Anda di halaman 1dari 22

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45


Daftar Isi

KETENTUAN PRODUK INTERNET BANKING DENGAN DESAIN


BARU, FITUR MULTI ACCOUNT DAN FITUR SINGLE LIMIT

I. DESAIN BARU 4

1.1 Tampilan desain baru pada halaman login 5


1.2 Tampilan Laman Utama IB Desain Baru 6
1.3 Contoh Alur Transaksi Transfer Sesama BRI 8

II. MULTI ACCOUNT 10

2.1 Tampilan Pilihan Menu di WBS 13

III. SINGLE LIMIT 20

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

2
KETENTUAN PRODUK INTERNET
BANKING DENGAN DESAIN BARU,
FITUR MULTI ACCOUNT DAN FITUR
Salah satu produk electronic banking yang memungkinkan nasabah secara
langsung melakukan transaksi perbankan melalui media elektronik adalah Internet
Banking. Internet Banking BRI dapat digunakan baik menggunakan aplikasi web
browser (seperti Intenet Explorer, Mozilla Firefox) maupun menggunakan aplikasi
BRI Mobile. Kedua aplikasi tersebut menggunakan media komunikasi Internet
(paket data) melalui jaringan GPRS, 3G, 4G, Wifi, dll dan tidak menggunakan
SMS sebagaimana halnya Mobile Banking BRI.

Tampilan desain baru Internet Banking hanya berpengaruh pada penggunaan


aplikasi web browser sedangkan fitur multi account dan single limit berpengaruh
pada penggunaan aplikasi web browser dan BRI Mobile.

Tampilan baru dimaksudkan untuk


memberikan layanan yang lebih modern
dan mempermudah nasabah dalam
t
mengakses fitur-fitur transaksi. Fitur multi p a d a Interne
han
account bertujuan untuk memberikan Peruba R I m e liputi:
gB
kemudahan bagi nasabah dalam Bankin
D es a i n Baru
mengelola seluruh rekening pengguna -
u l t i A ccount
yang memiliki kode CIF yang sama -M
Limit
dengan menggunakan 1 akses kredensial - Single
(userid, password, handphone). Fitur
single limit bertujuan untuk membedakan
limit transaksi sehingga tidak tergantung
pada limit kartu Debit / ATM, yaitu
dengan memiliki
[00160815]Fajar Aditya Nugraha limit transaksi sendiri.

05 Sep 2015 17:36:45

3
I. DESAIN BARU

T
ampilan baru website Internet Banking bertujuan untuk memberikan penyegaran
bagi nasabah sekaligus menambahkan beberapa fitur pendukung dan
meningkatkan fitur keamanan transaksi. Perubahan desain hanya untuk akses
Internet Banking melalui https://ib.bri.co.id (akses melalui aplikasi web browser
baik di desktop, tablet maupun smartphone).

Ketentuan Desain Baru :


Akses Internet Banking
a. Desain baru Internet Banking hanya berlaku pada pemakaian menggunakan
aplikasi web browser, sementara aplikasi Internet Banking Mobile yang
terdapat di dalam aplikasi BRI Mobile tidak mengalami perubahan.
b. Perubahan desain tidak membawa pengaruh pada status registrasi dan
transaksi nasabah saat ini. Nasabah tetap dapat bertransaksi seperti biasa.
c. Desain baru hanya merubah tampilan dan menambahkan beberapa fungsi
dan fitur bantuan baru bagi Nasabah.

Fitur Baru
a. Fitur Informasi Terkini: berisi informasi perubahan yang terkait dengan Internet
Banking seperti penambahan fitur-fitur baru, perubahan atas fitur-fitur lama,
perubahan proses bisnis seperti pembatasan transaksi RTGS sesuai peraturan
Bank Indonesia dan informasi lainnya.
b. Tips Keamanan Perbankan: berisi petunjuk cara aman bertransaksi melalui
Internet Banking yang dimaksudkan untuk meminimalisir penyalahgunaan
transaksi dan pengambilalihan data nasabah oleh pihak lain yang tidak
berwenang.
c. Informasi Saldo Deposito: memberikan informasi dan status rekening Deposito
nasabah yang memiliki kode CIF yang sama.
d. Informasi Saldo DPLK: merupakan informasi jumlah investasi dana pensiun
nasabah.

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

4
1.1 Tampilan desain baru pada halaman login

2
5

4
3

Menu Utama: terdiri atas link BRI Site (berisi link ke web site BRI), link
bantuan (berisi informasi terkait Internet Banking dan nomor telepon
yang dapat dihubungi), link demo (untuk menampilkan layar demo
langkah demi langkah cara migrasi akun lama ke akun baru dan cara
menggunakan fitur-fitur transaksi), link bahasa (untuk memilih bahasa
Indonesia atau English).

Menu Login: digunakan untuk dapat mengakses layanan Internet


Banking nasabah dengan memasukkan userid dan password serta
capcha.

Link Informasi: merupakan link / shortcut untuk produk-produk


lainnya, dan informasi lainnya seperti nomor telepon call center dan
tips aman bertransaksi menggunakan Internet Banking.

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

5
Informasi Lainnya: berisi informasi lain terkait layanan Internet
Banking, seperti penambahan fitur baru, perubahan alur transaksi
atau informasi lainnya.

Web Banner: merupakan media informasi tentang keunggulan


Internet Banking atau kegiatan promosional lainnya yang terkait
Internet Banking ataupun ePay.

1.2 Tampilan Laman Utama IB Desain Baru

2
1

Salam dan Informasi: tampilan salam (greetings) menampilkan


nama pemiliki userid dan informasi lainnya terkait dengan produk
Internet Banking, seperti pembatasan transaksi RTGS, dan lainnya.
[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

6
Informasi Nasabah: informasi kapan nasabah terakhir kali login
ke Internet Banking, status registrasi rekening, alamat tinggal, nomor
handphone yang didaftarkan dan alamat email yang didaftarkan

Menu Utama : pilihan menu transaksi, sebagai berikut


a. Rekening, Informasi dan Mutasi untuk mengetahui posisi saldo
dan mutasi seluruh rekening nasabah dalam 1 CIF. Nasabah
juga dapat mengetahui informasi outstanding pinjaman,
informasi saldo DPLK dan informasi Deposito
b. Transfer, Sesama dan Antar Bank untuk memindahkan dana
ke rekening lain di BRI, Bank Lain, serta transaksi RTGS. Selain
itu, terdapat juga pilihan daftar transfer terjadwal yang dapat
di sesuaikan tanggal transaksinya dengan standing instruction
nasabah
c. Pembayaran Tagihan untuk membayar tagihan-tagihan yang
dikeluarkan oleh pihak ke tiga. Jenis tagihan sifatnya konsumtif
(listrik, telepon, air) atau kewajiban kepada Pemerintah
(PBB, MPN) dan pembayaran untuk industri (Pelindo, Pupuk,
dll). Nasabah dapat pula memanfaatkan fitur pembayaran
terjadwal untuk tagihan yang sifatnya rutin.
d. Pembelian Voucher dan Uang Elektronik untuk melakukan
topup telepon selular pra-bayar dan uang elektronik Brizzi.
e. Layanan Nasabah untuk mengirimkan pesan ke Call BRI dan
untuk melakukan registrasi SMS Notifikasi dan daftar Internet
Banking versi Mobile.
f. Manajemen Pengguna untuk melakukan perubahan data
nasabah, seperti password, alamat email dan untuk melihat
Catatan Aktivitas nasabah dan informasi limit transaksi.

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

7
1.3 Contoh Alur Transaksi Transfer Sesama BRI
Pengisian Data

Konfirmasi Transaksi

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

8
Konfirmasi Transaksi

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

9
II. MULTI ACCOUNT

M
ulti account adalah kemampuan (fitur) Internet Banking untuk mengakses
rekening-rekening nasabah dalam satu CIF (Customer Information File)
yang sama dengan menggunakan satu userid dan password serta satu
nomor handphone (untuk mToken). Rekening yang dapat melakukan transaksi
finansial hanya rekening yang memiliki Kartu ATM dan telah melakukan registrasi
di Unit Kerja.

Ketentuan Multi Account :

A. Userid, Password dan Nomor Handphone (kredensial pengguna)


a. Nasabah hanya menggunakan 1 kombinasi userid, password dan nomor
handphone (kredensial pengguna) untuk mengakses informasi seluruh
rekening nasabah dalam 1 CIF.
b. Pada saat proses migrasi nasabah yang memiliki lebih dari 1 kredensial
akan diminta untuk memilih salah satu kredensial yang ingin digunakan
pada saat nasabah mengakses https://ib.bri.co.id.
c. Proses pemilihan kredensial tersebut hanya dapat dilakukan melalui
website Internet Banking, sementara login melalui Internet Banking Mobile
di BRI Mobile tidak diakomodir.
d. Nasabah yang memiliki lebih dari 1 userid namun hanya 1 rekening saja
yang telah teregistrasi finansial, maka nasabah hanya dapat menggunakan
userid yang rekeningnya telah teregistrasi finansial sebagai kredensialnya.
Userid lain akan terhapus secara otomatis.
e. Nasabah yang memiliki lebih dari 1 userid namun tidak ada userid yang
teregistrasi finansial, maka nasabah dapat memilih salah satu userid yang
ingin digunakan. Selanjutnya userid yang tidak terpilih akan terhapus
secara otomatis.
f. Setelah dilakukan migrasi, seluruh rekening dalam 1 CIF yang salah satu
rekeningnya memiliki userid, status rekening yang tidak memiliki userid
akan teregistrasi non-finansial secara otomatis. Dengan demikian nasabah
tidak perlu lagi melakukan registrasi melalui ATM atau mesin EDC untuk
mendaftarkan rekening tersebut.
g. Terkait
[00160815]Fajar dengan butir (g) di atas, rekening yang statusnya telah teregistrasi
Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

10
non-finansial tidak dapat lagi didaftarkan melalui Mobile Banking BRI
agar menjadi teregistrasi finansial. Agar dapat teregistrasi finansial,
nasabah dapat melakukan registrasi melalui Customer Service.
h. Registrasi Internet Banking melalui Mobile Banking, selanjutnya digunakan
untuk mendaftarkan user yang sebelumnya belum teregistrasi Internet
Banking.
B. Rekening dan CIF
a. Rekening yang dapat di akses adalah rekening simpanan, pinjaman dan
deposito dalam 1 CIF.
b. Seluruh rekening tersebut dapat di akses secara informasional, walaupun
belum pernah di registrasi non-finansial sebelumnya.
c. Rekening yang dapat melakukan transaksi perpindahan dana, pembelian
dan pembayaran hanya untuk yang telah terdaftar finansial sebelumnya.
d. Registrasi finansial dilakukan di Unit Kerja BRI dengan membawa buku
tabungan dan kartu ATM Nasabah.

C. Pendaftaran Finansial Rekening dan Hapus Daftar


a. Pendaftaran rekening untuk melakukan transaksi finansial dapat dilakukan
di seluruh Unit Kerja BRI.
b. Rekening yang dapat melakukan transaksi finansial hanya yang memiliki
kartu ATM.
c. Nasabah wajib membawa Buku Tabungan, Kartu ATM, Identitas untuk
rekening yang ingin diregistrasikan dan mengisi formulir penambahan/
pengurangan fasilitas rekening (FR01) dan ditandatangani sendiri oleh
Nasabah di hadapan Customer Service.
d. Melalui aplikasi WBS, Unit Kerja memasukkan userid, nomor kartu, dan
nomor handphone Nasabah untuk didaftarkan. Informasi tersebut harus
sesuai dengan userid dan nomor handphone yang telah teregistrasi
finansial sebelumnya.
e. Nasabah dapat mengubah status salah satu rekeningnya, dari sebelumnya
dapat bertransaksi finansial menjadi tidak dapat bertransaksi finansial,
melalui menu hapus mToken pada portal WBS.

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

11
D. Pendaftaran non-Finansial Rekening
a. Pendaftaran non-finansial rekening adalah pendaftaran yang dilakukan
atas setiap pembukaan rekening baru, dimana sebelumnya nasabah
telah memiliki userid Internet Banking. Apabila sebelumnya nasabah tidak
memiliki rekening yang telah teregistrasi Internet Banking, maka registrasi
finansial user Internet Banking dilakukan melalui EDC atau ATM.
b. Pendaftaran non-finansial rekening sebagaimana dijelaskan pada butir
(a) dilakukan menggunakan menu User Accout di portal WBS.
c. Nasabah yang telah memiliki userid Internet Banking, tidak dapat
melakukan pendaftaran menggunakan EDC atau ATM untuk registrasi
non-finansial dan mendapatkan respon userid telah terdaftar.
d. Nasabah yang membuka rekening baru dan tidak dilakukan registrasi non-
finansial rekening, baru dapat ter-update rekeningnya ke dalam portofolio
Internet Banking nasabah pada hari berikutnya (H+1). Dampaknya
nasabah harus ke Unit Kerja lagi untuk melakukan registrasi finansial
rekeningnya.

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

12
2.1 Tampilan Pilihan Menu di WBS
Registrasi Finansial Rekening

a. Registrasi dilakukan melalui WBS dengan user CS


b. CS memasukkan informasi userid, nomor kartu yang rekeningnya akan
didaftarkan dan nomor handphone
c. Nasabah wajib melakukan informasi saldo di mesin EDC menggunakan
kartu ATM yang rekeningnya akan didaftarkan di hadapan CS.

d. CS mencocokkan informasi yang tertera pada aplikasi WBS dengan


[00160815]Fajar Aditya Nugraha

aplikasi FR01 yang diisi oleh Nasabah.


05 Sep 2015 17:36:45

13
e. Status telah berhasil memasukkan registrasi.
f. Selanjutnya CS membawa seluruh dokumen Nasabah ke Supervisor untuk
dilakukan proses persetujuan.

g. Melalui menu Approval Registrasi, Supervisor memilih userid yang akan


disetujui atau ditolak untuk diregistrasi finansial.
[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

14
h. Supervisor memeriksa kebenaran data yang diisi oleh Nasabah pada
FR01 dengan informasi yang dimasukkan oleh CS, untuk memastikan
kebenarannya sebelum menyetujui permohonan terutama nomor rekening
yang didaftarkan.

i. Status Approve menunjukkan bahwa rekening Nasabah telah teregistrasi


dan dapat melakukan transaksi finansial
[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

15
Registrasi Finansial Non Rekening

a. CS menggunakan menu User Account untuk registrasi non-finansial


berdasarkan FR01.
b. CS memasukkan salah satu informasi, yaitu userid atau nomor kartu ATM
rekening yang baru.

c. CS menggunakan menu User Account untuk registrasi non-finansial


[00160815]Fajar berdasarkan
Aditya Nugraha FR01.
d. CS
05 Sep 2015 17:36:45 memasukkan salah satu informasi, yaitu userid atau nomor kartu ATM

rekening yang baru.

16
e. Di laman berikut, akan terdapat daftar rekening Nasabah dalam 1 CIF
yang belum teregistrasi.
f. CS memilih rekening yang akan diregistrasi sesuai dengan yang tertera
di FR01.

g. Registrasi non-finansial telah berhasil. Selanjutnya registrasi finansial


[00160815]Fajar dilakukan
Aditya Nugraha sesuai alur registrasi finansial rekening.

05 Sep 2015 17:36:45

17
Hapus Registrasi Finansial Rekening

a. Hapus registrasi finansial salah satu rekening Nasabah menggunakan


menu Hapus mToken.

b. CS memastikan data yang tertera pada sistem dengan informasi yang


[00160815]Fajar Aditya Nugraha

dimasukkan Nasabah pada aplikasi FR01 sudah tepat.


05 Sep 2015 17:36:45

18
c. Status registrasi rekening sudah berubah menjadi non-finansial.

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

19
III. SINGLE LIMIT

S
ingle limit adalah limit transaksi tunggal terhadap 1 user id yang bersifat
kumulatif untuk seluruh rekening dalam 1 CIF. Limit transaksi Internet Banking
terpisah dari limit kartu atau limit transaksi lainnya, sehingga transaksi melalui
Internet Banking tidak akan mengurangi limit transaksi melalui electronic channel
lainnya.

Ketentuan Single Limit :

A. Jenis Limit dan Nominal Limit


a. Terdapat 2 jenis limit transaksi Internet Banking, yaitu Premium dan Standar.
b. Limit Premium memiliki batas transaksi yang lebih besar dibandingkan
limit Standar. Kebutuhan transaksi bisnis dengan frekuensi lebih banyak
dan total transaksi lebih besar, dapat diakomodir menggunakan limit
Premium.
c. Limit Standar memberikan batasan transaksi bagi pengguna Internet
Banking yang sifat transaksinya hanya untuk kebutuhan bulanan dan tidak
untuk transaksi bisnis dengan kebutuhan transaksi masif.
d. Limit transaksi harian Standar dan Premium adalah sebagai berikut:

FITUR INTERNET BANKING STANDAR PREMIUM


Pemindahan Dana Sesama BRI Rp 1.000.000.000,- Rp 5.000.000.000,-
Pemindahan Dana Antar Bank Rp 15.000.000,- Rp 25.000.000,-
RTGS melalui Internet Banking Rp 300.000.000,- Rp 1.000.000.000,-
Pembayaran Tagihan Rp 500.000.000,- Rp 1.000.000.000,-
Pembelian Rp 1.000.000,- Rp 2.000.000,-

B. Syarat Limit Transaksi


a. Limit Premium berlaku bagi pemilik rekening Giro atau Britama Bisnis,
dimana minimal salah satu dari rekening tersebut telah teregistrasi finansial.
b. Limit Standar berlaku bagi pemilik rekening selain Giro dan Britama Bisnis,
atau pemilik Giro atau Britama Bisnis yang belum teregistrasi finansial.
[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

20
c. Nasabah yang ingin menaikkan limit transaksinya dari Standar ke Premium
dan memiliki rekening Giro atau Britama Bisnis, dapat melakukan registrasi
ke Unit Kerja untuk registrasi finansial rekening. Nasabah yang belum
memiliki rekening Giro atau Britama Bisnis dapat membuka rekening baru
terlebih dahulu.
d. Nasabah yang mau menurunkan limit transaksinya dari Premium ke
Standar dapat melakukan penghapusan registrasi finansial rekening di
Unit Kerja BRI.
e. Limit transaksi tersebut berlaku kumulatif 1 hari dan dapat sekaligus
dimanfaatkan untuk 1 kali transaksi.

[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

21
[00160815]Fajar Aditya Nugraha

05 Sep 2015 17:36:45

Anda mungkin juga menyukai