Anda di halaman 1dari 2

Nama : Annisa Dhiyah Erfira

Kelas : 18 IPS
No. Absen : 05
TUGAS SOSIOLOGI TANGGAL 4 AGUSTUS 2020
RESUME MODERNISASI
Modernisasi dalam ilmu sosiologi adalah transformasi dari keadaan yang kurang
maju untuk berkembang ke arah yang lebih baik dengan harapan akan mencapai kehidupan
masyarakat yang lebih maju, berkembang, dan makmur.
Pengertian modernisasi dari para ahli:

 Menurut Widjodjo Nitisastro


Modernisasi mencakup suatu transformasi total dari kehidupan bersama yang tradisional
atau pramodern dalam arti teknologi, serta organisasi sosial ke arah pola-pola ekonomis dan
politis.

 Menurut Soerjono Soekanto


Modernisasi adalah suatu bentuk dari perubahan sosial. Biasanya merupakan perubahan
sosial yang terarah (directed change) dan didasarkan suatu perencanaan (social palnning)

 Secara Umum
Modernisasi merupakan perubahan-perubahan masyarakat yang bergerak dari keadaan
yang tradisional atau dari masyarakat pra modern menuju kepada suatu masyarakat yang
modern.
Syarat – Syarat terjadinya modernisasi:
1. Cara berpikir ilmiah, yang melembaga dalam kelas penguasa maupun masyarakat
2. System administrasi yang baik, yang menimbulkan demokrasi yang baik jauh dari kkn
3. Pengumpulan data yang teratur, yang terpusat pada suatu lembaga atau badat
tertentu misalnya BPS yang menjadi sumber data pemerintah
4. Iklim yang kondusif
5. Kedisiplinan yang tinggi, tidak melanggar hak asasi manusia
6. Sentralisasi wewenang
Contoh Modernisasi dalam kehidupan sehari hari

 Komunikasi
Beberapa tahun yang lalu menggunakan bilik telepon/ telepon umum, namun sekarang
menggunakan telepon genggam yang memiliki banyak fitur.

 Pekerjaan
Dulu para petani membajak sawah menggunakan kerbau/sapi, sekarang sudah
menggunakan traktor yang memudahkan pekerjaan dan cepat selesai.

 Pendidikan
Dulu alat mengajar hanya menggunakan papan tulis dan kapur, namun sekarang
pembelajaran dapat diakses melalui internet dan semakin canggih.

 Gaya Hidup
Dahulu masyarakat hidup secara gotong royong sekarang semakin individualis.
Dampak Dampak Modernisasi

 Dampak positif:
1. Membuat cara berfikir masyarakat yang awalnya erosional menjadi rasional
2. Ilmu pengetahuan dan tekhnologi yang semakin berkembang pesat
3. Tingkat kehidupan yang jauh lebih baik dengan berkembangnya alat transportasi dan
aspek bidang lainnya
4. Tingkat kesadaran politik dan demokrasi yang semakin meningkat
 Dampak Negatif:
1. Membuat masyarakat menjadi lebih konsumtif
2. Pola kehidupan ke barat barat an
3. Kesenjangan social yang semakin tinggi karena adanya perbedaan yang besar antara
si kaya dan si miskin
4. Pencemaran lingkungan akibat berkembangnya industry.

Anda mungkin juga menyukai