Anda di halaman 1dari 2

Kirim Cerpen Hingga Resensi ke 

Nongkrong.co
Situs ini juga menerima karyamu berupa tulisan,  lho. Tinggal pilih saja tulisan seperti apa yang
ingin kamu produksi, mulai dari cerpen, puisi, esai, hingga resensi.
Untuk cerpen, kamu akan menerima honor sebesar  Rp100.000 bila karyamu dimuat, sedangkan
tiga jenis tulisan lainnya masing-masing akan diberikan honor sebesar  Rp50.000.
Tertarik? Kamu bisa kirimkan karyamu ke  redaksinongkrong[at]gmail.com.
Gerobaknaskah.basabasi.co
Puisi cerpen essai resensi hibernasi (fashion, seni, dunia kreatif)
1. Cerpen/puisi bahasa Indonesia belum pernah diterbitkan baik di media cetak maupun daring.
2. Penulis diharapkan eksploratif dalam menggarap tema, gaya, bahasa, dan estetika.
3. Panjang cerpen antara 3500-5000 karakter.
4. Puisi yang dikirim sebanyak 7-10 judul.
5. Karya puisi dikirim ke e-mail puisi@buruan.co dengan subjek PUISI.
6. Karya cerpen dikirim ke e-mail cerpen@buruan.co dengan subjek CERPEN.
7. Menyertakan biodata singkat, kontak, akun media sosial, no. rekening, dan foto diri. Khusus foto, dilampirkan
secara terpisah dari file teks.
8. Karya akan terbit pada tanggal 10, 20, dan 30 setiap bulannya.
9. Honorarium berupa uang sejumlah Rp. 200.000 akan ditransfer selambat-lambatnya 2 hari setelah karya terbit.
10. Jika setelah sebulan karya dikirimkan tidak mendapat balasan, penulis berhak mengirimkannya ke media
lain.

 DONASI
Menulis untuk Kami
Ingin Menulis Untuk Kami?
Publikasi Remotivi.or.id secara umum memiliki dua fungsi utama: kajian dan literasi.
Aspek kajian kami didasari oleh relatif minimnya kajian media yang serius dan berkelanjutan di Indonesia.
Padahal, media mengisi ruang yang kian penting dalam hidup kita, mulai dari perpolitikan hingga kehidupan
sehari-hari. Aspek literasi kami didasari oleh kepercayaan kami bahwa literasi, termasuk literasi bermedia,
adalah hak publik yang perlu diperjuangkan untuk setiap individu.
Kedua hal ini mendefinisikan publikasi yang kami inginkan: hasrat akademik akan kebaruan dan relevansi, baik
dalam tema maupun model analisis yang digunakan, serta aksesibilitas dan kesegaran yang membuat tulisan
kamu dapat dibaca dan disebarkan di masyarakat luas.
Apakah kamu menemukan pola menarik mengenai peliputan media terkait suatu isu? Atau kamu menemukan
konsep atau kajian baru yang relevan dengan isu media Indonesia, dan kamu ingin bantu jelaskan dan sebarkan?
Ikuti panduan berikut untuk berkontribusi dengan ide menarik kalian.
Jenis Tulisan
Untuk saat ini, kami memiliki tiga jenis artikel menerima kontribusi eksternal:
Bangku Belakang (400-600 kata)  -> Cerita tentang manusia dan ritual yang dilakukannya di, dengan, dan
terhadap media. Dengan 4-5 tulisan per edisinya, Bangku Belakang diharapkan untuk merekam praktik
bermedia dari sudut pandang audiens. Untuk mengetahui tema dan tenggat edisi yang sedang berjalan, pantau
kami di Twitter, Instagram, atau Facebook.
Amatan (800-1500 kata) -> Opini dan analisis terkait isu media, termasuk jurnalisme, komunikasi digital,
kajian khalayak, komunikasi politik, regulasi komunikasi-informasi, dan lain-lain.
Di Balik Layar (800-1200 kata) -> Rubrik khusus bagi pekerja media: wartawan, videografer, penulis naskah,
editor, dan lainnya. Menghadirkan berbagai kisah seputar pengalaman dan refleksi personal dalam
memproduksi konten media.
Tulisan apa yang kami harapkan?
1. Remotivi.or.id beraspirasi menjadi jembatan di antara para ahli dan akademisi dengan publik awam. Karena itu
kami mengharapkan tulisan yang tajam dan membawa kebaruan, namun tetap dapat diakses publik dengan
mudah. Tolong sebisa mungkin  hindari penggunaan jargon yang terlalu kompleks, asumsikan Anda bicara
dengan orang awam.
2. Pastikan bahwa aspek media menjadi pemeran utama dalam tulisan kamu. Tulisan tentang komentar seorang
tokoh politik yang disampaikan melalui Twitter, tapi hanya membahas media sebagai latar (tanpa pembahasan
kajian media), misalnya, umumnya tidak akan kami terima.
3. Sebisanya, jabarkan argumen Anda dengan ringkas dan efisien tanpa bertele-tele. Di sisi lain, jangan ragu juga
untuk menulis artikel yang cukup panjang selama Anda yakin bahwa itu diperlukan untuk menjustifikasi
argumen Anda.  
4. Kami menyukai tulisan yang runut dan terfokus, serta didasari oleh argumen dan data yang kuat. 
 
Pengiriman tulisan
Lampirkan file tulisan kamu dalam surel, dan kirimkan ke  redaksi@remotivi.or.id
1. Tuliskan pengantar surel. Kami senang disapa. Tidak perlu panjang-panjang atau menyertakan CV seperti kamu
ingin melamar kerja, setidaknya jelaskan siapa diri kamu dan apa tema tulisan kamu.
2. Kirimkan tulisan Anda dalam format dokumen Word, dan sisipkan dalam surel Anda.
3. Anda bisa menaruh gambar dalam ilustrasi Anda, namun pastikan bahwa gambar tersebut tidak melanggar hak
cipta atau menggunakan Creative Commons. 
4. Jangan lupa sertakan biografi singkat (kurang lebih 3 kalimat) di ujung tulisanmu dan lampirkan sebuah foto
pilihan kamu.
5. Pastikan bahwa karyamu: bukan hasil plagiasi, belum dipublikasikan di tempat lain, serta tidak melanggar hak
cipta ataupun bermuatan diskriminatif.
6. Publikasi remotivi.or.id menerapkan lisensi hak cipta CC BY-NC 4.0. Artinya, konten-konten ini boleh
dipublikasi ulang selama ia diatribusikan dengan benar dan dengan tujuan non-komersial. Lisensi ini juga akan
berlaku untuk karya Anda yang kami muat.

© voxpop.id

Dikutip dari situsnya, Voxpop mengklaim diri sebagai rumah besar para penulis, komikus, dan

fotografer Indonesia.

Di situs penulis lepas tersebut, kamu bisa menulis opini tentang sosial, ekonomi, politik, olahraga,

hingga gaya hidup. Konten-konten di Voxpop menggunakan bahasa sehari-hari.

Oleh karena itu, sebagai tips, kamu bisa membuat tulisan dengan gaya santai, segar, dan diselingi

humor.

Untuk menjadi kontributor di situs penulis lepas yang satu ini, kamu hanya perlu mengirimkan

artikel ke mail@voxpop.id. Kemudian, sertakan identitas dan biodata singkatmu.

Honor yang kamu terima adalah sekitar Rp250.000 per artikel.

Anda mungkin juga menyukai