Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL USAHA MAKANAN RINGAN CIBAY

BAB 1. PENDAHULUAN

 Kata pengantar

Baru - baru ini banyak sekali bisinis kuliner muncul dimana-mana oleh sebab itu
saya mulai terinspirasi untuk mengembangkan ide bisnis sehingga menjadi peluang
usaha yang menghasilkan sekaligus mencari pengalaman dan menambah wawasan
dalam bisnis kuliner. Dan disini makanan yang ingin saya jual adalah CIBAY (aci
ngambay) yang berarti aci basah CIBAY (aci ngambay) adalah makanan khas Jawa
Barat yang terbuat dari adonan aci yang cukup kental dan sudah dibumbui dengan
penyedap rasa dan sedikit rempah lalu di bungkus dengan kulit lumpia dan di goreng.
CIBAY sangat di gemari di kalangan muda seperti mahasiswa. Saya mengambil usaha
ini karena ingin mengembangkan usaha yang sudah ada menjadi usaha yang dapat
berkembang lebih luas lagi.

Usaha ini merupakan usaha "CIBAY" yang merupakan makanan ringan dan cocok
buat cemilan waktu boring atau dorongan gobrol biar tambah asik.

 VISI DAN MISI

VISI

Menjual produk makanan yang layak konsumsi,enak,halal,dan bermutu.

a. Menjalin hubungan yang baik antara produsen dengan konsumen

b. Memprioritaskan kepuasan konsumen

c. Kerjasama yang baik dalam tim

d. Melayani dengan etika yang baik

e. Mengembangkan produk dengan inovasi suoaya cepat berkembang

 Jenis Usaha Yang dikelola

Saya memilih usaha makanan ringan atau cemilan berupa aci ngambay karena

sesuai dengan kemampuan yang saya miliki dan mudah dalam mendapatkan bahan
baku yang tersedia di lingkungan sekitar Saya

Contoh gambar makanan CIBAY ;

 Tujuan

1. Mencoba mengembangkan ide,kreativitas,dan inovasi

2. Mencari peluang bisnis dalam wirausaha

3. Menambah wawasan dalam wirausaha

BAB 2. KEGIATAN PASAR DAN PEMASARAN

 Lingkungan Usaha

Hal-hal yang mendukung dalam kegiatan wirausaha ini salah satunya adalah
lokasi usahanya. Selain dari segi lokasi Saya juga menjual CIBAY dengan harga yang
standar di kantong mahasiswa. Oleh karena itu Saya bertekad mengembangkan
usaha CIBAY ini, karena menurut Saya berwirausaha dengan menjual CIBAY ini
adalah usaha kecil yang cukup menjanjikan.

 Lingkungan Pasar
Jika melihat lingkungan pasar. CIBAY adalah suatu jenis makanan ringan yang
banyak dijual di pinggir-pinggir jalan. Namun Saya menyiasati dengan muncul ide
untuk tampil beda dengan wirausaha yang lain. Saya berencana untuk berjualan
CIBAY online dengan penerimaan pesanan melalui platform media sosial dan
membuat desain kemasan yang menarik agar memberi kesan premium pada produk.

 Rencana Pemasaran

Dalam suatu usaha pasti butuh pemasaran. Karena sekarang sudah banyak
pengguna media sosial Saya akan mencoba memasarkan CIBAY AS Saya melalui
akun media sosial, yaitu Facebook,instagram,WhatsApp.

BAB 3. FAKTOR PENGHAMBAT DAN PENDUKUNG

 Faktor Penghambat

1. Adanya usaha yang sama

2. Modal

Namun Saya memounya cara untuk mengatasi penghambat tersebut. Ketika ada
usaha yang sama Saya menyiasati dengan berjualan lebih menarik dari penjual yang
lain. Kemudian untuk masalah modal saya akan mengumpulkan uang atau cara lain
dengan mengajak orang menjadi rekan untuk berwirausaha bersama dengan begitu
modal bisa iuran.

 Faktor Pendukung

1. Promosi di media sosial yang berpeluang

2. Harga terjangkau untuk pelajar/mahasiswa

Enak,higienis,dan bikin nagih

 Analisis SWOT

a. Strength (kekuatan)

1. Menjual produk di semua kalangan

2. Memiliki rasa yang enak


3. Sensasi nagih untuk konsumen

b. Weakness (kelemahan)

1. Mudah dibuat sendiri, sehingga orang memilih membuatnya sendiri

2. Cara membuatnya yang mudah ditiru

c. Opportunity (peluang/kesempatan)

1. Mudah dalam pemasaran

2. Alat dan bahan yang mudah ditemukan

3. Modal yang dibutuhkan tidak besar

4. Harga terjangkau

d. Threat (hambatan)

1. Jika ada produsen dengan produk yang sama

2. Melakukan strategi pemasaran yang lebih kompetitif

BAB 4. ASPEK PRODUKSI

 Alokasi usaha

Usaha ini berlokasi di Jawa Tengah, karenadaerah tersebut CIBAY masih jarang yang
jual, sehingga saya mengambil peluang agar saya bisa berwirausaha dan maju.

 Fasilitas dan Peralatan Produksi

Dalam pembuatan CIBAY dibutuhkan alat perkakas rumah tangga yang ada di rumah
seperti kompor,baskom, gas,talenan,pisau,susuk,wajan

 Bahan Baku

BAHAN JUMLAH HARGA

Kulit lumpia 5 Rp.15,000


Tepung kanji 1kg Rp.7,000

Daun bawang 250gram Rp.4,000

Sosis merk Champ 1 pack Rp.20,000

Bubuk cabe 1 Rp.7,000

Bawang putih bubuk 1 Rp.3,000

Lada bubuk 1 Rp.1,000

Roico 4 Rp.2,000

Daun jeruk 5 lembar Rp.2,000

Minyak Rp.12,000

Papper bowl 500ml 50 pcs Rp.40,000

Total Rp.113,000

 Proses Produksi

Dalam proses produksi usaha ini diantaranya:

1. Menyiapkan bahan yang dibutuhkan

2. Menyiapkan alat yang akan digunakan

3. Memulai proses pengerjaan

4. Membersihkan hasil pengerjaan (finishing)

 Proses Pengerjaan

1. Setiap ada pesanan

BAB 5. ASPEK KEUANGAN

 Rencana Produksi

1. Jenis produksi = CIBAY (aci ngambay)


2. Jumlah produksi = 33 bungkus/hari

 Biaya tetap

1. Bahan baku = Rp 113,000

 Harga jual

1. Harga jual = Rp 8,000

2. Perolehan dalam 1 hari = Rp 8,000×33 = Rp 264,000,-

 Keuntungan

1. Keuntungan yang diperoleh setiap hari

Keuntungan = harga jual - modal

= 264,000 - 113,000

= 151,000,-

BAB 6. PENUTUP

 Kesimpulan

Dengan melihat dipasaran makanan CIBAY ini yang masih jarang di temukan, saya
berinovasi untuk membuat jajanan khas Indonesia ini terus ada dan dapat
berkembang di pasaran. Diharapkan bisnis ini bisa bersaing dengan makanan lain
dan menjadi trend yang booming di masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai