Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN MOJOKERTO

SEKRETARIAT DAERAH
Jalan Jend. A. Yani No. 16 Mojokerto,Kode Pos 61318 Jawa TimurTelp.(0321) 321950
Fax. (0321) 327373
Website : http : //www.mojokertokab.go.id

Mojokerto, 21 Juni 2023


Nomor : 520/ 2458 /416-118/2023
Kepada
Sifat : Penting
Yth.1. Sdr. Camat Se Kab. Mojokerto
Lampiran : 1 (satu) bendel
Pelaksanaan Kurban
Kurban 2. Koordinator BPP Se Kab. Mojokerto
Hal : Pelaksanaan dan dan Pemotongan
Pemotongan
HewanDalam
Hewan Saat Hari Raya IdulPenyebaran
Pencegahan Kurban1444 H Di
Penyakit Lumpy Skin Disease (LSD) dan MOJOKERTO
Kewaspadaan terhadap Penyakit Peste
Des Petits Ruminants (PPR)

Menindaklanjuti,
1. Surat Edaran Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan
Kementerian Pertanian Nomor 5412/SE/PK.430/F/05/2023 tanggal 31 Mei
2023 Tentang Pelaksanaan Kurban dan Pemotongan Hewan dalam
Pencegahan Penyebaran Kulit Berbenjol (Lumpy Skin Disease/LSD) dan
Kewaspadaan terhadap Penyakit Peste des Petits Ruminants (PPR)
2. Fatwa Majelis Ulama Indonesia Nomor 34 Tahun 2023 tanggal 01 Juni 2023
tentang Hukum Panduan Pelaksanaan Ibadah Kurban Saat Merebaknya
Penyakit Lumpy Skin Disease (LSD) dan Antisipasi Penyakit Peste des Petits
Ruminants (PPR) pada Hewan Kurban
3. Standar Operasional Prosedur (SOP) Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur
tanggal 24 Mei 2023 tentang Penyampaian Persyaratan Lalu Lintas Hewan
Antar Wilayah Saat Hari Raya Idul Kurban 1444 H
Maka bersama ini disampaikan hal-hal untuk pedoman sebagai berikut :
A. Pelaksanaan Kurban
1. Hewan kurban harus memenuhi persyaratan syariat Islam, yaitu:
a) sehat;
b) tidak cacat, seperti: buta, pincang, patah tanduk dan putus ekornya
c) tidak kurus;
d) jika berjenis kelamin jantan, tidak dikebiri, memiliki buah zakar lengkap
2 (dua) buah dengan bentuk dan letak yang simetris; dan
e) cukup umur, untuk kambing atau domba di atas 1 (satu) tahun atau
ditandai dengan tumbuhnya sepasang gigi tetap; sedangkan untuk
sapi atau kerbau di atas 2 (dua) tahun atau ditandai dengan
tumbuhnya sepasang gigi tetap.
Catatan :
1. Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik dengan menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik.
2. UU ITE No. 11 Tahun 2008 Pasal 5 ayat 1 : "Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik dan/atau hasil cetaknya merupakan alat bukti hukum
yang sah".
2. Persyaratan kesehatan hewan :
a) Ternak telah mendapatkan vaksinasi PMK minimal 1 kali (dibuktikan
dengan Surat Keterangan Vaksinasi atau eartag QR Code)
b) LSD
Hewan kurban pada sapi dan kerbau yang sehat (tidak terjangkit
penyakit LSD) dengan ciri tidak menunjukkan gejala klinis parah atau
berat antara lain: menyebarnya benjolan pada tubuh, telah terdapat
benjolan yang pecah dan menjadi koreng, serta terbentuk jaringan
parut. Gejala klinis ini berpengaruh pada kerusakan di permukaan
kulit.
c) PPR
Hewan kurban pada kambing dan domba yang sehat (tidak terjangkit
PPR dengan ciri tidak menunjukkan gejala klinis perakut dan akut,
sebagai berikut :
1) PPR dengan gejala klinis perakut adalah ditandai dengan demam
suhu 40-42oC, depresi, leleran pada mata dan hidung, sesak
nafas, diare cair yang parah yang berlanjut kematian dalam waktu
4-5 hari, dan membutuhkan waktu yang lama untuk
penyembuhan.
2) PPR dengan gejala klinis adalah ditandai dengan demam suhu
40-42 oC dapat berlangsung 3-5 hari, leleran kental dan keruh dari
hidung yang semakin mengeras dan mengganggu saluran
pernapasan yang dapat berlangsung selama 14 hari, gusi menjadi
kemerahan, luka terbuka pada rongga mulut disertai leleran air
liur, radang kelopak mata, diare berair parah dan berdarah pada
tahap lanjut, radang bronkus dan paru dengan batuk, dehidrasi,
kekurusan, sesak napas, hipotermia, dan kematian dapat terjadi
dalam 5-10 hari serta membutuhkan waktu yang lama untuk
penyembuhan.
3. Persyaratan tempat penjualan hewan kurban, terdiri atas :
a) Penjualan hewan kurban dilakukan di tempat yang telah mendapat
persetujuan dari otoritas veteriner/dinas yang menyelenggarakan
fungsi peternakan dan kesehatan hewan dan/atau unsur pemerintah
daerah setempat sesuai dengan kewenangannya.
b) Surat persetujuan dan persyaratan teknis tempat penjualan hewan
kurban sebagaimana terlampir.

Catatan :
1. Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik dengan menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik.
2. UU ITE No. 11 Tahun 2008 Pasal 5 ayat 1 : "Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik dan/atau hasil cetaknya merupakan alat bukti hukum
yang sah".
B. Pemotongan Hewan Kurban
Persyaratan tempat pemotongan hewan kurban
a) Pemotongan hewan kurban dilakukan di RPH-R yang telah ditetapkan
atau ditunjuk oleh bupati/wali kota dan tempat pemotongan di luar
RPH-R yang telah mendapat persetujuan dari otoritas veteriner/dinas
yang menyelenggarakan fungsi peternakan dan kesehatan hewan
dan/atau unsur pemerintah daerah setempat sesuai dengan
kewenangannya.
b) Surat persetujuan dan persyaratan teknis tempat pemotongan hewan
kurban sebagaimana terlampir.

Demikian untuk menjadikan perhatian.

SEKRETARIS DAERAH
KABUPATEN MOJOKERTO

Drs. TEGUH GUNARKO, M.Si.


Pembina Utama Madya
NIP. 19680327 198809 1 002
Tembusan Yth.:
Ibu Bupati Mojokerto (sebagai laporan)

Catatan :
1. Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik dengan menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik.
2. UU ITE No. 11 Tahun 2008 Pasal 5 ayat 1 : "Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik dan/atau hasil cetaknya merupakan alat bukti hukum
yang sah".

Anda mungkin juga menyukai