Anda di halaman 1dari 2

Kedai Susu Pacet Pak No

( Tempat Nongkrongnya Anak Muda )

Susu Pacet – Pacet merupakan pusat wisata dan juga tempat nongkrongnya anak muda. Namun
pacet terkenal bukan karena kopinya melainkan karena susunya. Susunya begitu melegenda dan
juga menyehatkan karena berasal dari susu sapi murni.Sebelum kita membahas lebih lanjut
tentang kedai susu pacet yuk kita simak dulu manfaat dari susu sapi murni. Ternyata susu sapi
murni ini memiliki banyak manfaat yang mungkin belum kalian tahu loh.
Salah satu manfaat dari susu sapi murni tentunya adalah untuk menjaga kesehatan tulang.
Tentunya hal tersebut dikarenakan kandungan vitamin D dan Kalsium yang banyak terdapat pada
susu murni. Selain itu susu sapi murni juga dapat menguatkan otot.

Mengkomsumsi susu sapi murni ternyata dapat


mengendalikan berat badan. Dikutip dari halaman
liputan6.com kandungan protein yang tinggi
membantu tubuh merasa kenyang untuk jangka waktu
yang lama.
Selain itu kandungan asam linoleate pada susu juga
dapat membantu untuk meningkatkan penurunan berat
badan. Hal tersebut dikarenakan asam linoleate
memiliki kemampuan untuk menghambat produksi
lemak. Jadi bagi kalian para cewek-cewek
mengkonsumsi susu murni sangat bermanfaat bukan?

Di pacet ini sendiri terdapat banyak kedai atau warung


yang menyediakan susu segar. Susu sapi tersebut
berasal dari koperasi susu yang ada di pacet.
Sedangkan penghasil susunya adalah petani susu
pacet yang tersebar di beberapa desa yang ada di
kecamatan Pacet.

Ketika kalian ‘nyusu’ di pacet ini paling enak ditemani dengan gorengan yang diselingi dengan
sambal petis. Hawa pacet yang dingin sangat pas dinikmati dengan gorengan hangat yang baru
saja diambil dari wajan panas. Bahkan kalian harus antre atau harus memesan dulu agar kebagian
gorengan khas susu pacet.

Diantara tempat-tempat yang menjual susu sapi segar di pacet terdapat beberapa yang menurut
mimin sangat rekomen. Apa saja itu? Ini dia daftarnya

Kedai Susu Pacet Pak No

 Lokasi : Pasar Pacet, Kecamatan Pacet, Mojokerto


 Jam Buka : 24 Jam
Yang pertama ada kedai susu sapi pak No. kedai susu sapi segar ini begitu melegenda karena
memang sudah terkenal sejak dulu. Salah satu keunikan kedai ini adalah porsi gorengannya yang
besar besar sehingga nikmat dan membuat kenyang.

Selain itu kedai susu ini buka 24 Jam sehingga kapanpun kalian kesini masih bisa menikmati
susu segar hangat yang nikmat. Harga dari susu sapi segar disini hanya 7 ribu rupiah. Tempat ini
selalu full saat weekend. Kalian juga bisa membungkus susunya dengan atau tanpa gula dengan
harga antara 20-30 ribu.

Anda mungkin juga menyukai