Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH UJIAN AKHIR SEMESTER ELEKTRONIKA

SWITCHING POWER SUPPLY

Dosen Pengampu

Mochammad Djaohar, S.T., M.Sc

DISUSUN OLEH:

Kelompok 3

Virnaya Lailatus Isti’ana (1501622002)

Zenal Muttaqin (1501622020)

Muhammad Syahid Abdul Aziz (1501622052)

Nourmazatul Kharisma (1501622053)

PRODI PENDIDIKAN VOKASIONAL TEKNIK ELEKTRO


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA
2023
KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur kami panjatkan kepada Allah SWT yang telah memberikan kita taufiq,
rahmat, serta ridho-Nya kepada kita semua, sehingga makalah kami dapat terselesaikan dan
tidak lupa kami ucapkan terimakasih kepada Mochammad Djaohar, S.T., M.Sc selaku dosen
pengampu Mata Kuliah Elektronika yang telah membimbing kami. Kami juga mengucapkan
terimakasih kepada teman-teman yang telah membantu kami dalam menyusun makalah ini

Dalam makalah ini juga ditujukan untuk untuk memenuhi tugas kelompok. Kami hanya
manusia biasa dimana ada kesalahan-kesalahan, maka kami mohon maaf apabila ada
kesalahan dan kekurangan dalam makalah yang kami buat ini. Semoga makalah yang kami
buat ini dapat bermanfaat untuk pengetahuan kita semua dan juga untuk memenuhi tugas
kelompok. Untuk mencapai kesempurnaan makalah ini, kami mohon kritik dan saran dari
dosen pemgampu dan teman-teman yang membacanya.

Jakarta, 13 Mei 2023

Kelompok 3
DAFTAR ISI

BAB I......................................................................................................................................................4
1.1 Latar Belakang.......................................................................................................................4

1.2 Rumusan Masalah..................................................................................................................4

1.3 Tujuan....................................................................................................................................4

BAB II.....................................................................................................................................................5
2.1 Switch-Mode Power Supply (SMPS).....................................................................................5

2.2 Menentukan Jumlah Lilitan SMPS..........................................................................................6

DAFTAR PUSTAKA.................................................................................................................................8
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Power supply merupakan perangkat keras yang mampu menyuplai tenaga atau tegangan
listrik secara langsung dari sumber tegangan listrik PLN ke tegangan listrik yang lainnya.
Power supply memiliki input dari tegangan yang berarus alternating current (AC) dan
mengubahnya menjadi arus direct current (DC). Digunakan untuk mensuplai peralatan
elektronik yang membutuhkan arus searah. Ada 2 jenis power supply yaitu menggunakan
trafo linier dan menggunakan switch mode power supply (SMPS)

1.2 Rumusan Masalah

a. Apa yang dimaksud dengan Switching Power Supply


b. Menghitung jumlah lilitan SMPS

1.3 Tujuan

a. Untuk memahami apa itu Switching Power Supply


b. Mengerti cara menghitung jumlah lilitan SMPS
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Switch-Mode Power Supply (SMPS)
Switch-Mode Power Supply (SMPS) adalah jenis Power Supply yang langsung
menyearahkan (rectify) dan menyaring (filter) tegangan Input AC untuk mendapatkan
tegangan DC. Tegangan DC tersebut kemudian di-switch ON dan OFF pada frekuensi tinggi
dengan sirkuit frekuensi tinggi sehingga menghasilkan arus AC yang dapat melewati
Transformator Frekuensi Tinggi. Switching Power supply atau lebih dikenal dengan sebuatan
switched - mode power supply (SMPS) merupakan catu elektronik yang terdiri dari regulasi
switching yang disediakan sesuai kebutuhan tegangan keluaran. Sebuah SMPS adalah daya
pengubah yang meneruskan daya dari sebuah sumber untuk beban yang ideal tanpa rugi-rugi.
Fungsi dari pengubah adalah untuk menyediakan tegangan keluaran pada level yang berbeda
dibandingkan tegangan masukan.
Keuntungan utama dari metode ini adalah efisiensi yang lebih besar karena switching
transistor daya sedikit berkurang ketika berada di luar daerah aktif yaitu, ketika transistor
berfungsi seperti tombol dan juga memiliki diabaikan jatuh tegangan atau arus yang dapat
diabaikan melaluinya. Keuntungan lain termasuk ukuran yang lebih kecil dan bobot yang
lebih ringan dari pengurangan transformator frekuensi rendah yang memiliki berat yang
tinggi dan panas yang dihasilkan lebih rendah karena efisiensi yang lebih tinggi. Kerugian
meliputi kompleksitas yang lebih besar, generasi amplitudo tinggi, energi frekuensi tinggi
yang low-pass filter harus blok untuk menghindari gangguan elektromagnetik (EMI).
SMPS bekerja dengan menggunakan tegangan masukan PLN 220 VAC, dengan frekuensi
yang sama dengan sumber PLN yaitu 50 Hz. Tegangan masukan AC difilter untuk
menghilangkan noise dan diubah menjadi tegangan DC dengan menggunakan dioda penyerah
jembatan (bridge). Tegangan hasil penyearahaan kemudian difilter menggunakan kapasitor
untuk menghilangkan noise atau ripple hasil penyearahan. Tegangan yang telah difilter oleh
kapasitor akan diteruskan ke switcher. Pada switcher ini tegangan akan mengalami proses
switching sehingga tegangan DC murni dari hasil penyearah akan menghasilkan tegangan
yang mempunyai frekuensi tinggi akibat proses switching yang dilakukan secara cepat.
Proses switching dikendalikan oleh IC UC3843BN sebagai pembangkit pulsa PWM.
Tegangan yang telah mengalami proses switching diteruskan ke transformer. Pada
transformer tegangan akan diturunkan sesuai dengan keluaran yang diinginkan.
Tegangan keluaran dari transformer memiliki karakteristik AC, sehingga perlu disearahkan
lagi menggunakan dioda penyearah. Setelah disearahkan tegangan kembali difilter
menggunakan kapasitor, dan hasil filter menjadi output dari SMPS. Output kemudian
diberikan feedback controler untuk proteksi dari hubungan singkat (sort) dengan
menggunakan optocoupler PC817.
Bagian – bagian dasar pada switch Mode Power Supply (SMPS) Switch Mode Power Supply
(SMPS) memiliki bagian – bagian penting meliputi:
1. bagian penyearah
2. bagian pencacah
3. bagian driver control
4. trafo switching
5. bagian penyearahan & filtering
6. bagian loop umpan balik
7. rangkaian komparator.
2.2 Menentukan Jumlah Lilitan SMPS
Dalam perancangan SMPS terdapat perhitungan untuk menentukan jumlah lilitan yang
digunakan untuk menghasilkan tegangan keluaran sesuai kebutuhan. Berikut langkah-langkah
untuk menentukan jumlah lilitan yang digunakan.
1) Menentukan tegangan masukan

2) Menentukan arus masukan


3) Menentukan induktansi lilitan primer

4) Menentukan celah (gap) trafo dan kerapatan fluks magnetic

5) Menentukan lilitan primer

6) Menentukan lilitan sekunder


DAFTAR PUSTAKA
A. A. Hutasuhut, “Analisa Perbandingan Switch Mode Power Supply (SMPS) dan
Transformator Linear Pada Audio Amplifier,” vol. 1, no. 2, pp. 90–102, 2017.
EE IIT. Design of Transformer for Switched Mode Power Supply (SMPS) Circuits. Version 2
EE IIT. Kharagpur.
A. I. Pressman, K. Billings, and T. Morey, Switching Power Supply Design, Third Edition.
New York: McGraw-Hill, 2009.

Anda mungkin juga menyukai