Anda di halaman 1dari 37

BUKU PEDOMAN

PRAKTIKUM
LABORATORIUM SYARIAH, EKONOMI DAN BISNIS
ISLAM

“Terwujudnya Mahasiswa Syariah, Ekonomi Dan Bisnis Islam

Yang Unggul, Moderat Dan Inovatif”

LABORATORIUM SYARIAH, EKONOMI DAN BISNIS


ISLAM
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI
MANDAILING NATAL
PANYABUNGAN, 2023
BUKU PEDOMAN
PRAKTIKUM
LABORATORIUM SYARIAH, EKONOMI DAN BISNIS
ISLAM

Tim Penyusun:

Penanggung Jawab
Ketua STAIN Madina
Wakil Ketua STAIN Madina

Ketua
Akhyar, M.H

Anggota
Asrul Hamid, M.H.I
Andri Muda Nst, M.H
Arwin, M.A
Andi Hakim, M.M
Faisal Afandi, M.E.I

Diterbitkan oleh
STAIN Mandailing Natal
Jalan Prof. Dr. Andi Hakim Nasution Panyabungan 22978
KATA PENGANTAR

Bismilahirahmanirrahim
Segala puji kami panjatkan ke hadirat Ilahi Rabbi yang telah melimpahkan
rahmat dan anugerah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan penulisan Pedoman
Praktikum Laboratorium Syari’ah, Ekonomi dan Bisnis Islam Sekolah Tinggi Agama
Islam Negeri Mandailing Natal Tahun 2023 yang dijadikan arahan dan pedoman
serta informasi bagi pelaksanaan Praktikum sudah tersusun dengan baik. Shalawat
dan salam semoga senantiasa dilimpahkan oleh Allah SWT kepada Nabi
Muhammad SAW. Semoga kita dapat meneladani etos kerja seorang muslim yang
diajarkan oleh beliau.
Buku pedoman ini berisi serangkaian aturan dan tata cara pelaksanaan
Praktikum Tahun 2023. Pedoman ini berlaku bagi peserta Praktikum, Dosen
Pembimbing Lapangan, Pembimbing Lapangan, dan Panitia Pelaksana serta
pejabat struktural yang terkait dalam pelaksanaan tugas dan fungsi masing-masing.
Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada semua pihak yang telah
membantu dalam penyelesaian pedoman ini, terutama kepada Tim Penyusun
Pedoman Praktikum yang telah bekerja keras dalam menyiapkan segala sesuatu
yang berkenaan dengan penyusunan dan pencetakan pedoman Praktikum ini.
Semoga buku pedoman ini dapat berfungsi secara efektif sebagaimana mestinya.

Panyabungan, Januari 2023

Tim Penyusun

i
DAFTAR ISI

Kata Pengantar.............................................................................................................i
Daftar Isi.......................................................................................................................ii
Daftar Lampiran……………………………………………………………….......………..iii
Bab I Pendahuluan......................................................................................................1
Bab II Definisi, Dasar Hukum, Tujuan, Dan Manfaat Praktikum..................................3
Bab III Lokasi, Waktu, Peserta, Dan Persiapan Praktikum.........................................4
Bab IV Materi Pokok Praktikum...................................................................................6
Bab V Sumber Informasi, Teknik Pengumpulan Data, Dan Pelaksanaan
Praktikum........................................................................................................12
Bab VI Uraian Tugas Praktikum................................................................................15
Bab VII Pembimbing Dan Teknik Bimbingan............................................................17
Bab VIII Pelaporan, Simulasi, Dan Penilaian........................................................... 18
Bab IX Penutup.........................................................................................................20
Lampiran …………………………………………………………………..…….21
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran I Lembar Penilaian Dosen Pamong..........................................................22


Lampiran II Daftar Penilaian Laporan Akhir Kelompok............................................ 23
Lampiran III Daftar Penilaian Laporan Harian Individu.............................................24
Lampiran IV Lembar Penilain Dosen Pembimbing...................................................25
Lampiran V Rekapitulasi Penilaian Mahasiswa........................................................26
Lampiran VI Laporan Harian Kegiatan Praktikum....................................................27
Lampiran VII Absensi Harian Praktiker....................................................................28
Lampiran VIII Sistematika Penulisan Laporan Kelompok........................................29
Lampiran IX Lembar Pengesahan Laporan Kelompok............................................30
Lampiran X Sampul Laporan Kelompok..................................................................31
Lampiran XI Sampul Laporan Individu.....................................................................32

ii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Pengertian
Yang dimaksud dengan Praktikum dalam pedoman ini ialah kegiatan
penerapan suatu ilmu tertentu dalam bentuk pelatihan, penelitian, maupun tugas-
tugas lain yang tidak terpisahkan dari pelaksanaan kurikulum Syari’ah, Ekonomi dan
Bisnis Islam Sekolah Tinggi Agama Islam Mandailing Natal.
Praktikum dirancang untuk meningkatkan keterampilan mahasiswa yang
diperoleh dari dan langsung ke dunia usaha atau lembaga keuangan atau lembaga
yang setara dengannya. Oleh karena itu pada praktiknya Praktikum memerlukan
kemampuan pengetahuan sekaligus keterampilan teknis berkaitan dengan aplikasi
ilmu yang selama ini dipelajari.
Secara administratif, Praktikum merupakan mata kuliah wajib yang harus
diambil oleh seluruh mahasiswa Syari’ah, Ekonomi dan Bisnis Islam Sekolah Tinggi
Agama Islam Mandailing Natal. Ia bisa diambil oleh mahasiswa yang memenuhi
persyaratan akademik dan administasi.
Program Praktikum, pertama sebagai sumbangsih lembaga pendidikan
Sekolah Tinggi Agama Islam Mandailing Natal dalam mengembangkan dunia usaha
dan lembaga keuangan syari’ah, kedua, sebagai media bagi mahasiswa dalam
mengembangkan pemahaman dan keterampilan operasionalisasi bisnis Syari’ah
dan Lembaga Keuangan Syari’ah baik bank maupun non-bank.

B. Tujuan dan Target:


I. Tujuan Praktikum:
a. Meningkatkan keahlian dan profesionalisme mahasiswa dalam bidang
Peradilan, Hukum Ekonomi syari’ah atau lembaga keuangan Syari’ah atau
lainnya melalui praktik di lapangan.
b. Menyiapkan tenaga ahli yang terampil dan memiliki pengetahuan praktis sesuai
dengan kompetensinya.

II. Target Praktikum:


a. Memperkenalkan mahasiswa pada dunia usaha, lembaga Peradilan atau
lembaga keuangan Syari’ah dengan berbagai permasalahannya.
b. Memberikan pengalaman praktis kepada para mahasiswa agar ilmu-ilmu
yang diperoleh lebih berdaya guna (menjadi ilmu yang bermanfaat) bagi
pengembangan diri di masyarakat.

-1-
c. Meningkatkan kemampuan dan keterampilan mahasiswa dalam menghadapi
dunia kerja.

III. Manfaat Praktikum a. Bagi Mahasiswa


1. Memperoleh pengalaman teknis di Lembaga Peradilan,
Lembaga Keuangan dan dunia usaha
2. Mampu menganalisis masalah dengan metode analisis yang tepat
terhadap masalah di masyarakat.
3. Mendapatkan bahan untuk penulisan karya ilmiah.
b. Bagi Program Studi
1. Laporan Praktikum dapat menjadi salah satu audit internal kualitas
pengajaran
2. Memperkenalkan program kepada instansi yang bergerak di bidang
Syariah, Ekonomi, Perbankan dan Bisnis Islam.
3. Sebagai masukan untuk evaluasi dan penyempurnaan kurikulum yang
sesuai dengan kebutuhan lapangan kerja.
4. Terbinanya kerjasama dengan institusi tempat Praktikum dalam upaya
meningkatkan keterkaitan dan kesepadanan antara substansi akademik
dengan pengetahuan dan keterampilan sumber daya manusia yang
dibutuhkan dalam pembangunan syari’ah dan ekonomi syariah di
masyarakat.
c. Bagi Institusi Tempat Praktikum
1. Dapat memanfaatkan tenaga terdidik dalam membantu penyelesaian
tugas-tugas kantor untuk kebutuhan unit kerja masing-masing.
2. Mendapatkan alternatif, karyawan yang telah dikenal mutu dan
kredibilitasnya.
3. Mendapatkan masukan dari pengembangan keilmuan di perguruan tinggi.
4. Menciptakan kerjasama yang saling menguntungkan dan bermanfaat
antara institusi tempat Praktikum dengan STAIN Mandailing Natal.

BAB II

-2-
DASAR HUKUM

1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem


Pendidikan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor
78, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4301);
2. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru Dosen
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 157, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4586);
3. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan
Tinggi (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2012 Nomor 158,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5336);
4. Peraturan pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional
Pendidikan sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 32
Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun
2005 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 41, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4496) sebagaimana telah diubah
dengan Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua
atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2015 Nomor 45, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5670);
5. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2014 tentang
Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi Pengelolaan Perguruan Tinggi (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 16, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5500);
6. Peraturan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2018 tentang
Pendirian Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Mandailing Natal (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2018 Nomor 164);
7. Peraturan Menteri Agama Nomor 36 Tahun 2009 tentang Penetapan
Pembidangan Ilmu dan Gelar Akademik di Lingkungan Perguruan TinggiAgama
Islam (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 446);
8. Peraturan Menteri Agama Nomor 60 Tahun 2022 tentang Perubahan
Atas peraturan Menteri Agama Nomor 5 Tahun 2018 tentang Organisasi
dan Tata Kerja Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Mandailing Natal
(Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2022 Nomor 931);

BAB III

-3-
STATUS, LOKASI, WAKTU, BEBAN AKADEMIK, PESERTA DAN
PERSIAPAN PRAKTIKUM

A. Status
Program Praktikum adalah kegiatan intrakurikuler terstruktur berupa kegiatan
Praktikum (Magang) di instansi terkait dengan bidang Peradilan, Perbankan,
Ekonomi dan Bisnis Syariah.

B. Lokasi
Praktikum Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Mandailing Natal
dilaksanakan di instansi-instansi yang berkaitan dengan Syari’ah, Peradilan,
Lembaga Keuangan dan Dunia Usaha. Diataranya:
1. Kantor Kementerian Agama
2. Kantor Urusan Agama
3. Kantor Pengadilan Agama
4. Kantor Pengadilan Negeri
5. Kantor Kejaksaan
6. Lembaga Perbankan
7. Koperasi
8. Pegadaian
9. Unit Usaha/UMKM
10. Instansi Lainnya

C. Waktu
Praktikum Mahasiswa Syari’ah, Ekonomi dan Bisnis Islam STAIN MADINA
dilaksanakan selama dua bulan setelah selesai semester VII (tujuh)dari tanggal 16
Januari 2023 sd 09 Maret 2023 .

D. Beban Akademik
Beban Akademik Praktikum adalah 4 SKS, dengan urutan kegiatan
Pembekalan, Praktikum di lokasi, Simulasi dan pembuatan laporan.

-4-
E. Peserta
Menurut panduan akademik STAIN MADINA, Mahasiswa yang akan
mengambil program S-1 diwajibkan melaksanakan Praktikum yang secara reguler
dilaksanakan sekali dalam satu tahun. Peserta adalah mahasiswa program S-1
Program Studi Hukum Ekonomi Syariah, Hukum Keluarga Islam, Ekonomi Syari’ah,
Perbakan Syari’ah dan Manajemen Bisnis Islam yang telah menyelesaikan
perkuliahan pada semester VI (Enam).
Yaitu mahasiswa yang telah memenuhi syarat sebagai berikut:
1. Terdaftar sebagai mahasiswa pada Tahun Akademik yang sedang berjalan.
2. Bersedia mematuhi tata tertib yang ditetapkan oleh panitia Praktikum, Prodi,
dan STAIN MADINA.
3. Mengikuti pembekalan yang diaksanakan oleh panitia pelaksana Praktikum.
4. Mempunyai dan memiliki kepribadian, dedikasi, dan loyalitas terhadap
peraturan dan ketentuan yang berlaku di STAIN MADINA
5. Telah menyelesaikan segala administrasi yang diwajibkan kepada setiap
mahasiswa.
6. Mengikuti segala aturan dan kode etik yang dibebankan oleh instansi tempat
Praktikum, loyal, dan menjaga kerahasiaan jabatan.

BAB IV

-5-
MATERI POKOK PRAKTIKUM

Materi pokok merupakan hal hal yang harus diketahui oleh semua peserta
Praktikum dengan cara mengikuti, mengganti memahami dan membuat laporan.
Materi pokok setiap tempat pelaksanaan Praktikum berbeda beda sesuai dengan
tugas dan kewenangan lembaga atau instansi tersebut.

A. Pengadilan Agama
Materi pokok Praktikum pengadilan agama yang harus di ikuti, diamati,
difahami dan di laporkan oleh peserta adalah :
1. Sejarah, struktur organisasi pengadilan agama dan peraturan per undang-
undangan yang mengaturnya.
2. Administrasi umum pengadilan agama, meliputi :
a. Keluar masuknya surat dan pengarsipannya
b. Urusan perlengkapan dan pengadaan barang
c. Urusan kerumahtanggaan, inventaris, kehumasan, keamanan, dan
prototype gedung Pengadilan
d. Urusan kepegawaian
e. Urusan Keuangan
3. Kepaniteraan perkara di pengadilan agama,meliputi :
a. Tata laksana penerimaan perkara
b. Tata laksana pemanggilan pihak pihak
c. Tata laksana mediasi
d. Tata laksana persidangan perkara ( hal-hal yang harus di persiapkan pada
proses persidangan)
e. Tata laksana penyampaian putusan/penepatan
f. Tata laksana fatwa
g. Tata laksana pembuatan pelaporan statistik dan dokumentasi perkara
4. Tata persidangan perkara di pengadilan agama

-6-
B. Pengadilan Negeri
Materi pokok Praktikum pengadilan negeri yang harus di ikuti, di amati,
difahami dan di laporkan oleh peserta adalah :
1. Sejarah, struktur organisai Pengadilan Negeri dan peraturan
Perundang-Undangan yang mengaturnya.
2. Administrasi umum Pengadilan Negeri, meliputi:
➢ Job description bagian kesekretariatan
➢ Job description bagian kepegawaian
➢ Job description bagian keuangan
3. Kepaniteraan perkara di Pengadilan Negeri, meliputi:
a. Job Description kepaniteraan pidana
1. Tatalaksana penerimaan perkara pidana
2. Tatalaksana meregister jenis perkara pidana biasa, pidana singkat,
pidana cepat, pidana ringan atau pidana anak
3. Tatalaksana penetapan penyitaan, penggeledahan barang bukti,
perpanjangan penahanan dari penyidik dan kejaksaan
4. Tatalaksana persidangan kasus pidana
5. Tatalaksana penyampaian putusan
6. Tatalaksana penerimaan pernyatan banding, kasasi, PK, grasi pra
peradilan dan bantuan hukum
7. Tatalaksana penahanan
b. Job description kepaniteraan perdata
1. Tatalaksana penerimaan perkara perdata
2. Tatalaksana mediasi
3. Tatalaksana pemanggilan pihak-pihak pada perkara perdata
4. Tatalaksana persidangan perkara perdata (hal-hal yang harus di
persiapkan pada proses persidangan )
5. Tatalaksana penyampaian putusan /penetapan
c. Tata persidangan perkara pidana dan perdata

-7-
C. Kejaksaan Negeri
Materi pokok Praktikum pengadilan negeri yang harus di ikuti, di amati,
difahami dan di laporkan oleh peserta adalah :
1. Sejarah, struktur organisasi Kejaksaan dan peraturan Perundang-Undangan
yang mengaturnya.
2. Visi Misi dan Tujuan Kejaksaan serta makna logo
3. Kegiatan Umum
4. Tugas Pokok Dan Fungsi (Tupoksi)
a. Intelejen
b. Tindak Pidana Umum (PIDUM)
c. Tindak Pidana Khusus (PIDSUS)
d. Perdata Dan Tata Usaha Negara (DATUN)
e. Pembinaan (BIN)
5. Job Description dibidang Pidana dan tata laksananya
6. Job Description dibidang Perdata dan TUN dan tata laksananya
7. Job Description dibidang Kepegawaian
8. Job Description dibidang Keuangan
D. Bank Syariah /Konvensional dan Pegadaian
Materi pokok Praktikum perbankan syariah yang harus diikuti, diamati, difahami
dan dilaporkan oleh peserta adalah :
1. Sejarah, struktur organisasi perbankan syariah dan peraturan perundang-
undangan yang mengaturnya
2. Administrasi umum perbankan syariah, meliputi:
a. Job description bagian kesekretariatan
b. Job description bagian kepegwaian
c. Job description bagian keuangan
3. Pelaksanaan pelayanan di Perbankan Syariah, meliputi :
a. Bidang Pelayanan (customer service)
b. Bidang pelayanan (teller)
c. Marketing produk mobilisasi
d. Marketing produk pembiayaan
e. Maintenance pembiayaan
f. Analisis laporn keuangan

-8-
E. Kementerian Agama
Materi pokok Praktikum Kementerian Agama yang harus diikuti,
difahami, dan di laporkan oleh peserta adalah :
1. Sejarah, struktur organisasi kementerian agama dan
peraturan perundang undangan yang mengaturnya.
2. Administrasi umum kementrian agama, meliputi:
• Keluar masuknya surat dan pengarsipannya
• Urusan perlengkapan dan pengadaan barang
• Urusan kerumahtanggaan, inventaris, kehumasan, keamanan, dan
prototype gedung kementrian agama
• Urusan kepegawaian
• Urusan keuangan
3. Pelaksanaan pelayanan di kementerian agama
• Tatalaksana tugas kasi Bimas Islam
• Tatalaksana tugas kasi Pendidikan Madrasah
• Tatalaksana tugas kasi Pendidikan Agama Islam
• Tatalaksana tugas kasi Pendidikan Diniyah dan pondok Pesantren
• Tatalaksana tugas kasi Pelaksanaan Haji dan Umrah
• Tatalaksana tugas kasi Penyelenggara Syariah

F. Kantor Urusan Agama


Materi pokok Praktikum kantor urusan agama yang harus diikuti, diamati,
difahami , dan dilaporkan oleh peserta adalah :
1. Sejarah, Struktur Organisasi Kantor Urusan Agama dan Peraturan
perundangundangan yang mengaturnya.
2. Administrasi umum kementrian agama, meliputi:
• Keluar masuknya surat dan pengarsipannya
• Urusan perlengkapan dan pengadaan barang
• Urusan kerumah tanggaan , inventaris, kehumasan, keamanan, dan
prototype gedung Kementerian Agama
• Urusan kepegawaian
• Urusan keuangan
3. Pelaksanaan pelayanan di Kantor Urusan Agama
• Tatalaksana tugas pengadministrasian nikah

-9-
• Tatalaksana tugas pengadministrasian wakaf
• Tatalaksana tugas pengadministrasian dan pendistribusian baz

G. Badan Amil Zakat


Materi pokok Praktikum badan amil zakat yang harus di ikuti, diamati, di
fahami, dan dilaporkan oleh peserta adalah :
1. Sejarah, struktur organisasi badan amil zakat dan peraturan perundang-
undangan yang mengatur nya.
2. Administrasi badan amil zakat, meliputi :
• Keluar masuknya surat dan pengarsipannya
• Urusan perlengkapan dan pengadaan barang
• Urusan kerumah tanggaan, inventaris, kehumasan, keamanan, dan
prototype gedung badan amil zakat
• Urusan kepegawaian
• Urusan keuangan
3. Pelaksanaan pelayanan di badab amil zakat
• Tata laksana tugas sosialisasi zakat
• Tata laksana tugas pengumpulan zakat
• Tata laksana tugas pendistribusian zakat

H. Kantor Notaris
Materi pokok Praktikum kantor noaris yang harus di ikuti, diamati, di fahami,
dan dilaporkan oleh peserta adalah :
1. Sejarah, struktur kenotarisan dan peraturan perundang- undangan.
2. Administrasi notaris, meliputi :
• Keluar masuknya surat dan pengarsipannya
• Urusan perlengkapan dan pengadaan barang
• Urusan kerumah tanggaan, inventaris, kehumasan, keamanan, dan
prototype gedung notaris
• Urusan kepegawaian
• Urusan keuangan
3. Pelaksanaan pelayanan di kantor notaris
• Tata laksana wewenanng notaris
• Tata laksana kewajiban notaris

- 10 -
I. Unit Usaha / UMKM dan Ekonomi
Materi pokok Praktikum Unit Usaha / UMKM yang harus diikuti, diamati,
difahami dan dilaporkan oleh peserta adalah :
1. Sejarah, struktur Unit usaha dan peraturan perundang- undangan yang
mengaturnya
2. Administrasi umum UMKM, meliputi:
a. Job description bagian kesekretariatan
b. Job description bagian kepegwaian
c. Job description bagian keuangan
3. Pelaksanaan pelayanan di Unit Usaha/UMKM, meliputi :
a. Bidang Pelayanan
b. Bidang pelayanan
c. Marketing produk mobilisasi
d. Marketing produk pembiayaan
e. Maintenance pembiayaan
f. Analisis laporn keuangan

- 11 -
BAB V
SUMBER INFORMASI, TEKNIK PENGUMPULAN DATA, DAN
PELAKSANAAN PRAKTIKUM

A. Sumber Informasi Dan Tehnik Pengumpulan Data


Informasi tentang materi pokok Praktikum diketahui dengan tehnik
pengumpulan data sebagai berikut :
1. Pengadilan Agama Dan Pengadilan Negeri
a. Sumber informasi primer adalah ketua, pejabat dan karyawan dengan
tehnik pengumpulan data dengan metode wawancara (interview)
b. Sumber informasi sekunder adalah proses kerja administrasi dan proses
yang sedang berlansung , berkas berkas perkara dokumen lainnya
dengan tehnik pengamatan (observasi), pencatatan (writing) dan
perekaman (copiing)
2. Kejaksaan Negeri
a. sumber informasi primer adalah ketua, pejabat dan karyawan dengan
teknik pengumpulan data dengan metode wawancara (interview)
b. Sumber informasi sekunder adalah proses kerja administrasi dan proses
yang sedang berlansung, berkas berkas perkara dokumen lainnya dengan
tehnik pengamatan (observasi), pencatatan (writing) dan perekaman
(copiing)
3. Bank Syariah / Konvensional Dan Pengadaian
a. Sumber informasi primer adalah kepala cabang dan kariawan bank
syariah / konvensional dan pengadaian dengan tehnik pengumpulan data
dengan metode wawancara (interview)
b. Sumber informasi sekunder adalah proses kerja administrasi dan
pelaksanaan pelayanan yang sedang berlangsung, berkas berkas dan
dokumen lainnya dengan tehnik pengamatan (observasi) pencatatan
(writing) dan perekaman (copiing)
4. Kementrian Agama a Sumber imformasi primer adalah kepala kantor
kementrian agama, kepala seksi setiap bidang, pejabat dan kariawan
kementrian agama dengan tehnik pengumpulan data dengan metode
wawancra(interview)
b sumber informasi sekunder adalah proses kerja administrasi dan dokumen
lainnya dengan tehnik pengamatan (observasi) pencatatan (writing) dan
perekaman (coping)
5. KUA (kantor urusan agama)
a. Sumber imformasi primer adalah kepala kantor urusa agama dan pegawai
kua dengan tehnik pengumpulan data dengan metode wawancara.

- 12 -
b. Sumber informasi sekunder adalah proses kerja administrasi dan
dokumen lainnya dengan teknik pengamatan (observasi), pencatatan
(writing), dan perekaman (copying).
6. Badan Amil Zakat
a. Sumber informasi primer adalah Kepada Kantor Badan Amil Zakat dan
pegawai Badan Amil Zakat dengan teknik pengumpulan data adalah
wawancara
b. Sumber informasi sekunder adalah proses administrasi kerja dan
dokumen lainnya dengan observasi, pencatatan dan copying.
7. Kantor Notaris
a. Sumber imformasi primer adalah kepala kantor notaris dan pegawai
notaris dengan tehnik pengumpulan data dengan metode wawancara
(interview).
b. Sumber informasi sekunder adalah proses kerja administrasi dan
dokumen lainnya dengan teknik pengamatan (observasi), pencatatan
(writing), dan perekaman (copying).
8. Unit Usaha/UMKM dan Ekonomi Islam
a. Sumber informasi primer adalah kepala kantor dan karyawan Unit
Usaha/Lembaga Ekonomi dan pengadaian dengan tehnik pengumpulan
data dengan metode wawancara (interview)
b. Sumber informasi sekunder adalah proses kerja administrasi dan
pelaksanaan pelayanan yang sedang berlangsung, berkas berkas dan
dokumen lainnya dengan tehnik pengamatan (observasi) pencatatan
(writing) dan perekaman (copiing)

B. Pelaksanaan Praktikum
Pelaksanaan Praktikum STAIN MADINA diatur sebagai berikut:
1. Jadwal kegiatan disusun dengan memberikan alokasi waktu yang cukup
untuk sub-sub sebagai berikut:
a. Penerimaan peserta secara resmi oleh pimpinan setiap lembaga tempat
Praktikum dan pengarahan peserta oleh pamong,
b. Pelaksanaan materi pokok Praktikum,
c. Diskusi kerja kelompok dan tugas individu.
d. Pelepasan peserta Praktikum secara resmi oleh pimpinan setiap lembaga
tempat Praktikum.

- 13 -
2. Tabel Jadwal Kegiatan Praktikum Mahasiswa

Berikut uraian mengenai masing-masing tahap kegiatan Praktikum:


a. Analisis Situasi Umum
Mahasiswa melakukan orientasi mengenai gambaran umum instansi tempat
Praktikum yang mencakup detail umum instansi, jenis kegiatan, struktur
organisasi, dan jabaran fungsi tiap bidang.
b. Analisis Situasi Khusus
Mahasiswa melakukan analisis lebih mendalam pada unit kerja tempat
melakukan kegiatan Praktikum.
c. Identifikasi dan Prioritas Masalah
Mahasiswa melakukan identifikasi yang timbul terkait fungsi dan tugas unit
kerja dan bagaimana dampak terhadap keseluruhan kinerja
perusahaan/instansi.
d. Alternatif Pemecahan Masalah
Mahasiswa melakukan analisis data dan prioritas masalah yang ditemukan
pada tahap sebelumnya untuk menyusun alternatif pemecahan masalah yang
realistis dan aplikable dengan melakukan studi perbandingan dengan literatur
maupun praktik diperusahaan/instansi sejenis.
e. Penyampaian laporan.

- 14 -
BAB VI
URAIAN TUGAS PRAKTIKUM

A. Tugas Peserta Praktikum


1. Praktek kerja di tempat yang telah ditentukan
2. Konsultasi dengan dosen pembimbing lapangan dan pembimbing akademik
minimal 2 kali bimbingan pada masing-masing pembimbing selama
Praktikum.
3. Membuat laporan Praktikum dan diserahkan ke kantor laboratorium syariah,
Ekonomi dan bisnis Islam.

B. Tugas Panitia Praktikum


1. Mempersiapkan lokasi dan pengadministrasian Praktikum bagi mahasiswa
2. Mengusulkan pembimbing lapangan dan pembimbing materi berdasarkan
usulan yang berwenang.
3. Memberi konsultasi untuk menyelesaikan masalah dalam kegiatan
Praktikum.

C. Tugas Institusi Tempat Praktikum


1. Menugaskan satu orang pembimbing lapangan untuk Praktikum berjalan
dengan baik dan lancar serta bermanfaat bagi kedua belah pihak.
2. Memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk melaksanakan tugas
dengan sebaik-baiknya sesuai dengan ketentuan yang berlaku pada
lembaga tersebut.
3. Menciptakan suasana kondusif dalam sikap dan perilaku agar mahasiswa
praktek memahami secara mendalam situasi pekerjaan yang mereka
temukan dalam aktivitas sehari-hari
4. Menyediakan daftar kehadiran bagi peserta Praktikum.

D. Tugas Pembimbing Lapangan Praktikum


1. Menyediakan waktu konsultasi bagi peserta Praktikum mengenai kondisi
dan permasalahan di lapangan.
2. Memberi bimbngan teknis pelaksanaan Praktikum
3. Memberi bimbingan dalam perumusan masalah di tempat Praktikum
4. Memberi bimbingan berkaitan dengan proses pengambilan data untuk
penulisan laporan
5. Memberi penilaian prestasi kerja peserta Praktikum di lapangan.

- 15 -
E. Tugas Pembimbing Akademik Praktikum
1. Menyedikan waktu konsultasi bagi peserta Praktikum mengenai proses
penulisan laporan secara teknis dan substansial.
2. Mengarahkan agar proses Praktikum bisa dilaksanakan sejalan dengan
proses pembuatan skripsi
3. Memberi penilaian prestasi akademik peserta Praktikum di lapangan.

- 16 -
BAB VII
PEMBIMBING DAN TEKNIK BIMBINGAN

A. Pembimbing
Setiap peserta Praktikum memperoleh dua pembimbing yaitu:
1. Pembimbing lapangan atau Pamong
Biasanya ditunjuk oleh pimpinan tempat Praktikum
2. Pembimbing akademis Praktikum (biasanya merangkap supervisor) Biasanya
dilakoni oleh supervisor sekaligus

B. Teknik Bimbingan
1. Pembimbing akademis memberi pengarahan kepada peserta Praktikum
dalam pelaksanaan pembekalan
2. Pembimbing akademis memberi Penilaian terhadap peserta dari tiga aspek
1) keaktifan saat pembekalan dan Praktikum,
2) simulasi,
3) laporan kelompok Praktikum dan diskusi evaluasi.
3. Pamong memberikan bimbingan dengan metode diskusid dan tanya jawab
4. Pamong memberi Penilaian terhadap peserta dari keaktifan dalam
pelaksanaan Praktikum

- 17 -
BAB VIII
SIMULASI, PELAPORAN DAN KEGIATAN

A. Simulasi
Simulasi merupakan kegiatan pengaplikasian hasil Praktikum dalam bentuk
peragaan atau bermain peran mengenai administrasi dan proses seperti
persidangan di pengadilan, penuntutan di kejaksaan, pelayanan di bank, pegadaian,
dan prosedur administrasi di kementerian agama, Kantor urusan Agama, Badan
Amil Zakat, Perbankan dan UMKM.
Simulasi dibagi dalam beberapa kelompok dan memainkan peranan masing-masing.

B. Pelaporan
Setiap peserta dan kelompok Praktikum wajib membuat laporan tertulis
tentang Praktikum. Laporan terdiri dari tiga bentuk:
1. Laporan Kelompok
Laporan kelompok dibuat masing-masing kelompok, diketik maksimal 50
halaman dan dijilid serta diberi halaman muka (cover). Dengan memuat hal
sebagai berikut:
ii. Bagian awal
1. Halaman judul
2. Halaman pengesahan memuat dosen pembimbing, pamong, dan kepala
Laboratorium
3. Kata pengantar iii. Bagian isi
1. Bab I Pendahuluan
Uraian umum tentang tempat Praktikum berdasarkan pengarahan umum
dan observasi
2. Bab Hasil Praktikum
a. Memuat hasil wawancara dan observasi selama Praktikum
b. Analisis hasil Praktikum
iv. Bab kesimpulan
v. Lampiran lampiran

- 18 -
4. Laporan individu (harian)
Laporan individu adalah laporan kegiatan sehari hari yang dilakukan oleh
masing-masing peserta, ditulis setiap hari sesuai form yang disediakan yang
memuat: a. Nomor
b. Jenis kegiatan
c. Waktu kegiatan
d. Peranan peserta dalam kegiatan
e. Diketahui oleh pamong, dan kepala Laboratorium

C. Penilaian
Penilaian prestasi dilakukan oleh pamong dan pembimbing akademik, pamong
menilai prestasi dalam kegiatan Praktikum, dan pembimbing menilai prestasi pra
Praktikum (pembekalan), dan pasca praktek (laporan dan simulasi). Nilai dinyatakan
dengan angka dengan batasan terendah 60 dan batasan tertinggi 100. Nilai
Praktikum (NP) adalah nilai dari dosen pembimbing (NPPe) dan nilai dosen pamong
(NPPa) dibagi dua:

NPPe + NPPa Nilai Dosen + Nilai Pamong NP =


atau
2 2
Batas akhir penyerahan nilai oleh dosen pamong kepada Laboratorium
adalah 7 hari sejak berakhirnya Praktikum. Sedangkan batas akhir penyerahan nilai
dosen pembimbing kepada Laboratorium adalah 14 hari sejak berakhirnya
Praktikum.
Nilai Angka (NA) yang diperoleh mahasiswa yang dikelompok kepada lima
strata prestasi setelah ditentukan nilai huruf (NH) dan nilai bobot (NB).

NA NH NA NH
95-100 A+ 65-69,9 C+
90-94,5 A 60-64,9 C
85-89,9 A- 55-59,9 C-

80-84,9 B+ 50-54,9 D

75-79,9 B 0-49,9 E
70-74,9 B-

- 19 -
Mahasiswa peserta Praktikum dinyatakan gugur dan atau tidak lulus apabila
meninggalkan seluruh atau sebagian dari kegiatan Praktikum tanpa alasan yang
jelas.
BAB IX
PENUTUP

Praktikum dalam pedoman ini ialah kegiatan penerapan suatu ilmu tertentu
dalam bentuk pelatihan, penelitian, maupun tugas-tugas lain yang tidak terpisahkan
dari pelaksanaan kurikulum Syari’ah, Ekonomi dan Bisnis Islam Sekolah Tinggi
Agama Islam Mandailing Natal. Tempat Praktikum pada tahun Akademik 2022/2023
meliputi Pengadilan, Kejaksaan, Kantor KUA, Pegadaian Syariah, Bank
Syariah/Konvensional, Kantor Notaris, Koperasi, BAZNAS, Unit Usaha/UMKM dan
Perkantoran.
Dalam pelaksanaannya Praktikum juga melibatkan pamong, dosen
pembimbing dan panitia pelaksana. Semoga kehadiran buku panduan Praktikum ini
dapat menjadi panduan dalam meningkatkan kualitas Praktikum mahasiswa
Syari’ah, Ekonomi dan Bisnis Islam Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Mandailing
Natal.

- 20 -
Lampiran I

LEMBAR PENILAIAN DOSEN PAMONG PRAKTIKUM SEMESTER VIII


LABORATORIUM SYARIAH, EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI MANDAILING NATAL T.A.
2022/2023

Nama : NIM : Tempat


Praktikum :
Waktu :

Nilai
No Materi Penilaian Nilai Huruf
Angka
Etika
1 Kedisiplinan/Kehadiran
2 Kerajinan & Ketekunan
3 Kerapian & Penampilan
4 Kreatifitas & Inovasi
Kemampuan Keilmuan/
Pemahaman
5
tentang Materi Pekerjaan

6 Komunikasi
Total Nilai

Panyabungan, Maret 2023


Pamong,

( )

Sistem penilaian:
A- , A, A+ = Lulus
B-, B, B+ = Lulus
C-, C, C+ = Lulus

- 21 -
D = Tidak
lulus
E = Tidak lulus

*Lembar penilaian ini disiapkan mahasiswa Praktikum untuk diisi dosen pamong
kemudian dimasukkan ke dalam amplop tertutup dan bukan bagian dari laporan
kelompok
Lampiran II

DAFTAR PENILAIAN LAPORAN AKHIR KELOMPOK


Nama :
NIM :
Tempat Praktikum :

No Bidang Kegiatan Bobot Skor Nilai


Nilai
1 Identifikasi 10 %
2 Metode Pemecahan masalah 20 %
3 Deskripsi dan analisis masalah 30%
4 Kesimpulan 30%
5 Sasaran, Tindak Lanjut, kerapian, 10%
tepat waktu penyerahan

Jumlah 100%

Panyabungan, Maret 2023


Pembimbing Praktikum,

( )

- 22 -
*Lembar penilaian ini disiapkan mahasiswa Praktikum untuk diisi dosen pamong
kemudian dimasukkan ke dalam amplop tertutup dan bukan bagian dari laporan
kelompok

Lampiran III

DAFTAR PENILAIAN LAPORAN HARIAN INDIVIDU

Nama :
NIM :
Tempat Praktikum :

No Bidang Kegiatan Bobot Skor Nilai


Nilai
1 Identifikasi 10 %
2 Metode Pemecahan masalah 20 %

3 Deskripsi dan analisis masalah 30%


4 Kesimpulan 30%
5 Sasaran, Tindak Lanjut, kerapian, 10%
tepat waktu penyerahan

Jumlah 100%

Panyabungan, Maret 2023


Pembimbing Praktikum,

( )

- 23 -
*Lembar penilaian ini disiapkan mahasiswa Praktikum untuk diisi dosen pamong
kemudian dimasukkan ke dalam amplop tertutup dan bukan bagian dari laporan
kelompok

Lampiran IV

LEMBAR PENILAIN DOSEN PEMBIMBING PRAKTIKUM


SEMESTER VIII
LABORATORIUM SYARIAH, EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI MANDAILING NATAL
T.A. 2022/2023

Nama : NIM :
Jabatan: Ketua/Anggota Lokasi :

No Bidang Kegiatan Bobot Jlh


. Nilai SKor
I. Pembekalan 20 %
1 Disiplin Waktu 5%
2 Kehadiran 10%

3 Motivasi, Inisiatif 5%

II. Pelaksanaan Praktikum 50%


1 Simulasi Akhir (Tabel
Kondisional)
III Pembuatan Laporan 30%
1 Laporan Harian 20%
2 Laporan Kelompok 10%
Total Nilai 100%

- 24 -
Panyabungan, Maret 2023
Pembimbing Praktikum,

( )

*Lembar penilaian ini disiapkan mahasiswa Praktikum untuk diisi dosen pamong
kemudian dimasukkan ke dalam amplop tertutup dan bukan bagian dari laporan
kelompok
Lampiran V

REKAPITULASI PENILAIAN MAHASISWA PRAKTIKUM


SEMESTER VIII
LABORATORIUM SYARIAH, EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM MANDAILING NATAL
TA. 2022/2023

Nama : NIM :
Jabatan: Ketua/Anggota Lokasi :

BOBOT
NO. BIDANG KEGIATAN
NILAI
PENILAIAN PEMBIMBING
A.
PRAKTIKUM
B. PENILAIAN DOSEN PAMONG

TOTAL NILAI PELAKSANAAN

NPPe + NPPa Nilai Dosen + Nilai Pamong NP =


atau

- 25 -
2 2

Panyabungan, Maret 2023


Pembimbing Praktikum,

( )

*Lembar penilaian ini disiapkan mahasiswa Praktikum untuk diisi dosen pamong
kemudian dimasukkan ke dalam amplop tertutup dan bukan bagian dari laporan
kelompok

Lampiram VI
LAPORAN HARIAN KEGIATAN PRAKTIKUM
SEMESTER VIII
LABORATORIUM SYARIAH, EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI MANDAILING NATAL

Nomor :
Nama :
NIM :
Tempat Praktikum:
Hari/Tanggal :

NO JENIS KEGIATAN PERANAN PESERTA


PRAKTIKER

- 26 -
Panyabungan,Maret 2023
Mengetahui,
Pamong, Mahasiswa Praktiker,

( ) ( )

*dibuat setiap hari kerja peserta Praktikum


LAMPIRAN VII

ABSENSI HARIAN PRAKTIKER SEMESTER VIII


LABORATORIUM SYARIAH, EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM MANDAILING NATAL TAHUN


AKADEMIK 2022/2023

Hari : Tanggal :
Tempat Praktikum :
NO. NAMA NIM JAM
PESERTA
MASU KELUA
KET TANDA
K R TANGAN
.

1 1

- 27 -
2 2

3 3

4 4

5 5

6 6

7 7

Panyabungan, Maret 2023


Mengetahui,
Pamong, Ketua Kelompok,

( ) ( )

Lampiran VIII

SISTEMATIKA PENULISAN LAPORAN KELOMPOK


(laporan diketik sesuai dengan penulisan karya ilmiah)

Lembar Pengesahan
Kata Pengantar Praktikum Daftar Isi
Datar Tabel
Bab I Pendahuluan
A. Latar Belakang
B. Tujuan Dan Manfaat Kegiatan
C. Tempat Dan Waktu Kegiatan
Bab II Tinjauan Lokasi Praktikum

- 28 -
A. Gambaran Deskriptif Lokasi Praktikum
B. Program Pelaksanaan Kegiatan Praktikum
C. Analisis Situasi Kerja dan Kondisi Praktikum
Bab III Kesimpulan

Daftar Pustaka Absensi peserta Lampiran-lampiran

(lampiran termasuk foto, dokumentasi dan berkas kegiatan)

Lampiran IX

LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN KELOMPOK PRAKTIKUM


LABORATORIUM SYARIAH, EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI MANDAILING NATAL
TAHUN AKADEMIK 2022/2023

LOKASI.................
KABUPATEN MANDAILING NATAL
(TANGGAL, BULAN, TAHUN S/D (TANGGAL, BULAN, TAHUN )

OLEH
Ketua : (Nama dan Tanda Tangan (NIM)
Anggta : 1. .................................... (NIM)

- 29 -
2. ..........................................(NIM)
3. ..........................................(NIM)
4. ..........................................(NIM)
5. ..........................................(NIM)

Panyabungan, Maret 2023


Pembimbing Praktikum Pamong,

(........................................) (..........................................)

Disetujui oleh,
Ketua/Kepala Lokasi Praktikum Kepala Laboratorium.

(........................................) (...........................................) Lampiran X


- Sampul laporan dibuat jilid Lux Warna Biru (model skripsi)

LAPORAN KELOMPOK MAHASISWA PRAKTIKUM

LOKASI............
KABUPATEN MANDAILING NATAL
(TANGGAL, BULAN, TAHUN S/D (TANGGAL, BULAN, TAHUN )

- 30 -
Disusun Oleh:

Ketua : Nama dan NIM


Anggota : 1. Nama dan NIM
2. Nama dan NIM
3. Nama dan NIM

LABORATORIUM SYARI’AH, EKONOMI DAN BISNIS ISLAM


SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI MANDAILING NATAL
TAHUN AKADEMIK 2021/2023

Lampiran XI
- Sampul laporan dibuat jilid lux warna biru (model skripsi)

LAPORAN HARIAN INDIVIDU MAHASISWA PRAKTIKUM

LOKASI............
KABUPATEN MANDAILING NATAL
(TANGGAL, BULAN, TAHUN S/D (TANGGAL, BULAN, TAHUN )

- 31 -
Disusun Oleh:

NAMA
NIM

LABORATORIUM SYARI’AH, EKONOMI DAN BISNIS ISLAM


SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM MANDAILING NATAL
TAHUN AKADEMIK 2022/2023

- 32 -

Anda mungkin juga menyukai