Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN

RISET, DAN TEKNOLOGI


UNIVERSITAS TIDAR
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
Alamat : Jalan Kapten Suparman 39 Magelang 56116Telp. (0293) 364113 Fax. (0293) 362438
Laman : www.untidar.ac.id Surel : fkip@untidar.ac.id

SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER GENAP


TAHUN 2021/2022

MATA KULIAH/KODE : Psikologi Pendidikan


DOSEN : Prof. Dr. A. Sri Haryati, M.Pd & Fifit Firmadani, M.Pd.
SKS/SEMESTER : II / II
KELAS : 1,2,3,4,5
HARI/ TANGGAL : Jumat, 17 Juni 2022
PUKUL : 13.00 - 14.40 WIB
PRODI : Pendidikan Bahasa Inggris

Petunjuk
a. Ujian bersifat tertutup.
b. Kerjakan diketik di Ms.word lalu discan dalam bentuk pdf.
c. Kerjakan soal yang anda anggap mudah terlebih dahulu.
d. Cantumkan sumber referensi jika jawaban mengambil dari buku/artikel jurnal.
e. Mahasiswa yang ketahuan menyontek atau jawaban sama akan diberi nilai nol.

Soal !

1. Prinsip belajar teori Pavlov ada empat prinsip utama yaitu fase penguasaan (akusisi),
fase eliminasi (ekstinction), fase generalisasi (generalitation), fase diskriminasi
(discrimination). Jelaskan keempat fase tersebut dan bagaimana implementasinya
dalam proses pembelajaran! (skor 20)
2. Teori belajar behavioristik menekankan pada hasil belajar sedangkan teori belajar
kognitif menekankan pada proses belajar. Menurut pendapat saudara bagaimana
perbedaan proses belajar menurut pakar kognitif Bruner dan Ausubel ! (skor 10)
3. Pandangan Habermas membagi tipe belajar menjadi tiga yaitu belajar teknis (technical
learning), belajar praktis (practical learning), dan belajar emansipatoris (emancipatory
learning). Jelaskan tiga tipe belajar tersebut dan bagaimana implementasinya dalam
proses pembelajaran! (skor 15)
4. Menurut pakar teori belajar sibernetik proses berfikir dibedakan menjadi proses berfikir
algoritmik, heuristik, wholist, dan serialis. Jelaskan pendapat saudara dan berikan
contohnya ! (skor 20)
5. Paradigma pembelajaran kontruktivistik adalah student active learning bukan teacher
centered learning. Berdasarkan hal tersebut jelaskan empat perbedaan antara
pembelajaran tradisional (behavioristik dengan pembelajaran kontruktivistik! (skor 15)
6. Berikanlah contoh implementasi teori belajar konstruktivistik pada satu materi
pembelajaran di kelas ! (skor 20)

JANGAN LUPA BERDOA TERLEBIH DAHULU DAN SELAMAT MENGERJAKAN


SEMOGA SUKSES !

Anda mungkin juga menyukai