Anda di halaman 1dari 5

INOVASI E-GELANG SEBAGAI ALAT DETEKSI DINI

UNTUK MEMINIMALKAN PENYEBARAN COVID-19

Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Kuliah Kewirausahaan

Dosen : Dewi Umur Kulsum, S. Kep., Ners., M. Kep

Disusun oleh :

Asyifa Awalia Nurfadilla 211120081

Euis Ulfa Mayasari 211120089

Ferdy Septian 211120090

Novita Sari 211120901

Susanti 211120096

FAKULTAS ILMU DAN TEKNOLOGI KESEHATAN


PROGRAM STUDI KEPERAWATAN (D-3)
UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI
CIMAHI
2021
BAB I

Latar belakang

Inovasi adalah sebuah ide atau gagasan baru yang dapat berupa proses, komponen dasar
menjadi sebuah barang atau merubah barang yang sudah ada menjadi lebih modern entah dari
bentuk dan manfaatnya. tujuan inovasi, Salah satu tujuan utama dari inovasi adalah melakukan
atau menciptakan sesuatu yang berbeda dari para kompetitor di bidang sama. Jika ingin
berinovasi pada produk, maka kembangkan produk itu hingga memiliki keunggulan atau
spesifikasi khusus yang tidak ada dipasaran.. sebagai salahsatu inovasi produk yang dibuat untuk
mengusulkan gagasan ide merancang suatu sistem e-gelang sebagai alat deteksi dini Covid-19
yang terkoneksi dengan aplikasi smartphone untuk melihat hasil pengukuran deteksi nya. Acuan
pada deteksi dini Covid-19 adanya sensor suhu tubuh, jarak dan jetak jantung. Inovasi alat yang
digagas ini dimaksudkan untuk memutus pelan-pelan rantai penyebaran Covid-19.
Pengembangan inovasi e-gelang ini diarahkan untuk mendapat data dan informasi perilaku setiap
individu satu dengan lainnya, sehingga perlahan diharapkan setiap orang mampu mengerti
dirinya saat ini dan mengerti siapa saja yang terkoneksinya kuat dengan orang lain, lalu selama
yang melaporkan tidak terlambat, kepada pemerintah/tim khusus penanggulangan Covid-19.

TUJUAN :

1. Tujuan Umum

➢ Melaksanakan pencegahan dan pengendalian COVID-19 di Indonesia.

➢ sebagai alat deteksi dini Covid-19 yang terkoneksi dengan aplikasi smartphone untuk
melihat hasil pengukuran deteksi suhu tubuh dan detak jantung.

2.Tujuan Khusus

➢ Memahami strategi dan indikator penanggulangan

➢ Melaksanakan diagnosis laboratorium

➢ Melaksanakan manajemen klinis

➢ .Melaksanakan pencegahan dan pengendalian penularan

➢ Melaksanakan komunikasi risiko dan pemberdayaan masyarakat


BAB II

PEMBAHASAN

1. Pengertian : Inovasi E – Gelang Sebagai Alat Deteksi Dini Untuk Meminimalkan


Penyebaran Covid – 19.
E – Gelang Covid – 19 adalah alat pendeteksi dini gejala Covid- 19 yang mana
bisa mengukur suhu tubuh, jarak, dan detak jantung sebagai acuan untuk mendeteksi dari
dalam diri dahulu. Sistem e-gelang sebagai alat deteksi dini Covid-19 yang terkoneksi
dengan aplikasi smartphone untuk melihat hasil pengukuran deteksi nya. Pengembangan
inovasi E-Gelang ini diarahkan untuk mendapat data dan informasi perilaku setiap
individu satu dengan lainnya, sehingga perlahan diharapkan setiap orang mampu
mengerti dirinya saat ini dan mengerti siapa saja yang terkoneksinya kuat dengan orang
lain, lalu selama yang melaporkan tidak terlambat, kepada pemerintah/tim khusus
penanggulangan Covid-19

2. Pencipta E – Gelang Covid 19 : PuchNATION


PouchNATION pengembang platform teknologi untuk manajemen acara, baru-
baru ini meluncurkan produk baru bernama PouchPASS. Yakni gelang yang dilengkapi
sistem monitor suhu tubuh. Memanfaatkan bluetooth yang terhubung ke ponsel pintar
pengguna, perangkat tersebut akan merekam suhu dan mengirimkan data ke dasbor
secara berkesinambungan. CEO PouchNATION Ilya Kravtsov mengatakan bahwa
seluruh varian produk dan layanan mereka sudah bisa digunakan di Indonesia.
Perusahaan juga sudah memiliki kantor perwakilan berbasis di Indonesia.

3. Apakah Produk E – Gelang Sudah Hak Paten atau Belum


Produk E – Gelang Pendeteksi Dini Penyebaran Covid – 19 sudah memiliki hak
paten, karena PouchNation sudah meluncurkan sekaligus meresmikan E-gelang Covid-19
ke negara negara lain pada tanggal 25 Juni 2020

4. Jenis Inovasi : Inovasi Produk Teknologi


Sistem perancangan menggunakan metode prototyping adalah metode pengembangan
sistem informasi sebelum dibuat produksi massal untuk dipasarkan dan dalam skala
sebanarbenarnya. Menurut, tahapan yang harus dilakukan dalam metode prototype, adalah
sebagai berikut :
1. Mengumpulkan kebutuhan Disini baik konsumen dan pengembang harus bersama-sama
mengidentifikasi kebutuhan, mencari garis besar apa dalam system yang akan dibuat.
2. Mulai Membangun Prototyping Dengan cara merancang sederhana yang mana fokusnya
pada design output untuk disajikan kepada konsumen. Contoh dalam pembuatannya
adalah membuat beranda, format input dan format output).
3. Pengevaluasian Prototyping Konsumen akan melakukan evaluasi yang mencakup
apakah prototyping ini sudah sudah sesuai dengan keinginan dan kebutuhan oleh
konsumen. Jika tidak, maka perlu adanya berbalik pada langkah 1-2 dan
memperbaikinya.
4. Pengkodean Sistem Metode prototyping akan mulai diterjemahkan ke Bahasa
pemrograman yang tepat.
5. Menguji Sistem Prototyping Memasuki sistem yang sudah jadi dalam bentuk perangkat
lunak, maka harus diuji sebelum digunakan.
6. Evaluasi Sistem Prototyping Adanya evalauasi yang setelah mengetahui kelemahan dari
pengujian yang dilakukan.
7. Penggunaan Sistem Setelah melewati proses yang panjang, sistem yang sudah sempurna
akan digunakan

Gambar 1. Tahapan Mode Prototype

Dari metode Prototyping diatas, dalam karya tulis ini dibatasi hanya sampai tahap
kedua yaitu Quickly Design atau Pembuatan Desain secara umum.
Tanda yang diberikan oleh gelang ini jika jarak kita kurang dari 2 meter maka
akan bunyi alarm dalam gelang, jika suhu tubuh diatas 37 akan juga bunyi alarmnya, dan
jika napas/denyut jantung kita diketahui tidak stabil dalam jantung maka output nya
lampu LED akan menyala merah. Hasil yang diharapkan adalah orang menjadi paham
dengan keadaan mereka dan menjadi peduli untuk sesama, gelang ini disambungkan
dengan penggunaan aplikasi di handphone melalui aplikasi yang sudah terhubung dengan
gelang itu. Interface atau tampilan sederhana yang meliputi menunya adalah sebagai
berikut.

Gambar 2. Sketsa Gelang Sebagai Alat Pendeteksi dini


BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan dan saran

Pada penelitian mengenai Inovasi E-Gelang Sebagai Alat Deteksi Dini Untuk
Meminimalisasi Penyebaran Covid-19, maka dapat disimpulkan sebagai berikut :

➢ Covid-19 adalah penyakit baru dari Virus Corona yang membuat heboh seluruh dunia
dan menyebabkan pandemik di seluruh dunia.

➢ Gejala ringan Covid-19 adalah demam, batuk, tenggorokan kering, dan sesak napas.
Cara pencegahannya dengan memakai masker, rajin mencuci tangan, membawa
handsanitazer, menjaga kebersihan menaati protokol kesehatan.

➢ Gagasan inovasi penciptaan e-gelang ini sebagai alat pendeteksi dini gejala Covid-19
yang mana bisa mengukur suhu tubuh, jarak, dan detak jantung sebagai acuan untuk
mendeteksi dari dalam diri dahulu.

➢ Tujuan dariadanya inovasi e-gelang ini adalah mengidentifikasi dan mengembankan


konsep perancangan e-gelang, dan menganalisis korelasi e-gelang jika di connect kan
dengan aplikasi yang ada di smartphone dalam upaya penciptaan alat deteksi dini
Covid-19.

Anda mungkin juga menyukai