Anda di halaman 1dari 1

Nama: Komang Ari Nugraha

Kelas: XI MIPA 3
No. Absen: 14

Manusia Karantina

Aku yang mendengar informasi dari bapak aku yang sedang bekerja di apotek pada malam
hari, sedang melayani pelanggan yang diduga positif covid 19 saat itu, dan bapak aku pun
kaget karena mengetahui hal tersebut. Lalu, disuruhnya bapak aku bergegas untuk tes swab,
dan setelah menunggu lama, bapak aku mendapatkan kabar buruk yaitu “Anda Positif
Covid” yang tercetak dikertas tersebut. Lalu, bapakku disuruh oleh temannya bergegas
untuk pulang membersihkan diri dan melakukan karantina mandiri dirumah. Lalu, aku dan
kakak-kakakku bergegas untuk tes swab.

Dan disana, menunggu lama dengan antrian yang lumayan ramai, Setelah menunggu
mendapatkan giliran dan mendapatkan hasil yang buruk, Aku dan kakak laki-lakiku
mendapatkan status “Anda Positif Covid” lain dengan kakak perempuanku “Negatif”. Lalu,
disuruhnya Aku dan kakak laki-lakiku untuk karantina secara mandiri selama 2 minggu
oleh dokter dan bergegas pulang membersihkan diri dan beristirahat. Kemudian, di hari
pertama karantina aku mulai merasakan pusing yang benar benar membuatku susah jalan.
Setiap harinya, aku hanya bisa duduk, minum obat pereda sakit pusing tersebut, tiap pagi
hari aku duduk dihadapan matahari berjemur untuk mendapatkan matahari pagi agar sehat
dari virus ini.

Lalu, seminggu pun sudah berjalan, rasa sakit itu pun sudah mendingan dan aku sudah bisa
melakukan aktivitas dirumah mengerjakan pekerjaan rumah dan menyemprotkan
disinfektan di pekarangan rumah agar rumah aman dari virus tersebut. Lalu, sorenya aku
dan kakak laki-lakiku melakukan kegiatan sehat yaitu berolahraga selama sisa seminggu
tersebut agar badan bugar kembali. Dan dari situlah, aku mempunyai tekad dan bangkit
untuk membentuk badan agar bisa mendapatkan badan impian dan tidak ingin kelihatan
kurus dihadapan orang-orang. Karena, setelah seminggu tersebut terlewati berat badanku
menurun.

Kemudian, setelah 2 minggu berlewat aku sudah dikatan sembuh oleh dokter dari virus
Covid tersebut dan bisa menjalani aktivitas sehari-hari seperti keluar rumah membeli
sesuatu dan kenyamanan dalam mengikuti pembelajaran daring. Tetapi, pada saat keluar
rumah tetap menjalani protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan selalu
mencuci tangan dengan air sabun setelah dari bepergian.

Anda mungkin juga menyukai