, ibukotanya terletak di kota Jambi. Provinsi Jambi merupakan
tempat penghasil karet dan kelapa sawit yang cukup luas. Provinsi Jambi
juga memiliki salah satu sungai terpanjang di dunia yaitu sungai
Batanghari.
Secara geografis provinsi Jambi terletak di bagian tengah pulau
Sumatera, sebelah utara berbatasan dengan provinsi Riau, sebelah timur
dengan laut Cina selatan provinsi kepulauan Riau, sebelah selatan
berbatasan dengan provinsi Sumatera selatan dan sebelah Barat
berbatasan dengan provinsi Sumatera Barat. Posisi Provinsi Jambi
cukup strategis karena langsung berhadapan dengan kawasan
pertumbuhan ekonomi yaitu IMS-GT ( Indonesia, Malaysia, Singapura
Growth Triangel ).1
Provinsi Jambi memiliki iklim tropis dan kaya akan sumber daya
alam dan keanekaragaman hayati, namun juga tetap menjadi
kerentanan terjadi perubahan iklim. Gejala perubahan iklim seperti
kenaikan temperatur, perubahan intensitas dan periode hujan,
pergeseran musim hujan atau kemarau, dan kenaikan muka air laut akan
mengancam daya dukung lingkungan dan kegiatan seluruh sektor
bangunan.2
Jika melihat sektor ekonomi provinsi Jambi, Kota Jambi yang
merupakan salah satu kota yang menjadi Ibukota provinsi Jambi.
Meskipun memiliki laju pertumbuhan yang stabil kota Jambi masih
belum mampu menaikkan tingkat pertumbuhan perekonomian tinggi
dari pertumbuhan ekonomi provinsi Jambi dalam periode tahun 2010
sampai 2018 pertumbuhan ekonomi kota Jambi rata-rata 5,7%. Namun
bila dilihat dari perannya dalam perekonomian provinsi Jambi maka kota
Jambi memiliki peran yang cukup strategis. Kontribusi PDRB kota Jambi
terhadap PDRB provinsi Jambi pada periode yang sama menunjukkan
angka tertinggi di antara 11 kabupaten di provinsi Jambi.3

1
Karakteristik lokasi dan wilayah Jambi, https://bappeda.jambiprov.go.id
2
Kondisi alam provinsi Jambi, https://repository.unja.ac.id
3
Pertumbuhan ekonomi Jambi, https://online-journal.unja.ac.id
B. Asal Usul Jambi
Setelah melihat kondisi geografis dan alam provinsi Jambi kurang
lengkap jika tidak mengetahui asal usul provinsi Jambi.
Seperti yang telah di jelaskan di atas provinsi Jambi merupakan
daerah yang ada di pulau Sumatera. Dalam pembahasan asal usul atau
sejarah Jambi, sebelum datangnya pengaruh asing yaitu kekuasaan
Belanda dan Jepang terdapat kerajaan yang berdiri sendiri, setelah
Indonesia merdeka daerah Jambi berbentuk keresidenan yang terdiri
atas kabupaten Merangin, Batanghari dan Kotapraja Jambi. Sistem
pemerintahan di provinsi Jambi sebelum masuknya Kolonial Belanda
merupakan daerah kesultanan Jambi yang di pimpin oleh seorang Sultan
yang di bantu oleh pangeran ratu.4
Nama Jambi berasal dari nama “Jambe” yang berarti “pinang”.
Nama ini ada hubungannya dengan sebuah legenda mengenai Raja Putri
Selaras Pinang Masak yang ada kaitannya dengan asal usul provinsi
Jambi.
Ada beberapa versi tentang awal mula pemberian nama Jambi,
ada yang mengatakan Jambi berasal dari kata Jambe dalam bahasa Jawa
yang berarti Pinang. Kemungkinan besar saat Tanah Pilih di jadikan tapak
pembangunan kerajaan yang baru pepohonan pinang banyak tumbuh di
sepanjang aliran sungai Batanghari, sehingga nama itu yang di pilih
Orang Kayo Hitam. Ada juga yang mengatakan bahwa kata Jambi itu
justru berasal dari bahasa Arab dengan makna sahabat akrab, karena
jika berpedoman pada buku De Oudste Geschiedenis van the Archipel
bahwa kerajaan Melayu Jambi dari abad 7-13 merupakan bandar atau
pelabuhan dagang yang ramai. Ada berbagai kapal-kapal dari luar
termasuk Arab.5

4
Sejarah provinsi Jambi, https://repository.unja.ac.id
5
Asal usul nama Jambi, https://www.academia.edu

Anda mungkin juga menyukai