Anda di halaman 1dari 3

1.

Jelaskan sifat-sifat, rumus umum molekul, dan kegunaan hidrokarbon alifatik.


Jawab:
Hidrokarbon adalah senyawa organic yang terdiri dari unsur karbon danhydrogen saja.
Senyawa-senyawa organic lainnya di luar klasifikasi ini dapat disebutsebagai derivate atau
turunan hidrokarbon. Senyawa hidrokarbon ini terbagi dalam duakategori utama, yaitu
hidrokarbon alifatik dan hidrokarbon aromatic.
HidrokarbonAlifatik termasuk rantai lurus, rantai bercabang, atau senyawa siklik.
Hidrokarbonalifatik dapat dikelompokkan dalam dua subkategori berdasarkan jenis ikatan
antarakarbon-karbon, yaitu senyawa hidrokarbon jenuh dan senyawa hidrokarbon tidak
jenuh.

Sifat-sifat Alkana

• Masing-masing senyawa alkana dapat dipisahkan dengan distilasi bertingkat


• Titik leleh/didih, massa jenis, dan viskositas (kekentalan) alkana akan naik bersamaan penambahan
nilai masa molekul relatif (Mr)
• Mudah larut dalam pelarut nonpolar seperti 𝐶𝐶𝑙4 dan sukar larut dalam air
• Bila dibakar, alkana akan menghasilkan gas karbondioksida (𝐶𝑂2) dan uap air serta energi panas
• Dapat bereaksi dengan substansi halogen
• Senyawa alkana rantai panjang dapat mengalami eleminasi (penghilangan atom/gugus atom).

Sifat-sifat Alkena

• Pada suhu ruang, senyawa alkena yang dalam satu molekul terdapat atom karbon, sebanyak 1-4
atom akan berbentuk gas; 5-18 atom akan berbentuk cair; >18 atom akan berbentuk padat
• Alkena tidak dapat larut dan mengambang di air
• Alkena dapat mengalami reaksi adisi dengan senyawa klor, brom, dan air. Molekulmolekul senyawa
alkena dapat saling bergabung lewat reaksi adisi untuk membentuk rantai yang lebih Panjang
• Alkena jauh lebih reaktif daripada alkana karena adanya ikatan rangkap
• Alkena terdapat banyak di alam.

Sifat-sifat Alkuna

• Sama seperti alkana dan alkena, pada suhu ruang, senyawa alkuna yang dalam satu molekul
terdapat atom karbon, sebanyak 1-4 atom akan berbentuk gas; 5-18 atom akan berbentuk cair; >18
atom akan berbentuk padat
• Pada rantai lurus, semakin panjang rantai C, titik didihnya semakin tinggi. Sementara pada rantai
bercabang, semakin banyak cabangnya, maka akan semakin rendah titik didihnya
• Alkuna tidak dapat larut dan mengambang di air
• Alkuna dapat mengalami reaksi adisi dengan senyawa klor, brom, dan air. Molekulmolekul senyawa
alkuna dapat saling bergabung lewat reaksi adisi untuk membentuk rantai yang lebih panjang.
Rumus umum molekul alkana adalah 𝐶𝑛𝐻2𝑛+2.
Contoh:
n=1; 𝐶𝐻4 (Metana)
n=2; 𝐶2𝐻6 (Etana)
n=3; 𝐶3𝐻8 (Propana)
n=4; 𝐶4𝐻10 (Butana)
n=5; 𝐶5𝐻12 (Pentana)
n=6; 𝐶6𝐻14 (Heksana)
c=7; 𝐶7𝐻16 (Heptana)
n=8; 𝐶8𝐻18 (Oktana)
n=9; 𝐶9𝐻20 (Nonana)
n=10; 𝐶10𝐻22(Dekana).

Rumus umum molekul alkena adalah 𝐶𝑛𝐻2𝑛\


Contoh:
n=2; 𝐶2𝐻4 (Etena)
n=3; 𝐶3𝐻6 (Propena)
n=4; 𝐶4𝐻8 (1-Butena)
n=5; 𝐶5𝐻10 (1-Pentena)
n=6; 𝐶6𝐻12 (1-Heksena)
n=7; 𝐶7𝐻14 (1-Heptena)
n=8; 𝐶8𝐻16 (1-Oktena)
n=9; 𝐶9𝐻18 (1-Nonena)
n=10; 𝐶10𝐻20 (1-Dekena).

Rumus umum molekul alkuna adalah 𝐶𝑛𝐻2𝑛−2


Contoh:
n=2; 𝐶2𝐻2 (Etuna)
n=3; 𝐶3𝐻4 (Propuna)
n=4; 𝐶4𝐻6 (1-Butuna)
n=5; 𝐶5𝐻8 (1-Pentuna)
n=6; 𝐶6𝐻10 (1-Heksuna)
n=7; 𝐶7𝐻12 (1-Heptuna)
n=8; 𝐶8𝐻14 (1-Oktuna)
n=9; 𝐶9𝐻16 (1-Nonuna)
n=10; 𝐶10𝐻1 (1-Dekuna).

2.) Senyawa karbon yang dianggap berasal dari senyawa alkana yang satu atau lebih atom H-nya diganti
dengan atom atau gugus atom lain, yakni gugus fungsi. Pembahasan senyawa turunan alkana akan
dikelompokkan berdasarkan keisomeran fungsi, yaitu alcohol dan eter, aldehida dan keton, serta asam
karboksilat dan ester.
Sumber: BMP-KIMD4110
https://www.afdhalilahi.com/2018/04/pengetian-dan-macam-macam-gugus-fungsi.html

Anda mungkin juga menyukai